Anda di halaman 1dari 18

LAPORAN PRAKTIKUM MAKANAN KONTINENTAL

FOOD AND NUTRITION SCIENCE

Disusun Oleh :

Adinda Safira M ( 210400875 ) Gina ayu arsela (210400884)

Rahma Azzahra (210400898) Ghaitsani Aulia Putri (210400883)

Femela Zulfa Ayuni (210400882) Rahmadini Putri (210400899)

Affrilia Ayu Lestari(210400876) Anindya Ayu Pramesti (210400879)

Sinta Wulandari (210400847) Adi Bintang Rizko F.(210400874)

Ayu Rahma Fadilla (210400880) Indriyani dasrin(210400886)

Program Studi Ilmu Gizi

Fakultas Ilmu Ilmu Kesehatan

Universitas Alma Ata

Yogyakarta

2022
DAFTAR ISI

BAB I ........................................................................................................................................ 3

PENDAHULUAN .................................................................................................................... 3

A. Latar Belakang .............................................................................................................. 3

B. Tujuan ........................................................................................................................... 4

BAB II....................................................................................................................................... 5

LAPORAN PRAKTIKUM ....................................................................................................... 5

A. Alat dan Bahan .............................................................................................................. 5

B. Cara kerja ...................................................................................................................... 6

C. Sumber resep................................................................................................................. 8

BAB III ..................................................................................................................................... 9

PEMBAHASAN ....................................................................................................................... 9

A. Pembahasan................................................................................................................... 9

BAB IV ............................................................................................................................... 11

PENUTUP .............................................................................................................................. 11

A. Kesimpulan ................................................................................................................. 11

B. Saran ............................................................................................................................... 11

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................................. 12

DOKUMENTASI ................................................................................................................... 13
BAB I

PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Masakan Kontinental adalah masakan yang berasal dari negara yang
mempunyai dataran luas, seperti Perancis, Inggris, Amerika, Australia (negara-
negara Eropa). Sejarah masakan kontinental dimulai ketika bangsa Romawi jaya
melawan Eropa, untuk merayakannya diadakanlah pesta. Orang tidak puas lagi
dengan hidangan-hidangan yang sederhana. Sekitar abad ke XIV mulailah dikenal
penggunaan berbagai macam saus. Seluruh Eropa membuat pesta dimana-mana
termasuk di Perancis. Perancislah yang kemudian mengembangkan seni masak ini
hingga dapat diterima di seluruh dunia. Sewaktu bangsa Eropa pada abad XIII
menjelajahi dunia Timur mulailah penggunaan dan pembuatan mie yang kemudian
dikembangkan menjadi spaghetti, macaronidan vermicelli yang menjadi terkenal
sebagai makanan khas Italia. Pada zaman Napoleon karena perang yang
berkesinambungan, cadangan bahan makanan menipis. Timbullah gagasan untuk
mengganti mentega dengan margarin.

Ciri-ciri menu Kontinental :

• Eropa Barat: Perancis, Belgia, Swiss, Jerman (selera makannya sama).


Bumbu yang sering dipakai adalah merica dan garam.
• Eropa Timur: Ceko, Hongaria, Yunani, Romawi, Rumania. Bumbu
masakannya tajam (banyak menggunakan rempah-rempah).
• Eropa Selatan: Italia, Portugal, Spanyol. Berbumbu tajam (dari pala, lada,
kayu manis) .(Subiyantoro, 2018)

Pada susunan menu dengan pola makanan kontinental terdiri dari Appetiser
yang terbuat dari berbagai penggolongan masakan mulai dari salad, soup, aneka
olahan pastri, masakan dasar dari telur, masakan sayuran, masakan dari kacang-
kacangan dengan syarat-syarat diadikan appetizer yang umumnya rasa asin dan
atau gurih, dilanjutkan dengan main course sebagai hidangan utama yang
komposisi terbesar masakan protein, hewani umumnya dengan pelengkap dari
sayuran dan hidrat arang sebagai pendamping main course lengkap dengan saus
( book , Sa’diah Multi Karina dan Endang Titi Amrihati, 2017 )

B. Tujuan
Mampu memodifikasi resep dan mengelolah masakan kontinental dengan
menggunakan teknologi pengolahan yang tepat.
BAB II

LAPORAN PRAKTIKUM

A. Alat dan Bahan


1) Beef Bourguignon
• Alat
- Panci - Telenan
- Wajan - Mangkon
- Spatula - Sendok
- Piring - Saringan
- Pisau

• Bahan
- 1 sendok makan minyak zaitun extra-virgin
- 6 ons (170g) bacon, cincang kasar
- 3 pon (1 1/2 kg) daging sandung lamur, dipotong lemaknya (steak
chuck atau daging sapi rebus) dipotong menjadi potongan 2 inci
- 1 wortel besar diiris setebal 1/2 inci
- 1 bawang putih besar, potong dadu
- 6 siung bawang putih, cincang (dibagi)
- 1 sejumput garam kasar dan lada segar
- 2 sendok makan tepung terigu
- 2 cangkir anggur merah (kami ganti dengan jus lemon)
- 2-3 cangkir kaldu sapi (jika menggunakan 2 cangkir anggur, gunakan
3 cangkir kaldu sapi)
- 2 sendok makan pasta tomat
- 1 sendok teh thyme kering, cincang halus
- 2 sendok makan peterseli kering, cincang halus (dibagi)
- 2 lembar daun salam kering
- 1 pon jamur putih atau coklat kecil segar, dipotong empat
- 2 sendok makan mentega

2) Mashed Potato
• Alat
- Oven
- Pan
- Pisau
- Whisk
- Cangkir
• Bahan
- 2 buah kentang
- 1 cangkir (250 ml) susu
- 2 sendok Butter
- ½ sdt Garam

B. Cara kerja
• Beef Bourguignon
1) Panaskan minyak dalam oven belanda besar atau panci berbahan dasar
yang berat. Tumis bacon di atas api sedang selama sekitar 3 menit,
sampai renyah dan kecokelatan. Pindahkan dengan sendok berlubang
ke piring besar dan sisihkan.
2) Tepuk daging sapi kering dengan handuk kertas; bakar dalam minyak
panas/lemak bacon sampai kecoklatan di semua sisi. Angkat ke piring
dengan bacon.
3) Dalam sisa minyak/lemak bacon, tumis wortel dan bawang bombay
yang dipotong dadu sampai lunak, (sekitar 3 menit), lalu tambahkan 4
siung bawang putih cincang dan masak selama 1 menit. Tiriskan
sisakan lemak ( sekitar 1 sendok makan di wajan) dan kembalikan
bacon dan daging sapi ke dalam panci; bumbui dengan 1/2 sendok teh
garam kasar dan 1/4 sendok teh merica bubuk. Taburi dengan tepung,
aduk rata dan masak selama 4-5 menit sampai berwarna cokelat.
4) Tambahkan anggur/jus lemon, dan kaldu secukupnya sehingga
dagingnya hampir tertutup. Kemudian tambahkan pasta tomat,
batangan dan rempah-rempah. Tutup dan didihkan, lalu kecilkan api
menjadi rendah dan didihkan selama 1 1/2 hingga 2 jam, aduk sesekali,
sampai dagingnya hancur.
5) Dalam 5 menit terakhir waktu memasak, siapkan jamur anda:
Panaskan mentega dalam wajan/pan berukuran sedang di atas api. Saat
buih berkurang, tambahkan sisa 2 siung bawang putih dan masak
hingga harum (sekitar 30 detik), lalu masukkan jamur. Masak selama
sekitar 5 menit, sambil sesekali mengocok wajan untuk melapisi
dengan mentega. Bumbui dengan garam dan merica, jika diinginkan.
6) Tambahkan jamur yang telah ditumis ke dalam panci, biarkan
mendidih selama 3 sampai 5 menit, aduk sesekali, untuk
menggabungkan.
7) Hiasi dengan peterseli dan sajikan dengan kentang tumbuk, nasi atau
mie.
• Mashed Potato
1) Cuci kentang dan panggang dalam oven 180 derajat selamat 45 menit
(bisa juga di rebus atau steam), di panggang dalam oven agar tidak
terlalu banyak kandungan air dalam kentang.
2) Masukkan susu dalam pan, kemudian panaskan dengan api kecil.
3) Jika kentang sudah matang, kupas kulitnya dan masukkan ke dalam
mangkuk, tambahkan butter. Kemudian campurkan kentang dan butter
dengan cara dilumatkan hingga halus.
i. Selanjutnya angkat susu yang sudah dipanaskan tadi, masukkan
kentang yg sudah halus ke dalam pan, kemudian masak dengan api
kecil,

C. Sumber resep
• Beef Bourguignon
Resep bersumber dari youtube.
Channel youtube:
Cafe Delites
https://youtu.be/_Bx9P32tdaM

• Mashed Potato
Resep bersumber dari youtube.
Channel youtube:
Arnold Poernomo
https://youtu.be/UwcnCJL8hzc
BAB III

PEMBAHASAN

A. Pembahasan
Struktur menu pada hidangan kontinental terdiri atas cold appetizer (hidangan
pembuka dingin), soup (sup), hot appetizer (makanan pembuka panas), main
course (makanan utama), sweet dish (hidangan manis), dan dessert (makanan
penutup). Pada praktikum kali ini kami membuat menu main course yaitu Beef
bourguignon dan Mashed Potato.

Beef bourgnuignon merupakan hidangan asli dari daerah Burgundy di Perancis.


Boeuf bourguignon sebenarnya merupakan beef stew atau semur daging sapi,
namun tentu saja memakai bumbu-bumbu tambahan khas Perancis seperti thyme
yang dimasak perlahan. Secara tradisional, daging sapi dalam hidangan boeuf
bourguignon ini dimasak dengan cara di-braised. Namun cara ini memakan
waktu memasak yang sangat lama sehingga saat ini, dilakukan banyak cara lain
dalam memasak daging sapi yang lebih modern. Pada pratikum kali ini, daging
sapi bakar dalam minyak panas/lemak bacon sampai kecoklatan di semua sisi.

Mashed potato adalah makanan berbahan dasar kentang tumbuk yang dapat
diolah kembali dalam pembuatan makanan penutup seperti potato croquettes,
fritters, dan pancakes(M. Nur Ali Ramadhan, 2013). Mashed potato diolah
dengan cara panggang dalam oven 180 derajat selamat 45 menit (bisa juga di
rebus atau steam), dipanggang dalam oven agar tidak terlalu banyak kandungan
air dalam kentang.

Kesulitan membuat Beef boutguignon adalah waktu memasak yang kurang


efektif kerena hanya menggunakan 1 tunggu, menyebabkan daging yang diolah
kurang empuk. Kemudian untuk olahan Mashed popato cukup membutuhkan
waktu yang lama untuk matang, sebab saat paktikum ketika sedang mengoven
kentang listriknya mati dan juga sebelum mengoven kami tidak memotong
kentang terlebih dahulu sehingga menyebabkan kentang lambat matang.

Hasil masakan beef boutguignon dan mashed potato dari segi bentuk dan
rasa sudah pas walaupun hanya menggunakan garam dan gula. Namun untuk
tekstur sedikit kurang pas karena tekstur daging sedikit alot.
BAB IV

PENUTUP

A. Kesimpulan
• Masakan Kontinental amerupakan masakan yang berasal dari negara-
negara Eropa seperti Perancis, Inggris, Amerika dan Australia. Setiap
masakan memiliki karakteristik masing-masing. Karakteristik yang
dimaksud menyangkut bahan baku, rasa, bumbu yang digunakan, cara
pemasakan, dan penyajian. Hal ini dipengaruhi dari kebiasaan yang
berkembang dari Negara-negara tersebut.
• Kuliner Perancis memiliki cara memasak dan penyajian yang terdiri dari
beberapa kategori khas dalam pengolahan masakan perancis yaitu
Sebagian besar masakan perancis melibatkan saus, anggur atau wine,
daging ayam, butter atau krim.
• Resep kuliner kontinental negara perancis yang kami pilih yaitu Beef
Bourguignon dan Mashed Potato dapat dibilang telah berhasil sesuai
dengan resep yang dijadikan sebagai acuan kami dalam membuat
hidangan, meskipun masih terdapat beberapa kekurangan.

B. Saran
Diperlukan banyak waktu dalam membuat masakan supaya masakan matang
dengan sempurna, serta memahami dan mempelajari teknik penyajian dan
pengolahan masakan yang dipilih.
DAFTAR PUSTAKA

• M. Nur Ali Ramadhan (2013) ‘No 主観的健康感を中心とした在宅高齢者


における 健康関連指標に関する共分散構造分析Title’, X(Lgi 54), pp. 1–
21.
• Subiyantoro, D. (2018) Evaluasi Pelaksanaan Pembelajaran Pengolahan
Makanan Kontinental Di Smkn 6 Yogyakarta.
• Sulistyowati, F. A., Kifli, S. and Pradipta, Y. (2016) Masakan Negara
Perancis. Available at:
https://www.academia.edu/25269812/Masakan_Khas_Perancis.
DOKUMENTASI

No Gambar/foto Keterangan
1 Bahan-bahan untuk
membuat Beef
Bourguignon dan
mashed potato
2 Proses memotong
bahan dan
menyiapkan bumbu
3 Proses memasak
Beef Bourguignon
4 Proses membuat
Mashed Potato
6 Beef Bourguignon
dan Mashed Potato
siap disajikan

Anda mungkin juga menyukai