Anda di halaman 1dari 2

Nama : Adhinda Ravika

Kelas : XII MIPA


Pelajaran : PKN

Berita : Kasus Rachel Vennya yang Kabur saat Karantina

 Kronologi :
Rachel Vennya ialah seorang selebgram yang belum lama ini melakukan
pelanggaran hukum yang ada di Indonesia. Ia kabur saat melakukan karantina.
Berawal dari tanggal 1-20 september 2021 ia melakukan perjalanan ke luar negeri
yaitu Amerika Serikat untuk urusan pekerjaan. Saat kembali nya ke Indonesia
seharusnya ia melakukan karantina selama 8 hari tetapi ia hanya melakukan karantina
selama 3 hari. Rachel Vennya diketahui melakukan penyuapan kepada beberapa
oknum agar bisa kabur dari karantina di Wisma Atlet Pademangan yang seharusnya ia
lakukan, adapun beberapa oknum tersebut, yaitu pegawai Setjen DPR RI, anggota
TNI, dan petugas Bandara Soekarno-Hatta. Kasus kaburnya Rachel ini awalnya
diketahui publik dari kabar yang beredar di dunia maya sejak 11 Oktober 2021. Kabar
itu pertama kali diungkap salah satu warganet yang mengeklaim bertugas di pusat
karantina Wisma Atlet Pademangan. Dalam informasi itu, Rachel bersama kekasihnya
disebut kabur dari Wisma Atlet setelah tiga hari menjalani karantina. Padahal, Rachel
yang baru pulang dari Amerika Serikat itu seharusnya menjalani karantina selama
delapan hari sesuai SE Nomor 18 Tahun 2021 tentang Protokol Kesehatan Perjalanan
Internasional pada Masa Pandemi Covid-19. Alasan Rachel Vennya kabur saat
karantina karena ia merasa tidak betah dan tidak nyaman (sebelumnya ia sudah pernah
merasakan karantina), dan dengan alasan ‘kangen anak’. Rachel Vennya akhirnya di
panggil oleh pengadilan dan melakukan sidang. Dalam hasil siding, ia di vonis di
penjara selama empat bulan dengan masa percobaan selama delapan bulan, artinya
Rachel Vennya tidak perlu menjalani hukuman penjara asalkan selama delapan bulan
masa percobaan ia tidak berbuat tindak pidana.
 5W + 1H
1. Apa yang terjadi pada kasus tersebut?
Kasus Rachel Vennya yang Kabur saat Karantina
2. Siapa yang terlibat dalam kasus tersebut?
Rachell Vennya dan kekasihnya
3. Kapan kasus tersebut terjadi/terungkap?
Kasus tersebut terungkap pada 11 Oktober 2021
4. Dimana kasus itu terjadi?
Di Indonesia, lebih tepatnya di tempat karantina Wisma Atlet Pademangan
5. Kenapa pelaku melakukan hal tersebut?
Karena dengan alasan tidak betah dan nyaman saat berkarantina serta ‘kangen
anak’
6. Mengapa kasus tersebut bisa terjadi?
Kasus tersebut terjadi karena pelaku melakukan penyuapan kepada beberapa
oknum agar bisa kabur dari karantina dengan alasan tidak betah dan tidak
nyaman melakukan karantina serta dengan alasan ‘kangen anak’

 Pendapat :
Menurut saya, pelaku salah. Karena dengan alasan apapun seharusnya ia tidak boleh
kabur saat karantina. Ia harus mematuhi peraturan yang ada karena itu demi kebaikan
dirinya sendiri dan juga orang lain. Kurangnya kesadaran hukum Rachel Vennya
mendorong untuk melanggar aturan karantina setelah bepergian ke luar negeri
dengan melakukan penyogokan kepada petugas yang juga tidak sadar akan penegakan
hukum. Petugas yang disogok oleh Rachel merupakan salah satu pihak yang tergiur
dengan nominal uang yang banyak sehingga mengesampingkan aturan dan sanksi
yang akan didapat jika tetap melakukan kejahatan tersebut.

Anda mungkin juga menyukai