Anda di halaman 1dari 5

MAKALAH

KETEPATAN MELAKUKAN PROSEDUR DASAR KEBIDANAN PADA NEONATUS


BAYI DAN BALITA PADA PEMERIKSAAN ANTROPOMETRI

DI SUSUN OLEH :
NESA CANTIKA DEWI
(PO7124121077)

JURUSAN KEBIDANAN PRODI DIII KEBIDANAN


POLTEKKES KEMENKES PALU 2022

KATA PENGANTAR
Puji syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT atas Rahmat dan
Karunia-Nya sehingga pembuatan makalah dengan judul “ KETEPATAN
MELAKUKAN PROSEDUR DASAR KEBIDANAN PADA NEONATUS BAYI DAN
BALITA PADA PEMERIKSAAN ANTROPOMETRI”ini dapat terselesaikan
dengan lancar. Makalah ini disusun dengan maksud untuk memenuhi
tugas mata kuliah ASKEB NEONATUS dengan dosen pengajar ibu
lisnawati, S. kep, Ns, MPH
Tak ada gading yang tak retak, maka penulis menyadari bahwa
makalah ini tentunya masih banyak kekurangannya. Oleh karena itu
atas saran dari berbagai pihak sangat diharapkan yang bersifat
membangun dan berguna untuk pembenahan dan penyempurnaan
serta motivasi penulis dalam penulisan karya ilmiah selanjutnya.
Akhirnya Pada kesempatan ini diucapkan terima kasih kepada ibu
lisnawati, S. kep, Ns, MPH yang tak pernah bosan dan sikap sabarnya
memberikan pengajaran kepada kami Dan rekan-rekan mahasiswa
yang banyak membantu dan mendukung penulis dalam penulisan
karya ilmiah ini. Semoga makalah ini dapat berguna dan bermanfaat
bagi kita semua. Amin.

Palu,24 agustus 2022

Penulis

DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR...........................................................................i
DAFTAR ISI.........................................................................................ii
BAB I PENDAHULUAN.....................................................................1
A. Latar Belakang.......................................................................1
B. Rumusan Masalah..................................................................1
C. Tujuan....................................................................................1
BAB II PEMBAHASAN......................................................................2
A.

BAB 1
PENDAHULUAN
A. Latar belakang
Bayi baru lahir (Neonatus) adalah bayi yang baru mengalami proses
kelahiran, berusia 0-28 hari. Bayi tersebut memerlukan penyelesuaian
fisiologis berupa maturasi, adaptasi (menyesuaikan diri dari kehidupan
intrauterine ke kehidupan ekstrauterin) dan toleransi bagi bayi baru lahir
untuk dapat hidup dengan baik. (Marmi dan Rahardjo, 2015) Masa
neonatal adalah masa sejak lahir sampai dengan 4 minggu (28 hari)
sesudah kelahiran. Neonatus adalah bayi baru lahir umur 0-4 minggu
sesudah lahir. Neonatus dini adalah bayi berusia 0-7 hari. Neonatus lanjut
adalah bayi berusia 7-28 hari. Terjadi penyesuaian sirkulasi dengan
keadaan lingkungan, mulai bernafas dan fungsi alat tubuh lainnya. Berat
badan dapat turun sampai 10% pada minggu pertama kehidupan yang
dicapai lagi pada hari ke-14. (Muslihatun, 2014) Menurut Depkes RI
(2005), bayi baru lahir normal adalah bayi yang lahir dengan umur
kehamilan 37 minggu sampai 42 minggu dan berat lahir 2500 gram sampai
4000 gram. Sedangkan menurut Kosim (2007) dalam Marmi dan Rahardjo
(2015), bayi baru lahir normal adalah berat lahir antara 2500 – 4000 gram,
cukup bulan, lahir langsung menangis, dan tidak ada kelainan kongenital
(cacat bawaan) yang berat.
B. Rumusan masalah
Berdasarkan latar belakang di atas rumusan masalah dalam penelitian
ini adalah mengetahui pegetahuan dan sikap perawat tentang nyeri pada
neonatus.
C. Tujuan
1. Tujuan Umum
Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengetahuan dan sikap
perawat tentang manajemen nyeri pada neonatus.
2. Tujuan Khusus
a. Mendiskripsikan pengetaahuan perawat tentang manajemen nyeri
pada neonatus.
BAB II
PEMBAHASAN
A. Pengertian
Neonatus adalah bayi yang baru lahir 28 hari pertama kehidupan
(Rudolph, 2015). Neonatus adalah usia bayi sejak lahir hingga akhir bulan
pertama (Koizer, 2011). Neonatus adalah bulan pertama kelahiran.
Neonatus normal memiliki berat 2.700 sampai 4.000 gram, panjang 48-53
cm, lingkar kepala 33-35cm (Potter & Perry, 2009). Dari ketiga pengertian
di atas dapat disimpulkan neonatus adalah bayi yang lahir 28 hari pertama.
Ciri Neonatus Neonatus memiliki ciri berat badan 2700-4000gram,
panjang, panjang 48- 53 cm, lingkar kepala 33-35cm (Potter & Perry,
2009). Neonatus memiliki frekuensi denyut jantung 120-160 x/menit,
pernapasan 40-60 x/menit, lanugo tidak terlihat dan rambut kepala tumbuh
sempurna, kuku agak panjang dan lemas, nilai APGAR >7, refleks-refleks
sudah terbentuk dengan baik (Dewi, 2010).

Anda mungkin juga menyukai