Anda di halaman 1dari 11

LAPORAN

MENGIDENTIFIKASI BAHAN PEMBUATAN KOPI GULA AREN

DISUSUN OLEH
Ahyani

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN (SMK)


AGRIBISNIS PENGOLAHAN HASIL PERTANIAN (APHP)
LOMBOK TIMUR
TAHUN AJARAN 2021 /2022
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan ke hadirat Allah Yang Maha Esa, karena berkatNya y
yang tidak terhitung telah melimpahkan hidayahnya sehingga penulis dapat
menyelesaikan laporan dengan tepat waktu dan lancar.
Laporan ini merupakan salah satu bentuk pertanggung jawaban dari siswa karena
harus menyelesaikan tugas yang diberikan serta untuk menambah wawasan dan
pengalaman . Dengan begitu, penulis harap laporan ini akan memberi banyak
manfaat serta motivasi bagi para siswa khususnya maupun bagi para pembaca.
Penulis menyadari bahwa laporan ini ini masih jauh dari kesempurnaan dengan
segala kekurangan baik segi penulisan maunpun segi bahasanya. Untuk itu saya
mengharapkan adanya kritik dan saran dari semua pihak yang bersifat membangun
demi kesempurnaan dari laporan ini.

2
DAFTAR ISI

COVER/HALAMAN JUDUL.............................................................................. 1
KATA PENGANTAR.......................................................................................... 2
DAFTAR ISI....................................................................................................... 3
BAB I PENDAHULUAN
1.1 latar belakang..........................................................................................4
1.2 Rumusan masalah ................................................................................5
1.3 Manfaat wawancara................................................................................5
BAB II PEMBAHASAN DAN HASIL WAWANCARA
2.1 hasil wawancara.....................................................................................6
2.2. Proses pembuatan kop gula aren i ........................................................7
2.3. Manfaat kopi gula aren...........................................................................8
BAB III KESIMPULAN DAN SARAN
3.1 kesimpulan.............................................................................................9
3.2. Saran..................................................................................................... 9
LAMPIRAN-LAMPIRAN.......................................................................................10

3
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar belakang

Kopi sudah tidak asing lagi bagi semua kalangan mulai dari anak sekolah,
mahasiswa, petani, karyawan hingga pejabat bisa menikmati kopi dimana saja.
Dizaman modern ini kopi diolah dengan banyak variasi dari mulai kemasan botol,
sachet sampai diolah langsung dari biji kopinya sehingga menjadikan kopi
mudah didapat di kota besar maupun kecil.
Di Indonesia sektor pertanian merupakan sektor yang diunggulkan karena
sebagian besar mata pencaharian rakyat indonesia adalah bertani. Salah
satunya yang diunggulkan adalah perkebunan kopi. kopi juga berperan sebagai
penyedia lapangan kerja, sumber pendapatan rakyat hingga negara melalui
ekspor biji mentah maupun olahan dari biji kopi (Pudji Raharjo, 2012).
Tanaman kopi berasal dari Afrika, tepatnya dari daerah pegunungan di
Ethiopia, namun kopi baru dikenal oleh masyarakat dunia setelah tanaman kopi
dikembangkan di daerah timur tengah yaitu Yaman dibagian selatan Jazirah
Arab kemudian menyebar ke penjuru dunia. Kopi yang menyebar terbagi dalam
beberapa macam, yang terbesar adalah kopi arabika dan kopi robusta.
Kopi arabika memiliki bentuk biji yang lebih panjang dan kopi arabika hanya
akan tumbuh dengan baik bila ditanam di daerah dataran tinggi antara 1000
sampai 2000 meter diatas permukaan laut dengan suhu sekitar 14-24 derajat
celcius. Kopi robusta bentuk bijinya lebih bulat dan kopi robusta bisa ditanam di
dataran rendah yaitu dibawah 1000 meter diatas permukaan laut. Dengan
adanya perkembangan teknologi dan informasi, biji kopi arabika maupun robusta
dapat diolah menjadi berbagai rasa salah satunya kopi gula aren (Pudji Raharjo,
2012).Kopi gula aren Prabu merupakan merk produk dari CV. Berkah Jaya
mandiri yang produksinya terletak di kota Bekasi dan kantor pusat terletak di
kota Bandung. Menurut Nino selaku manager dan pendiri kopi gula aren prabu,
kopi gula aren terbuat dari kopi robusta atau arabika yang dipadu dengan gula
semut aren kelas premium.
Gula aren terbuat dari air nira, sehingga tercipta rasa khas gula aren disetiap
sajiannya yang merupakan citra rasa kopi khas Indonesia. Gula aren diketahui
mengandung kadar zat besi yang cukup tinggi sehingga bermanfaat bagi
kesehatan ldiantaranya dapat menambah energi, mencegah meningkatnya
kadar gula dalam darah sehingga cocok untuk minuman diabetes. Hal ini tertera
pada kemasan pouch 250gram yaitu menguatkan jantung, menjaga kesehatan
kulit, mengurangi berat badan dan baik untuk ibu hamil.
Di Indonesia kopi gula aren kurang dikenal oleh masyarakat karena tidak
banyak yang mengetahui kopi yang dipadukan dengan gula merah dan tidak
adanya produk yang menjual kopi gula aren ini dengan harga murah dan
mempunyai kemasan yang menarik. Kemasan merupakan salah satu faktor
penting yang harus diperhatikan untuk merebut perhatian konsumen, karena

4
kemasan dapat menjadi strategi jitu dalam pemasaran prouk untuk menarik
minat beli konsumen.

1.2 Rumusan Masalah


Berdasarkan dari penjelasan latar belakang di atas, penulis dengan ini
merumuskan masalah sebagai berikut:
1. Bagaimana membuat desain kemasan yang menarik tetapi tidak
mengabaikan fungsinya?
2. Bagaimana membuat desain kemasan dari kopi gula aren yang diterima
masyarakat?
3. Bagaimana membuat desain kemasan yang dapat meningkatkan penjualan
produk?
1.3 Manfaat
1. Mengaplikasikan ilmu yang telah diperoleh selama menempuh
pendidikan di Universitas.
2. Mengasah serta meningkatkan keterampilan meliputi keahlian dibidang
kewirausahaan.
3. Sebagai bahan referensi akademis bagi perkembangan penelitian
Sejenis dimasa yang akan datang.
5. Diharapkan dapat mengangkat kopi gula aren karena ini adalah
Minuman khas Indonesia.
6. Diharapkan timbulnya daya beli akan minuman khas Indonesia.
7. Diharapkan dapat menambah penjualan kopi gula aren merek Aren Aren.

5
BAB II
PEMBAHASAN
2.1 Hasil wawancara
Identitas Narasumber
Nama :Diana wati.
Umur :21 tahun.
Status :Belum menikah.
Alamat :keselet,dusun galih, kecamatan montong gading kab Lombok timur NTB
No hp :087866254599
Sejarah pembuatan kopi gula aren
Pada awalnya saudari Diana membuka usaha gula aren pada tahun 2020 sekitar
bulan juni atau agustus. pada saat itu dia sedang menjadi makasiswa di Universitas
undram, saudari diana awalnya mendapatkan modal dari kampus sebesar 3,5
juta. ,dan untuk menambah wawasannya tentang kewirausahaan dia kemudian
mengikuti pelatihan pkm atau pelatihan pelatihan kewirausahaan yang diadakan
oleh kampus,kemudian setelah mendapat pelatihan yang cukup akhirnya ia
mencoba untuk mengaplikasikan ilmunya tersebut dan akhirnya membulatkan tekat
untuk membuka usaha gula aren di rumahnya bersama para warga dan dua
kelompok tani yaitu kelompok wanita tani dan kelompok usaha bersama. Awal
mulanya saudari diana hanya membuat usaha gula aren saja namun, seiring
berjalannya waktu dan karena banyaknya minat pembeli untuk pengembangan
varian baru, akhirnya ia membuat varian baru yaitu Kopi gula aren yang memiliki dua
jenis kemasan yaitu kemasan standing pouch dan kemasan Paper glass.
Setelah beberapa bulan menjalankan usahanya tersebut,saudari Diana
mengikuti lomba wirausaha NTB kemudian ia mendapatkan juara 2 dari lomba yang
di ikutinya.kemudian dari Sanalah dia mulai menekuni usahanya dengan lebih serius
karena ia merasa mempunyai tanggung jawab yang besar karena sudah
memenangkan perlombaan tersebut.
Kopi gula aren terbuat dari campuran kopi dan gula aren. jenis kopi yang di
gunakan yaitu kopi robusta sedangkan gula yang digunakan yaitu gula aren lokal
dengan standardisasi yang sudah teruji, ada 2 jenis kemasan kopi gula aren yaitu
kemasan Paper glass dengan gula arennya 12 gram dan kopinya 8 gram yang
ditempatkan di dalam kemasan yang terpisah, yang kedua yaitu kemasan standing
pouch dengan berat 200gram (masing masing 100g kopi dan gula)
Untuk masa simpan produk kopi gula aren ini bisa bertahan sampai 1 tahun
selama Kemasannya benar benar kedap udara dan benar benar kering. sedangkan
kopi yang sudah dicampur bisa bertahan hingga 1-2 tahun. Harga kemasan standing
pouch yang isinya 1000 pcs harganya rp750.000, sedangkan kemasan paper glass

6
yang isinya 50 pcs harganya 20.000 Untuk gaji karyawan tergantung banyak gula
aren yang dihasilkan misalkan per kilo 10-20 ribu.
Pendapatan per bulanya yaitu kurang lebih 3 jutaan tergantung dari ramai
tidaknya pembeli. . Kemasan yang memakai standing pouch isinya 100 gram kopi
dan gula sedangkan yang memakai paper glass 20 gram. Lama air nira nya dimasak
5-6 jam sampai mengkristal sambil diaduk sampai menjadi gula semut gula yang
bagus warnanya lebih cerah dan aromanya lebih harum dan teksturnya kering
kandungan air dari gula semut yaitu 80%.
Pemasarannya sekitar Lombok sampai ke luar daerah seperti Jawa dan
mempunyai reseller.
2.2 proses pembuatan kopi gula aren
bahan bahan
a gula aren yg dihaluskan
b kopi robusta
Alat alat
a. Mesin rosting untuk memasak kopi.
b. Grinder atau penggiling untuk menghaluskan kopi.
c. Panci
d. Wajan
e. Pasir
f. Kete.
Proses pembuatan
Masak air nira dengan panci besar dengan waktu sekitar 5-6 jam dan air
nira yang di masak sekitar 9 liter dan menghasilkan 3 kilo gula arena. . Kete dan
wajan dengan menaruh pasir di atas kete kemudian setelah itu taruh wajan yang
berisi pasir tersebut dan aduk hingga merata mengental atau mengkristal.
Kemudian diturunkan dan dituangkan dipindahkan ke dalam wajan lain
sambil dihancurkan atau dilebur menggunakan batok kelapa sampai hancur atau
halus setelah itu dikeringkan. Tuangkan gula yang sudah dihancurkan kemudian
ratakan di atas wajan karena tidak ada alat pengering makanya dia
menggunakan wajan untuk pengeringnya setelah gulanya kering, diamkan
hingga dingin kemudian bungkus.
Untuk kopi bisa dihaluskan dengan mesin grinder, dengan cara berikut:
Masukkan biji kopi sesuai kebutuhan ke bagian atas Grinder.,Atur knob
pengatur tingkat kehalusannya, Setelah itu pasang tuas di bagian tutup
Grindernya, kemudian putar searah hingga biji kopi yang di masukkan
habis, Setelah sudah mencapai tingkat kehalusan yang di
inginkan,bungkus kopi, kemudian siap untuk di packing

7
2.3 Manfaat kopi gula aren
A. Bagus untuk tulang
Seperti diketahui, gula aren mengandung kalium yang baik untuk
tulang. Ada studi menjabarkan, dengan asupan kalium yang cukup
setiap hari, tulang akan menjadi padat. Tulang yang kaya akan mineral
dan kadar kalsium, terhindar dari penyakit osteoporosis.
B. Menjaga kadar gula darah
Gula aren merupakan jenis gula yang memiliki indeks glikemil
yang terbilang rendah dibandingkan jenis gula lainnya. Saat
mengonsumsi gula aren, kadar gula darah tidak akan meningkat
dengan cepat.
Efek ini baik bagi penderita diabetes yang harus menjaga kadar gula
darah tetap stabil namun tak terlalu dianjurkan.
C. Menurunkan risiko penyakit batu ginjal.
Berdasarkan penelitian, kekurangan kalium dapat meningkatnya
risiko batu ginjal. Terkait hal itu, sebaiknya mengonsumsi gula aren
karena dapat memberikan sumber nutrisi kalium bagi tubuh

8
BAB lll
KESIMPULAN DAN SARAN

3.1 kesimpulan
Adapun kesimpulan yang dapat disimpulkan oleh penulis setelah
melakukan wawancara dengan penguasaha gula aren yaitu jangan pernah
berhenti untuk mencoba, jangan cepat patah semangat, walaupun kita gagal
berkali kali.
3.2 saran
Setelah melakukan wawancara penulis menyarankan agar sesama teman
sekelas sebaiknya kita harus lebih kompak lagi jangan saling meninggalkan
apapun yang terjadi serta sebelum wawancara dengan seseorang hendaklah
menyiapkan pertanyaan dari jauh jauh hari terlebih dahulu agar pada saat
wawancara kita tidak kebingungan dan sampai melupakan hal hal yang penting
untuk dipertanyakan.

DISUSUN

9
LAMPIRAN
Kemasan standing pouch

Kemasan Paper glass

10
DOKUMENTASI

11

Anda mungkin juga menyukai