Anda di halaman 1dari 9

Cristina Mei Pasaribu

XI IPS

PKWU

1. Ramyeon

Ramyeon atau Ramyun adalah hidangan mi kuah ala Korea. Mi ramyeon dapat dibuat dari mi


basah atau mi instan, beberapa merek ramyeon instan selain dikonsumsi di Korea Selatan, ada
juga yang diekspor ke luar negeri, seperti ke Tiongkok, Hong Kong, Makau, Jepang, dan
Indonesia.
2. Takoyaki

Takoyaki adalah nama makanan asal daerah Kansai di Jepang, berbentuk bola-bola kecil dengan
diameter 3-5 cm yang dibuat dengan adonan tepung terigu yang diisi potongan gurita.
3. Tteok-boki

Tteok-boki adalah pangan khas Korea Selatan dari bahan tepung beras yang dimasak
menggunakan bumbu gochujang yang pedas dan manis. Tteok yang dipakai berbentuk
silinder atau tabung.

4. Arsik

Arsik adalah salah satu masakan khas kawasan Tapanuli yang populer. Masakan ini
dikenal pula sebagai ikan mas bumbu kuning. Bumbu-bumbu yang dihaluskan dilumuri
pada tubuh ikan beberapa saat. Ikan kemudian dimasak dengan sedikit minyak dan api
kecil hingga agak mengering.

5. Capcai

Capcai adalah dialek Hokkian yang berarti harfiah "aneka ragam sayur". Capcai adalah
nama hidangan khas Tionghoa yang populer yang khas karena dimasak dari banyak
macam sayuran.
6. Seblak

Seblak adalah makanan Indonesia yang dikenal berasal dari Bandung, Jawa Barat yang
bercita rasa gurih dan pedas. Terbuat dari kerupuk basah yang dimasak dengan sayuran
dan sumber protein seperti telur, ayam, boga bahari atau olahan daging sapi, dan dimasak
dengan kencur.

7. Rendang

Rendang atau randang adalah masakan daging yang berasal dari Minangkabau.
Masakan ini dihasilkan dari proses memasak suhu rendah dalam waktu lama
menggunakan aneka rempah-rempah dan santan. Proses memasaknya memakan waktu
berjam-jam hingga yang tinggal hanyalah potongan daging berwarna hitam pekat dan
dedak.

8. Pempek

Pempek atau empek-empek adalah makanan yang terbuat dari daging ikan yang digiling
lembut yang dicampur tepung kanji atau tepung sagu, serta komposisi beberapa bahan
lain seperti telur, bawang putih yang dihaluskan, penyedap rasa, dan garam.
9. Bakso

Bakso atau baso adalah jenis bola daging yang lazim ditemukan pada masakan Indonesia.
Bakso umumnya dibuat dari campuran daging sapi giling dan tepung tapioka, tetapi ada
juga bakso yang terbuat dari daging ayam, ikan, atau udang bahkan daging kerbau.

10. Pie susu

Pastei atau Pai adalah makanan yang terdiri dari kulit kue kering dan isi yang beraneka
ragam. Isi pastei dapat berupa buah, daging, ikan, sayur, keju, coklat, kustar, kacang, dan
lain-lain.

11. Hotpot

Hot pot atau hotpot, juga dikenal dengan soup-food atau steamboat, adalah cara
memasak yang berasal dari China, diolah dengan kuali kuah yang mendidih di meja
makan, berisi berbagai bahan makanan dan bahan Asia Timur.
12. Lasagna

Lasagna atau Lasagne adalah pasta yang dipanggang di oven dan merupakan makanan
tradisional Italia. Lasagna sendiri secara harfiah adalah lasagne yang berisikan daging.
Lasagna sendiri dapat diisi dengan banyak isian lainnya seperti daging, sayur-sayuran,
ayam, makanan laut dan sebagainya sesuai selera.

13. Pizza

Pizza adalah hidangan gurih dari Italia sejenis adonan bundar dan pipih, yang
dipanggang di oven dan biasanya dilumuri saus tomat serta keju dengan bahan makanan
tambahan lainnya yang bisa dipilih. Keju yang dipakai biasanya mozzarella atau "keju
pizza", bisa juga keju parmesan dan beberapa keju lainnya.

14. Corndog

Corndog adalah makanan yang terbuat dari sosis ditusuk yang dilapisi dengan lapisan
tebal adonan encer tepung jagung kasar dan digoreng rendam. Hidangan tersebut berasal
dari Amerika Serikat dan umum ditemukan dalam Masakan Amerika.
15. Nasi Goreng

Nasi goreng adalah sebuah makanan berupa nasi yang digoreng dan diaduk dalam
minyak goreng, margarin atau mentega, biasanya ditambah kecap manis, bawang merah,
bawang putih, asam jawa, lada dan bumbu-bumbu lainnya, seperti telur, ayam, dan
kerupuk.

16. Tekwan

Tekwan adalah penganan khas Palembang yang terbuat dari campuran daging ikan dan
tapioka, yang dibentuk berupa bulatan kecil-kecil, dan disajikan dalam kuah udang
dengan rasa yang khas. Biasanya pelengkap tekwan adalah sohun, irisan bengkoang dan
jamur, serta ditaburi irisan daun bawang, seledri, dan bawang goreng.

17. Macaroni Pasta

Makaroni merupakan salah satu pasta yang bentuknya seperti pipa kecil yang bengkok
membentuk busur. Makaroni biasanya diolah dengan saus krim dan kacang polong.
Makaroni sendiri dapat dihidangkan dengan bahan lainnya seperti daging ayam, sayur-
sayuran, sapi dan masih banyak lagi sesuai selera.
18. Spageti

Spageti adalah salah satu jenis pasta yang berbentuk panjang, tipis, silindris, dan padat,
yang jika diperhatikan menyerupai mie pada umumnya. Ini adalah makanan pokok dalam
masakan Italia tradisional.

19. Bruschetta

Bruschetta adalah antipasto di kawasan Italia yang pertama kali ditemukan pada abad
ke-15. Bahan utama makanan ini ialah roti. Bahan utamanya adalah roti yang
dipanggang, bawang putih, minyak zaitun, garam, dan lada. Roti Bruschetta dibuat dari
adonan tepung terigu yang setelah itu diberi mentega dan bawang putih.

20. Tomyam

Tomyam adalah sup yang berasal dari Thailand. Sup ini merupakan salah satu makanan
Thailand yang terkenal. Di Thailand, tom yum biasanya dibuat dengan udang, ayam,
ikan, atau makanan laut yang dicampur dan jamur.

\
21. Dimsum
Dimsum adalah istilah dari bahasa Kantonis dan artinya adalah "makanan kecil".
Biasanya dim sum dimakan sebagai sarapan atau sarsi. Namun karena dimsum populer ke
dunia dari Hongkong maka istilah dimsum lebih populer dibandingkan dianxin.

22. Sushi

Sushi adalah makanan Jepang yang terdiri dari nasi yang dibentuk bersama lauk berupa
makanan laut, daging, sayuran mentah atau sudah dimasak. Nasi susyi mempunyai rasa
masam yang lembut karena dibumbui campuran cuka beras, garam, dan gula.

23. Bulgogi

Bulgogi adalah olahan daging asal Korea. Daging yang digunakan antara lain daging
sirloin atau bagian daging sapi pilihan. Bumbu bulgogi adalah campuran kecap asin dan
gula ditambah rempah lain bergantung pada resep dan daerah di Korea.
24. Kimchi

Kimci adalah makanan tradisional Korea, yang berasal dari tiongkok salah satu jenis
asinan sayur hasil fermentasi yang diberi bumbu pedas. Setelah digarami dan dicuci,
sayuran dicampur dengan bumbu yang dibuat dari udang krill, kecap ikan, bawang putih,
jahe dan bubuk cabai merah.

25. Churros

Churro adalah sebuah makanan ringan berbahan dasar pastri dough goreng, biasanya
choux. Churro adalah hidangan tradisional di Spanyol dan Portugal, dimana hidangan
tersebut berasal, serta Filipina dan Ibero-Amerika.

Anda mungkin juga menyukai