Anda di halaman 1dari 8

PENGEMBANGAN METODE PEMBELAJARAN ACTIVE

KNOWLEDGE SHARING BERBASIS TEKNOLOGI

INFORMASI TERHADAP KETERAMPILAN KOMUNIKASI

SISWA PADA SISWA SMA

Dosen Pembimbing :

NIDN :

Disusun Oleh :

Ali Rouf / 1103190001

PROGRAM PENDIDIKAN BIOLOGI

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS PGRI RONGGOLAWE (UNIROW) TUBAN

2019
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Adanya perkembangan zaman akan mempengaruhi berbagai macam

lini kehidupan. Salah satunya mempengaruhi dunia pendidikan termasuk

opini tentang pendidikan yang semula orang berpikir biasa-biasa saja menjadi

lebih modern. Perubahan ini berdampak besar bagi kemajuan pendidikan di

Indonesia. Selama ini banyak kita jumpai sistem pembelajaran yang masih

dilakukan secara konvensional dengan metode ceramah saja, yang mana

pembelajaran jenis ini sangat membatasi siswa untuk lebih mengembangkan

potensi dari individu siswa itu sendiri. Berkaitan dengan hal tersebut, maka

pendidikan di Indonesia memerlukan suatu inovasi yang lebih fresh dan

mampu menyesuaikan dengan perkembangan zaman. Terlebih dewasa ini kita

dituntut untuk menguasai beberapa hard skill dan soft skill sebagai langkah

kita untuk menghadapi globalisasi.

Melihat pentingnya peran pendidikan, maka diperlukan suatu sistem

pembelajaran yang efektif pada setiap jenjang pendidikan perlu dipahami

oleh setiap siswa. Hal ini dimaksudkan agar siswa memperoleh kemampuan

yang sesuai dengan tujuan pendidikan khususnya dalam segi komunikasi

yang sangat dibutuhkan pada masa abad 21 serta diiringi dengan kemampuan

berpikir inovatif, sistematis, kritis dan kreatif. Karena kita ketahui bersama

bahwa akhir-akhir ini siswa cenderung pasif dalam pembelajaran tidak cuma
itu siswa juga cenderung pasif dalam berkomunikasi dengan lingkungan

sekitarnya karena sudah terlalu nyaman dengan smartphone. Berdasarkan hal

tersebut, dalam kegiatan pendidikan perlu diperhatikan bagaimana proses

pembelajaran yang sesuai dengan perkembangan zaman yang ada dalam hal

ini adalah yang berbasis teknologi informasi untuk memaksimalkan potensi

siswa serta untuk mencapai tujuan pendidikan. Sudah tidak bisa dielakkan

lagi bahwa teknologi informasi sangat mengakar di kehidupan masyarakat

saat ini maka perlu rules/cara khusus untuk dimanfaatkan untuk

pembelajaran.

Dalam kegiatan pembelajaran, guru perlu menggunakan metode dan

strategi pembelajaran yang efekif agar proses pembelajaran dapat

berlangsung secara interaktif. Hal ini perlu untuk meningkatkan semangat dan

minat siswa untuk belajar. Karena masih banyak siswa yang beranggapan

bahwa sistem pembelajaran yang ada saat ini terlalu monoton hanya berisikan

teori serta praktikum sehingga antusiasme belajar siswa juga berbanding lurus

dengan kondisi menurunnya atensi siswa.

Pemilihan metode pembelajaran yang tepat merupakan salah satu

faktor keberhasilan pembelajaran, sehingga guru perlu memperhatikan

metode pembelajaran yang sesuai dengan situasi siswa dan kurikulum yang

berlaku. Metode adalah strategi atau cara yang ditempuh untuk mencapai

tujuan tertentu. Metode adalah strategi atau pendekatan yang dilakukan untuk

mencapai suatu tujuan. Keberhasilan penerapan strategi pembelajaran sangat

tergantung pada bagaimana guru menggunakan metode pembelajaran karena


strategi pembelajaran hanya dapat dilaksanakan melalui penggunaan metode

pembelajaran (Sanjaya, 2014).

B. Identifikasi Masalah

Dari beberapa uraian yang dikemukakan di atas, maka dapat

diidentifikasikan masalah-masalah sebagai berikut :

1. Guru kurang memiliki inisiatif dalam menyusun program pembelajaran

yang efektif karena guru sudah terbiasa copy-paste dari MGMP

2. Masifnya pembelajaran yang masih menggunakan metode konvensional,

contohnya hanya menggunakan metode ceramah dan tanya jawab yang

menjadikan siswa bosan.

3. Belum semua pembelajaran mengintegrasikan peningkatan kemampuan

siswa sesuai dengan pembelajaran abad 21.

4. Kurangnya kemauan dan kemampuan guru untuk mengembangkan metode

pembelajaran konvensional ke model pembelajaran yang lebih

komunikatif.

5. Guru belum bisa memaksimalkan potensi perkembangan teknologi yang

begitu pesat terlebih dalam bidang teknolohi informasi dalam

pembelajaran.

C. Batasan Masalah

Berdasarkan identifikasi masalah yang ada, supaya penelitian ini tetap

pada konteksnya maka hanya akan membahas tentang

1. Pengembangan metode aktive knowlege sharing berbasis teknologi

informasi terhadap kemampuan komunikasi pada siswa SMA yang

interaktif
2. Hasil dari penelitian ini akan diuju cobakan pada mata pelajaran bioogi

kelas X SMA.

3. Kemampuan yang akan menjuadi prioritas pengembangan dalam

penelitian ini adalah kemampian berkomunikasi

D. Rumusan Masalah

Berdasarkan batasan masalah diatas, rumusan masalah dalam

penelitian ini adalah bagaimana dampak penerapan program outbound

berbasis potensi daerah dalam meningkatkan kemampuan komunikasi dan

kolaborasi siswa pada pembelajaran ?

1. ?

E. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah tersebut diatas, maka penelitian ini

memiliki tujuan untuk mengembangkan metode pembelajaran aktive

knowlege sharing berbasis teknologi informasi terhadap kemampuan

komunikasi pada siswa SMA.

F. Manfaat penelitian

Penelitian ini diharapkan memiliki manfaat sebagai berikut :

1. Manfaat Teoritis
a. Hasil penelitian ini sebagai barometer untuk meningkatkan

kerangka berpikir pendidik dalam merancang suatu pembelajaran

yang inovatif dan mampu memenuhi ekspektasi sesuai dengan

tujuan pembelajaran abad 21.

b. Hasil penelitian ini diharapkan mampu memberikan kontribusi

lebih untuk perkembangan ilmu pengetahuan dan bagi penelitian

sejenis sehingga nantinya dapat mendukung penelitian–penelitian

yang lebih mendalam.

2. Manfaat Praktis

a. Bagi Guru

Hasil penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai evaluasi

bagi guru dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya

sebagai pengajar serta pendidik

b. Bagi Peneliti

Dengan melaksanakan penelitian ini, peneliti dapat

mengimplementasikan ilmu yang dipelajari selama ini. Serta dapat

menambah wawasan, pengetahuan serta pengalaman dalam

merancang dan mengembangakan pembelajaran yang inovatif dan

interaktif.

G. Penjelasan Istilah

Dalam penelitian ini terdapat berbagai macam istilah, dan

penejelasannya adalah sebagai berikut :


1. Program

Menurut KBBI program memiliki arti rancangan mengenai asas serta

usaha yang akan dijalankan, kemudian menurut terminologi program

Adalah suatu rancangan struktur, desain, kode skema, maupun bentuk

yang lainnya dengan yang disusun sesuai alur dengan tujuan

mempermudah suatu permasalahan.

2. Outbound

outbound adalah suatu jenis latihan/kegiatan yang memanfaatkan

keunggulan alam (outdoor) untuk pengembangan diri dan membangun

kerjasama tim yang diterapkan dalam kegiatan dnegan menggunakan

konsep permainan edutainment (edukatif dan entertaining) baik dalam

bentuk individu ataupun kelompok.

3. Potensi Daerah

Potensi daerah merupakan segala kekayaan asli yang dimiliki oleh

suatu daerah dan memiliki kemungkinan untuk dikembangkan,

dimanfaatkan dan dimaksimalkan oleh individu/kelompok yang ada

dilingkungan daerah tersebut.

4. Kemampuan Kolaborasi

Menurut istilah Kolaborasi adalah bentuk kerja sama, interaksi,

kompromi beberapa elemen yang terkait baik individu, lembaga dan

atau pihak-pihak yang terlibat secara langsung dan tidak langsung

yang menerima akibat dan manfaat.Sedangkan menurut Kamus Besar

Bahasa Indonesia atau KBBI, pengertian kolaborasi adalah bentuk


kerja sama. Dengan kata lain, pengertian kolaborasi adalah kerja

sama untuk membuat sesuatu.

5. Kemampuan Komunikasi

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), arti kata komunikasi

adalah pengiriman dan penerimaan pesan atau berita antara dua orang

atau lebih sehingga pesan yang dimaksud dapat dipahami.

Sementara itu, secara terminologi komunikasi adalah proses

pengiriman dan penerimaan pesan melalui cara verbal atau nonverbal,

termasuk ucapan, atau komunikasi lisan, representasi tulisan dan grafis

(seperti infografis, peta, dan bagan), tanda isyarat, dan perilaku.

Singkatnya, komunikasi menjadi proses dari "penciptaan dan

pertukaran makna".

Anda mungkin juga menyukai