Anda di halaman 1dari 10

TRIKOMONIASIS

KARINA, KEISHA, KELSIE, REFANI


PENGANTAR
APA ITU TRIKOMONIASIS?

Trikomoniasis adalah penyakit menular seksual yang


disebabkan oleh parasit Trichomonas vaginalis.
Trikomoniasis dapat dicegah dengan perilaku seksual
yang aman, yaitu tidak bergonta-ganti pasangan
seksual dan menggunakan kondom.
Trikomoniasis umumnya tidak bergejala. Bila muncul,
gejala dapat timbul beberapa hari setelah terinfeksi.
Keluhan yang muncul bisa berupa nyeri saat
berhubungan seksual atau buang air kecil
Jika tidak ditangani, trikomoniasis pada ibu hamil
dapat menyebabkan bayi terlahir prematur atau lahir
dengan berat badan rendah. Trikomoniasis juga bisa
menular ke bayi pada proses persalinan.
GEJALA

Kebanyakan penderita trikomoniasis tidak merasakan gejala apa pun. Meski


begitu, penderita tetap bisa menularkan trikomoniasis kepada orang lain. Bila
terdapat gejala, biasanya keluhan akan muncul 5–28 hari setelah terinfeksi.
Pada wanita, trikomoniasis dapat ditandai dengan gejala berikut:
Keputihan yang banyak dan membuat vagina bau amis
Keputihan berwarna kuning kehijauan, bisa kental atau encer, serta berbusa
Gatal yang disertai kemerahan dan rasa terbakar di area vagina
Nyeri saat berhubungan seksual atau saat buang air kecil
Sedangkan pada pria, gejala trikomoniasis yang dapat muncul antara lain:
Sakit, bengkak, dan kemerahan di area ujung penis
Keluar cairan putih dari penis
Nyeri saat buang air kecil atau setelah ejakulasi
Lebih sering buang air kecil dari biasanya
DIAGNOSIS

Seseorang dapat diduga menderita


trikomoniasis jika mengalami gejala-gejala
di atas. Untuk memastikannya, dokter akan
melakukan pemeriksaan fisik pada organ
kelamin pasien, serta mengambil sampel
cairan vagina (pada wanita) atau urine
(pada pria) untuk diteliti di laboratorium.
Pemeriksaan sampel cairan vagina atau
urine membutuhkan waktu beberapa hari.
Sambil menunggu hasilnya, pasien tetap
akan ditangani untuk mengurangi risiko
penularan infeksi.

PENYEBAB
PENYEBAB TRIKOMONIASIS

Penyebab trikomoniasis yaitu parasit


berukuran kecil bernama Trichomonas
vaginalis. Parasit ini biasanya menyebar dan
ditularkan melalui hubungan intim yang
dilakukan tanpa menggunakan kondom, atau
saling berbagi pemakaian alat bantu seksual.
Meski demikian, trikomoniasis ini tidak bisa
ditularkan melalui hubungan intim oral, anal,
ciuman, dan berbagi peralatan makan atau
peralatan pribadi bersama.
CARA PENGOBATAN

Untuk penyakit trikomoniasis sendiri, pengobatan yang


diberikan biasanya berupa obat-obatan antibiotik
golongan nitroimidazole.
Antibiotik nitroimidazole adalah satu-satunya obat kelas
antimikrobial yang efektif melawan infeksi parasit
protozoa, termasuk parasit penyebab trikomoniasis.
Nah, biasanya trikomoniasis akan ditangani dengan 2
jenis obat golongan nitroimidazole, yaitu metronidazole
dan tinidazole. Kedua obat ini tidak diberikan
bersamaan, melainkan akan ditentukan oleh dokter jenis
obat mana yang perlu diminum sesuai kondisi Anda
KOMPLIKASI TRIKOMONIASIS

Wanita hamil yang terkena trikomoniasis mungkin


akan mengalami beberapa komplikasi berikut ini:
Melahirkan sebelum waktunya atau prematur.
Melahirkan bayi dengan berat badan yang rendah.
Menularkan infeksi tersebut pada bayi saat
melahirkan.
Membuat wanita lebih rentan terkena HIV.
PENCEGAHAN

Guna mengurangi risiko terinfeksi


trikomoniasis dan penyakit menular
seksual lainnya, lakukanlah beberapa
langkah di bawah ini:
Tidak bergonta-ganti pasangan
seksual
Menggunakan kondom saat
berhubungan intim
Tidak berbagi pakai alat bantu atau
mainan seks dan membersihkannya
setiap selesai digunakan
KAPAN HARUS KE
DOKTER?

Seseorang dapat diduga menderita trikomoniasis jika


mengalami gejala-gejala di atas. Untuk memastikannya,
dokter akan melakukan pemeriksaan fisik pada organ
kelamin pasien, serta mengambil sampel cairan vagina (pada
wanita) atau urine (pada pria) untuk diteliti di laboratorium.
Pemeriksaan sampel cairan vagina atau urine
membutuhkan waktu beberapa hari. Sambil menunggu
hasilnya, pasien tetap akan ditangani untuk mengurangi
risiko penularan infeksi.
SEKIAN DARI
KAMI TERIMA
KASIH

Anda mungkin juga menyukai