Anda di halaman 1dari 3

Program Studi Teknologi Pembelajaran

a. Visi

Visi Prodi S2 Teknologi Pembelajaran adalah pada tahun 2025 menjadi lembaga pendidikan jenjang S2 yang unggul dalam pengembangan teori dan praktik pembelajaran,
serta inovatif dalam penerapan konsep dan prinsip teknologi sesuai perkembangan teknologi informasi dan komunikasi.

b. Misi
1. menyelenggarakan pendidikan yang bermutu untuk menghasilkan Teknolog Pendidikan yang bertakwa, mandiri, serta mampu menciptakan, memanfaatkan, dan mengelola
sumber-sumber dan proses-proses yang tepat secara teknologis untuk memfasilitasi belajar,
2. melakukan penelitian inovatif dalam pengembangan teori dan praktik pembelajaran berbasis teknologi informasi dan komunikasi,
3. mengimplementasikan teori dan praktik pembelajaran berbasis teknologi informasi dan komunikasi,
4. berpartisipasi aktif dan inovatif dalam kegiatan pengabdian pada masyarakat untuk membantu memecahkan masalah-masalah pendidikan dan pembelajaran melalui
pemanfaatan teknologi informasi.

c. Profil Lulusan
1. Tenaga pendidik bidang teknologi pembelajaran
2. Deskripsi: Tenaga pendidik yang kritis, kreatif, dan bertanggung jawab serta mampu memfasilitasi dan meningkatkan kinerja peserta belajar
menggunakan proses dan sumber belajar berbasis teknologi sesuai dengan tujuan, karakteristik materi dan peserta belajar.
3. Peneliti bidang teknologi pembelajaran
4. Deskripsi: Peneliti yang menguasai kaidah metode penelitian ilmiah untuk memecahkan masalah-masalah pembelajaran dan peningkatan kinerja sumber
daya manusia.
5. Pengembang program dan sumber belajar berbasis teknologi
6. Deskripsi: Pengembang program dan sumber belajar yang mampu mendesain, membuat, dan mengevaluasi program pembelajaran tatap muka dan
online, serta sumber belajar berbasis teknologi cetak dan digital secara kreatif, inovatif, dan bertanggung sesuai dengan tujuan, karakteristik materi dan
peserta belajar.
7. Pengelola program pendidikan dan latihan (diklat)
8. Deskripsi: Pengelola program diklat yang menguasai teori teknologi kinerja, perencanaan, penyelenggaraan, dan evaluasi program diklat secara inovatif
dan efektif.

d. Capaian Pembelajaran

A. Pengetahuan
a. Menguasai teori-teori belajar, pengembangan, pemanfaatan, pengelolaan, dan evaluasi proses-proses dan sumber-sumber teknologis yang tepat untuk memfasilitasi belajar
dan meningkatkan kinerja.
b. Menerapkan teori-teori belajar, desain, pengembangan, pemanfaatan, pengelolaan, serta evaluasi proses-proses dan sumber-sumber belajar untuk menghasilkan karya
teknologi pembelajaran dalam bentuk multimedia, e-learning, mobile learning, blended learning.
c. Mengevaluasi hasil pengembangan karya teknologi pembelajaran secara inter atau multidisipliner.
d. Mengkaji secara mendalam teori dan hasil-hasil penelitian bidang teknologi pembelajaran yang aktual secara inter atau multidisipliner.
e. Menerapkan kaidah-kaidah dalam menyusun karya tulis ilmiah di bidang teknologi pembelajaran secara inter atau multidisipliner.

B. Keterampilan Khusus
a. Mampu merencanakan, melaksanakan, dan mengevaluasi proses pembelajaran dan sumber belajar untuk memfasilitasi belajar melalui pemikiran secara logis, kritis,
sistematis, inovatif, dan kreatif.
b. Mampu mengembangkan desain atau karya teknologi mencakup proses-proses dan sumber-sumber belajar yang tepat dalam bentuk teknologi tercetak, audio visual,
multimedia, e-learning, mobile learning, dan blended learning untuk memfasilitasi belajar melalui pemikiran secara logis, kritis, sistematis, inovatif dan kreatif.
c. Mampu merencanakan, melaksanakan dan mengevaluasi program pendidikan dan pelatihan serta sumber belajar untuk peningkatan kinerja melalui pemikiran secara logis,
kritis, sistematis, inovatif dan kreatif.
d. Mampu melaksanakan penelitian dan menyusun tesis bidang teknologi pembelajaran secara inter atau multidisipliner dalam bentuk ujian tesis dengan mengikuti kaidah, tata
cara, dan etika ilmiah.

e. Mampu mempublikasikan karya ilmiah hasil penelitian bidang teknologi pembelajaran secara inter atau multidisipliner dalam jurnal nasional terakreditasi atau forum
internasional dengan mengikuti kaidah, tata cara, dan etika ilmiah.
f. Mampu menyelesaikan permasalahan pembelajaran secara inter atau multidisipliner melalui pemikiran secara logis, kritis, sistematis, inovatif dan kreatif.
g. Mampu mengelola, mengembangkan, dan memelihara jaringan dalam bentuk laporan praktik pembelajaran melalui kolaborasi dengan kolega dan sejawat di dalam Lembaga
serta dengan komunitas teknologi pembelajaran.

e. Struktur Kurikulum

s2tp.fipp.uny.ac.id/kurikulum-0 1/3
SKS SEMESTER
NO KODE MATA KULIAH JUMLAH SKS

JML T P 1 2 3 4

I. MATA KULIAH PONDASI KEILMUAN

1. PPS8201 Filsafat Ilmu 2 2 2

2. PPS8302 Metodologi Penelitian Pendidikan 3 3 3 7

3. PPS8203 Statistika 2 2 2

Jumlah SKS Mata Kuliah Pondasi Keilmuan 7 7 7

II. MATA KULIAH KEAHLIAN PROGRAM STUDI

A. Mata Kuliah Keahlian Program Studi [Wajib]

1. TPB8201 Teori Pembelajaran 2 2 2

2. TPB8202 Teknologi Peningkatan Kinerja 2 2 2

3. TPB8303 Multimedia Pembelajaran 3 2 1 3

4. TPB8204 Evaluasi Pembelajaran 2 2 2

5. TPB8205 Pengembangan Kurikulum 2 2 2


29
6. TPB8206 Praktik Teknologi Pembelajaran 2 2 2

7. TPB8307 Pengembangan E-Learning 3 2 1 3

8. TPB8208 Desain Pembelajaran 2 2 2

9. TPB8309 Proposal Tesis 3 2 1 3

10. TPB8210 Penulisan Karya Ilmiah 2 2 2

11. TPB8611 Tesis 6 6 6

Jumlah SKS Mata Kuliah Keahlian Program Studi Wajib 29 18 11 7 16 6

B. Mata Kuliah Keahlian Program Studi [Pilihan] *)

1. TPB8215 Pengelolaan Program Pendidikan dan Latihan 2 2 2

2. TPB8216 Sumber Belajar Digital 2 2 2

3. TPB8217 Pembelajaran Mandiri 2 2 2

4. TPB8218 Pengembangan Bahan Ajar Cetak 2 2 2 4

5. TPB8219 Pengembangan Bahan Ajar Audio Visual 2 2 2

6. TPB8220 Evaluasi Media Pembelajaran 2 2 2

Jumlah SKS Mata Kuliah Keahlian Program Studi Pilihan 4 4 4

JUMLAH SKS YANG WAJIB DIAMBIL 40 29 11 14 16 4 6 40

III. MATA KULIAH KEMAMPUAN KEAHLIAN TAMBAHAN **) 0-4

SKS SEMESTER
NO KODE MATA KULIAH JUMLAH SKS

JML T P 1 2 3 4

IV. MATA KULIAH MATRIKULASI (Mahasiswa NON-TP)

1. TPB6201 Desain Pesan Pembelajaran 2 2 2


4
2. TPB6202 Dasar Teknologi Pembelajaran 2 2 2

Jumlah SKS Mata Kuliah Matrikulasi (Mahasiswa NON-TP) 4 4 4


Keterangan:
*) Mahasiswa memilih 2 mata kuliah (4 sks)
**) Mahasiswa boleh mengambil mata kuliah keahlian tambahan dari prodi lain yang relevan antara 0 sd 4 sks.
LINK TERKAIT Resource PERPUSTAKAAN KONTAK KAMI

Universitas Negeri Yogyakarta Blog Tesis PROGRAM PASCASARJANA


Kampus Wates UNY Dinamika Disertasi
Kampus Karangmalang, Yogyakarta
Dit PSMK E-Learning Artikel Bebas
55281
Be - Smart Ejournal Buku
Telp. +62274-550836 (front office)
Sistem Informasi Akademik Lumbung Pustaka Fax. +62274-520326
GLOSSARY
Perpustakaan Staff Site Website : http://pps.uny.ac.id
Pusat Komputer Webmail Staff Email: pps@uny.ac.id,
Webmail Student humas_pps@uny.ac.id

Copyright © 2023, Tim Web UNY

s2tp.fipp.uny.ac.id/kurikulum-0 3/3

Anda mungkin juga menyukai