Anda di halaman 1dari 8

LAPORAN GIZI KULINARI

DESSERT

PUDDING SUSU BUAH PELANGI

Nama Kelompok :

Ni Putu Padma Widya Sari, 043

I Gst Ag Istri Ag Ika Padmi, 045

Ni Wayan Agustina Savitri Handayani, 046

1
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 TINJAUAN TEORI

Hidangan penutup (dessert) adalah hidangan yang disajikan setelah hidangan


utama (main course) sebagai hidangan penutup atau biasa disebut dengan istilah
pencuci mulut. Dessert biasanya mempunyai rasa manis dan menyegarkan, terkadang
ada yang berasa asin atau kombinasinya.
Fungsi dessert dalam giliran hidangan (courses) adalah sebagai hidangan yang
menyegarkan setelah menyantap hidangan utama (main course) yang terkadang
mempunyai aroma atau rasa yang amis. Pada awalnya hidangan dessert yang disajikan
berupa buah-buahan yang segar tanpa proses pengolahan.

JENIS-JENIS DESSERT

Berdasarkan suhu saat penyajiannya, dessert dibagi menjadi tiga kelompok besar
yaitu :

1. Hot Dessert
Hot dessert adalah hidangan penutup yang disajikan panas dengan suhu
antara 40 – 50C

Contoh hot dessert antara lain : Souffle, Crepes, Hot Pudding.

2. Cold Dessert
Cold dessert merupakan jenis hidangan dessert yang disajikan dalam suhu
dingin/suhu ruang.

Contoh hidangan ini antara lain : Custard, Jellies, Cold Pudding.


3. Frozen Dessert
Frozen dessert adalah jenis hidangan dessert yang disajikan dalam
keadaan beku.
Contoh hidangan ini antara lain : Ice Cream, Sorbet

1.2 TUJUAN PRAKTEK

2
- Mengasah kemampuan dalam mengolah makanan khususnya
dessert dan menguji keterampilan selama 1 semester
mempelajari Gizi Kulinari.
BAB II
CARA KERJA DAN HASIL

2.1 ALAT DAN BAHAN


 Bahan Puding
1. 4 bks agar – agar plain
2. 2 bks nutrijelly
3. 3000 cc air
4. ½ kg gula pasir
5. 1 sdt garam
6. 1 kaleng susu kental manis
 Buah
1. 2 bh naga
2. ½ bh semangka kuning
3. 1/4 melon hijau
4. 100 gr anggur local
 Wadah
1. 5 bh cup pudding
2. 50 bh sendok kecil
 Alat
1. Pisau
2. Blender
3. Talenan
4. Panci
5. Sendok sayur

2.2 CARA KERJA


1. Membuat pudding susu : campur agar – agar , air, gula,garam, dan susu kental
manis. Rebus sampi mendidih. Matikan kompor.

3
2. Siapkan cup pudding. Masukkan pudding susu ¼ dari cup. Sisihkan hingga
mengeras.
3. Membuat pudding buah naga : campurkan agar – agar, nutrijelly, air, gula,
garam, dan buah naga yang sudah di haluskan / di blender. Rebus sampai
mendidih. Matikan kompor.
4. Masukkan kedalam cup yang telah terisi pudding susu.
5. Membuat pudding buah semangka kuning : campur agar – agar , air, gula,
garam, susu kental manis dan semangka kuning yang telah dipisahkan dari
bijinya lalu dihaluskan dengan blender. Rebus sampi mendidih.
1. Masukkan kedalam cup pudding diatas lapisan pudding buah naga.
2. Diamkan sampai mengeras.
3. Tambahkan buah potong seperti anggur,melon dan semanggka kuning
yang dipotong kecil – kecil pada atas pudding guna mempercantik
tampilan pudding.
4. Dinginkan dan pudding siap disajikan.

2.3 HASIL
Nutrisi yang terkandung dalam 1 resep pudding “Susu Buah Pelangi”

KH PROTEIN LEMAK ENERGI


BAHAN MAKANAN JUMLAH
(gr) (gr) (gr) (kkal)
Agar – agar plain 4 bks (28 gr) 23,68 0,04 0,08 100
Nutrijelly 2 bks (30 gr) 6 0,0 0,0 20
Air 3000 cc - - - -
Gula Pasir ½ kg 470 0,0 0,0 1970
Garam 1 sdt - - - -
Susu kental manis ½ kaleng (250 137,5 20,5 25,0 857,5
gr)
Buah naga 2 bh (500 gr) 45 8,5 15,5 355
Buah semangka ½ bh (750 gr) 51,75 3,75 1,5 210
kuning
Buah melon hijau 1/4 bh (250 19,5 1,5 1,0 92,5
gr)
Buah Anggur 25 bh (100gr) 18,10 7,2 0,8 69
TOTAL -

4
Rekapan harga belanja bahan pudding

BAHAN MAKANAN JUMLAH HARGA


Agar – agar plain 4 bks Rp 15.200,00
Nutrijelly 2 bks Rp 10.700,00
Air 3000 cc Rp -
Gula Pasir ½ kg Rp 12.000,00
Garam 1 sdt Rp 200,00
Susu kental manis 1 kaleng Rp 11.000,00
Buah naga 2 bh Rp 20.200,00
Buah semangka kuning ½ bh Rp 21.700,00
Buah melon hijau ½ bh Rp 19.000,00
Buah Anggur 2 ikat Rp 14.000,00
TOTAL HARGA - Rp 124.000,00

5
BAB III

PEMBAHASAN

3.1 PERBANDINGAN HASIL PRAKTEK DENGAN TINJAUAN TEORI

Puding adalah sejenis makanan terbuat dari pati, yang diolah dengan cara merebus,
kukus, dan membakar (boiled, steamed, and baked) sehingga menghasilkan gel dengan
tekstur yang lembut. Pati dalam hal ini dapat berupa agar-agar (atau pun bahan dasarnya
seperti gum arab, rumput laut karagenan dan lain-lain), tepung-tepungan atau hasil olahannya
seperti roti, cake, dan lain-lain. Puding biasanya disajikan sebagai makanan pencuci mulut,
juga sebagai makanan sajian utama. Pada zaman dahulu puding dimasak dengan cara
merebus campuran bahan-bahan pembuatnya di dalam suatu tas atau kantong kain. Seiring
dengan kemajuan zaman cara pemasakannya berkembang lagi, yaitu campuran bahan
dikukus di dalam suatu wadah yang ditutupi kain. Cara pemasakan yang lain adalah dengan
pembakaran.

-Tinjauan Teori

- Dessert biasanya mempunyai rasa manis dan menyegarkan, terkadang ada yang
berasa asin atau kombinasinya.
- Berdasarkan suhu saat penyajiannya, dessert dibagi menjadi tiga kelompok besar
yaitu :
1. Hot Dessert
Hot dessert adalah hidangan penutup yang disajikan panas dengan suhu antara
40 – 50C

Contoh hot dessert antara lain : Souffle, Crepes, Hot Pudding.

2. Cold Dessert
Cold dessert merupakan jenis hidangan dessert yang disajikan dalam suhu
dingin/suhu ruang.

Contoh hidangan ini antara lain : Custard, Jellies, Cold Pudding.


3. Frozen Dessert

6
Frozen dessert adalah jenis hidangan dessert yang disajikan dalam keadaan
beku.
Contoh hidangan ini antara lain : Ice Cream, Sorbet

-Hasil Praktek

o Dessert Pudding Susu Buah Pelangi, memiliki cita rasa yang manis dan menyegarkan.
 Rasa manis dari gula dan susu kental manis yang dicampur dalam adonan agar-agar.
 Menyegarkan dengan kombinasi buah naga, semangka kuning, dan buah lainnya yang
menjadikan pudding ini memiliki rasa yang sangat bervariasi.

o Pudding Susu Buah Pelangi tergolong ke dalam Cold Dessert, karena sewaktu
penyajiannya, kami menyajikan pudding Susu Buah Pelangi dalam suhu dingin.

7
BAB IV

PENUTUP

4.1 SIMPULAN
 Hidangan penutup (dessert) adalah hidangan yang disajikan setelah hidangan
utama (main course) sebagai hidangan penutup atau biasa disebut dengan istilah
pencuci mulut.
 Dessert Pudding Susu Buah Pelangi, memiliki cita rasa yang manis dan
menyegarkan.
 Pudding Susu Buah Pelangi tergolong ke dalam Cold Dessert, karena sewaktu
penyajiannya, disajikan dalam suhu dingin.
4.2 SARAN
 Agar dalam pemberian topping dalam pudding dilakukan pada saat pudding
belum terlalu keras dan pembuatan lapisan pudding juga dilakukan sebelum
pudding mengeras, tujuannya agar antara lapisan pudding dapat menyatu.

Anda mungkin juga menyukai