Anda di halaman 1dari 7

MAKALAH

“ PERGAULAN BEBAS ”

Di Susun Oleh:
Vania Viviana Ulva
Kelas : VIII B

MTsN 2 Bengkalis
Jl. Beringin Kecamatan Bantan
T.A 2022/2023
Pergaulan Bebas
A. Pengertian Pergaulan Bebas
Pergaulan bebas adalah salah satu kebutuhan hidup dari makhluk manusia sebab
manusia adalah makhluk sosial yang dalam kesehariannya membutuhkan orang lain, dan
hubungan antar manusia dibina melalui suatu pergaulan (interpersonal
relationship).Pergaulan juga adalah HAM setiap individu dan itu harus dibebaskan,
sehingga setiap manusia tidak boleh dibatasi dalam pergaulan, apalagi dengan melakukan
diskriminasi, sebab hal itu melanggar HAM.

Jadi pergaulan antar manusia harusnya bebas, tetapi tetap mematuhi norma hukum,
norma agama, norma budaya, serta norma bermasyarakat. Jadi, kalau secara medis kalau
pergaulan bebas namun teratur atau terbatasi aturan-aturan dan norma-norma hidup
manusia tentunya tidak akan menimbulkan ekses-ekses seperti saat ini. Pergaulan bebas
juga dapat didefinisikan sebagai melencengnya pergaulan seseorang dari pergaulan yang
benar , pergaulan bebas diidentikan sebagai bentuk dari pergaulan luar batas atau bisa juga
disebut pergaulan liar.

B. Faktor Penyebab Pergaulan Bebas


1. Faktor Dari Orang Tua

Para orang tua perlu menyadari bahwa jaman telah berubah.System


komunikasi, pengaruh media masa, kebebasan pergaulan dan modernisasi di berbagai
bidang dengan cepat memepengaruhi anak-anak kita.Budaya hidup kaum muda masa
kini, berbeda dengan jamanpara orang tua masih remaja dulu.Pengaruh pergaulan
yang datang dari orang tuadalam era ini.

2. Faktor Agama Dan Iman

Ini adalah faktor utama yang menyebabkan mereka melakukan perbuatan yang
melenceng tersebut, dikarenakan mereka tidak memahami betul agamanya. Bahkan
semua agama pun tidak di ijinkan untuk umatnya melakukan tindakan-tindakan tidak
senonoh berikut, dan walaupun anda sudah mengenal agama anda dan anda tau dosa
apa yang anda terima jika anda melakukannya tapi iman anda tidak kuat, itu sama
saja bohong.

1
3. Faktor Pengetahuan

Faktor pengetahuan yang rendah dan rasa ingin tau yang tinggi inilah yang
berbahaya, jika anda sudah tau dampak-dampak pergaulan bebas mungkin anda
berpikir-pikir untuk melakukan hal tersebut.

C. Ciri-Ciri Pergaulan Bebas


1. Penghamburan harta untuk memenuhi keinginan sexs bebasnya
2. Upaya mendapatkan harta dan uang dengan menghalalkan segala cara termasuk
dari jalan yang haram dan keji
3. Menimbulkan perilaku munafik dalam masyarakat
4. Rasa ingin tahu yang besar
5. Rasa ingin mencoba dan merasakan
6. Terjadi perubahan-perubahan emosi, pikiran, lingkungan pergaulan dan
tanggung jawab yang dihadapi
7. Mudah mengalami kegelisahan, tidak sabar, emosional, selalu ingin melawan,
rasa malas, perubahan dalam keinginan, ingin menunjukkan eksistensi dan
kebanggaan diri serta selalu ingin mencoba dalam banyak hal.
8. Kesukaran yang dialami timbul akibat konflik karena keinginannya menjadi
dewasa dan berdiri sendiri dan keinginan akan perasaan aman sebagai seorang
anak dalam keluarganya.
D. Akibat Yang Ditimbulkan Pergaulan Bebas
1. Terserang Penyakit HIV / AIDS, Itu dikarenakan melakukan hubungan gonta ganti
pasangan yang tidak menggunakan alat pengaman (kondom), sebagai akibat rasa
ingin tahu atau mungkin masalah ekonomi
2. Hamil di Luar Nikah, Dikarenakan kurang pengetahuan masalah seksologi para
remaja melakukan tanpa memikirkan resiko yang terjadi hanya untuk mencari tahu
bagaimana rasanya berhubungan badan yang di akibatkan menonton film biru
3. Ketergantungan Obat, Indonesia sekarang semakin buruk, karena banyak kasus obat
obatan terlarang yang menjadikan berita di televisi. Bila kita sudah terkontaminasi
dengan obat, bila tidak membeli akan sakit dan itu menguras uang akibatnya bila

2
tidak punya uang, kita akan mencuri atau melakukan tindakan kriminal untuk
mendapatkan obat tersebut. Dan akibat paling buruk adalah overdosis, atau kelebihan
kita menggunakan obat sehingga membuat kita meninggal.
4. Aborsi, Diakibatkan sering melakukan hubungan badan akan berakibat kita hamil di
luar nikah. Bila itu terjadi pasti akan membuat remaja bingung, karena belum
waktunya untuk menikah dan jeleknya kejadian itu tidak diketahui oleh orang tua,
sehingga jalan terbaik adalah melakukan aborsi untuk menutupi mata pada orang tua
dan masyarakat. Dan resiko yang paling parah bila aborsi dilakukan tidak sesuai
dengan prosedur berakibat kematian
5. Tawuran Remaja, Mungkin kita tiap hari melihat di televisi tentang berita tawuran
antar pelajar yang meresahkan masyarakat. Sampai diadakan sweeping oleh pihak
kepolisian kepada pelajar. Semua itu akibat pergaulan bebas yang membuat emosi
tinggi dan berakibat pada tawuran. Masih banyak lagi akibat pergaulan bebas yang
bisa kita ambil, tetapi dari keterangan diatas itu paling menonjol dan meresahkan
masyarakat. Bagaimana nasib negara kita bila para pelajar salah dalam bergaul.
Tingkat kriminalitas akan meningkat diakibatkan pergaulan yang salah tersebut.
Untuk itu kita harus sadar bila semua itu salah, dan didik anak kita menjadi yang
benar. Semua itu tergantung pada diri kita sendiri bagaimana menyikapi hal tersebut,
bila kita bisa menjaga dan bergaul dengan benar maka kejadian diatas tidak akan
terjadi.
E. Pengaruh Terjadinya Pergaulan Bebas
1. Pengaruh Dari Dalam

Yang dimaksud pengaruh dari dalam adalah pengaruh yang timbul dari dalam jiwa
remaja tersebut dalam mencari jati dirinya. Sifat remaja antara lain adalah selalu ingin
mencoba hal – hal baru yang belum mereka rasakan, selain itu mereka selalu bereksperimen
dengan hal – hal baru yang mereka temukan tersebut. Ditambah lagi jiwa muda mereka
yang selalu meledak – ledak membuat mereka selalu memutuskan sesuatu hal tanpa
memikirkan dengan matang mana yang baik dan mana yang buruk bagi mereka, begitu juga
halnya dengan seks. Mereka selalu ingin mencoba dan tertantang untuk melakukan apa
yang dimaksud dengan seks tersebut tanpa memikirkan dampaknya bagi mereka.

3
2. Pengaruh Dari Luar

Kita sebagai orang timur dahulunya sangat menjaga tata krama dalam bergaul namun
dengan masuknya budaya yang tanpa batas tata krama dan kesopanan membuat masyarakat
dan remaja kita terpengaruh sehingga tanpa kita sadari tidak ada lagi batas antara
kesopanan dan kebebasan.Hal tersebutlah yang mendorong kita untuk berbuat dan
bertingkah laku layaknya kebudayaan – kebudayaan asing khususnya kebudayaan
barat.Alangkah menyedihkan saat kita tahu bahwa banyak remaja – remaja kita yang
terpengaruh oleh dari budaya orang tersebut.

3. Pengaruh Dari Lingkungan


a. Keluarga

Sebagai ruang lingkup terkecil, keluarga mempunyai peranan yang sangat


mendasar dalam kehidupan kita termasuk remaja, seorang remaja yang kurang
perhatian dari keluarga akan berbuat seenaknya tanpa takut dilarang, dimarah maupun
dinasehati sehingga budaya– budaya atau apa saja yang mereka dapatkan di luar akan
langsung mereka telan tanpa harus menyaring dan memilah–milah mana yang baik
dan mana yang buruk bagi mereka dan sebaliknya remaja yang mendapatkan
perhatian dari keluarga akan melangkah hati–hati dalam segala hal karena segala
gerak–geriknya dinilai oleh orang tua, diawasi dan diperhatikan oleh orang tua remaja
yang terlalu dikekang kebebasannya oleh orang tua jiwa mereka akan memberontak.
Jika hal tersebut terjadi maka mereka (remaja) akan melakukan hal yang lebih dari
yang kita (orang tua) takutkan.

Untuk itu perlunya kita tekankan kedisiplinan dan peraturan pada remaja
tersebut dalam kehidupan keluarga dengan batasan – batasan yang terlalu mengekang
mereka secara garis besar bisa kita katakan perhatian dan kasih sayanglah yang
merupakan aspek terpenting dalam keluarga demi masa depan remaja tersebut.

b. Teman

Terkadang remaja lebih mempercayai teman dibanding kelarganya sendiri.


Teman dianggap tempat yang paling mengerti dengan hati mereka (remaja), karena

4
sesama teman mereka beranggapan akan lebih mudah berbicara, bergaul dan
berinteraksi karena mereka merasa sejiwa, seusia dan berperasaan serta berpenilaian
sama. Namun tidak semua teman yang bisa membawa kita ke jalan yang baik.Tidak
sedikit teman yang malah menjerumuskan kita ke jalan yang buruk.

Seorang remaja yang memiliki temamn seorang penjahat akan mudah untuk
menjadi penjahat juga. Seorang remaja yang memiliki teman yang pergaulannya
bebas akan mudah terpengaruh bergaul bebas juga namun seorang remaja yang
memiliki teman berakhlak serta berbudi luhur untuk berperilaku sama dengan
temannya. Karena itu perlunya kita pandai – pandai dalam memilih teman.

c. Sekolah

Di sekolah para guru merupakan contoh atau tauladan bagi muridnya untuk itu
perlunya sosok seorang guru yang bisa dijadikan contoh bagi mereka, seorang guru
yang berpenampilan penuh kebebasan, berperilaku buruk, bertutur kata yang
seenaknya dalam mengajar atau mempunyai pergaulan bebas di luar sekolah akan
mudah di contoh oleh murid – muridnya dan begitu juga sebaliknya.

Berbicara soal disiplin di sekolah perlu sekali ditekankan kedisiplinan di


sekolah tersebut. Contohnya dengan larangan berbaju dan bercelana ketat di sekolah,
larangan penggunaan rok di atas lutut maupun larangan penggunaan make – up ke
sekolah atau di sekolah. Larangan – larangn tersebut akan memperkecil dampak dari
pengaruh pergaulan dan seks bebas. Remaja wanita merupakan subjek utama dalam
pelanggaran – pelanggran seks, dari riset yang dilakukan para ahli di dunia 62%
terjadinya seks bebas karena mudahnya wanita dirayu oleh pria (suka sama suka),
17% karena dipaksa oleh pasangan prianya, 10% karena tuntutan biaya hidupnya, 8%
karena kriminalitas dan 3% karena disebabkan oleh narkotika.

Untuk itu seorang remaja wanita perlunya memiliki keimanan yang kuat agar
tidak mudah dirayu oleh pasangan prianya atau jika perlu remaja wanita hendaknya
memiliki keahlian bela diri untuk menanggulangi terjadinya pemaksaan dan
memperkecil angka kejahatan seksual terhadap wanita.Perlu diketahui wanita adalah

5
tiang negara apabila runtuh akhlak wanita di negara tersebut runtuh pulalah negara
tersebut.Dan 75% penghuni neraka adalah wanita.

4. Pengaruh Teknologi
a. Media Massa

Pada masa kini banyak sekali beredar majalah-majalah, tabloid maupun surat
kabar yang dengan bebas menampilkan gambar-gambar seronok, porno atau semi
porno contohnya majalah playboy, ekstravaganza, tabloid hot, buah bibir, MOM Plus
dan lain-lain. Dengan bebasnya majalah-majalah dan tabloid–tabloid tersebut
memasang gambar atau cover yang semi porno atau setengah bugil khususnya
gambar-gambar tubuh wanita berbikini, bergaun transparan, atau tubuh polos tanpa
sehelai benang pun. Gambar-gambar atau artikel tersebut akan merangsang para
remaja untuk dapat mencoba bagaimana jika itu nyata dan dapat mereka rasakan.

Majalah-majalah dan tabloid-tabloid yang berunsur ponografi tersebut tidak


sulit untuk didapatkan oleh remaja-remaja karena dijual dengan bebas di
pasaran.Entah apakah tidak ada larangan dari pemerintah tentang hal itu atau memang
pemerintah menutup matanya.Hanya mereka yang tahu.

b. Media Elektronik

Dengan berkembangnya teknologi elektronik yang pesat, berkembang pulalah


pengetahuan remaja dalam segala hal termasuk pornografi yang mempengaruhi
pergaulan dan kehidupan seks para remaja.VCD porno dengan mudah kita dapatkan
di pasaran. Film – film yang mempertontonkan hubungan seks tersebut
mempengaruhi otak remaja untuk mencoba hal-hal yang mereka lihat. Ditambah lagi
film-film yang disiarkan televise-televisi yang mengandung unsur pornografi
walapun kecil dan sanga mudah mempengaruhi para remaja.Plus perkembangan
teknologi internet di komputer.Banyak sekali website-website porno yang dengan
mudah bisa kita buka di internet.Hal-hal tersebut sangat berpengaruh sekali dalam
kehidupan remaja khususnya dalam terjadinya pergaulan dan seks bebas di kalangan
remaja.

Anda mungkin juga menyukai