Anda di halaman 1dari 2

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

SIKLUS I

Satuan Pendidikan : SD SWASTA ISLAM DEWI SRI

Kelas / Semester : IV / I

Mata Pelajaran : Matematika

Materi Pokok : Pecahan

Alokasi Waktu : 6 x 40 Menit

A. Kompetensi Dasar
1.1 Menerima, menjalankan dan menghargai ajaran agama yang dianutnya.
2.1 Menunjukkan sikap kritis, cermat dan teliti, jujur, tertib dan mengikuti aturan,
peduli, disiplin waktu, tidak mudah menyerah serta bertanggung jawab dalam
mengerjakan tugas.

3.1 Mengenal konsep pecahan senilai dan melakukan operasi hitung pecahan
menggunakan benda konkrit atau gambar.

4.3 Mengurai sebuah pecahan menjadi hasil penjumlahan dua buah pecahan lainnya
dengan berbagai kemungkinan jawaban.

B. Indikator
3.1.1 Menemukan Hsil Operasi Hitung penjumlahan pecahan berpenyebut berbeda.

C. Tujuan Pembelajaran
- Setelah bereksplorasi dengan benda konkrit dan gambar, siswa mampu menentukan
hasil penjumlahan pecahan berpenyebut berbeda dengan benar.

D. Materi Pembelajaran
- Menemukan hasil operasi hitung penjumlahan berpenyebut beda.

E. Metode Dan Pendekatan Pembelajaran


- Metode , Cooperative Learning (Pembelajaran Kooperatif)
- Teknik, Model STAD (Student Team Achevement Division)
- Pendekatan, Saintific

F. Media, Alat dan Sumber Belajar


- Media dan Alat : Lembar diskusi dan lembar tugas
- Sumber : Alfikri dkk.

G. Langkah Langkah Pembelajaran


Penahuluan
- Mengajak semua siswa berdoa menurut agama dan keyakinan masing masing.
- Meminta salah satu siswa untuk memimpin doa.
- Mengecek kehadiran siswa.
- Menginformasikan materi yang akan disampaikan yaitu penjumlahan pecahan
berpenyebut berbeda.

H. Inti
- Guru mengajak siswa untuk mengingat kembali materi pecahan yang sudah dipelajari
dikelas sebelumnya.
- Guru menyampaikan peristiwa, kejadian yang berkaitan dengan penggunaan
penjumlahan pecahan.
- Guru memberikan contoh soal penjumlahan pecahan berpenyebut beda.
- Guru meminta beberapa siswa untuk menjawab contoh soal yang telah diberi guru.
- Guru memberikan tugas kepada siswa untuk mengerjakan soal latihan 1 halam 6.
- Siswa mengerjakan tugas tersebut kemudian mengumpulkan hasilnya.
- Guru bersama siswa menyimpulkan mengenai penjumlahan pecahan berpenyebut
berbeda.

I. Penutup
- Guru menanyakan kepada siswa kesan belajar hari ini.
- Guru memberikan penilaian pengetahuan dari hasil pengerjaan tugas yang telah
dikerjakan oleh siswa.
- Guru memberikan tugas rumah yaitu mengejakan soal latihan dan dikumpulkan pada
pertemuan berikutnya.
- Guru mengakhiri kegiatan belajar dengan pesan untuk tetap semangat belajar dan
memberi salam dan murid menjawab salam guru.

J. Penilaian Hasil Belajar


- Sikap - Aktif, Bekerja, Peduli, Disiplin, Jujur, dan tanggung jawab
- Pengetahuan - Penugasan Individu dan penugasan kelompok.
- Keterampilan - Portofolio

Mengetahui

Kepala SD Swasta Islam Dewi Sri Guru Kelas IV

RAFIDAH NASUTION, S.Pd.SD SUPRATIKA MEI DANA, S.Pd

Anda mungkin juga menyukai