Anda di halaman 1dari 3

PERMASALAHAN MANAJEMEN ORGANISASI

Regina
Program Studi Manajemen
STMIK Indonesia Mandiri

Menciptakan organisasi yang semakin efektif, efisien, dan produktif


merupakan salah satu tantangan yang dihadapi manusia masa depan dan yang
perlu dicermati adalah bagaimana sehinggu mutu dan pelayanan yang diharapkan
oleh pelanggan benar-benar terpenuhi. Charles A. Beard seorang ahli sejarah
politik di Amerika mengatakan bahwa, tidak ada suatu hal yang lebih penting dari
manajemen pada abad modern saat ini.
Saat berbicara manajemen kita tidak bisa lepas dari kata manager.
Manager sering kali dikaitkan dengan orang yang mengelola seuatu perusahaan
atau organisasi. Organisasi sendiri merupakan suatu kumpulan orang yang bekerja
Bersama dan mengkoordinasikan Tindakan mereka untuk mencapai tujuan dan
hasil yang diinginkan pda masa depan (Jones and George, 2011:45). Sedangkan
managemen sendiri dapat dipandang sebagai ilmu (efektik serta efisien) dan seni
(gaya pelaksanaan).
Jika diibaratkan managemen bisa dianggap sebagai kegiatan “menari”.
Artinya, ia bisa menjadi penari terkenal jika pada dasarnya ia telah memiliki bakat
untuk menari dan diajar oleh penari professional. Sebaliknya jika ia tidak punya
bakat menari ia tetap dapat menari tetapi hanya sekedar menari meskipun dilatih
oleh pelatih professional.
Sehingga dapat disimpulkan managemen adalah seni dan ilmu
perencanaan, pengorganisasian, penempatan karyawan, pemberian pemerintah,
dan pengawasan terhadap sumber daya manusia dan alam, terutama sumber daya
manusia untuk mencapai tujuan yang telah ditentukan telebih dahulu. Terry lebih
menekankan pada segi poses atau manajernya yang berpendapat bahwa
managemen adalah soal proses tertentu yang terdiri dari perencanaan,
pengorganisasian, pelaksanaan dan pengawasan penggunaan setiap ilmu dan seni
bersama-sama dan selanjutnya menyelesaikan tugas untuk mencapai tujuan.
Permasalahan yang sering muncul dikalangan organisasi adalah time
manajemen, buruknya komunikasi, kurangnya kepercayaan dan perbedaan pola
pikir. dan hari ini kita akan membahas satu persatu terkait permasalahan tersebut
dan cara mengatasinya. Masalah manajemen waktu atau time manajemen,
merupakan masalah paling sering dialami oleh seseorang yang berorganisasi
dikarenakan, harus menyeimbangkan antara akademik dengan organisasi. yang
dimana kedua hal tersebut merupakan hal yang penting, dan tidak boleh berat
sebelah ketika dilaksanakan. Kita harus mementingkan akademik, namun tidak
boleh menyepelekan tanggungjawab dalam organisasi.
Sehingga permasalahan yang bisa memperbaiki manajemen organisasi
selain dari pada anggota dan pejabat organisasi adalah mencari akar
permasalahan, diskusi, terbuka akan kritik dan saran, mencari jalan keluar dengan
tujuan kesejahteraan bersama, dan melakukan serangkaian evaluasi. Mencari akar
permasalahan tentunya menjadi hal yang umum dalam mencari solusi dari
permasalahan manajemen organisasi. Karena akar permasalahan menjadi latar
belakang untuk mencari solusi dalam permasalahan manajemen organisasi
kedepannya. Setelah mengetahui akar permasalahan diskusi menjadi langkah
selanjutnya dengan melibatkan seluruh aspek organisasi yang bersifat internal.
Hendaknya, dalam kegiatan diskusi perlu terbuka terhadap kritik dan saran yang
disampaikan anggota. Kritik dan saran yang diberikan kepada Anda dapat
membantu organisasi untuk lebih berkembang serta menyelesaikan masalah di
dalamnya. Pilihlah solusi terbaik dan tidak memberatkan pihak manapun. Dengan
demikian, anggota akan merasa nyaman dalam berorganisasi dan bahkan tingkat
kepercayaan mereka terhadap organisasi akan meningkat. Evaluasi sangat penting
untuk menilai seberapa baik solusi yang telah ditetapkan oleh organisasi auntuk
menyelesaikan masalah di dalam organisasi. Dengan demikian, organisasi yang
dibangun dapat terus maju dan berkembang.
REFERENSI
Rifa’i, H. M., & Fadhli, M. (2013). Manajemen organisasi. Cv. Pusdikra Mitra
Jaya.
Tanjung, R., Mawati, A. T., Ferinia, R., Nugraha, N. A., Simarmata, H. M. P.,
Sudarmanto, E., ... & Silalahi, M. (2021). Organisasi dan manajemen.
Yayasan Kita Menulis.

Anda mungkin juga menyukai