Anda di halaman 1dari 3

SOAL ULANGAN HARIAN 1

MATA PELAJARAN : AGAMA HINDU DAN BUDI PEKERTI

KELAS/SEMESTER : XII . GANJIL

TAHUN PELAJARAN : 2021-2022

MATERI : KLASIFIKASI WEDA SEBAGAI

SUMBER HUKUM HINDU

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan tepat dan benar !

1. Sumber Hukum Agama Hindu yang dijadikan pedoman dalam kehidupan sehari-hari
yang sering diartikan sebagai ilmu pengetahuan suci disebut ..…..
2. Maharsi yang berjasa dalam mengkodifikasikan Weda adalah …….
3. Sebutkan Para Rsi yang terlibat dalam penyusunan/pengkodifikasian Kitab Catur Weda
Samhita…
4. Weda Sruti adalah ….
5. Sebutkan pembagian dari kitab Smerti …...
6. Bidang Hukum Keagamaan, bidang ini banyak memuat ajaran-ajaran yang mengatur
tentang tata cara keagamaan yaitu menyangkut tentang antara lain;bahwa semua alam
semesta ini diciptakan dan dipelihara oleh suatu hukum yang disebut……
7. Dharma dharayate prajah artinya …..
8. úrutis tu vedo wijñeyo dharmasàstram tu vai småtiá,artinya …..
9. Ajaran Tri Hita Karana sangat erat kaitannya dengan adat istiadat di Bali yang dikaitkan
dengan Hukum Hindu. Jelaskan pengertian Tri Hita Karana……….
10. .Keterkaitan Hukum Hindu dengan adat istiadat di Bali yang ada kaitannya dengan Tri
Hita Karana adalah ………, …………. , ……………..

*********** SELAMAT BEKERJA **********


SOAL ULANGAN HARIAN 2

MATA PELAJARAN : AGAMA HINDU & BUDI PEKERTI

KELAS/SEMESTER : XII/GANJIL

TAHUN PELAJARAN : 2021/2022

MATERI : Sejarah Perkembangan Kebudayaan Hindu di

Dunia

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan tepat dan benar !

1. Kebudayaan Hindu dibawa oleh para brahmana yang diundang oleh para kepala suku
agar mereka dapat mensahkan/melegitimasi (investitur) kekuasaan mereka sebagai kepala
suku di Indonesia sehingga setaraf dengan raja-raja di India. Teori ini dikemukakan oleh
….
2. Teori N. J. Kroom, berisi bahwa agama Hindu dibawa oleh para pedagang India yang
singgah dan menetap di Indonesia ataupun bahkan menikah dengan wIndonesia. Teori ini
disebut ...
3. Teori Sudra adalah …
4. Manusia purba yang hidup di jaman prasejarah yang sudah bisa berdiri tegak disebut...
5. Pada Jaman migrasi berlangsung sejak 2 juta tahun yang lalu hingga 10.000 tahun
sebelum Masehi. Mata pencaharian mereka saat itu adalah ….
6. Zaman Megalitikum berkembang pada zaman logam, namun akarnya terdapat pada
zaman Neolitikum. Disebut zaman Megalitikum karena kebudayaannya menghasilkan
bangunan-bangunan batu atau barang-barang batu yang besar. Bentuk peninggalannya
adalah…….
7. Sebtkan satu upaya merawat peninggalan Agama Hindu …….
8. Kata pelestarian memiliki arti…
9. Dataran Tinggi Dieng dipandang sebagai suatu tempat yang memiliki kekuatan misterius,
tempat bersemayamnya arwah para leluhur, sehingga tempat ini dianggap suci. Wisata
budaya yang ada di Dataran Tinggi Dieng adalah
10. Kakawin ini ditulis dalam bahasa Jawa Kuno oleh mpu Tanakung pada paruh kedua
Abad ke 15. Dalam kakawin ini diceritakan bagaimana seseorang yang berdosa besar
sekalipun dapat mencapai surga. Karya sastra ini disebut

*********** SELAMAT BEKERJA **********


SOAL ULANGAN HARIAN 3

MATA PELAJARAN : AGAMA HINDU DAN BUDI PEKERTI

KELAS/SEMESTER : XII . GANJIL

TAHUN PELAJARAN : 2021-2022

MATERI : YANTRA,TANTRA, DAN MANTRA

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan tepat dan benar !

1. Yantra adalah alat untuk melakukan sesuatu guna mencapai tujuan Menurut Pendapat …
2. Pengertian Tantra menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah…….
3. Mantra adalah suatu lukisan geometri dari tipe tertentu yang mempunyai makna serta
mempunyai bentuk yang berbeda-beda sehingga pada masing-masing bentuk memiliki
struktur dan komposisi dari suatu Deva tertentu. Menurut Pendapat ……
4. Pengertian Mantra menurut Chawdhri, adalah
5. Fungsi dan manfaat yantra adalah ……
6. Fungsi dan manfaat Tantra adalah …
7. Menurut Siwa Purana bentuk Lingga Yoni itu adalah ….
8. Tantrayana masuk ke Indonesia melalui kerajaan Srivijaya di Sumatera pada adab ke-7.
Kalacakratantra memegang peranan penting dalam unifikasi Sivaisme dan Buddhaisme,
karena..
9. Matahari adalah merupakan symbol dariDewa Surya yang menguasai alam jagatraya ini.
Pemujaan kepada Dewa Surya dilakukan setiap ..
10. Buda Wage Ukir merupakan hari raya yang dirayakan berdasarkan pertemuan Saptawara
Buda (Rabu),Pancawara Wage dan Wuku Ukir. Pada hari ini di percaya
sebagai pemujaan kepada Dewi penguasa kekayaan atau harta adalah …

*********** SELAMAT BEKERJA **********

Anda mungkin juga menyukai