Anda di halaman 1dari 3

UJIAN AKHIR SEMESTER (UAS)

Mata Kuliah Manajemen Merek

Nama : Rosniar
Nim : 200410142
Kelas : V.A
Tanggal : 22 Desember 2022

PROGRAM STUDI MANAJEMEN


FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
UNIVERSITAS MALIKUSSALEH
LHOKSEUMAWE
2022
Soal :
1. Mempertahankan loyalitas konsumen dapat dilakukan dengan brand strategy (strategi
merek).
a. Bagaimana brand strategy (strategi merek) dapat mempengaruhi dan mempertahankan
loyalitas konsumen?
b. Jelaskan pendekatan tersebut dengan strategi CRM!
(Jawaban hubungkan dengan contoh yang ada channel You Tube Mariyudi.ID : Brand and
Customer ) (point nilai: 40)
2. Apa yang dimaksud dengan Ekuitas Merk (Brand Equity)?, dan jelasakan pula salah satu
model Brand Equity yang Anda ketahui! (point nilai: 30)
3. Pilihlah salah satu merek yang paling Anda sukai, dan berikan alasan mengapa Anda
sangat menyukai merek tersebut berdasarkan Kriteria Pilihan Elemen Merek! (point nilai:
30)

Jawab :
1. Strategi Merek mempengaruhi Loyalitas dan mempertahankan Loyalitas Konsumen
a) Strategi Merek dapat mempengaruhi loyalitas konsumen yaitu ;
- Kualitas dan layanan.
- Kemudahan dan kenyamanan.
- Kredibilitas.
- Ikatan Emosional.
Strategi Merek dapat mempertahankan loyalitas konsumen yaitu ;
- Jalinan hubungan dengan konsumen baik.
- Tingkatkan kualitas produk dan berikan keamanan kepada produk.
- Berikan kualitas pelayanan yang ramah.
- Memperkecil kesenjangan – kesenjangan yang terjadi antara pihak manajemen dan
pelanggan.
- Memberikan kesempatan kepada pelanggan untuk menyampaikan keluhannya.
- Mengembangkan dan menerapkan partnership accountable, proaktif dan partnership
marketing sesuai dengan situasi pemasaran. Perusahaan menghubungi pelanggan setelah
proses pelayanan terjadi untuk mengetahui kepuasan dan harapan pelanggan (akuntabel).
Perusahaan menghubungi pelanggan dari waktu ke waktu untuk mengetahui perkembangan
pelayanan (proaktif). Sementara itu partnership marketing adalah pendekatan dimana
perusahaan membangun kedekatan dengan pelanggan yang bermanfaat untuk meningkatkan
citra dan posisi perusahaan dipasar.
b) Pendekatan dengan strategi CRM adalah melingkupi semua yang berhubungan dengan
calon pelanggan atau pelanngan saat ini, termasuk didalamnya adalah pusat panggilan ( call
center ), tenaga penjualan ( sales force ), pemasaran, dukungan teknis ( technical support )
dan layanan lapangan ( field service ). Strategi CRM adalah metode yang diterapkan oleh
perusahaan untuk meningkatkan penjualan dan hubungan pelanggan. Ruang lingkup Strategi
ini mencakup seluruh aktivitas bisnis seperti sales, marketing, dan customer service.
Contoh CRM pada email perusahaan adalah dengan menyebarkan email marketing kepada
pelanggan. Integrasi email dengan sistem CRM dapat memudahkan Anda untuk melakukan
email blast dan mengarahkan pelanggan ke halaman promo tertentu pada saluran bisnis
lainnya.

1. Ekuitas merek merupakan salah satu faktor yang mampu mensugesti keputusan
pelanggan dalam hal memilih dan membeli sebuah produk. Dengan ekuitas merek yg
tinggi, Anda akan menerima loyalitas atau kesetiaan pelanggan. Hal ini karena ekuitas
merek mampu membuat konsumen percaya pada kualitas produk tersebut.
Salah satu model Brand Ekuitas yang saya ketahui adalah MODEL AAKERDavid
Aaker memandang ekuitas merek sebagai kesadaran merek (brandawareness),loyalitas
merek, dan asosiasi merek yang bersama-sama menambah ataumengurangi nilai yang
diberikan sebuah produk atau jasa. Menurut Aaker, manajemen merekdimulai dengan
mengembangkanidentitas merek─sekumpulan asosiasi merek yang unikyang
mewakili tujuan dan janji merek kepada pelanggan, sebuah citra merek
yangaspirasional.

2. Saya menyukai Brand iPhone. Alasannya keawetan produk tak perlu diragukan lagi,
iPhone juga tangguh dalam masalah keamanan, Kemungkinan untuk disusupi
virusnya cukup kecil jika dibanding Android, Apple mengawasi setiap aplikasi yang
ada di AppStore, Aplikasinya sudah di filter agar tidak membawa Malware yang
berbahaya, iPhone juga bisa menjaga data agar tidak hilang, iPhone sangatlah populer,
cara strategi pemasaran iPhone fokus pada nilai keunikan dibandingkan harga,
branding yang berkelas, Membangun Product centric dan User Experience, itulah
Alasan saya menyukai produk Brand iPhone tersebut.

Anda mungkin juga menyukai