Anda di halaman 1dari 2

Hari/ tanggal.

: Selasa/ 31 Agustus 2021

Kelas. : VI (enam)

Mata pelajaran. : PJOK

ATLETIK

Atletik adalah induk dari sebagian besar cabang karena gerakan dasar atletik digunakan
oleh cabang olahraga lain, antara lain jalan, lari, lempar dan lompat. Kombinasi gerak dasar
atletik yaitu berjalan, berlari, melompat, dan melempar.

Jalan adalah gerakan melangkah dengan santai (rileks).

Berlari adalah gerakan menempatkan satu kaki di depan kaki yang lain secara bergantian
dengan kecepatan tertentu.

Melompat adalah gerakan mengangkat kaki dan menjadikan salah satu kaki
sebagiantumpuan badan pada saat mendarat.

A. Lari
1. Lari jarak pendek : 100 m, 200 m, 400 m
Menggunakan star jongkok dengan aba-aba bersedia, siap, ya
2. Lari jarak menengah : 800 m, 1500 m
Menggunakan star berdiri
3. Lari jarak jauh : 5000 m, 10.000 m dan di tambah dengan lari marathon
42, 195 m
Menggunakan star berdiri
4. Lari estafet (sambung) : 4 x 100 m dan 4 x 400 m
Menggunakan star melayang

Star mempunyai 3 bagian yaitu:


a. Star jongkok
b. Star berdiri
c. Star melayang

B. Lompat jauh

Adalah salah satu cabang olahraga atletik yang dipertandingkan. Tujuan dari lompat
jauh adalah melompat sejauh-jauh mungkin.

Tahapan-tahapan dalam lompat jauh ada 4 bagian yaitu:


a. Awalan
b. Tolakan
c. Melayang di udara
d. Mendarat

Ada 3 gaya dalam lompat jauh yaitu:


1. Gaya jongkok (tuck)
2. Gaya berjalan di udara (walking in the air)
3. Gaya menggantung (hang)

Ananda catat di buku catatan dan kirim ke wa pak toni 0858 3030 8331 dan
latihan pjok di buku latihan.

Anda mungkin juga menyukai