Anda di halaman 1dari 5

BAB I

1.1 Dasar Teori


Bakpao merupakan jenis roti yang digemari masyarakat Indonesia. Bakpao adalah
makanan yang berasal dari negeri China, berbahan dasar tepung terigu yang diberi ragi
sehingga mengembang, kemudian diberi aneka isian dan dikukus. Bak berarti daging,
sedang pao sendiri berarti bungkusan. Jadi, bakpao berarti bungkusan daging. Di negeri
China, bakpao dikenal dengan sebutan BaoZi (Ananto, 2012).
Bahan dasar yang digunakan dalam pembuatan bakpao adalah tepung terigu, gula,
garam, air dan ragi. Tidak seperti roti, tepung terigu yang umumnya digunakan dalam
pembuatan bakpao adalah terigu dengan kandungan protein rendah yaitu 7-10% agar
bakpao yang dihasilkan menjadi lembut, ringan dan empuk. Kebanyakan bakpao yang
diproduksi di Indonesia hampir sama dengan bakpao pada umumnya, yaitu menggunakan
bahan dasar dari terigu.

1.2 Tujuan
Setelah menyelesaikan praktek ini, siswa dapat :
1. Mengetahui cara pembuatan bakpao
2. Mengetahui bahan bahan yang di pakai pada pembuatan bakpao
3. Mengetahui macam-macam bakpao

1
BAB II

2.1 Alat dan Bahan


Alat :
- Baskom
- Sendok
- Timbangan
- Spatula
- Steamer
- Kain
- Kertas roti

Bahan bakpao :
- 1 kg tepung terigu
- 4 sdt ragi instan
- 4 sdm margarin
- 4 sdm gula pasir
- 1 sdt garam
- 500 ml air mineral

Bahan isian ayam :


- 100 gram ayam cincang
- 1 siung bawang putih, haluskan
- 2 siung bawang merah, haluskan
- ½ sdt garam
- ¼ sdt merica bubuk
- ¼ sdt gula pasir
- 1 batang daun bawang, iris halus
- 2 buah cabai rawit ijo
- 3 sdm kecap manis
- 1 sdm kaldu ayam

Bahan isian kacang ijo :


- 100 gram kacang ijo kupas (rendam 1 jam 》 bilas bersih 》 kukus dengan
pandan》haluskan)
- 100 gram gula pasir
- 1/2 sdt garam
- 50 ml air matang
- ½ sachet kecil santan instan

Bahan isian coklat dan blueberry :


- 1 coklat batang
- 1 bungkus selai blueberry

2
2.2 Cara Pembuatan
Cara pembuatan bakpao :
1. Pada wadah yang bersih, campur terigu dan garam.
2. Campurkan air, ragi instan, dan gula pasir. Aduk, tunggu sampai berbusa. Ini
tandanya ragi sudah aktif.
3. Masukan campuran nomor 2 ke terigu. Aduk dengan spatula hingga setengah kalis.
4. Masukan mentega. Uleni hingga benar-benar kalis selama kurang lebih 15 menit.
Bagi adonan bakpao menjadi 10 bagian yang sama.
5. Istirahatkan sejenak selama kurang lebih 15 menit. Jangan lupa tutup dengan plastik
wrap.
6. Setelah mengembang, kempiskan adonan.
7. Masukan isian bakpao (ayam, kacang ijo, coklat, dan blueberry)
8. Kukus bakpao yang sudah di isi dengan isian selama 15 menit dengan api sedang.
9. Angkat dan sajikan selagi hangat.

Cara pembuatan isi bakpao ayam :


1. Panaskan minyak, tumis cabai, bawang putih dan bawang merah hingga harum.
2. Masukkan daging ayam, aduk-aduk hingga berubah warna.
3. Tambahkan kecap manis, garam, merica, dan kaldu ayam. Aduk rata
4. Tambahkan daun bawang dan aduk kembali hingga kaldu menyusut.

Cara pembuatan isi bakpao kacang ijo :


1. Kacang hijau direbus
2. Tambahkan gula pasir, garam, dan santan dengan tetap terus aduk-aduk sampai larut.
3. Setelah kacang hijau sudah sedikit halus dan habis air rebusan-nya, angkat dan
dinginkan.

Cara pembuatan isi bakpao coklat dan blueberry :


- Masukan coklat batang yang sudah dipotong kecil-kecil ke dalam bakpao
- Masukan selai blueberry ke dalam bakpao

2.3 Pengeluaran
Nama Barang Harga Barang
Tepung terigu Rp. 13.000
Margarin Rp. 7.000
Ragi instan Rp. 5.000
Coklat batang Rp. 10.000
Selai blueberry Rp. 5.000
Kertas roti Rp. 3.000
Mika bulat Rp. 5.000
Ayam fillet Rp. 13.000
Kacang hijau Rp. 5.000
Santan Rp. 3.000
Stiker Rp. 12.000

Jumlah Rp. 81.000

3
BAB III

3.1 Kesimpulan
Bakpao adalah salah satu makanan hasil fermentasi, bakpao adalah salah satu
makanan dari China, terbuat dari adonan tepung terigu yang difermentasikan oleh
fermifan. Pembuatan bakpao membutuhkan waktu ±3jam dari mulai membuat adonan
hingga pengukusan di dan-dang. Prosesnya terbilang sukup singkat karena bahan-
bahan yang digunakan pun sederhana dan mudah didapat, tidak membutuhkan waktu
lama selama proses fermentasi.
Dari hasil kerja kelompok yang telah kami buat, kami jadi tahu bahan dan cara
pembuatan bakpao dengan beragam isian.

4
LAMPIRAN

Anda mungkin juga menyukai