Anda di halaman 1dari 3

LAPORAN REFLEKSI KASUS

NAMA MAHASISWA : ANJALI SHAKILA


NIM : P07124522010
HARI/TANGGAL KASUS : 11September 2022
KASUS : WUS pada Masa Pra Konsepsi dengan Obesitas

1. Deskripsi
Kasus Ny.R usia 30 tahun datang ke PMB Appi Ammelia pada tanggal 11
september pukul 15.00 WIB dengan keluhan berat badannya terus meningkat
dan merasa cemas dengan keadaan nya. Ny.R mengatakan tidak memiliki
riwayat kesehatan lalu dan tidak keluarga tidak memiliki riwayat obesitas.
Ny.R mengatakan sudah menikah selama 1tahun dan belum pernah mengalami
kehamilan ataupun keguguran,Ny.R mengatakan ingin berencana memiliki
anak. Ny.R mengatakan memiliki kebiasan makan dengan porsi banyak dan
lebih banyak mengonsumsi makanan yang mengandung lemak dan makanan
cepat saji sert jarang mengonsunsi buah, Ny.R juga mengatakan sering
mengonsumsi kopi setiap hari. Aktivitas sehari-hari Ny.R bekerja sebagai ibu
rumah tangga dan jarang berolahraga. Ny.R mangatakan tidak pernah
mengkonsumsi obat-obatan penurun berat bedan, tidak pernah merokok dan
minuman beralkohol. Pada pemeriksaan objektif Ny.R memiliki tinggi badan
160 cm, berat badan sekarang 73 kg, berat badan sebelum menikah 60 kg, lila
31 cm, IMT 28,51 Kg/m2 dan tanda vital dalam batas normal.. IMT Ny.R
adalah 28,51 sehingga dikatagorikan sebagai obesitas tingkat 1.
2. Emosi Pribadi terhadap Kasus
Melihat kondisi yang dialami oleh Ny. R saya turut prihatin. Kondisi berat
badan yang berlebih pada masa pra konsepsi harus diperhatikan karena akan
berpengaruh dengan perencanaan kehamilan. Karena dengan usia pernikahan ±
1 tahun Ny. R belum mendapatkan kehamilan.
3. Evaluasi
Mampu meberikan KIE tentang obesitas dan pentingnya menjaga berat
badan pada masa pra konsepsi, KIE tentang infertilitas , KIE tentang
komplikasi akibat obesitas, KIE tentang health education pola istirahat, pola
makan,dan pola aktivitas
4. Analisis
Ny. R usia 30 tahun dengan Wanita Usia Subur Pra Konsepsi dengan Obesitas
tingkat I
5. Kesimpulan
Bidan dapat memberikan asuhan kebidanan pada masa prakonsepsi dan
perencanaan kehamilan sesuai dengan wewenang bidan.
6. Tindak Lanjut
Memantau apakah Ny. R mengalami obesitas berulang

CATATAN PERKEMBANGAN :
Pada tanggal 21 september Ny.R dating kembali ke PMB Appi Amelia untuk
melakukan kunjungan ulang.Ny.R mengatakan dalam 10 hari ini sudah
mengikuti anjuran yang diberikan oleh bidan. Ny.R sudah mengatur jam tidur
nya yaitu tidur siang 2 jam dan istirahat malam 6-8 ja,. Ny.R juga sudah
mengatur pola makan , mengurangi porsi makan sesuai dengan model T yang
dianjurkan bidan, mengurangi makanan mengandung lemak dan cepat saji serta
Ny.R sudah berhenti mengonsumsi kopi. Untuk aktivitas sehari-hari Ny.R
masih sama dengan kunjungan awal yaitu melakukan kegiatan pekerjaan
rumah saja dan belum melakukan olahraga, Ny.R mengatakan akan mengikuti
salah satu olahraga yang dianjurkan bidan yaitu enam aerobic dan akan
memulainya minggu depan.Ny.R masih semangat dalam menurunkan berat
badan.
Kemudian dilakukan kembali pemeriksaan fisik dan tanda-tanda vital ibu, hasil
pemeriksaan dalam batas normal. Berat badan Ny.R mengalami penurunan
pada pemeriksaan pertama berat badan Ny.R 73 kg dan berat badan pada
kunjungan ulang menjadi 72,5 kg. bidan menganjurkan untuk melakukan
konsultasi ke ahli gizi agar memperoleh penanganan yang lebih tepat mengenai
pola diet yang baik. Bidan memberikan dukungan kepada Ny.R untuk tetap
semangat dan selalu berfikir positif.

Anda mungkin juga menyukai