Anda di halaman 1dari 2

Resume

Nama : Annisa Marsanda

Kelas : Ilmu Keperawatan 1A

Mata kuliah : Bahasa Indonesia

PERAN PERAWAT DALAM MENGEDUKASI PASIEN PASCA OPERASI (KELOMPOK 7)

Peran perawat adalah tingkah laku perawat yang diharapkan oleh orang lain untuk berproses
sebagai pemberi asuhan, pembela pasien, pendidik,kordinator, kolabolator, konsultan dan
pembaharu (Ali, 2002).

Peran Perawat Dalam Mengedukasi

Pendekatan perawat melalui edukasi dapat membantu pasien post operasi menerima kedaannya
dan meningkatkan asupan makanan setelah pembedahan selama di rumah sakit. Karena pasien
pasca operasi masih membutuhkan banyaknya masukan asupan protein dan kalori. Dengan perawat
sebagai edukator atau pemberi pendidikan kesehatan bagi pasien pasca operasi tentang manfaat
dari nutrisi yang akan berpengaruh dalam meminimalkan hari rawat inap pasien, meminimalkan
terjadinya malnutrisi pasien pasca operasi, serta nutrisi juga bermanfaat dalam meningkatkan proses
penyembuhan luka insisi pasien pasca operasi.

Peran Perawat Dalam Mengedukasi pada Pasien Pasca Operasi

Perawat sebagai edukator atau pemberi pendidikan kesehatan bagi pasien pasca operasi tentang
manfaat bagi nutrisi yang akan berpengaruh dalam meminimalkan hari rawat inap pasien,
meminimalkan terjadinya malnutrisi pasien pasca operasi, serta nutrisi juga bermanfaat dalam
meningkatkan proses penyembuhan luka insisi pasien pasca operasi.

PENGARUH BURUK OBESITAS TERHADAP REMAJA (KELOMPOK 6)

Remaja merupakan salah satu kelompok sasaran yang berisiko mengalami gizi lebih. Obesitas atau
lebih dikenal dengan kegemukan merupakan salah satu masalah yang cukup merisaukan di kalangan
remaja. Obesitas bisa terbentuk akibat kurangnya aktivitas fisik dari kebutuhan tubuh disebabkan
kebiasaan remaja yang kian menikmati aktivitas didalam rumah daripada di luar rumah.

Pengaruh obesitas pada kelangsungan remaja

1. Williams dan Greene, 2018 : asma, diabetes, apnea saat tidur, dan penyakit kardiovaskul
berupa peningkatan kolesterol total, trigliserida, kadar insulin dan peningkatan tekanan
darah
2. Lo et al., 2014 : efek psikologis akan menyebabkan anak dengan kelebihan berat badan dan
obesitas lebih rentan terhadap mengalami harga diri rendah

Pengaruh buruk obesitas terhadap remaja merupakan salah satu kelompok sasaran yang beresiko
mengalami gizi lebih yang ditandai dengan berat badan yang relative berlebihan berbanding dengan
usia dan tinggi badan akibat terjadinya penimbunan lemak yang berlebihan pada lemak tubuh dan
pengaruh obesitas pada remaja dapat juga menyebabkan asma, diabetes, apnea saat tidur, dan
penyakit kerdiovaskuler berupa peningkatan kolesterol total, trigliserida, kadar insulin, dan
peningkatan tekanan darah.

PENGARUH IMUNITAS TUBUH TERHADAP PENCEGAHAN PENULARAN COVID-19 (KELOMPOK 8)

Imunitas

Imunitas atau kekebalan adalah kemampuan organisme multi sel untuk melawan mikro organisme
berbahaya atau pertahanan pada organisme untuk melindungi tubuh dari pengaruh biologis luar
dengan mengenali dan membunuh pathogen.

Pandemi Covid-19

Menurut Scott dan Duncan mengatakan “Pandemi adalah suatu bentuk penyakit menular yang
dicirikan sebagai wabah hemoragik yang mirip dengan ebola.”

Pengaruh Imunitas Tubuh Saat Pandemic Covid-19


penularan virus akan cepat menyebar ketika sistem imun mengalami penurunan/melemah jika
dikaitkan dengan masa sekarang yang masih pandemi covid-19 pengaruh sistem imunitas tubuh
sangat penting bagi orang-orang agar tidak terpapar covid-19.

Penyebab Turunnya Imunitas Tubuh


Stress, kurang aktif, kurang tidur, dehidrasi, dan kurangnya asupan nutrisi.

Cara meningkatkan imunitas tubuh

Cara meningkatkan imunitas tubuh dapat dilakukan dengan olahraga secara teratur, mengonsumsi
makanan bergizi, berjemur, beristirahat dengan cukup, dan mengonsumsi suplemen.

Anda mungkin juga menyukai