Anda di halaman 1dari 75

ASUHAN KEPERAWATAN ANAK DENGAN

KEKURANGAN KALORI PROTEIN

Diajukan untuk memenuhi tugas mata kuliah Keperawatan Anak

Dosen Pengajar :
Ns. Rahayu Maharani, M.Kep

Disusun Oleh :
Kelompok 1 (2A)

1. Alif Ruby Dwi Prakusya (2114201004)


2. Alfareza Angela Caroline (2114201003)
3. Carisa Arawinda (2114201010)
4. Dita Ratnasari (2114201017)
5. Grace Erlitna (2114201023)
6. Meyta Alifia Kristiana (2114201028)

YAYASAN WAHANA BHAKTI KARYA


HUSADA STIKES RSPAD GATOT SOEBROTO
PRODI S1 KEPERAWATAN
2022/2023
KATA PENGANTAR

Puji dan Syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang
telah melimpahkan rahmat sehingga penulisan makalah dengan judul “Asuhan
Keperawatan Anak Dengan Kekurangan Kalori Protein” dapat diselesaikan.
Makalah ini disusun dalam rangka memenuhi salah satu syarat untuk
menyelesaikan tugas mata kuliah Keperawatan Anak program studi S1
Keperawatan, STIKes RSPAD Gatot Soebroto.
Penulis sangat berharap semoga makalah ini dapat menambah
pengetahuan dan pengalaman bagi pembaca. Bahkan kami berharap lebih jauh
lagi agar makalah ini bisa pembaca praktekkan dalam kehidupan sehari-hari.
Penulis menyadari makalah ini masih jauh dari sempurna. Oleh sebab itu, saran
dan kritik yang membangun diharapkan demi kesempurnaan makalah ini.

Jakarta, 30 Maret 2023

Kelompok 1

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.......................................................................................................i

DAFTAR ISI.....................................................................................................................ii
DAFTAR TABEL............................................................................................................iv
DAFTAR GAMBAR........................................................................................................v
DAFTAR LAMPIRAN...................................................................................................vi

BAB I.................................................................................................................................1

PENDAHULUAN.............................................................................................................1

A. Latar Belakang....................................................................................................1
B. Rumusan Masalah...............................................................................................2
C. Tujuan Penulisa...................................................................................................3
D. Manfaat Penulisan...............................................................................................3
BAB II...........................................................................................................................5
TINJAUAN TEORI.....................................................................................................5
A. Pengertian Kekurangan Kalori Protein.............................................................5
B. Etiologi.................................................................................................................5
C. Patofisiologi..........................................................................................................6
D. Manifestasi Klinis................................................................................................7
E. Pemeriksaan Penunjang......................................................................................8
F. Pathway..............................................................................................................10
G. Penatalaksanaan................................................................................................11
BAB III............................................................................................................................13

ASUHAN KEPERAWATAN........................................................................................13

A. Pengkajian..........................................................................................................13
B. Diagnosa Keperawatan.....................................................................................16
C. Intervensi Keperawatan....................................................................................17
D. Implementasi Keperawatan..............................................................................18
E. Evaluasi Keperawatan......................................................................................19
F. Intervensi Keperawatan Evidance Base Jurnal..............................................19
BAB IV............................................................................................................................22

ii
A. Kasus.......................................................................................................................22

B. Pengkajian Keperawata.........................................................................................22

C. Data Fokus..............................................................................................................26

D. Analisa Data............................................................................................................27

E. Diagnosa Keperawatan..........................................................................................29

F. Intervensi Keperawatan.........................................................................................29

G. Implementasi Keperawatan...............................................................................32

H. Evaluasi Keperawatan.......................................................................................34

BAB V.............................................................................................................................36

PENUTUP.......................................................................................................................36

A. Kesimpulan........................................................................................................36
B. Saran...................................................................................................................36
DAFTAR PUSTAKA.....................................................................................................37

iii
DAFTAR TABEL
Tabel 3.1 Intervensi Keperawatan..........................................................................18
Tabel 4.1 Data Fokus.............................................................................................27
Tabel 4.2 Analisis Data..........................................................................................29
Tabel 4.3 Intervensi Keperawatan..........................................................................32
Tabel 4.4 Implementasi Keperawatan....................................................................34
Tabel 4.5 Evaluasi Keperawatan............................................................................35

iv
DAFTAR GAMBAR
Gambar 2.1 Pathway Kekurangan Kalori Protein..................................................10

v
DAFTAR LAMPIRAN
Lampiran 1 Jurnal Nasional...................................................................................38
Lampiran 2 Jurnal Internasional.............................................................................47

vi
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Kesehatan dan gizi merupakan kebutuhan dasar manusia. Sejak janin
dalam kandungan, bayi, balita, remaja, dewasa sampai usia lanjut,
memerlukan kesehatan dan gizi Kesehatan dan gizi merupakan kebutuhan
dasar manusia. Sejak janin dalam kandungan yang optimal. Karena itu,
setiap kegiatan yang mengupayakan agar orang tetap sehat dan bergizi
baik, merupakan kegiatan mulia dan memiliki dampak besar dengan
kesejahteraan umat manusia (Kemenkes, 2018).
Di negara berkembang, anak di bawah lima tahun memiliki prevalensi
sekitar 27% kekurangan gizi. Hasil Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas)
menunjukkan adanya peningkatan prevalensi balita gizi kurang dan buruk
secara nasional, prevalensi berat-kurang pada tahun 2013 adalah 19,6
persen, terdiri dari 5,7 persen gizi buruk dan 13,9 persen gizi kurang. Jika
dibandingkan dengan angka prevalensi nasional tahun 2007 (18,4 %) dan
tahun 2010 (17,9 %) terlihat meningkat. (Rompies, 2021).
Berdasarkan data Dinas Kesehatan dan Biro Kesejahteraan Sosial
Provinsi DKI Jakarta sepanjang tahun 2015 sampai 2019, jumlah kasus
balita kekurangan gizi terbesar yaitu pada tahun 2016 sebesar 1.692 kasus
sementara pada tahun 2019 terdapat 430 balita kekurangan gizi. Penyebab
masalah gizi dipengaruhi oleh dua faktor yaitu faktor langsung dan faktor
tidak langsung.
Penyebab langsung yaitu faktor makanan dan penyakit infeksi. Faktor
penyebab tidak langsung yaitu ketahanan pangan dalam keluarga, pola
asuh, perawatan kesehatan dan sanitasi lingkungan yang kurang memadai.
Keempat faktor tidak langsung tersebut saling berkaitan dengan
pendidikan, pengetahuan, penghasilan dan keterampilan ibu (Liansyah,
2015)
Penanganan atau perbaikan gizi sebagai upaya terapi yang tidak hanya
pada gangguan gizi atau kesehatan saja, melainkan juga kearah bidang –
bidang yang lain, misalnya penyakit gizi Kekurangan Kalori dan Protein
1
2

(KKP) pada balita dan anak – anak tidak cukup dengan hanya pemberian
makanan tambahan (PMT). (Baculu, 2017).
KKP dapat diartikan sebagai keadaan kurang gizi yang disebabkan
rendahnya konsumsi energi dan protein dalam makanan sehari – hari
sehingga tidak memenuhi Angka Kecukupan Gizi (AKG). Bergantung
pada derajat kekurangan energi protein yang terjadi maka manifestasi
penyakitnya pun berbeda – beda. (Hsb, 2022)
B. Rumusan Masalah
Kejadian gizi kurang pada balita usia 0-59 bulan di Indonesia
merupakan permasalahan yang terbilang serius dan harus mendapatkan
perhatian yang khusus dari pemerintah, hal tersebut disebabkan karena
prevalensi gizi kurang dan gizi buruk pada balita (BB/U) mengalami
peningkatan yang signifikan dari 18,4% pada tahun 2007 meningkat
menjadi 19,6% pada tahun 2013, walaupiun mengalami penurunan
dikisaran angka 17,7% pada tahun 2018 namun angka tersebut masih
diatas target Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN)
pada tahun 2019 yaitu sebesar 17%. Prevalensi kejadian gizi kurang pada
balita usia 0-59 bulan di Indonesia cenderung tidak stabil dikarenakan
masih terjadi peningkatan tren terhadap kejadian gizi kurang pada balita
dari tahun ke tahun. Kejadian gizi kurang yang dialami oleh balita dapat
memberikan dampak negatif terhadap perkembangan fisik dan mental serta
dapat menimbulkan permasalahan lain seperti terjadinya kecacatan,
meningkatnya angka kesakitan yang mana gizi kurang merupakan
pencetus gizi buruk yang dapat menyebabkan anak terkena penyakit
kwashiorkor dan marasmus sehingga akan meningkatkan angka kematian
pada balita. Maka dari itu perlu adanya upaya pencegahan dan
pengendalian terhadap kejadian gizi kurang pada balita usia 0-59 bulan
yang harus dilakukan semaksimal mungkin 3 oleh pemerintah. Selain itu
juga penelitian mengenai faktor-faktor penyebab gizi kurang berskala
nasional masih belum ada. Sehingga berdasarkan uraian tersebut penulis
tertarik untuk meneliti tentang faktor yang berhubungan dengan status gizi
kurang pada balita di Indonesia.
3

C. Tujuan Penulisa
Tujuan dalam penelitian ini terbagi menjadi tujuan umum dan tujuan
khusus yang diuraikan sebagai berikut :
1. Tujuan Umum: Mengetahui asuhan keperawatan pada anak dengan
Kurang Kalori Protein
2. Tujuan Khusus
a. Untuk mengetahui definisi dari Kekurangan Kalori Protein
b. Untuk mengetahui etiologi dari Kekurangan Kalori Protein
c. Untuk mengetahui patofisiologi dari Kekurangan Kalori Protein
d. Untuk mengetahui manifestasi klinis dari Kekurangan Kalori
Protein
e. Untuk mengetahui pemeriksaan penunjang dari Kekurangan Kalori
Protein
f. Untuk mengetahui pathway dari Kekurangan Kalori Protein
g. Untuk mengetahui diagnose keperawatan dari Kekurangan Kalori
Protein
h. Untuk mengetahui intervensi keperawatan dari Kekurangan Kalori
Protein
i. Untuk mengetahui Evidance Base Practice (EBP) Kurang Kalori
Protein
D. Manfaat Penulisan
Berdasarkan Tujuan penulisan yang telah di uraikan, manfaat dari
penulisan makalah ini, antara lain :
1. Keilmuan
Diharapkan hasil dari penelitian ini dapat meningkatkan wawasan,
meningkatkan perkembangan ilmu pendidikan khususnya di bidang
gizi masyarakat serta dapat mengetahui masalah dan menerapkan
teori-teori yang telah diperoleh semasa perkuliahan yang berhubungan
dengan ilmu yang selama ini didapatkan terkait kesehatan masyarakat.
2. Profesi Perawat
Diharapkan hasil dari penelitian ini nanti dapat dimanfaatkan oleh
civitas akademik terutama mahasiswa sebagai salah satu sumber
4

referensi atau bacaan di masa yang akan datang berkaitan dengan


status gizi kurang pada balita di Indonesia..
BAB II
TINJAUAN TEORI
A. Pengertian Kekurangan Kalori Protein
Kurang kalori protein (KKP) adalah suatu penyakit gangguan gizi yang
dikarenakan adanya defisiensi kalori dan protein dengan tekanan yang
bervariasi pada defisiensi protein maupun energi. Klasifikasi Kurang Kalori
Protein Berdasarkan berat dan tidaknya dibagi menjadi: KKP ringan atau
sedang disebut juga sebagai gizi kurang (undernutrition) ditandai oleh adanya
hambatan pertumbuhan. KKP berat, meliputi: Kwashiorkor, Marasmus,
marasmik-kwashiorkor. (Rita Puspa Sari, 2021).
Kwashiokor adalah bentuk kekurangan kalori protein yang berat, yang
amat sering terjadi pada anak kecil umur 1 dan 3 tahun. Kwashiorkor adalah
suatu sindroma klinik yang timbul sebagai suatu akibat adanya kekurangan
protein yang parah dan pemasukan kalori yang kurang dari yang dibutuhkan.
Kwashiorkor adalah penyakit gangguan metabolik dan perubahan sel yang
menyebabkan perlemahan hati yang disebabkan karena kekurangan asupan
kalori dan protein dalam waktu yang lama. (Rita Puspa Sari, 2021).
Marasmus merupakan gambaran KKP dengan defisiensi energi yang
ekstrem. penderita marasmus mengalami penyusutan massa otot dan memiliki
perut yang cekung ke dalam sehingga nampak sangat kurus dikarenakan
tubuh kekurangan berbagai macam gizi dengan tingkat yang parah. (Rita
Puspa Sari, 2021).
Marasmus – kwashiorkor merupakan kelainan gizi yang menunjukkan
gejala klinis campuran antara marasmus dan kwashiorkor. Marasmus –
kwashiorkor merupakan malnutrisi pada pasien yang telah mengalami
kehilangan berat badan lebih dari 10%, penurunan cadangan lemak dan
protein serta kemunduran fungsi fisiologi. (Rita Puspa Sari, 2021).

B. Etiologi
Etiologi malnutrisi dapat primer, yaitu apabila kebutuhan individu yang
sehat akan protein, kalori atau keduanya, tidak dipenuhi oleh makanan yang
adekuat atau sekunder akibat adanya penyakit yang menyebabkan asupan

5
6

suboptimal, gangguan penyerapan dan pemakaian nutrient dan


ataupeningkatan kebutuhan karena terjadinya hilangnya nutrient atau keadaan
stress. Penyebab langsung dari KKP adalah defisiensi kalori protein dengan
berbagai tekanan sehingga terjadi spektrum gejala – gejala dengan berbagai
nuansa dan melahirkan klasifikasi klinis (kwashiorkor, marasmus dan
marasmus kwashiorkor). Penyebab tak langsung dari KKP sangat banyak
sehingga penyakit ini disebut penyakit dengan multifaktorial. Berikut ini
merupakan sistem holistic penyebab mulfifaktoral menuju kearah terjadinya
KKP :
a. Penyakit infeksi dan investasi cacing
b. Gangguan sistem gastrointestinal
c. Tingkat kebersihan rendah
d. Ekonomi rendah
e. Tingkat pengetahuan rendah
f. Tingkat pendidikan rendah
g. Produksi bahan pangan rendah
h. Persediaan pangan kurang
i. Sistem perdagangan dan distribusi pangan tidak lancar
j. Terlalu banyak anak

C. Patofisiologi
Pada Anemia gizi besi dimulai dengan deplesi hemosiderin, ferritin, dan
penyimpanan zat besi lainnya yang terdapat dalam sumsum tulang, hepar, dan
limpa. Selanjutnya terjadi pengangkutan zat besi yang berkurang dan
menyebabkan penurunan saturasi transferin zat besi. Pada tahap selanjutnya
terjadi defisit transportasi besi yang khas yang menghambat produksi Hb
normal. Protoporfirin eritrosit meningkat, dan reseptor transferin menjadi
lebih banyak sebagai respon terhadap keadaan zat besi yang buruk.
Menipisnya simpanan zat besi seiring dengan bertambahnya absorbsi zat
besi yang digambarkan dengan meningkatnya kapasitas pengikatan besi.
Habisnya simpanan besi menyebabkan berkurangnya produksi sel darah
merah. Eritrosit mengecil dan terjadi anemia gizi besi.
7

Adapun energi dan protein yang diperoleh dari makanan kurang,


sedangkan untuk kelangsungan hidup jaringan, tubuh memerlukan energi
yang didapat, dipengaruhi oleh makanan yang diberikan sehingga harus
didapat dari tubuh sendiri, sehingga cadangan protein digunakan juga untuk
memenuhi kebutuhan 7 energi tersebut. Kekurangan kalori protein dalam
makanan yang dikonsumsi akan menimbulkan kekurangan berbagai asam
amino essensial yang dibutuhkan untuk sintesis, oleh karena dalam diet
terdapat cukup karbohidrat, maka produksi insulin akan meningkat dan
sebagai asam amino di dalam serum yang jumlahnya sudah kurang tersebut
akan disalurkan ke otot. Berkurangnya asam amino dalam serum merupakan
penyebab kurangnya pembentukan alkomin oleh heper, sehingga kemudian
timbul edema, perlemahan hati terjadi karena gangguan pembentukan lipo
protein beta sehingga transport lemak dari hati ke hati dapat lemak juga
terganggu dan akibatnya terjadi akumuasi lemak dalam heper

D. Manifestasi Klinis
Tanda-tanda dari KKP dibagi menjadi 2 macam yaitu:
1. KKP Ringan, dengan tanda gejala sebagai berikut :
a. Pertumbuhan linear terganggu.
b. Peningkatan berat badan berkurang, terhenti, bahkan turun.
c. Ukuran lingkar lengan atas menurun.
d. Maturasi tulang terlambat.
e. Ratio berat terhadap tinggi normal atau cenderung menurun.
f. Anemia ringan atau pucat.
g. Aktifitas berkurang.
h. Kelainan kulit (kering, kusam).
i. Rambut kemerahan.
2. KKP Berat, dengan tanda gejala sebagai berikut :
a. Tampak kurus, seperti tulang yang tinggal terbungkus kulit
b. Wajah seperti orang tua
c. Kerusakan integritas kulit yaitu keriput
d. Perut cekung
e. Disertai penyakit infeksi seperti diare kronik atau konstipasi 8
8

f. Tekanan darah, detak jantung dan pernapasan berkurang (melemah)


g. Rambut kemerahan
3. Kwashiokor, dengan tanda gejala sebagai berikut :
a. Adanya edema di seluruh tubuh, terutama kaki, tangan atau anggota
badan lain.
b. Wajah membulat dan sembab.
c. Pandangan mata sayu.
d. Pengecilan otot (hipotorofi).
e. Diare.
f. Rambut kemerahandan berturut – turut terjadi sekurang – kurangnya 3
kali berturut – turut.
E. Pemeriksaan Penunjang
1. Pemeriksaan Laboratorium Pemeriksaan darah tepi untuk memperlihatkan
apakah dijumpai anemia ringan sampai sedang, umumnya pada KKP
dijumpai berupa anemia hipokronik atau normokromik.
2. Pada uji faal hati: Pada pemeriksaan uji faal hati tampak nilai albumin
sedikit atau amat rendah, trigliserida normal, dan kolesterol normal atau
merendah. Kadar elektrolit K rendah, kadar Na, Zn dan Cu bisa normal
atau menurun. Kadar gula darah umumnya rendah. (normalnya Gula darah
puasa : 70-110 mg/dl, Waktu tidur : 110-150 mg/dl, 1 jam setelah makan <
160 mg/dl, 2 jam setelah makan : < 125 mg / dl
3. Asam lemak bebas normal atau meninggi. Nilai beta lipoprotein tidak
menentu, dapat merendah atau meninggi.
4. Kadar hormon insulin menurun, tetapi hormon pertumbuhan dapat normal,
merendah maupun meninggi.
5. Analisis asam amino dalam urine menunjukkan kadar 3-metil histidin
meningkat dan indeks hidroksiprolin menurun.
6. Pada biopsi hati hanya tampak perlemakan yang ringan, jarang dijumpai
dengan kasus perlemakan berat.
7. Kadar imunoglobulin serum normal, bahkan dapat meningkat.
8. Kadar imunoglobulin A sekretori rendah.
9

9. Penurunan kadar berbagai enzim dalam serum seperti amilase, esterase,


kolin esterase, transaminase dan fosfatase alkali. Aktifitas enzim pankreas
dan xantin oksidase berkurang.
10. Defisiensi asam folat, protein, besi.
11. Nilai enzim urea siklase dalam hati merendah, tetapi kadar enzim
pembentuk asam amino meningkat.
12. Pemeriksaan Radiologik Pada pemeriksaan radiologik tulang
memperlihatkan osteoporosis ringan
13. Antropometri anak (TB/U, BB/U, LK/U)merahan.
10

F. Pathway
Penyakit infeksi, Investasi cacing, Ekonomi rendah, Tingkat pengetahuan
Gangguan sistem gastrointestinal, tingkat rendah, persediaan bahan pangan kurang,
kebersihan rendah Terlalu banyak anak

KURANG KALORI PROTEIN

Penurunan jumlah protein


Energi menurun

Terjadi perubahan biokimia Marasmus


dalam tubuh
Cadangan protein otot
menurun karna terpakai
Kwashiokor Produksi albumin rendah Gangguan pembentukan terus menerus untuk
oleh hepar lemak memperoleh asam
Gangguan Absorb dan amino
transportasi zat gizi Penurunan detoksifikasi hati
Tekanan osmotik plasma
menurun Perbandingan asam
Pengambilan energi selain Resiko Infeksi amino yang berbeda
dari lemak dengan protein jaringan
Cairan dan intravaskuler ke
intersial Gangguan
Defisiensi asam amino
Penyusutan otot
Edema Kehilangan energi
pertumbuhan fisik
Penurunan Berat Badan
Resiko Ketidakseimbangan Penyusutan dan
Gangguan sintesis
Cairan kelemahan otot
darah
Defisit nutrisi

Gangguan Integritas Kulit Produksi HB menurun Resiko Gangguan


Pertumbuhan
Suplai oksigen ke
Defisiensi energi fisik Intoleransi jaringan menurun
Aktivitas
Perfusi Perifer Tidak
Efektif

Gambar 2.1 Pathway Kekurangan Kalori Protein


11

G. Penatalaksanaan
Penatalaksanaan KKP :
1. Diet tinggi kalori, protein, mineral dan vitamin
2. Pemberian terapi cairan dan elektrolit
3. Penannganan diare (bila ada) : cairan, anti diare, dan
antibiotic Penatalaksanan KKP berat dirawat inap dengan
pengobatan rutin:
1. Atasi atau cegah hipoglikemi Periksa kadar gula darah bila ada
hipotermi (suhu skala < 35 derajat celciul suhu rektal 35,5 derajat
celcius). Pemberian makanan yang lebih sering penting untuk
mencegahkedua kondisi tersebut.
2. Atasi atau cegah hipotermi Bila suhu rektal < 35.5 derajat celcius :
a. Segera berikan makanan cair / formula khusus (mulai dengan
rehidrasi bila perlu).
b. Hangatkan anak dengan pakaian atau seelimut sampai menutup
kepala, letakkan dekat lampu atau pemanas (jangan gunakan botol
air panas) atau peluk anak di dasa ibu, selimuti.
c. Berikan antibiotik.
d. Suhu diperiksa sampai mencapai > 36,5 derajat celcius
3. Atasi atau cegah dehidrasi Jangan mengunakan jalur intravena untuk
rehidrasi kecuali keadaan syok/rentan. Lakukan pemberian infus dengan
hati – hati, tetesan pelan – pelan untuk menghindari beban sirkulasi dan
jantung. Gunakan larutan garam khusus yaitu resomal (rehydration
Solution for malnutrition atau pengantinya).
4. Anggap semua anak KKP berat dengan diare encer mengalami
dehidrasi sehingga harus diberikan :
a. Cairal Resomal/pengantinya sebanyak 5ml/kgBB setiap 30 menit
selama 2 jam secara oral atau lewat pipa nasogastric
b. Selanjutnya beri 5 -10 ml/kgBB/jam selama 4-10 jam berikutnya
jumlah yang tepat harus diberikan tergantung berapa baanyak anak
12 menginginkannntya dan banyaknya kehilangan cairan melalui
tinja dan muntah.
12

c. Ganti Resomal/penganti pada jam ke-6 dan ke-10 dengan formulas


khusus sejumlah yang sama, bila keadaan rehidrasi menetap/stabil.
d. Selanjutnya mulai beri formula khusus.
5. Diare biasa menyertai dan berkurang dengan sendirinya pada
pemberian makanan secara berhati – hati. Bila ada intoleransi laktosa
(jarang) obati hanya bila diare berlanjutnya diare. Bila mungkin
lakukan pemeriksaan tinja mikroskopik, berikan metronidazol 7,5
mg/kgBB setiap 8 jam selama 7 hari.
BAB III
ASUHAN KEPERAWATAN

A. Pengkajian
Pengkajian adalah tahap awal proses keperawatan dan merupakan suatu
proses pengumpulan data yang sistematis dari berbagai sumber untuk
mengevaluasi dan mengidentifikasi status kesehatan klien. Pengkajian
merupakan dasar utama dalam memberikan asuhan keperawatAnak Semua
data data dikumpul secara sistematis guna menentukan status kesehatan
klien saat ini. Dalam pengumpulan data metode yang digunakan adalah
wawancara, observasi, serta pemeriksaan fisik. Pengkajian harus dilakukan
secara lengkap terkait dengan aspek biologis, psikologis, social, dan
spiritual klien. Tujuan dari pengkajian menetapkan data dasar dan
mengumpulkan informasi terkait dengan kebutuhan dan masalah kesehatan
anak
1. Riwayat makanan Riwayat makanan meliputi informasi atau keterangan
tentang pola makanan, tipe makanan yang dihindari ataupun yang
diabaikan, lalu makanan yang lebih disukai, kemudian strategi apa yang
dapat digunakan untuk membantu merencanakan jenis makanan untuk
sekarang dan rencana makanan untuk masa selanjutnya
2. Kemampuan makan Beberapa hal yang perlu dikaji dalam hal
kemampuan makan, antara lain kemampuan mengunyah, menelan dan
kemampuan anak dalam memakan makanannya sendiri tanpa bantuan
orang lain
3. Pengetahuan tentang nutrisi Aspek lain yang sangat penting dalam
pengkajian nutrisi adalah penentuan tingkat pengetahuan pasien
mengenai kebutuhan nutrisi, meliputi triguna makanan: Zat tenaga,
(karbohidrat), Zat pembangun (protein dan lemak) Zat pengatur
(vitamin dan mineral).
4. Nafsu makan serta jumlah asupan
5. Tingkat aktivitas

13
14

6. Penampilan fisik Penampilan fisik dapat dinilai dari pemeriksaan fisik


terhadap, aspek-aspek berikut: rambut yang sehat berciri mengkilat
kuat, tidak kering, dan tidak mengalami kebotakan bukan karena faktor
usia
a. daerah diatas kedua pipi dan bawah kedua mata tidak berwarna
gelap, mata cerah dan tidak ada rasa sakit atau penonjolan
pembuluh darah,
b. daerah bibir tidak kering seperti pecah pecah ataupun
pembengkakan,
c. lidah berwarna merah gelap tidak berwarna terang dan tidak ada
luka pada permukaannya,
d. gusi tidak bengkan tidak berdarah dan gusi mengelilingi gigi harus
rapat serta erat tidak tertarik kebawah sampai bawah permukaan
gigi, gigi tidak berlubang dan tidak berwarna,
e. kulit halus dan elastis, tidak bersisik, tidak timbul bercak
kemerahan atau tidak terjadi pendarahan yang berlebihan
f. kuku jari kuat dan berwarna merah muda
7. Penilaian Status Gizi
a. Pengukuran antropometri Antropometri adalah suatu sistem
pengukuran ukuran dari susunan tubuh dan bagian khusus tubuh.
Ditinjai dari sudut padang gizi Anak Antropometri berhubungan
dengan berbagai macam pengukuran dimensi tubuh dan komposisi
tubuh dari berbagai tingkat umur dan tingkat gizi. Berbagai jenis
pengukuran antara lain.
b. Berat Badan (BB) Berat badan merupakan ukuran antropometri
yang terpenting dan paling sering digunakan pada bayi baru lahir.
Disamping itu berat badan dapat digunakan sebagai dasar
perhitungan dosis obat dan makan. Berat badan menggambarkan
jumlah dari protein, lemak, air dan mineral BB=(TB- 15 100)- 10%
(TB-100) sedangkan untuk berat badan ideal kriterianya adalah:
1) 110 % dari berat badan standar = gemuk
15

2) 90% - 110% dari berat badan standar = ideal


3) 70% - 90% dari berat badan standar = sedang
4) < 70% = sangat kurus
c. Tinggi badan (TB) Tinggi badan merupakan parameter yang
penting bagi keadaan sekarang. Jika tinggi badan tidak dapat diukur
dengan klien berdiri, rentang lengan, atau jarak dari ujung jari
keujung jari dengan diulurkan penuh pada tingkat bahu kurang
lebih ketinggian untuk orang dewasa
d. Lingkar lengan atas (LILA) Pada balita pengukuran LILA dapat
menilai status kurang energi dan protein (KEP). Standar LILA
menurut Depkes adalah berkisaran.
e. Lipatan trisep Pengukuran lipatan trisep dimaksudkan untuk
menentukan status lemak tubuh. Pengukuran lipatan trisep
dilakukan dengan menggunakan caliper
8. Biokimia Pengkajian status nutrisi klien perlu ditunjang dengan
pemeriksaan laboratorium antara lain:
a. Hemoglobin (Hb) Nilai normal hemoglobin yaitu:
1) Bayi baru lahir 17-22 g/dl
2) Anak Anak 11-13 g/dl
3) Pria 13-16 g/dl
4) Wanita 12-14 g/dl
b. Hematokrit (Het) 16 Hematocrit adalah volume eritrosit yang
dipisahkan dari plasma dengan cara memutarnya didalam tabung
khusus yang dinilainya dinyatakan dalam persen (%) dengan cara
perhitungan: Het = x100% Hematocrit normal pria dan wanita yaitu
4 – 5,2 g/dl. Makanan dengan tinggi protein pada pasien dengan
hypoalbuminemia adalah meningkatkan dan mempertahankan
kadar albumin untuk mencegah komplikasi lebih lanjut
c. Penilaian status protein Dilakukan dengan melakukan pemeriksaan
fraksi protein yaitu albumin, globulin dan fibrinogen
d. Penilaian status vitamin Penilaian status vitamin tergantung dari
vitamin yang ingin diketahui misalnya vitamin A denial dengan
16

memeriksa serum retinol, vitamin D dinilai dengan pemeriksaan


kalsium serum, vitamin E dengan penilaian serum vitamin E,
vitamin C dapat dinilai melalui pemeriksaan perdarahan dan
kelainan radiologis yang ditimbulkannya.
e. Penilaian status mineral Misalnya iodium dinilai dengan
memeriksa kadar yodium dalam urine dan kadar hormone TSH
(Thyroid Stimulating Hormone).
f. Observasi klinis Observasi klinis dapat menjadi aspek terpenting
diantara pengkajian nutrisi. Seperti pada bentuk pengkajian
keperawatan lain, perawat mengobservasi klien tanda tanda
perubahan nutrisi. Karena nutrisi yang tidak dapat mempengaruhi
semua system tubuh, petunjuk malnutrisi dapat diobservasi selama
pengkajian fisik. Ketika pengkajian fisik system tubuh yang umum
selesai, perawat dapat memeriksa kembali area yang berhubungan
untuk mengevaluasi status nutrisi klien. Tanda tanda klinis status
nutrisi memberikan pedoman untuk observasi selama pengkajian
fisik
9. Riwayat konsumsi nutrisi

B. Diagnosa Keperawatan
Diagnosis keperawatan difokuskan pada masalah pemenuhan kebutuhan
dasar manusia. Diagnosis keperawatan yang lazim muncul pada keluarga gizi
kurang yaitu (SDKI, 2017) Diagnosa keperawatan yang mungkin dapat
ditemukan pada anak dengan KKP adalah:

1. Defisit Nutrisi (D.0019)

2. Perfusi Perifer Tidak Efektif (D.0009)

3. Intoleransi Aktivitas (D.0056)

4. Gangguan Integritas Kulit (D.0129)

5. Resiko Ketidakseimbangan Cairan (D.0036)

6. Risiko Gangguan Pertumbuhan (D.0108)


17

7. Resiko Infeksi (D.0142)

C. Intervensi Keperawatan
No Tujuan & Kriteria Hasil Intervensi Keperawatan Paraf
(SIKI)
1. Setelah dilakukan tindakan 1. Manajemen Nutrisi
keperawatan selama ..x.. jam (I.03119)
maka masalah......akan teratasi 2. Promosi Berat Badan
dengan kriteria hasil: (I.03136)
1. Status Nutrisi (L03030)
2. Setelah dilakukan tindakan 1. Perawatan Sirkulasi
keperawatan selama ..x.. jam (I. 02079)
maka masalah.......akan teratasi 2. Mananjemen
dengan kriteria hasil: Sensasi Perifer
1. Perfusi Perifer (L. 02011) (I.06195)
3 Setelah dilakukan tindakan 1. Manajemen
keperawatan selama ..x.. jam Energi (I.05178)
maka masalah ... akan teratasi 2. Terapi Aktivitas
dengan kriteria hasil: (I.05186)
1. Toleransi
Aktivitas (L.05047)

4 Setelah dilakukan tindakan 1. Perawatan Integritas


keperawatan selama ..x..jam Kulit (I. 11353)
maka masalah Berduka akan
teratasi dengan kriteria
hasil:
1. Integritas Kulit dan
Jaringan (L. 14125)
5. Setelah dilakukan tindakan 1. Manajemen Cairan (I.
keperawatan selama ..x..jam 03098)
18

maka masalah Berduka akan


teratasi dengan kriteria
hasil:
1. Keseimbangan
Cairan (L.03020)
6. Setelah dilakukan tindakan 1. Manajemen
keperawatan selama ..x..jam Nutrisi (I.03119)
maka masalah Berduka akan
teratasi dengan kriteria
hasil:
1. Status Nutrisi (L.03030)
7. Setelah dilakukan tindakan 1. Manajemen
keperawatan selama ..x..jam Nutrisi (I.03119)
maka masalah Berduka akan
teratasi dengan kriteria
hasil:
1. Status Nutrisi (L.03030)
Tabel 3.1 Intervensi Keperawatan

D. Implementasi Keperawatan
Implementasi keperawatan merupakan serangkaian kegiatan yang
dilakukan berdasarkan rencana keperawatan yang telah disusun
secara spesifik dan berfokus pada pencapaian hasil (Riasmini dkk,
2017).
Komponen implementasi proses keperawatan mencakup penerapan
keterampilan yang diperlukan untuk mengimpelemtasikan intervensi
keperawatan anak Keterampilan dan pengetahuan yang diperlukan untuk
implementasi:
1. Secara mandiri (Independent) Tindakan yang diprakasai sendiri oleh
perawat untuk membantu pasien dalam mengatasi masalahnya dan
menganggap reaksi karena adanya stressor, misalnya membantu klien
dalam melakukan kegiatan sehari hari, memberikan dorongan kepada
klien untuk mengungkapkan perasaannya secara wajar, menciptakan
lingkungan terapeutik.
19

2. Saling ketergantungan (Interdependent) Tindakan keperawatan atas dasar


kerja sama tim keperawatan dengan tim kesehatan lainnya seperti dokter,
fisioterapis, contoh pemberian obat sesuai instruksi dokter, pemberian
infus
3. Rujukan atau ketergantungan (Dependent) Tindakan keperawtan atas
dasar rujukan dan profesi lainnya, diantaranya dokter, ahli gizi, sebagai
contoh pemberian makanan pada klien sesuai dengan diet yang telah
dibuat oleh ahli gizi, latihan fisik oleh ahli fisioterapi.
E. Evaluasi Keperawatan
Penilaian perawatan adalah mengukur keberhasilan dari rencana dan
pelaksanaan tindakan perawatan yang dilakukan dalam memenuhi kebutuhan
klien Ada 3 alternatif untuk menilai sejauh mana tujuan yang telah ditetapkan
itu tercapai, yaitu
1. Tujuan tercapai : jika pasien menunjukkan perubahan sesuai dengan
24 standar yang telah ditetapkan.
2. Tujuan tercapai sebagian : jika pasien menunjukkan perubahan
sebagian dari standar kriteria yang telah ditetapkan.
3. Tujuan tidak tercapai : jika pasien tidak menunjukkan perubahan
dan kemajuan sama sekali dan bahkan timbul masalah baru.

F. Intervensi Keperawatan Evidance Base Jurnal


Nama Peneliti : Glaurensi Nidia
Tahun 2020
Judul : Pengaruh Substitusi Tepung Kedelai (Glycine Max
(L.) Merill) Terhadap Mutu Organoleptik dan Kadar Zat Gizi Makro
Brownies Sebagai Alternatif Snack Bagi Anak Penderita Kurang Energi
Protein
Analisa EBP :
Berdasarkan analisis penelitian yang telah dilakukan oleh peneliti, didapatkan
hasil bahwa masalah Kurang Energi Protein (EKP) pada anak disebabkan
oleh rendahnya konsumsi energi dan protein dalam makanan sehari – hari
atau gangguan penyakit tertentu. Anak yang menderita Kurang Energi Protein
20

(EKP) juga dapat terganggu pertumbuhannya dan rentan terhadap infeksi juga
mengakibatkan rendahnya tingkat kecerdasan pada anak tersebut. Oleh sebab
itu, upaya pencegahan dan penanganan yang sangat penting untuk dilakukan
agar prevalensinya (jumlah keseluruhan penyakit) menurun bahkan tidak ada
sehingga kualitas SDM (Sumber Daya Manusia) di Indonesia meningkat.
Salah satu upaya pencegahannya yaitu dengan subtitusi yaitu penambahan zat
gizi tertentu ke dalam produk pangan yang dibuat menyerupai atau pengganti
produk pangan yang asli. Pada penelitian ini diambil salah satu produk
makanan yang paling sering dijumpai oleh masyarakat Indonesia yaitu
brownies khususnya brownies kukus. Brownies dapat menjadi alternative
snack bagi anak penderita Kurang Energi Protein (EKP) dengan cara
pensubtitusian tepung terigu dengan sumber bahan pangan lainnya seperti
tepung kedelai. Tepung kedelai mempunyai nilai protein yang tinggi yaitu
40% - 50% atau 34,9 gr dibandingkan dengan kacang – kacangan lain. Warna
brownies yang paling anak sukai yaitu brownies tanpa subtitusi tepung
kedelai, namun rasa yang paling disuka yaitu brownies dengan subtitusi
tepung kedelai. Aroma yang paling disukai anak yaitu brownies dengan
subtitusi tepung kedelai 5g. Dan didapatkan hasil bahwa subtitusi tepung
kedelai 10g memiliki rata – rata kesukaan lebih tinggi dibanding tanpa tepung
kedelai. Kemudian, adapun hasil uji mutu menunjukkan bahwa anak – anak
menyatakan brownies yang paling disukai yaitu yang berwarna coklat, harum,
dan bertekstur lembut. Berdasarkan hasil analisis kadar protein brownies
subtitusi tepung kedelai 10g yaitu meningkat sebesar 3,45%. Didapatkan juga
bahwa pemanfaatan tepung kedelai sus kering dengan penambahan jahe dapat
meningkatkan kadar protein, selain itu mendistribusikan tepung kedelai
dengan klepon juga mendapat hasil subtitusi tepung kedelai 20g yang
memiliki kandungan protein sebesar 12,43gr. Kandungan kalori pada
brownies dengan subtitusi tepung kedelai yaitu 409,42 kkal untuk Angka
Kecukupan Gizi (AKG) anak-anak dari umur 1-3 tahun dengan BB 13 kg
dengan TB 91 cm kebutuhan energi yaitu 1125 kkal/hari (AKG, 2013).
Brownies dengan perlakuan 376 menghasilkan 150 gr dan yang di uji hanya
100gr sampel, ini berarti 150gr brownies menyumbang kebutuhan energi
21

sebanyak 614,13 kkal/hari atau 54,58%. Jadi, untuk memenuhi kebutuhan


energi dan protein anak dibutuhkan asupan kalori sebesar 1125 kkal/hari dan
asupan protein 26 gr/hari sehingga diperlukan minimal 274 gr brownies /hari
atau setara dengan ±2 potong kue/hari
BAB IV
KASUS
A. Kasus

Seorang pasien anak usia 2 tahun datang Bersama ibu nya ke Rumah Sakit
Citra Medika dan di rawat di ruang poli anak. Ibu pasien mengatakan keluhan
bahwa anak nya memiliki nafsu makan yang berkurang sejak 3 hari yang lalu
dengan ¼ porsi 2x sehari, sulit menelan, berat badan turun, mual, muntah.
Gejala lain yang di keluhkan ibu pasien ialah kaki pasien teraba dingin dan
lemas. Riwayat kesehatan lalu ibu pasien mengatakan bahwa anak nya
mengalami BBLR pada saat usia kandungan Ibu pasien 7 Bulan (1,3 kg), tidak
ada alergi terhadap makanan atau obat-obatan.
Setelah itu di lakukan pemeriksaan fisik dengan keadaan umum : Sakit
Sedang, CRT : 3 detik, Kesadaran : Compos Mentis, TD: 95/50 mmHg.
Frekuensi nadi : 140x/mnt, frekuensi napas : 28x/mnt, Suhu : 36,8°C, BB : 7,3
kg, bibir terdapat sianosis, warna kulit pucat. Pemeriksaan laboratorium Hb: 9
gram/dl, Ht: 35 %, Trombosit: 333.000 uL, Leukosit: 10.000 uL, Limfosit: 2%,
LED: 135 mm/jam, Na: 140 mmol/L, Kalium: 135 mEq/L, Klorida: 3,5 mmol/L,
Rontgen thorax : Normal, EKG : iskemia

B. Pengkajian Keperawata
1. Identitas Klien
a. Nama : An. A
b. Umur : 2 tahun
c. Jenis Kelamin : Laki – Laki
d. Agama : Islam
e. Tanggal Masuk : 20 Maret 2023
f. No. MR : 2114201011
g. Alamat : Jalan Delima No.23
h. Diagnosa Medis : Gastritis akut
2. Identifikasi Penanggung Jawab
a. Nama : Ny. R
b. Pekerjaan : Ibu Rumah Tangga
22
23

c. Alamat : Jl. Delima No.23


d. Hubungan : Ibu Pasien
3. Keluhan utama
Ibu pasien mengatakan bahwa nafsu makan anaknya menurun sejak 3
hari yang lalu, sulit menelan, berat badan turun, mual, muntah,kaki
pasien teraba dingin, dan lemas
4. Riwayat Penyakit Dahulu
Ibu pasien mengatakan bahwa anak nya mengalami BBLR pada saat usia
kandungan Ibu pasien 7 Bulan (1,3 kg), dan tidak ada alergi terhadap
makanan atau obat-obatan.
5. Riwayat Penyakit Sekarang
Seorang pasien anak usia 2 tahun datang Bersama ibu nya ke Rumah
Sakit Citra Medika dan di rawat di ruang poli anak. Pasien tampak pucat,
pasien tampak lemas, tampak ada sianosis pada bibir, pasien tampak sulit
menelan, pasien tampak mual dan muntah, akral pasien teraba dingin.
6. Riwayat Kesehatan Keluarga
Pasien tidak mempunyai penyakit keturunan dan tidak ada keluarga yang
mengalami sakit serupa dengan pasien
7. Pola Fungsional Kesehatan
a. Pola Nutrisi
Ibu pasien mengatakan pasien mengalami penurunan nafsu makan,
ibu pasien mengatakan pasien tampak mual dan muntah.
b. Pola Eliminasi
BAK :
Pengeluaran lancar, berwarna kuning jernih, tidak ada keluhan nyeri
atau rasa terbakar, hematuri tidak ada.
BAB :
Pengeluaran lancar, berwarna kuning jernih, tidak ada keluhan nyeri
atau rasa terbakar, hematuri tidak ada.
c. Pola Aktivitas dan Latihan
Akrivitas pasien masih tampak dibantu orang tua
d. Pola Tidur dan Istirahat
24

Pola tidur dan istirahat tidak menentu, Kebiasaan pasien sebelum


tidur adalah menggosok gigi. Tidur malam jam : 21.00
e. Pola Nilai dan Kepercayaan
Pasien mengatakan beragama islam dan pasien selalu berdoa dan
beribadah (Sholat)
f. Pola Koping dan Toleransio Stress
Pasien apabila terdapat masalah, pasien lebih memilih untuk
menerima dengan lapang dada
8. Riwayat Kesehatan Keluarga
Seorang pasien anak usia 2 tahun datang Bersama ibu nya ke Rumah
Sakit Citra Medika dan di rawat di ruang poli anak. Pasien tampak pucat,
pasien tampak lemas, tampak ada sianosis pada bibir, pasien tampak sulit
menelan, pasien tampak mual dan muntah, akral pasien teraba dingin.
9. Pemeriksaan Fisik
a. Keadaan Umum
1) GCS : 15
2) Tingkat kesadaran : Composmetis
3) Tanda-tanda vital :
TD: 95/50 mmHg N : 140x/menit
RR: 28x/menit S : 36,8°C
4) TB/ BB :
Sebelum sakit : 85 cm/ 8 kg
Setelah sakit : 85 cm/ 7,3
kg
5) IMT : 10,13 kg/m2 (kekurangan bobot)
Frekuensi/porsi makan yang dihabiskan : ¼
porsi Program diit : Diit Lunak/ Bubur
b. Head to toes
1) Kepala : Simetris, Tidak ada lesi dan pembengkakan.
2) Wajah : Pasien tampak lemas dan pucat
3) Mata : Konjungtiva pasien tampak anemis, Sklera
normal (Tidak Ikterik), Pupil Normal (Isokor)
4) Hidung : Simetris, Tidak terdapat pernapasan cuping hidung
25

5) Mulut : Mukosa bibir tampak pucat


6) Telinga : Simetris, tidak terdapat pembengkakan/ lesi di
area telinga
7) Leher : Tidak terdapat pembesaran kelenjar getah bening
8) Paru-paru
a) Inspeksi : Thoraks dada tampak simetris, tidak
terdapat retraksi dada
b) Palpasi : Taktil Fremitus kanan dan kiri sama
c) Perkusi : Normal (Sonor)
d) Auskultasi : Suara napas vesikuler, Ronchi (-), Wheezing (-)
9) Jantung
a) Inspeksi : Ikturs cordis tidak nampak (normal)
b) Palpasi : Teraba denyut jantung di ICS 5 (normal)
c) Perkusi : Batas jantung dalam batas normal
d) Auskultasi : Bunyi jantung S1 dan S2 terdengar normal
dan Reguler
10) Abdomen :
a) Inspeksi : Tidak terdapat distensi abdomen, tidak terdapat
udema, tidak tanda akut abdomen maupun curiga
perforasi
b) Auskultasi : Bising usus (+),12×menit
c) Palpasi : Teraba batas hepar
d) Perkusi : Timpani
11) Kulit/Integumen
CRT : 3 detik
10. Pemeriksaan Penunjang
a. Pemeriksaan Rontgen Thoraks
Hasil : dada simetris, tidak ada retraksi dada, suara napas
vesikuler, ronchi (-), wheezing (-)
b. Pemeriksaan EKG
Hasil : menunjukkan adanya iskemia
c. Pemeriksaan Abdomen 3 Posisi dan USG
26

Hasil : tidak ada tanda akut abdomen maupun curiga perforasi,


tidak tampak kelainan pada renal, VU dan prostat.
11. Pemeriksaan
Laboratorium Tanggal : 20
Maret 2023 Hb: 9 gram/dl
Ht: 29,8
Trombosit: 333.000 uL
Leukosit: 10.000 uL
Limfosit: 2%,
LED: 135 mm/jam,
Na: 140 mmol/L,
Kalium: 4,2 mEq/L
Klorida: 3,5 mmol/L.

C. Data Fokus
DATA SUBYEKTIF DATA OBJEKTIF

 Ibu pasien mengatakan pasien  Kesadaran : Composmentis


tampak mual dan muntah  Tanda-Tanda Vital
 Ibu pasien mengatakan pasien TD : 95/50 mmHg
tampak lemas N : 140x/mnt
 Ibu pasien mengatakan pasien sudah RR : 28x/mnt
3 hari nafsu makannya menurun, 2x S : 36,8°C
sehari  CRT 3 detik
 Pasien menghabiskan makanan  Urine pasien tampak
¼ porsi. berwarna kuning jernih
 Ibu pasien mengatakan pasien  Akral pasien teraba dingin
sulit menelan  BAB pasien tampak
 Ibu pasien mengatakan kuning kecoklatan
adanya penurunan berat badan  TB : 85 cm
 Ibu pasien mengatakan pasien sulit  BB : 7,3 kg
27

menelan  IMT : 10,13 kg/m2


 Diit : Diit lunak/ Bubur
 Porsi makan : Habis ¼porsi
 Mukosa bibir tampak pucat
 Suara napas vesikuler
 Tampak sianosis pada bibir
 Hasil EKG : tampak adanya iskemia
 Hasil Laboratorium
Hb: 9 gram/dl
Ht: 35 %
Trombosit: 333.000 uL
Leukosit: 10.000 uL
Limfosit: 2%,
LED: 135 mm/jam,
Na: 140 mmol/L,
Kalium: 135 mEq/L
Klorida: 3,5 mmol/L.

Tabel 4.1 Data Fokus


D. Analisa Data
No Symptom Etiologi Problem
1. DS :
 Ibu pasien mengatakan adanya Peningkatan Defisit Nutrisi
penurunan Berat Badan pada ketidakmampuan
Anaknya menelan
 Ibu pasien mengatakan sejak 3
hari yang lalu nafsu makan
pasien menurun, 2x sehari

 Pasien menghabiskan makanan


¼ porsi.
28

 Ibu pasien mengatakan


pasien sulit menelan
DO :

 Membran mukosa
pasien tampak pucat
 TB : 85 cm
 BB : 7,3 kg
 IMT : 10,13 kg/m2

2. DS : -

DO: Penurunan Perfusi Perifer


konsentrasi Tidak Efektif
 Pasien tampak lemas dan pucat
hemoglobin
 CRT 3 detik
 Warna kulit tampak pucat
 Akral teraba dingin
 Konjungtiva anemis
 Hasil Laboratorium
Hb: 9 gram/dl

3. DS :
 Pasien mengatakan merasa Kelemahan
Intoleransi
lemas DO :
Aktivitas
 RR : 28 x/menit
 Hasil EKG menunjukkan iskemia
 Mukosa bibir tampak pucat
 Bibir pasien tampak sianosis

Tabel 4.2 Analisis Data


29

E. Diagnosa Keperawatan
1. Defisit Nutrisi b.d peningkatan ketidakmampuan menelan (D.0019)
2. Perfusi jaringan perifer b.d penurunan konsentrasi hemoglobin (D.0009)
3. Intoleransi Aktivitas b.d kelemahan (D.0056)

F. Intervensi Keperawatan
NO Dx. Kep Tujuan dan Kriteria (SLKI) Intervensi
Keperawatan
1. Defisit Nutrisi Setelah dilakukan intervensi Manajemen
b.d peningkatan keperawatan selama 2 X 24 jam maka Nutrisi (I. 03119)
ketidakmampuan masalah status nutrisi membaik Observasi
menelan Kriteria Hasil:  Identifikasi
(D.0019) - Porsi makan meningkat kebutuhan
- Kekuatan otot menelan kalori dan
membaik jenis nutrient
- Berat badan meningkat
- Nafsu makan  Monitor
meningkat asupan
makanan
 Monitor berat
badan
Terapeutik
 Berikan
makanan
tinggi kalori
dan tinggi
protein
Edukasi
 Edukasi
untuk
melakukan
30

teknik
komplemente
r seperti
mengkonsum
si papaya,
mangga, dan
jeruk
 Edukasi
melakukan
Teknik
komplemente
r dengan
membuat
brownies
menggunakan
tepung
kedelai
Kolaborasi
 Kolaborasi
dengan ahli
gizi untuk
menentukan
jumlah kalori
dan jenis
nutrient yang
dibutuhkan,
jika perlu

2 Perfusi jaringan Setelah dilakukan intervensi Perawatan


perifer b.d keperawatan selama 2 X 24 jam Sirkulasi
penurunan maka (I.02179)
masalah perfusi perifer membaik
31

konsentrasi Kriteria Hasil: Tindakan


hemoglobin - Warna kulit pucat menurun Observasi:
(D.0009) - Akral membaik  Periksa
- Turgor kulit membaik sirkulasi
- Kadar Hb membaik perifer
Terapeutik
 Lakukan
Pencegahan
Infeksi
Edukasi
 Informasikan
tanda dan
gejala darurat
yang harus
dilaporkan
3 Intoleransi Setelah dilakukan intervensi Manajemen
Aktivitas b.d keperawatan selama 2 X 24 jam maka Energi (I.05178)
kelemahan masalah toleransi aktivitas Tindakan
(D.0056) meningkat. Kriteria Hasil: Observasi:
- Keluhan Lelah • Monitor
menurun kelelahan
- Kekuatan bagian atas fisik dan
dan bawah emosional
meningkat • Monitor
lokasi dan
ketidaknyama
nan selama
melakukan
aktivitas
Terapeutik
• Sediakan
32

lingkungan
nyaman dan
rendah
stimulus
Edukasi:
• Anjurkan
aktivitas
secara
bertahap
Kolaborasi
• kolaborasi
dengan ahli
gizi tentang
cara
meningkatkan
asupan
makanan
Tabel 4.3 Intervensi Keperawatan

G. Implementasi Keperawatan
No. Dx Hari Tanggal Implementasi Paraf
Kep pukul
33

(D.0019) 1. 1. Mengidentifikasi kebutuhan kalori


21/3/23 09.00 dan jenis nutrient, Memonitor asupan
makanan, Memonitor berat badan
Hasil : pasien tampak mengerti dan
terlihat lebih tenang, BB : 7,3 kg
2. Memberikan makanan tinggi kalori
dan tinggi protein
Hasil : pasien tampak memahami dan
mengikuti saran yang dianjurkan
perawat
3. Mengedukasi untuk melakukan
teknik komplementer seperti
mengkonsumsi papaya, mangga, dan
jeruk
Hasil : pasien tampak mengerti dan
antusias saat mendengarnya
4. Mengedukasi melakukan Teknik
komplementer dengan membuat
brownies menggunakan tepung
kedelai
Hasil : Pasien tampak memahami
(D.0009) Selasa, 1. Melakukan Pemeriksaan sirkulasi
21/3/2023 perifer
10.00 2. Hasil: pasien masih tampak lemas
dan pucat
3. Melakukan Pencegahan Infeksi
4. Hasil : Pasien mengerti apa
yang dijelaskan perawat
5. Menginformasikan tanda dan
gejala darurat yang harus
dilaporkan
Hasil : Ibu pasien tampak mengerti
34

(D.0056) Selasa, 1. Memonitor kelelahan fisik dan


21/3/2023 emosional, Memonitor lokasi dan
11.00 ketidaknyamanan selama
melakukan aktivitas
Hasil : Pasiem tampak mendengarkan
dan ibu pasien mengerti
2. Menyediakan lingkungan nyaman
dan rendah stimulus
Hasil : pasien tampak nyaman
3. Menganjurkan aktivitas secara
bertahap Hasil : Pasien tampak tenang

Tabel 4.4 Implementasi Keperawatan

H. Evaluasi Keperawatan
No. Dx Hari/tanggal Respon Perkembangan Paraf
Kep Pukul
(D.0019) 22 Maret S : - Ibu pasien mengatakan pola nafsu makan
(08.00) anak nya betambah
- Berat badan sedikit bertambah
- pasien mengatakan mengerti atas anjuran perawat
- pasien mengatakan makan dengan makanan
yang tinggi kalori dan tinggi protein
O:
- Asupan makanan pasien sedikit bertambah
- Membran mukosa pasien masih tampak pucat
- TB : 85 cm
- BB : 7,3 kg
- IMT : 10,13 kg/m2
A : Masalah nutrisi teratasi sebagian
P : Pertahankan intervensi, kolaborasi dengan
ahli gizi
35

(D 0019) 20 Maret S : - pasien mengatakan tampak mengerti dan


(08.20) tenang O :
- Pasien masih tampak lemas dan pucat
- CRT 3 detik
- Akral teraba hangat
- Konjungtiva anemis
- Hasil Laboratorium
Hb: 9 gram/dl
A : Masalah teratasi
P : Intervensi diberhentikan

(D.0056) 22 Maret S:
(08.50) - Pasien mengatakan merasa lemas
- Pasien mengatakan mengerti penjelasan
perawat O :
- Pasien tampak tenang
- RR : 28 x/menit
- Hasil EKG menunjukkan iskemia
- Mukosa bibir tampak pucat
- Bibir pasien tampak sianosis
A : Masalah toleransi aktivitas teratasi
Sebagian P : Intervensi di lanjutkan
Tabel 4.5 Evaluasi Keperawata
BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan
KKP merupakan masalah gizi utama di indonesia. KKP disebabkan
karena defisiensi makro nutrion ( zat gizi makro ). Meski pun saat ini
terjadi masalah dengan defisiensi macro nutrion namun di beberapa daerah
di prevalensi kep masih tinggi sehingga memerlukan penanganan yang
intensif dalam penurunan prevalensi.
Kurang kalori protein akan terjadi manakala kebutuhan tubuh akan
kalori, protein, atau keduanya tidak tercukupi oleh diet. Dalam keadaan
kekurangan makanan, tubuh selalu berusaha untuk mempertahankan hidup
dengan memenuhi kebutuhan pokok atau energi. Kemampuan tubuh untuk
mempergunakan karbohidrat, protein dan lemak merupakan hal yang
sangat penting untuk mempertahankan kehidupan, karbohidrat (glukosa)
dapat dipakai oleh seluruh jaringan tubuh sebagai bahan bakar.
B. Saran
Penulis sadar dan mengakuinya, masih banyak kesalahan dan
kekurangan yang harus ditutupi. Oleh karena itu penulis dengan lapang
dada menerima kritik dan saran dari para pembaca guna dan tujuan untuk
memperbaiki dan melengkapi apa yang kurang dalam makalah kami ini.
Kebenaran dan keshahihan hanya milik Allah dan Rasul-Nya, kesilapan
dan kekhilafan itu semua datang dari kami yang sedang belajar ini.

36
DAFTAR PUSTAKA

Rita Puspa Sari, S. M. (2021). Modul Kuliah Teori Konsep Pencegahan Kurang
Kalori Protein (KKP). Samarinda: Universitas Mulawarman.
Rompies, R. (2021). Pengaruh Kekurangan Nutrisi Terhadap Perkembangan
Sistem Saraf Anak . Jurnal Biomedik, 267.
Nidia, G. (2020). Pengaruh Subtitusi Tepung Kedelai Terhadap Mutu
Organoleptik Dan Kadar Zat Gizi Makro Brownies Sebagai Alternatif
Snack Bagi Anak Penderita Kurang Energi Protein. Jurnal Ilmu Gizi
Indonesia. ISSN Volume 1 Nomor 1.

Tim Pokja SDKI DPP. (2018). Standar Diagnosis Keperawatan Indonesia.


Jakarta: DPP PPNI.
Tim Pokja SIKI DPP. (2018). Standar Intervensi Keperawatan Indonesia. Jakarta:
DPP PPNI.
Tim Pokja SLKI DPP. (2018). Standar Luaran Keperawatan Indonesia. Jakarta:
DPP PPNI.
Kemenkes. (2018). Pharmaceutical Care dan Pembangunan Kesehatan di
Indonesia.
Liansyah, T. M. (2015). Malnutrisi pada Anak Balita. Jurnal Buah Hati ISSN
Volume II Nomor I, 3.

37
Jurnal Ilmu Gizi Indonesia (JIGZI)
ISSN: -
Vol. 1, No. 1, Maret 2020

Lampiran 1

Pengaruh Substitusi Tepung Kedelai (Glycine Max (L.) Merill) Terhadap Mutu
Organoleptik dan Kadar Zat Gizi Makro Brownies Sebagai Alternatif Snack Bagi
Anak Penderita Kurang Energi Protein

Glaurensi Nidia
1,2
Program Studi Gizi, STIKES Padang
e-mail: nglaurensi@gmail.com

Abstract
To overcome health problems need to be done improve peoples eating habits that is by
diversification and substitution of food with food that is easily available and rich in
nutrients. Soybean flour is a good food to be used as an additional ingredient in the
manufacture of brownies rich in protein. The pupose of this study was to determine the
effect of soybean meal substitution on organoleptic quality and macro brownies
nutritional content as an alternative snack for children with low protein energy. This
research is an experimental research using a complate randomized design consisting of
four treatments and one repeatation. The analysis of variance to see the diference of
treatment groups. If the result are significantly different then proceed with duncan test
new multiple range test. This study was conducted from january to may 2018 and the
observations made were subjectively subjected to organoleptic quality test with a panelist
of approximately 25 children from the age of 3-10 years.The results showed that
brownies (substitution of 10g soy flour) were the most preferrred brownies with a
panelist of energy 409,42 kkal, carbohydrate 48,01%, protein 3,45%, fat 22,62%, and
25,92% moisture content.
Keywords : organoleptic quality, macro nutrient level, soy flour

Abstrak
Untuk mengatasi permasalahan kesehatan perlu dilakukan perbaikan kebiasaan makan
masyarakat yaitu dengan diversifikasi dan substitusi pangan dengan pangan-pangan yang
mudah didapat dan kaya akan zat gizi. Tepung kedelai merupakan bahan pangan yang baik
untuk dijadikan bahan tambahan pada pembuatan brownies yang kaya akan protein.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh substitusi tepung kedelai terhadap
mutu organoleptik dan kadar zat gizi makro brownies sebagai alternatif snack bagi anak
penderita KEP. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan menggunakan
desain rancangan acak lengkap (RAL) yang terdiri dari empat perlakuan dan satu kali
ulangan. Analisis yang digunakan adalah analisis sidik ragam untuk melihat perbedaan
perlakuan antar kelompok perlakuan. Jika hasil berbeda nyata maka di lanjutkan dengan
uji Duncan new multiple range test. Penelitian ini dilakukan pada bulan Januari–Mei 2018
dan pengamatan yang dilakukan adalah subjektif yang dilakukan terhadap uji mutu
organoleptik dengan panelis anak-anak kurang lebih 25 orang dari usia 3-10 tahun. Hasil
penelitian membuktikan bahwa brownies (substitusi tepung kedelai 10g) merupakan
brownies yang paling disukai panelis dengan energi 409,42 kkal, kadar karbohidrat
48,01%, kadar protein 3,45%, kadar lemak 22,62, dan kadar air 25,92%.
Kata Kunci : mutu organoleptik, kadar zat gizi makro, tepung kedelai

1. PENDAHULUAN
Masalah Kurang Energi Protein (KEP) merupakan masalah gizi tertinggi di dunia. Kurang
Energi Protein (KEP) adalah seseorang yang kurang gizi yang disebabkan oleh rendahnya
konsumsi energi dan protein dalam makanan sehari-hari atau gangguan penyakit-penyakit tertentu.
Anak-anak yang Kurang Energi Protein (KEP) terjadi apabila berat badannya kurang dari 80%
indeks BB/U baku standar, WHO-NHCS (Depkes RI, 2014).
Anak-anak yang menderita Kurang Energi Protein (KEP) dapat terganggu pertumbuhannya dan
rentan terhadap infeksi serta mengakibatkan rendahnya tingkat kecerdasan (Almatsier, 2013). Oleh
karena itu, upaya pencegahan dan penanganan penyakit Kurang Energi Protein (KEP) merupakan
Jurnal Ilmu Gizi Indonesia (JIGZI)
ISSN: -
Vol. 1, No. 1, Maret 2020 2
hal yang sangat penting untuk dilakukan agar prevalensinya menurun bahkan tidak ada sehingga
kualitas sumber daya manusia di Indonesia meningkat.
Suplementasi atau nutrifikasi adalah sebuah proses penambahan satu atau lebih zat gizi ke
dalam produk pangan untuk menjaga atau meningkatkan nilai gizi suatu produk pangan dengan
tujuan tertentu. Tipe nutrifikasi yang digunakan adalah tipe substitusi. Substitusi adalah
penambahan zat gizi tertentu ke dalam produk pangan yang dibuat menyerupai atau pengganti
produk pangan yang asli (Kurniati, AD, 2017), tentunya produk makanan yang sering di jumpai
dikalangan masyarakat seperti brownies khususnya brownies yang dikukus.
Penjelasan di atas sesuai dengan hasil survei terhadap keluarga yang memiliki anak balita di
berlainan tempat seperti di Komplek Mutiara Putih Blog T Padang, Komplek Lubuk Gading 5 Blog
G Padang, dan di Desa Tebing Tinggi Ds 3 Kerinci didapatkan hasil bahwa 7 dari 10 keluarga
yang memiliki anak balita menyukai brownies. Dalam survei tersebut ada sebagian keluarga yang
membuat produk brownies tanpa telur karena anak balita tersebut alergi dan ada pula yang tidak
menyukai bau amis pada telur, sehingga menurut hasil dari Fat Secret (2018), Kandungan nilai gizi
brownies utuh dengan komposisi bahan lengkap per 100 gram, yaitu kalori 379 kkal, karbohidrat
62,54 g, protein 4,76 g, dan lemak 13,77 g (Fat Secret, 2018).
Jadi, karena brownies tanpa telur dan terbuat dari tepung terigu hanya mengandung energi yang
tinggi dan kurang zat gizi lainnya terutama protein, maka salah satu upaya untuk menambah nilai
zat gizi pada brownies yaitu dengan cara pensubstitusian tepung terigu dengan sumber bahan
pangan protein nabati lainnya seperti tepung kedelai agar kandungan protein pada brownies
meningkat. Tepung kedelai memiliki nilai protein yang paling tinggi yaitu 40-50% atau 34,9 gr
dibandingkan dengan kacang-kacang lainnya sehingga dapat dijadikan alternatif snack untuk anak
penderita KEP.
Menurut Salim (2012), tepung kedelai tidak hanya memiliki kandungan zat gizi protein yang
tinggi, tetapi juga merupakan produk olahan kedelai sumber protein nabati yang banyak
dikonsumsi oleh hampir seluruh lapisan masyarakat, sehingga berperan dalam mendukung
ketahanan pangan dan meningkatkan status gizi masyarakat. Tepung kedelai diperoleh dari proses
penggilingan terlebih dahulu. Tepung kedelai juga mengandung zat isoflavon, dimana zat ini
mampu mengurangi keriput pada kulit dan merangsang pembentukan kalogen, dan kandungan
isoflavon pada tepung kedelai ternyata baik hingga 6-7 kali lipat dibandingkan susu kedelai.
Selain berperan sebagai sumber protein nabati yang sangat penting dalam rangka peningkatan
gizi masyarakat, kedelai aman bagi kesehatan serta harga kedelai juga relatif murah dibandingkan
dengan sumber protein hewani. Kandungan gizi kedelai dalam 100 g yaitu 331.0 kkal kalori, 34.9 g
protein, 18.1 g lemak, 34.8 g karbohidrat, 4.2 g serat, 227.0 mg kalsium, 585.0 mg fosfor, 8.0 mg
besi, dan 1.0 mg vitamin B1 (Bakhtiar.dkk, 2014).
Berdasarkan uraian tersebut penulis tertarik untuk mengajukan pertanyaan penelitian: apakah
subsitusi tepung kedelai (Glycine Max (L.) Merill) berpengaruh terhadap mutu organoleptik dan
kadar zat gizi makro brownies kukus sebagai alternatif snack bagi anak penderita KEP?

2. METODE PENELITIAN
Eksperimen yang menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 (empat) perlakuan,
1 kontrol dan 1x pengulangan uji kadar zat gizi makro. Perlakuan dengan cara pembuatan brownies
yang disubstitusikan dengan tepung kedelai dengan perbandingan tertentu kemudian dilihat
pengaruhnya terhadap mutu organoleptik dan kadar zat gizi makronya.
Data yang dikumpulkan meliputi data yang diuji secara subjektif dan secara objektif.
Pengumpulan data subjektif meliputi uji organoleptik, yaitu uji hedonik (warna,bau/aroma, tekstrur
dan rasa) dan mutu hedonik (kesan) serta pengumpulan data secara objektif meliputi analisis kadar
zat gizi makro (karbohidrat, protein, lemak dan air) yang dilakukan setelah substitusi tepung
kedelai pada brownies kukus dengan perbandingan yang berbeda.
Uji organoleptik yang dilakukan terhadap brownies yang disubstitusi dengan tepung kedelai
yaitu uji hedonik yang meliputi warna, uji bau/aroma, tekstrur dan rasa. Skala hedonik yang
digunakan berkisar antara 1-4 (Tidak suka sama sekali – Sangat suka). Skala hedonik bertujuan
untuk mengetahui tanggapan panelis terhadap produk yang dihasilkan dan tingkat kesukaan
(Soekarto 1985 dalam Aidina 2016).
Jurnal Ilmu Gizi Indonesia (JIGZI)
ISSN: -
Vol. 1, No. 1, Maret 2020 3
Prinsip uji mutu hedonik ini mencoba suatu produk tanpa membandingkan dengan sampel lain
(Nuraini, 2013). Skala hedonik yang digunakan berkisar antara 1-4 (Tidak suka sama sekali –
Sangat suka). Skala hedonik bertujuan untuk mengetahui tanggapan panelis terhadap produk yang
dihasilkan dan tingkat kesan baik atau buruk suatu produk.
Panelis yang digunakan dalam penelitian ini adalah panelis anak-anak sebanyak kurang lebih
25 orang anak dari usia 3-10 tahun, karena biasanya anak-anak menyukai produk-produk pangan
yang disukai seperti permen, es krim serta brownies. Selain itu, anak-anak juga menjadi sasaran
utama untuk terkena penyakit KEP sehingga anak-anak cocok untuk dijadikan panelis.
Data yang diperoleh dari hasil pengujian organoleptik dianalisa berdasarkan tingkat kesukaan
untuk aroma, tekstur, warna, dan rasa. Hasil uji organoleptik disajikan dalam bentuk tabel untuk
dihitung nilai rata – rata kemudian dianalisa menggunakan analisis sidik ragam (ANOVA) pada
taraf nyata 5%. Uji Anova adalah uji yang digunakan untuk menganalisa sejumlah sampel dengan
jumlah data yang sama pada tiap-tiap kelompok sampel, atau dengan jumlah data yang berbeda.
Jika terdapat perbedaan antar perlakuan, dilanjutkan dengan uji Duncan New Multiple Range
Test (DNMRTa) pada taraf nyata 5%. Uji ini adalah prosedur perbandingan dari nilai tengah
perlakuan (rata-rata perlakuan) untuk semua pasangan perlakuan yang ada. Uji lanjut ini
menggunakan nilai pembanding sebagai alat uji sesuai dengan jumlah nilai tengah atau rataan yang
ada di wilayah dua perlakuan yang dibandingkan.

3. HASIL DAN PEMBAHASAN


Hasil
Pada uji organoleptik yang terdiri dari uji hedonik (kesukaan) dan uji mutu hedonik (kesan)
didapatkan hasil sebagai berikut.
Uji Hedonik (Kesukaan)
a. Warna
Pengaruh uji hedonik pada substitusi tepung kedelai terhadap warna brownies:

Gambar 1. Rata-Rata Daya Terima Kesukaan Panelis Terhadap Warna Brownies


Warna brownies yang paling disukai oleh panelis adalah perlakuan dengan kode sampel 324 (2,96)
yaitu sebagai kontrol tanpa substitusi tepung kedelai.

b. Rasa
Pengaruh uji hedonik pada substitusi tepung kedelai terhadap rasa brownies dapat dilihat pada
gambar berikut.
Jurnal Ilmu Gizi Indonesia (JIGZI)
ISSN: -
Vol. 1, No. 1, Maret 2020 4

Gambar 2. Rata-Rata Daya Terima Kesukaan Panelis Terhadap Rasa Brownies


Hasil uji hedonik menunjukkan ada perbedaan yang nyata antar perlakuan. Pada uji DNMRT
taraf 5% perlakuan dengan kode sampel 376 berbeda nyata dengan kode sampel 316, 302 dan 324.
Rasa brownies yang paling disukai oleh panelis adalah perlakuan dengan kode sampel 376 (3,32)
dengan substitusi tepung kedelai 10g.

c. Aroma
Pengaruh uji hedonik pada substitusi tepung kedelai terhadap aroma brownies dapat dilihat
pada gambar berikut.

Gambar 3. Rata-Rata Daya Terima Kesukaan Panelis Terhadap Aroma Brownies

Dari uji hedonik menunjukkan ada perbedaan yang nyata. Aroma brownies yang paling
disukai oleh panelis adalah perlakuan dengan kode sampel 316 (3,28) dengan substitusi tepung
kedelai 5g.

d. Tekstur
Pengaruh uji hedonik pada substitusi tepung kedelai terhadap aroma brownies dapat dilihat
pada gambar berikut.
Jurnal Ilmu Gizi Indonesia (JIGZI)
ISSN: -
Vol. 1, No. 1, Maret 2020 5

Gambar 4. Rata-Rata Daya Terima Kesukaan Panelis Terhadap Tekstur Brownies

Hasil uji hedonik menunjukkan tidak terdapat perbedaan yang nyata antar perlakuan ditandai
dengan nilai signifikan P(0,145 > 0,05). Tekstur brownies yang paling disukai oleh panelis adalah
perlakuan dengan kode sampel 376 (2,84) dengan substitusi tepung kedelai 10g.

Uji Mutu Hedonik (Kesan)


a. Warna
Uji mutu hedonik pada substitusi tepung kedelai terhadap warna brownies dapat dilihat pada
gambar berikut.

Gambar 5. Rata-Rata Daya Terima Kesan Panelis Terhadap Warna Brownies


Warna brownies yang paling tinggi secara mutu hedonik adalah warna coklat dengan
perlakuan pada kode sampel 316 (3,36) dengan substitusi tepung kedelai 5g.

b. Rasa
Uji mutu hedonik pada substitusi tepung kedelai terhadap rasa Brownies dapat dilihat pada
gambar berikut.
Jurnal Ilmu Gizi Indonesia (JIGZI)
ISSN: -
Vol. 1, No. 1, Maret 2020 6

Rata-rata uji mutu hedonik terhadap rasa


brownies substitusi tepung kedelai
3.5 c
3 2,76 bc 2,88
2.5
2,36 ab
2,08 a
2
1.5
1
0.5
0

324. kurang316. agak manis376. manis302. sangat


manis manis
Gambar 6. Rata-Rata Daya Terima Kesan Panelis Terhadap Rasa Brownies

Rasa brownies yang paling tinggi secara mutu hedonik adalah rasa manis pada perlakuan
dengan kode sampel 376 (2,88) dengan substitusi tepung kedelai 10g.

c. Aroma
Uji mutu hedonik pada substitusi tepung kedelai terhadap aroma brownies dapat dilihat pada
gambar berikut.

Gambar 7. Rata-Rata Daya Terima Kesan Panelis Terhadap Aroma Brownies

Aroma brownies yang paling tinggi secara hasil mutu hedonik adalah aroma yang harum pada
perlakuan dengan kode sampel 376 (3,4) dengan substitusi tepung kedelai 10g.

d. Tekstur
Uji mutu hedonik pada substitusi tepung kedelai terhadap aroma brownies dapat dilihat pada
gambar berikut.
Jurnal Ilmu Gizi Indonesia (JIGZI)
ISSN: -
Vol. 1, No. 1, Maret 2020 7

Gambar 8. Rata-Rata Daya Terima Kesan Panelis Terhadap Tekstur Brownies

Tekstur brownies yang paling tinggi secara mutu hedonik adalah brownies yang bertekstur
lembut pada perlakuan dengan kode sampel 316 (3,28) dengan substitusi tepung kedelai 5g.
Untuk mendapatkan Formulasi Terbaik Brownies Substitusi Tepung Kedelai Berdasarkan Uji
organoleptik maka diadakan uji lanjutan dengan hasil:

Uji Hedonik (Kesukaan)


Uji hedonik substitusi tepung kedelai terhadap brownies pada gambar di bawah ini.

Grafik uji hedonik brownies dengan substitusi tepung kedelai


4

1
0
324. brownies316. brownies376. brownies302. brownies
tanpa substitusisubstitusisubstitusisubstitusi

Warna 2.96 2.6 2.84 2.36


rasa aroma 2.64 2.36 3.32 2.48
Tekstur 2.6 3.28 2.4 2.44
2.48 2.32 2.84 2.32

Gambar 9. Rata-Rata Uji Kesukaan Terhadap Brownies Substitusi Tepung Kedelai

Perlakuan dengan kode sampel 376 substitusi tepung kedelai 10g memiliki rata-rata kesukaan
lebih tinggi dibanding perlakuan dengan kode sampel 324, 316, dan 302. Hal ini menunjukkan
bahwa pembuatan brownies dengan substitusi tepung kedelai 10g perlakuan dengan kode sampel
376 lebih disukai oleh panelis. Oleh karena itu, formulasi dengan kode sampel 376 inilah yang
akan dilanjutkan untuk analisis kimia zat gizi makro.
Jurnal Ilmu Gizi Indonesia (JIGZI)
ISSN: -
Vol. 1, No. 1, Maret 2020 8

Gambar 10. Rata-Rata Uji Mutu Hedonik Terhadap Brownies Substitusi Tepung Kedelai
Panelis menyatakan kesan untuk hasil uji mutu hedonik bahwa perlakuan untuk warna
dengan kode sampel 316 substitusi tepung kedelai 5g memiliki warna coklat sebagai hasil mutu
hedonik tertinggi, perlakuan untuk rasa dengan kode sampel 376 substitusi tepung kedelai 10g
memiliki rasa yang manis sebagai hasil mutu hedonik tertinggi, perlakuan untuk aroma dengan
kode sampel 376 substitusi tepung kedelai 10g memiliki nilai aroma sebagai hasil mutu hedonik
tertinggi, dan untuk hasil uji mutu hedonik tertinggi pada tekstur terdapat pada perlakuan kode
sampel 376 dengan substitusi tepung kedelai 10g.
Kadar zat gizi makro brownies substitusi tepung kedelai dapat dilihat pada tabel berikut.

Gambar 11. Kadar Zat Gizi Makro Brownies Substitusi Tepung Kedelai

Pada gambar diatas dapat dilihat perbedaan zat gizi makro antara brownies sebagai kontrol
dengan kode sampel 324 (brownies tanpa substitusi tepung kedelai) yaitu untuk hasil nilai kalori
sebesar 410,36 kkal, kadar karbohidrat sebesar 49,53%, kadar lemak sebesar 22,36%, kadar protein
sebesar 2,75%, dan kadar air sebesar 25,36% sedangkan untuk zat gizi makro untuk perlakuan
terbaik terdapat pada brownies dengan kode sampel 376 karena paling banyak disukai oleh panelis
Jurnal Ilmu Gizi Indonesia (JIGZI)
ISSN: -
Vol. 1, No. 1, Maret 2020 9
(brownies substitusi tepung kedelai 140g : 10g) yaitu untuk hasil nilai kalori sebesar 409,42, kadar
karbohidrat sebesar 48,01%, kadar lemak sebesar 22,62%, kadar protein sebesar 3,45%, kadar air
sebesar 25,92%.
Pembahasan

Hasil Uji Organoleptik


Berdasarkan hasil uji organoleptik brownies dengan substitusi tepung kedelai menunjukkan
bahwa perlakuan terbaik adalah perlakuan dengan kode sampel 376 dengan substitusi tepung
kedelai 10g.

Warna
Hasil uji organoleptik brownies substitusi tepung kedelai, dari keempat perlakuan, untuk hasil
uji hedonik warna yang paling disukai panelis adalah perlakuan dengan kode sampel 324 atau
sampel sebagai kontrol (tanpa substitusi tepung kedelai) dengan rata-rata 2,82. Sedangkan untuk
hasil mutu hedonik warna ditujukan pada perlakuan dengan kode sampel 316 (substitusi tepung
kedelai 5g) dengan rata-rata 3,36 dimana sampel berwarna coklat. Hal ini karenakan adanya faktor-
faktor yang mempengaruhi warna dari produk brownies yaitu penggunaan gula, cokelat dan ada
atau tanpa substitusi tepung kedelai tidak begitu berbeda hasil warnanya dari resep dasar yang sama
pada masing-masing perlakuan. Berbeda dengan hasil penelitian Vivin TL (2016) yang
mensubstitusikan tepung kedelai dengan kue tradisional klepon, didapatkan hasil bahwa klepon
yang disubstitusi tepung kedelai warnanya berubah menjadi agak kecoklatan. Ini berarti ada
pengaruh substitusi tepung kedelai pada kue klepon sedangkan pada pembuatan brownies tidak
mengalami perubahan /pengaruh yang nyata terhadap warna.

Rasa
Hasil uji organoleptik brownies substitusi tepung kedelai dari keempat perlakuan, untuk hasil
uji hedonik rasa yang paling disukai panelis adalah perlakuan dengan kode sampel 376 (substitusi
tepung kedelai 10g) dengan rata-rata 3,32 dan untuk hasil mutu hedonik rasa juga ditujukan pada
perlakuan dengan kode sampel 376 (substitusi tepung kedelai 10g) dengan rata-rata 2,88 dimana
rasa brownies yang paling tinggi secara mutu hedonik adalah rasa manis. Hal ini dipengaruhi oleh
pengunaan jumlah gula dalam formulasi yang cukup tinggi, sehingga rasa manis dari gula
cenderung menutupi rasa dari tepung kedelai (Olimpia, 2014). Penelitian ini sama dengan hasil
penelitian Bilang (2013) dimana persentase tepung kedelai memberikan pengaruh terhadap rasa
biskuit yang dihasilkan disebabkan oleh rasa gurih yang dihasilkan oleh lemak dan protein dalam
biskuit.

Aroma
Hasil uji organoleptik brownies substitusi tepung kedelai dari keempat perlakuan, untuk hasil
uji hedonik aroma yang paling disukai panelis adalah perlakuan dengan kode sampel 316
(substitusi tepung kedelai 5g). Sedangkan untuk hasil uji mutu hedonik rasa ditujukan pada
perlakuan dengan kode sampel 376 (substitusi tepung kedelai 10g) dengan aroma yang harum pada
brownies. Hasil penelitian ini sejalan dengan penelitian Vivin TL (2016) yang menyatakan bahwa
aroma dari klepon yang disubstitusi tepung kedelai memiliki aroma yang harum.
Selain itu, hasil penelitian didapatkan bahwa antara sampel 376 lebih rendah yaitu 2,4 dan
sampel 302 lebih tinggi yaitu 2,44 yang mana seharusnya semakin meningkatnya konsentrasi
substitusi, maka mutu penilaian panelis semakin berkurang. Namun berbeda dengan hasil
penelitian yang didapatkan bahwa sampel 376 lebih rendah. Hal ini mungkin sebagian anak-anak
menyukai aroma khas tepung kedelai yang terdapat pada brownies yang telah disubstitusi seperti
pada penelitian M. Supli E (2017), dkk tentang pembuatan formulasi cookies dari tepung komposit
(jagung, kedelai, dan bonggol pisang batu) yang juga berpengaruh nyata terhadap aroma.
Perbedaan formulasi ini menyebabkan kandungan protein dan karbohidrat tepung komposit
berbeda. Adanya protein dan karbohidrat menyebabkan reaksi maillard yang menghasilkan aroma
Jurnal Ilmu Gizi Indonesia (JIGZI)
ISSN: -
Vol. 1, No. 1, Maret 2020 10
yang khas pada cookies tersebut sehingga aroma pada kode sampel 302 juga dapat diterima oleh
panelis.

Tekstur
Hasil uji organoleptik brownies substitusi tepung kedelai dari keempat perlakuan, untuk uji
hedonik dan mutu hedonik tekstur yang paling disukai panelis adalah perlakuan dengan kode
sampel 376 (substitusi tepung kedelai 10g) dengan rata-rata untuk uji hedonik 2,84 dan mutu
hedonik 3,16 didapatkan brownies bertekstur lembut dalam artian tidak terlalu lunak. Karena
semakin tinggi substitusi tepung kedelai pada brownies, maka tekstur yang dihasilkan pada
brownies akan semakin sangat lembut (lunak). Sesuai dengan pernyataan Virgo (2007) yang
menyebutkan bahwa tekstur akan semakin menurun yang disebabkan oleh banyaknya air yang
diikat oleh tepung kedelai karena di dalam tepung kedelai terdapat pati dan protein yang dapat
mengikat air. Namun berbeda dengan hasil penelitian Yusmaindah J,dkk (2012) mengindikasikan
bahwa baik disubstitusi tepung kedelai maupun tidak, tekstur pada sakko-sakko tetap diterima oleh
panelis.
Kadar Karbohidrat
Karbohidrat memiliki peranan penting dalam menentukan karakteristik bahan makanan,
misalnya rasa, warna, tekstur, dan aroma. Sedangkan dalam kehidupan sehari-hari karbohidrat juga
memiliki peranan yang sangat penting, terutama pati yang merupakan salah satu sumber pangan
manusia yang murah, dimana karbohidrat menyediakan sekitar 40-75% asupan energi yang
berfungsi sebagai cadangan energi didalam tubuh manusia dalam bentuk glikogen, dan serat.
Karbohidrat akan menyumbangkan nilai energi sebesar 4 Kkal/gram bahan (Kusnandar, 2010).
Kandungan karbohidrat diketahui bukan melalui analisis tetapi melalui perhitungan dengan
mengurangkan seratus persen dikurang dengan kadar lemak, kadar air, dan kadar protein. Kadar
karbohidrat brownies substitusi tepung kedelai yaitu untuk sampel dengan kode 324 sebagai
kontrol yaitu 49,83% dan formulasi sampel terbaik dengan kode sampel 376 dengan substitusi
tepung kedelai 10g yaitu sebesar 48,01%.
Hasil menunjukkan bahwa kadar karbohidrat dengan kode sampel 376 sebagai sampel
formulasi terbaik lebih rendah dibandingkan sampel kontrol dengan kode sampel 324. Hasil
penelitian ini sejalan dengan penelitian Efraim B, dkk yang menyatakan bahwa kandungan
karbohidrat dalam pembuatan biskuit setelah substitusi tepung kedelai mengalami penurunan. Ini
sesuai dengan pendapat Winarno (2004) Semakin tinggi kadar lemak, kadar protein, dan kadar air
produk maka kadar karbohidrat semakin menurun. Penurunan kadar karbohidrat pada sampel 376
seiring dengan berkurangnya presentase dari tepung terigu yang ditambahkan dalam pembuatan
brownies, Persentase karbohidrat dalam 100 gram tepung terigu lebih unggul dibandingkan dengan
tepung kedelai, yaitu 25%. Sedangkan dalam 100 gram tepung kedelai berjumlah 23,3%.
Karbohidrat merupakan sumber kalori utama bagi hampir seluruh penduduk dunia. Jika
dibandingkan dengan protein dan lemak, karbohidrat merupakan sumber kalori yang paling murah.
Selain itu beberapa golongan karbohidrat mengandung serat pangan salah satu contohnya adalah
kedelai (Retno I dan Murdjati G, 2014).
Untuk Angka Kecukupan Gizi (AKG) anak-anak dari umur 1-3 tahun dengan BB 13 kg dengan
TB 91 cm kebutuhan karbohidrat yaitu 155g/hari (AKG, 2013). Brownies dengan perlakuan 376
menghasilkan 150 gr dan yang diuji kadar karbohidrat hanya 100gr sampel, ini berarti 150gr
brownies menyumbang kebutuhan karbohidrat sebanyak 72,01%/hari.

Kadar Protein
Selain digunakan untuk pertumbuhan dan pemeliharaan sel tubuh. Pada bayi dan anak-anak,
pertumbuhan berlangsung secara bertahap dan yang paling penting terlihat jelas adalah
pertumbuhan ukuran badan (berat dan tinggi badan). Pemenuhan kebutuhan protein bagi bayi dan
anak-anak sebaiknya disediakan protein yang bermutu tinggi (kelengkapan asam amino)
(Nurhidayati 2011).
Berdasarkan hasil analisis terhadap kadar protein brownies substitusi tepung kedelai
menunjukkan bahwa kadar protein untuk sampel dengan kode 324 sebagai kontrol lebih rendah
Jurnal Ilmu Gizi Indonesia (JIGZI)
ISSN: -
Vol. 1, No. 1, Maret 2020 11
yaitu 2,75% dan formuasi terbaik dengan kode sampel 376 dengan substitusi tepung kedelai 10g
yaitu meningkat sebesar 3,45%. Dimana menurut Retno I dan Murdjati G, (2014) persentase
protein dalam 100 gram tepung kedelai lebih unggul dibandingkan dengan tepung terigu, yaitu:
41,7%. Sedangkan dalam 100 gram tepung terigu berjumlah 16%. Hasil penelitian yang dilakukan
oleh Noor L (2015) juga menunjukkan hasil bahwa pemanfaatan tepung kedelai sus kering dengan
penambahan jahe dapat meningkatkan kadar protein. Selain itu penelitian Vivin TL (2016) yang
mensubstitusikan tepung kedelai dengan klepon juga mendapatkan hasil perlakuan terbaik
(substitusi tepung kedelai 20 gr) memiliki kandungan protein sebesar 12,43 gr.

Kadar Lemak
Lemak (lipid) merupakan komponen struktural dari semua sl-sel tubuh, yang dibutuhkan oleh
ratusan fungsi fisiologis tubuh (McGuire, Beerman, 2011). Lemak terdiri dari trigliserida,
fosfolipid dan sterol yang masing-masing mempunyai fungsi khusus bagi kesehatan manusia.
Sebagian besar (99%) lemak tubuh adalah trigliserida. Disamping mensuplai energi lemak
trigliserida berfungsi menyediakan cadangan energi tubuh, isolator, pelindung organ dan
menyediakan asam-asam lemak essensial (Mahan K, dkk, 2008).
Berdasarkan hasil analisis terhadap kadar lemak brownies substitusi tepung kedelai
menunjukkan bahwa kadar lemak untuk sampel dengan kode 324 sebagai kontrol lebih rendah
yaitu 22,36% dan formulasi terbaik dengan kode sampel 376 dengan substitusi tepung kedelai 10g
mengalami peningkatan yaitu sebesar 22,62%. Dimana anjuran proporsi lemak untuk anak umur 1-
3 tahun 35%/hari (Angka Kecukupan Lemak, 2012). Hasil penelitian ini sejalan dengan hasil
penelitian Yusmaindah J, dkk (2012) yang menyatakan bahwa kadar lemak pada sakko-sakko
setelah substitusi lebih tinggi (14,57) dibandingkan sebelum substitusi tepung kedelai (13,17%).
Hal ini sesuai dengan hasil persentase lemak dalam 100 gram tepung kedelai yang lebih unggul
dibandingkan dengan tepung terigu, yaitu 27,1%. Sedangkan dalam 100 gram tepung terigu
berjumlah 2%. Lemak dapat berperan sebagai sumber cadangan energi, pelarut vitamin A,D,E,K.
Kemudian juga sebagai pengatur suhu dalam tubuh (Retno I dan Murdjati G, 2014).

Kadar Air
Kadar air merupakan parameter yang mempunyai peranan yang besar terhadap stabilitas mutu
suatu produk. Kadar air yang melebihi standar akan menyebabkan produk tersebut rentan
ditumbuhi mikroba atau jasad renik lainnya sehingga akan mempengaruhi kestabilannya. Selain itu
kadar air juga sangat berpengaruh terhadap tekstur serta citarasa produk. Oleh karena itu pada
penelitian ini dilakukan analisa kadar air pada produk terbaik berdasarkan uji organoleptik.
Berdasarkan hasil analisis terhadap kadar air brownies substitusi tepung kedelai menunjukkan
bahwa kadar air untuk sampel dengan kode 324 sebagai kontrol lebih rendah yaitu 25,36% dan
formulasi terbaik dengan kode sampel 376 dengan substitusi tepung kedelai 10g meningkat yaitu
sebesar 25,92%. Hal ini dikarenakan pada tepung kedelai lebih tinggi kadar air dibandingkan
dengan kadar air pada tepung terigu. Namun, berbeda dengan hasil penelitian yang dilakukan oleh
Yusmaindah J,dkk (2012), kadar air sakko-sakko terbilang menurun setelah disubstitusikan tepung
kedelai dari 0,26% menjadi 0,24%.

Nilai Kalori
Energi dalam makanan berasal dari nutrisi karbohidrat, protein,dan lemak. Setiap gram protein
menghasilkan 4 kalori, lemak 9 kalori dan karbohidrat 4 kalori. Distribusi kalori dalam makanan
anak yang dalam keseimbangan diet (balanced diet) ialah 15% berasal dari protein, 35% dari
lemak dan 50% dari karbohidrat. Kelebihan energi yang tetap setiap hari sebanyak 500 kalori,
dapat menyebabkan kenaikan berat badan 500 gram dalam seminggu (Soediaoetama, 2004).
Berdasarkan hasil kalori yang didapatkan kandungan kalori dalam brownies menunjukkan
bahwa kalori untuk sampel dengan kode 324 sebagai kontrol yaitu 410,36 kkal dan formulasi
terbaik dengan kode sampel 376 dengan substitusi tepung kedelai 10g yaitu 409,42 kkal, untuk
Angka Kecukupan Gizi (AKG) anak-anak dari umur 1-3 tahun dengan BB 13 kg dengan TB 91 cm
kebutuhan energi yaitu 1125 kkal/hari (AKG, 2013). Brownies dengan perlakuan 376
menghasilkan 150 gr dan yang di uji hanya 100gr sampel, ini berarti 150gr brownies menyumbang
Jurnal Ilmu Gizi Indonesia (JIGZI)
ISSN: -
Vol. 1, No. 1, Maret 2020 12
kebutuhan energi sebanyak 614,13 kkal/hari atau 54,58%. Jadi, untuk memenuhi kebutuhan energi
dan protein anak dibutuhkan asupan kalori sebesar 1125 kkal/hari dan asupan protein 26 gr/hari
sehingga diperlukan minimal 274 gr brownies /hari atau setara dengan ±2 potong kue/hari agar
dapat memenuhi kebutuhan sehari dan persentase kebutuhan yang tercukupi sekitar 80% dari
kebutuhan perhari. Hal ini dapat dijadikan alternatif snack bagi anak penderita KEP.

4. KESIMPULAN
Konsumsi makanan ringan dapat menjaga asupan energi anak sebelum waktu makan utama tiba.
Tinggi rendahnya sumbangan energi dan protein berhubungan erat dengan ragam makanan yang
dikonsumsi dan jumlah yang dikonsumsi, makin banyak jumlah dan makin beragam jenis makanan
jajanan yang dikonsumsi maka makin tinggi sumbangan energi dan protein terhadap kecukupan
yang dianjurkan.

5. DAFTAR PUSTAKA
Almatsier, S. 2013. Prinsip Dasar Ilmu Gizi. PT Gramedia Pustaka Utama.
Apriyantono, A, dkk. Analisis Pangan. Institut Pertanian Bogor.
Arisman. 2009. Gizi Dalam Daur Kehidupan : Buku Ajar Ilmu Gizi. Buku kedokteran EGC.
Jakarta.
Astawan. 2008. Sehat Dengan Tempe : Panduan Lengkap Menjaga Kesehatan Dengan Tempe.
Dian Rakyat. Bogor.. 2009. Panduan Karbohidrat Terlengkap. Dian Rakyat. Bogor.
Badan Pusat Statistik Indonesia. 2014. Produksi Kacang Kedelai di Indonesia. Indonesia.
Bilang, Mariyati. 2013. Mempelajari Penambahan Bubuk Yougurt Kedelai Sebagai Substitusi Susu
Sapi Pada Formula Biskuit. Prosiding Seminar Nasional PATPI. Jember.
Budi,S. 2012. Rahasia Sukses Membuat Cake, Roti, Kue Kering dan Jajan Pasar. Nsbooks.
Cahyadi W. 2017. Kedelai Khasiat dan Teknologi. Pustaka Anggrek. Jakarta.
Dapertemen Kesehatan Republik Indonesia (DEPKES RI). 2007. Pencegahan dan
Penanggulangan Gizi Buruk. Jakarta.
Efendi R. 2011. Kombinasi Pemberian Natrium Biskuit dan Pengurangan Santan dalam
Pembuatan Kelapa Parut Kering. Program Studi Teknologi Hasil Pertanian, Fakultas
Pertanian Universitas Riau.
Efraim, dkk. Pengaruh Penambahan Tepung Kedelai (Glycine Max L) Pada Pembuatan Biskuit
Bebas Gluten Bebas Kasein Berbahan Baku Tepung Pisang Goroho. Jurusan Teknologi
Pertanian , Fakultas Pertanian Universitas Sam Ratulangi Manado.
Erledis S. 2008. Faktor resiko kurang energi protein pada balita di kota medan. (Online).
http://library.usu.ac.id/index.php/component/journals/index.php?option=com_journal_r
eview&id=3197&task=view.
Fhatullah, A. 2013. Perbedaan Brownies Tepung Ganyong Dengan Brownies Tepung Terigu
Ditinjau Dari Kualitas Inderawi Dan Kandungan Gizi. (Skripsi). Fakultas Teknik.
Universitas Negeri Semarang.
Habibana. 2014. Pengertian Karbohidrat, Klasifikasi dan Metabolsime Karbohidrat.(Online).
http://habibana.staff.ub.ac.id/files/2014/06/KARBOHIDRAT.pdf
Indrati, Retno dan Murdijati Gardjito. 2014. Pendidikan Konsumsi Pangan: Aspek Pengolahan dan
Keamanan. Cetakan 1. Jakarta: Kencana.
Kristianingsih, Z. 2010. Pengaruh Substitusi Labu Kuning Terhadap Brownies Kukus. (Skripsi).
Fakultas Teknik. Universitas Negeri Semarang.
Mahan K,dkk. 2008. Food, Nutritions, And Diet Therapy. W.B. Saunders Company. USA
M. Supli E, dkk. 2017. Aplikasi Program Linear Dalam Pembuatan Formulasi Cookies Dari
Tepung Komposit (Jagung, Kacang kedelai dan Bonggol Pisang Batu). Jurnal Ilmiah
Rekayasa Pertanian dan Biosistem Vol 5 No 1. Fakultas Teknologi Pangan dan
Agroindustri. Universitas Mataram.
McGuire M, Beerman KA. 2011. Nutritional Sciences. From Fundamentals to Food, Second
Edition. Wadsworth Cengage Learning, Belmont.
Nana, N. 2012. Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Kekurangan Energi Protein
(KEP) Pada Balita (6-59 Bulan) Di Wilayah Kerja Puskesmas Kelurahan Petikangan
Selatan Kec. Pesanggrahan Jakarta Selatan Tahun 2012. (Skripsi). Program Studi
KesMas. Universitas Indonesia.
Noor, L. 2015. Pemanfaatan Tepung Kedelai Sebagai Bahan Subsitusi Susu Kering Tepung Mocaf
Dengan Variasi Penambahan Jahe. (Naskah Publikasi). Fakultas Keguruan dan Ilmu
Pendidikan. Universitas Muhammadiyah Surakarta.
Nurhidayati. 2011. Kontribusi Mp-Asi Biskuit Bayi dengan Substitusi Tepung Labu Kuning
(Cucurbita Moschata) dan Tepung Ikan Patin (Pangasius spp) terhadap Kecukupan
Protein dan Vitamin A [Artikel Penelitian]. Program Studi Ilmu Gizi Fakultas
Kedokteran Universitas Diponegoro. Semarang
Puspitasari D. 2015. Karakteristik Biskuit Subsitusi Tepung Sukun Diperkaya Tepung Kedelai.
(Artikel). Program Studi Teknologi Pangan. Fakultas Teknik. Universitas Pasundan.
Bandung
Retno I, Murdijati G. 2014. Pendidikan Konsumsi Pangan. PT Fajar Interpratama Mandiri.
Salim, E. 2012. Kiat Cerdas Wirausaha Aneka Olahan Kedelai. Lily Pubhliser.
Yogyakarta.
Saputra, Suyadi, Edwin. 2009. Kejadian Kekurangan Energi Protein. (Proposal). Fakultas
Kesehatan Masyarakat. Universitas Indonesia.
Soekarto,ST. 2012. Penelitian organoleptik untuk industri pangan dan hasil pertanian. Liberty.
Yogyakarta.
Soeparno, 2005. Ilmu Dan Teknologi Daging, Cetakan III Gadjah Mada University press.
Yogyakarta.
Sediaoetama.2004. Ilmu Gizi Untuk Mahasiswa Dan Profesi. Edisi Kelima. Dian Rakyat. Jakarta.
Sulistyowati E, Wijaningsih W, Mintarsih SN. 2015. Pengaruh Subsitusi Tepung Kedelai Dan
Tepung Ikan Teri Terhadap Kadar Protein Dan Kalsium Crackers. Jurnal Riset
Kesehatan Vol 4, No 3.
Supariasa, I.D.N, dkk. 2013. Penilaian Staus Gizi (Edisi Revisi). Buku Kedokteran EGC.
Yogyakarta.
Trisnawati, Ika Devi. 2015. Pengaruh Proporsi Tepung Ketan Dan Tepung Kedelai Terhadap Sifat
Organoleptik Wingko Babat. Universitas Negeri Surabaya. Jurnal Tata Boga,
Vol.4,No.2
Vivin Tri listari. 2016. Pengaruh Subsitusi Tepung Kedelai Terhadap Mutu Organoleptik Dan
Kadar Protein Klepon. (Kti). Jurusan DIII Gizi Poltekes Kemenkes Padang.
Virgo, 2007. Pengamanan Mutu Pangan Pada Bahan Mentah Pada Penanganan Kacang Kedelai
Kering. Skripsi Ilmu Pangan, Universitas Gajah Mada.
Winarno, FG. dan A. Rahman. 2008. Pengantar Teknologi Pangan. PT. Gramedia Pustaka Utama.
Jakarta.
Winarsi H. 2010. Protein Kedelai Dan Kecambah Manfaatnya Bagi Kesehatan . Tanisus.
Yogyakarta.
Yoga. 2014. Kekurangan Energi Protein (KEP). Ilmu dan Teknologi Pangan. Universitas
Brawijaya. Artikel Ilmiah
Yusmaindah J, Baharuddin B, Saifudin S.2012. Pengarauh Subsitusi Tepung Kedelai Terhadap
Penerimaan Dan Kandungan Gizi Sakko-Sakko. Program Studi Ilmu gizi. Fakultas
Kesehatan Masyarakat. Universitas Hassanudin. Makassar. Jurnal Media Gizi
Masyarakat Indonesia, Vol.1,No.2, Februari 2012 : 122-129.
REVIEW JURNAL 1

NO KOMPONEN ISI
1 Identitas artikel Vol. 1, No. 1, Maret 2020. Hal : 1-13

2 Pengarang dan tahun Glaurensi Nidia, Tahun 2020


penelitian
3 Judul Pengaruh Substitusi Tepung Kedelai (Glycine Max (L.) Merill)
Terhadap MutuOrganoleptik dan Kadar Zat Gizi Makro Brownies
Sebagai Alternatif Snack Bagi Anak Penderita Kurang Energi
Protein
4
Latar belakang / alasan Masalah Kurang EnergiProtein (KEP) merupakanmasalah gizi
tertinggidi dunia.Kurang Energi Protein(KEP) adalah seseorangyang
diteliti
kurang giziyang disebabkan olehrendahnya konsumsi energi dan
protein dalam makanan sehari-hari atau gangguan penyakit-penyakit
tertentu. Anak-anakyang Kurang EnergiProtein (KEP)
terjadiapabilaberat badannya kurangdari 80% indeks BB/U baku
standar, WHO-NHCS (Depkes RI, 2014). Anak-anak yang menderita
Kurang Energi Protein (KEP) dapat terganggu pertumbuhannya dan
rentan terhadap infeksi serta mengakibatkan rendahnya tingkat
kecerdasan (Almatsier, 2013). Oleh karena itu, upaya pencegahan dan
penanganan penyakit Kurang Energi Protein (KEP) merupakan hal
yang sangat penting untuk dilakukan agar prevalensinya menurun
bahkan tidak ada sehingga kualitas sumber daya manusia di Indonesia
meningkat.
5 Tujuan khusus Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh substitusi
tepung kedelai terhadap mutu organoleptikdan kadar zatgizi makro
brownies sebagai alternatifsnack bagi anak penderita KEP.
6 Manfaat Hasil penelitian yang dilakukan oleh Noor L (2015) juga
menunjukkan hasil bahwa pemanfaatan tepung kedelai sus kering
dengan penambahan jahe dapat meningkatkan kadar protein. Selain
itu penelitian Vivin TL (2016) yang mensubstitusikan tepung kedelai
dengan klepon juga mendapatkan hasil perlakuan terbaik (substitusi
tepung kedelai 20 gr) memiliki kandungan protein sebesar 12,43 gr.
7 Teori utama yang mendasari Suplementasi atau nutrifikasi adalah sebuah proses penambahan
satuatau lebih zatgizi ke dalam produkpangan untuk menjagaatau
meningkatkan nilaigizi suatu produkpangan dengan tujuan tertentu.
Tipe nutrifikasi yang digunakan adalah tipe substitusi. Substitusi
adalah penambahan zat gizi tertentu ke dalamproduk pangan yang
dibuat menyerupai atau pengganti produk pangan yangasli (Kurniati,
AD,2017), produk makanan yang sering di jumpai dikalangan
masyarakat seperti brownies khususnya brownies yang dikukus.

Penjelasan di atas sesuai dengan hasil survei terhadap keluarga


yangmemiliki anak balitadi berlainan tempat seperti di Komplek
Mutiara Putih Blog T Padang, Komplek Lubuk Gading 5 Blog G
Padang, dan di Desa Tebing Tinggi 3 Kerinci didapatkan hasil bahwa
7 dari 10 keluarga yang memiliki anak balita menyukai brownies.
Dalam survei tersebut ada sebagian keluarga yang membuat produk
brownies tanpa telur karena anak balita tersebut alergi dan ada pula
yang tidak menyukai bau amis pada telur, sehingga menurut hasil
dari Fat Secret (2018), Kandungan nilai gizi browniesutuh dengan
komposisi bahan lengkap per 100 gram, yaitu kalori 379 kkal,
karbohidrat 62,54 g, protein 4,76 g, dan lemak 13,77 g (Fat Secret,
2018).
8 Jenis penelitian Jenis penelitian yang digunakan adalah analisis sidik ragam untuk
melihatperbedaan perlakuan antar kelompok perlakuan. Jikahasil
berbeda nyata maka di lanjutkan dengan uji Duncan new multiple
range test.
9 Rancangan penelitian / Penelitian inimerupakan penelitian eksperimendengan menggunakan
desain rancangan acak lengkap (RAL) yang terdiri dari empat
desain
perlakuan dan satu kali ulangan.
10 Populasi dan Sampel Penelitian ini dilakukan pada bulan Januari–Mei 2018 dan
pengamatan yang dilakukan adalahsubjektif yang dilakukan
terhadapuji m.utu organoleptik dengan panelis anak-anak kurang lebih
25 orang dari usia 3-10 tahun.
11 Hasil dan kesimpulan Pada uji organoleptik yang terdiri dari uji hedonik (kesukaan) dan uji
mutu hedonik (kesan) didapatkan hasil sebagai berikut.Uji Hedonik
(Kesukaan). Warna Pengaruh uji hedonik pada substitusi tepung
kedelai terhadap warna brownies : Warna brownies yang paling
disukai oleh panelis adalah perlakuan dengan kode sampel 324 (2,96)
yaitu sebagai kontrol tanpa substitusi tepung kedelai.

Perlakuan dengan kode sampel 37 6substitusi tepung kedelai 10g


memiliki rata-rata kesukaan lebih tinggi dibanding perlakuan dengan
kode sampel 324, 316, dan 302. Hal ini menunjukkan bahwa
pembuatan brownies dengan substitusi tepung kedelai 10g perlakuan
dengan kode sampel 376 lebih disukai oleh panelis. Oleh karena itu,
formulasi dengan kode sampel 376 inilah yang akan dilanjutkan untuk
analisis kimia zat gizi makro.

Perlakuan dengan kode sampel 376 substitusi tepung kedelai10g


memiliki rata-rata kesukaan lebih tinggi dibandingperlakuandengan
kode sampel324, 316, dan302.Hal ini menunjukkan bahwa pembuatan
brownies dengan substitusi tepung kedelai10g perlakuan dengan kode
sampel 376 lebih disukai olehpanelis. Oleh karenaitu, formulasi
dengan kode sampel 376inilah yang akan dilanjutkan untuk analisis
kimia zat gizi makro.
Padagambar diatas dapatdilihat perbedaan zat gizimakro antara
browniessebagai kontrol dengan kodesampel 324 (brownies tanpa
substitusitepung kedelai) yaituuntuk hasil nilaikalori sebesar 410,36
kkal, kadar karbohidrat sebesar 49,53%, kadar lemak sebesar 22,36%,
kadar protein sebesar 2,75%,dan kadar airsebesar 25,36%
sedangkanuntuk zat gizimakro untuk perlakuan terbaik terdapat pada
brownies dengan kode sampel 376 karena paling banyak disukai oleh
panelis.

Brownies substitusi tepung kedelai 140g : 10g) yaitu untuk hasil nilai
kalori sebesar 409,42, kadar karbohidrat sebesar 48,01%, kadar lemak
sebesar 22,62%, kadar protein sebesar 3,45%, kadar air sebesar
25,92%

Kesimpulan : Konsumsi makanan ringan dapat menjaga asupan


energi anak sebelum waktu makan utama tiba. Tinggi rendahnya
sumbangan energi danprotein berhubungan eratdengan ragam
makanan yang dikonsumsi dan jumlah yang dikonsumsi, makin
banyak jumlah dan makin beragam jenis makanan jajananyang
dikonsumsi maka makin tinggi sumbangan energi dan protein
terhadap kecukupan yang dianjurkan.
12 Saran Disaranakan bagi perawat untuk menjadikan tepung kedelai pada
bahan makanan brownies sebagai edukasi intervensi keperawatan
mandiri karena terdapat mutu organoleptic dan kadar zat gizi bagi
anak penderita Kurang Energi Protein
13 Keunggulan isi jurnal 1) Pembahasan Detail dan Terperinci
2) Menyajikan abstrak dan Kesimpulan
3) Menggunakan Bahasa yang mudah dimengerti
4) Urutan Penulisan Tersusun Rapi
LAMPIRAN 2
Unnes Journal of Public Health 11 (1) (2022)

Unnes Journal of Public Health

Factors Influencing Malnutrition of Children Aged 24-60 Months Old in Flores


Timur, Nusa Tenggara Timur

Yasinta Betan 1 , Monthana Hemchayat2, Kanokwan Wetasin3

1Nursing Department, Faculty of Health, Citra Bangsa University, Kupang, Indonesia


2Nursing Department, Prapokklao Nursing College, Chanthaburi, Thailand
3Nursing Department, Borromarajonani College of Nursing Nopparat Vajira, Thailand

Article Info Abstract

Article History Malnutrition remains a global health problem, especially in developing countries such as Indonesia. This
Submitted September study aimed to determine factors influencing the nutritional status of children aged 24 -60 months in rural
2021 communities of Flores Timur, Nusa Tenggara Timur. A cross-sectional design involving purposeful
Accepted December 2021 sampling was used to conduct a study in five rural villages. The sample size for the study involved 250
Published January 2022 mothers with children aged between 24-60 months. Data collection was conducted using questionnaires
with information regarding socio-demographic, dietary intakes, diseases, childcare practices, and
Keywords: anthropometric measurement. Furthermore, a multivariate binary logistic regression was employed for the
Complementary Feeding; data analysis. Results from binary logistic regression revealed that energy intake (OR=8.99), protein
Infectious Diseases; intake (OR=6.95), the occurrence of infectious diseases (OR=6.45), the frequency of infectious diseases
Malnutrition; Preschool (OR=6.00), and age of introduction of complementary foods (OR=34.55) significantly influenced
Child nutritional status in rural communities. Based on these findings, health workers should promote the
appropriate time for giving complementary foods to children. Moreover, interventions should be made for
children with an acute respiratory infection and/or diarrhea over the past six months to maintain
DOI:
nutritional status.
https://doi.org/10.15294
/ujph.v11i1.40940

INTRODUCTION chance of lower cognitive and academic abilities


Nutrition is essential for healthy growth in (Chang et al., 2010). Malnutrition among
early childhood. On the other hand, early children under five years old can also cause a
childhood development can be affected by variety of impacts on physical, mental,
malnutrition. Malnutrition is associated with the development, social, and mortality. Some studies
development of the brain areas that function as a conducted about the magnitude of malnutrition’s
certain fine motor controller. Further, children impact in early childhood. A systematic review
who have lower brain functions have a greater of a prospective study about the long-lasting


Correspondence Address:
Nursing Department, Universitas Citra Bangsa, Jln. Manafe pISSN 2252-6781
No. 17 Kayu Putih, Oebobo, Kota Kupang, Nusa Tenggara eISSN 2548-7604
Timur, Indonesia
E-mail: yasinta_betan@yahoo.com
Yasinta Betan, Monthana Hemchayat, Kanokwan Wetasin / Unnes Journal of Public Health 11 (1) (2022)

effect of malnutrition revealed that malnutrition


the classification for assessing the severity of
is the most common cause of death in children
underweight, stunting, and wasting by World
and has a long-term psychological impact. In
Health Organization, the prevalence in East
addition, malnutrition can also affect mental
Nusa Tenggara was categorized as very high
development and the decline of an individual's
underweight (29.5%) and very high stunting
workability in the future (Martins et al., 2011).
(42.6%) in 2018. Moreover, malnutrition is one
Another systematic review of cohort studies
of the causes of under-five children’s death in
showed that children who experienced
this province (Health Department of East
nutritional problems early in life can cause
Nusa Tenggara Province, 2014; World Health
permanent damage and might impact future
Organization, 2015).
generations (Victora et al., 2008).
Wulanggitang is one of the rural areas in
Therefore, malnutrition is included as one
East Flores District (one of the districts in East
of the global priorities set by 191 United Nations
Nusa Tenggara) with a high prevalence of
member countries through the Millennium
malnutrition (23%) as compared to the district
Development Goals (MDGs). The first goal of
(18.9%) level. This is denying the target of the
MDGs is to overcome the problem of hunger and
local government to reduce the percentages to be
poverty. One of the indicators for monitoring
15.5% in 2015. The prevalence of malnutrition in
progress is malnutrition prevalence among
10 villages was high as compared to the local
under-five children (United Nations, 2008).
government target. Further, the prevalence of
However, malnutrition remains a health problem
acute and chronic malnutrition in children aged
in the world especially in developing countries
24-60 months in this rural community was
such as Indonesia. The malnutrition issue
higher namely 23% than children aged 0-23
receives special attention from the Indonesian
months namely 14% (Health Department of
Government. The country had started a nutrition
East Flores District, 2014). In addition, the
program that focused on toddlers and pregnant
children in this group of age (24-60 months
women at the village level to reduce the level
old) already have a choice of the preferred
of malnutrition. The program is carried out by
food including snacks. Therefore, the amount
health cadres and health workers from the
and variety of dietary intakes should get
primary health centers (Health Department of
special attention from the mother or caregiver
East Flores District, 2014).
especially in winning the child's choice to
Government efforts to reduce the number
choose foods that are nutritionally balanced.
of malnutrition have been shown significant
Furthermore, dietary assessment of dietary
progress. This can be seen from the data released
intakes among infants and preschool children
by Indonesian Basic Health Research. There was
are complicated because the rapid change of
a decreasing number in the incidence of
dietary habit. Parents may share the
underweight, stunting, and wasting in Indonesia
responsibility for the child with other adults in
from 19.6%, 37.2%, and 12.1%, respectively in
the family or in daycare that can affect the
2013 to 17.7%, 30.8%, and 10.2% respectively in
children’s food consumption. Children at this age
2018 (Kementerian Kesehatan RI Badan
also are susceptible to diarrhea, acute respiratory
Penelitian dan Pengembangan, 2018). The
infections, and worms infection. This condition
number of malnutrition is also declining in East
will have an impact on the nutritional status of
Nusa Tenggara Province. However, this province
the child (Andersen et al., 2003; Department
remains the highest rates of underweight and
of Health of Indonesia, 2014). Based on these
stunting compared to other provinces in
several shreds of evidence, this study was
Indonesia, namely 29.5% and 42.6%,
focused on 24-60 months old children in rural
respectively. Furthermore, the prevalence of
communities of Flores Timur, Nusa Tenggara
acute and chronic malnutrition is critical in
Timur.
the province of East Nusa Tenggara. Malnutrition in children can be influenced
According to by several factors including dietary intake,
Yasinta Betan, Monthana Hemchayat, Kanokwan Wetasin / Unnes Journal of Public Health 11 (1) (2022)

diseases, and child care practices. The


children in this area was 1,106 children
conceptual framework of United Nations
(Health Department of East Flores District,
International Children’s Emergency Funds
2014).
(UNICEF) is useful for understanding the
This area consists of one Primary Health
factors that could be related to malnutrition.
Care (PHC) that serves all villages (11 villages).
Based on the conceptual framework, the level of
The primary health care consists of 29
causes of malnutrition consists of three levels.
community health posts that exist in all villages.
First, basic causes including potential
The community health posts are one of the
resources including environment, technology,
community-based health efforts that are
and people. Second, underlying causes
managed and organized from, by, for, and
including poor sanitation, inadequate health
with the community. One of the main focuses
services, access to food, and maternal and
is on under-five children and pregnant
child care practices). The third is immediate
women. The activities in the community
causes including inadequate dietary intake and
health posts are height or length measurement
diseases (United Nation Children’s Funds,
of the children, health education for parents,
2015). Previous international studies provide
vitamin A provision, immunization and free
evidence of the impact of childhood
complimentary feeding provision for
malnutrition. However, the studies of factors
malnourished children, and pre-post natal care
influencing malnutrition using the UNICEF
for pregnant women (Health Department of East
conceptual framework have been rarely studied
Flores District, 2014).
in the study area.
Based on the UNICEF Conceptual
A literature review revealed several gaps
framework, this study was focused on dietary
in malnutrition problems among children.
intakes and diseases which are immediate
Firstly, despite various activities provided by
causes, and child care practices which are
the Indonesian government, the cases in the
underlying causes. The basic causes such as
study area remain high (Health Department of
social-economic status, level of education, and
East Flores District, 2014). Next, studies on
employment status were not included because
dietary intakes, diseases, child care practices in
most of the population in the study area have
relation to childhood malnutrition present
similar such factors. Most of the population is
inconsistent findings (Asfaw et al., 2015;
farmers, traders, fishermen, and civil servants.
Dangour et al., 2013; Khatri et al., 2015;
The other cause such as insufficient access to
Meshram et al., 2012; Nakamori et al., 2010;
food was not included in this study because
Odunayo & Oyewole, 2006; Rah et al., 2015;
people in this area have sufficient access to
Lian et al., 2012; Wolde et al., 2015; Wong et
food. Almost every household has a fruit and
al., 2014). Prior to conduct an interventional
vegetable garden such as moringa leaf, cassava
study, there was a need to determine factors
leaves, papaya, mangoes, pome, and oranges.
influencing childhood malnutrition in rural
These kinds of foods are micro and
areas. Therefore, this study aimed to determine
macronutrient sources. The other causes like
factors influencing the nutritional status of
poor water/ sanitation, inadequate health
children aged 24-60 months old in rural
services, and maternal care services were not
communities.
included in this study because the government in
the study area provides clean water, health
METHOD
services for toddlers, and maternal care services
Research Location
in all villages (Health Department of East Flores
This research was conducted in rural
District, 2014).
communities. The study area consists of 11
Ethics
villages. The study area is one of the top five sub- The approval was given by the Ethical
districts that have a high rate of malnutrition Review Board of Boromarajonani College of
which is 23%. In 2014, the total of under-five Nursing NopparatVajira (ERB No.12/2558).
The data was collected after getting a letter of
Yasinta Betan, Monthana Hemchayat, Kanokwan Wetasin / Unnes Journal of Public Health 11 (1) (2022)

permission from the Head of the study area, and


weight (Betan et al., 2016). In this study, there
the Head of primary health care. Respondent
were no excluded cases.
signed in the informed consent to indicate that
The purposive sampling method was used
they were willing to participate in the study.
to select the target population in this study.
Study design, sample, and sampling
Wulanggitang sub-district consists of 11 villages.
The research design used in this study was
The Community Health Post (CHP) or
a descriptive cross-sectional. The participants
“posyandu” for children under five years old is
were selected purposively in community health
located in all villages. The top 5 villages with a
posts. A minimum sample size of 227 mother-
high prevalence of malnutrition were selected as
child pairs was calculated using the expected
representative villages from the study area. The
proportion of malnutrition in the study area
sampling diagram of the study was shown in
(23%).
figure 1.
A formula developed by Daniel was used
Variables
to calculate the sample size of this study (Daniel,
Malnutrition: in this study, malnutrition
1999).
refers to undernutrition or deficiency of
N𝑍2𝑃(1 − 𝑃)
n= 2 nutrition including, stunting, wasting, and
𝑑 (N − 1) + 𝑍2𝑃(1 − 𝑃)
underweight. This variable was divided into
Where: two categories; having malnutrition including
n = sample size stunting, wasting, and underweight (< 2SD of
N= population size (692 children aged 2-5 Height- for Age-Z score (HAZ), Weight-for
years old) Height Z score (WHZ) and Weight-for-Age Z
Z =Z statistic for a level of confidence score (WAZ)), and not having malnutrition (-
(1.96) 2SD to +2SD of HAZ, WHZ, and WAZ). This
p = expected proportion (in proportion of dependent variable was assessed using
one) (0.23) anthropometric measurements (Health
d = precision (0.05) Research Department, 2013).
Dietary intakes: this variable refers to a
Ten percent of the sample was added to single day of children’s food intakes including
anticipate possible missing data. Two hundred carbohydrate, energy, fat, protein, zinc, vitamin
and sixty mothers were approached in total, A, and iron intakes. In this study, energy
however, ten mothers declined to participate in intake was divided into two categories; deficit,
this study since the mothers should return home if the energy intake was less than 70% of
quickly and directly. Finally, the total sample for Indonesian Recommended Nutrient Allowances
this study was 250 mother-child pairs. The (RNA), and adequate if the energy intake of the
inclusion criteria of the study were as follows. children was 70 – 110% of RNA.
Firstly, mothers who had children aged 24-60 Next, Carbohydrate, fat, protein, zinc,
months. Children who came with their vitamin A, and iron intakes were also divided
mothers who take care of them were included into two categories; deficit if the mentioned
as respondents. The mother has a pivotal role nutrients intakes were less than 80% of RNA, and
in terms of providing nutrition to the children. adequate if the intakes were 80 – 110% of
Secondly, mothers who could speak, listen, RNA (Health Minister of Republic Indonesia,
and understand the Indonesian language since 2013). A 24 hours recall questionnaire from
the questionnaire was read to the mothers and Cheah et al. was used in the assessment of
the research coordinator filled in the answers. intake of carbohydrates, energy, fat, protein,
Lastly, mothers who were willing to become iron, vitamin A, and Zinc (Cheah et al., 2009).
respondents were included in this study. Occurrence of infectious diseases: this
Children with edema were excluded from this variable was divided into two categories;
study since the weight of children with oedema presence, if the children had Acute
did not describe the actual Respiratory Infections (ARI) and/or diarrhea,
and absence, if
Yasinta Betan, Monthana Hemchayat, Kanokwan Wetasin / Unnes Journal of Public Health 11 (1) (2022)

Figure 1 Sampling diagram of the study

the children had no ARI and/or diarrhea in


questions were shown in table 1.
the last six months.
Age of introduction of complementary
Frequency of infectious diseases: the foods: this variable was measured by
mothers were asked about how many times the questionnaire and was divided into two
children experienced ARI and/or diarrhea. This categories; not appropriate if the mothers started
variable was divided into two categories; 0 to feeding solid food for the children before or over
3 episodes of ARI and/or diarrhea and more the age of six months, and appropriate if
than/equal 4 episodes of ARI and/or diarrhea. themothers started feeding solid food at the six
The occurrence and frequency of infectious months. Mothers were asked, “At what age did
diseases were assessed using a questionnaire. you start feeding solid food other than milk?”.
The

Table 1. The questions of occurrence and frequency of infectious diseases variables


No Questions
1 Has the child had diarrhea (the passage of three or more loose or liquid stools per day or
more frequent passage than is normal) in the last 6 months?
2 If yes, how many times the child experienced diarrhea in the last 6 months?
3 Has the child had acute respiratory infections (breathing faster than usual with short and
quick breaths, cough or fever) in the last 6 months?
4 If yes, how many times the child experienced acute respiratory infections in the last
6 months?
Yasinta Betan, Monthana Hemchayat, Kanokwan Wetasin / Unnes Journal of Public Health 11 (1) (2022)

Table 2. The questions of handwashing behavior variable


No Questions

1 Do you wash your hands with soap before handling foods?


2 Do you wash your hands with soap before preparing the foods?
3 Do you wash your hands with soap before feeding the child?
4 Do you wash your hands with soap after going to the toilet?
5 Do you wash your hands with soap after cleaning child’s feaces and urine?
6 Do you wash your hands with soap after taking out the trash?
7 Do you wash your hands with soap after touching animals?
8 Do you wash your child’s hands with soap after playing?
9 Do you wash your child’s hands with soap before meals?

Hand washing practices: children and


The researcher approached the mothers by
mothers’ activities in cleaning their hands at the
self-introduction and established a relationship.
key times with soap and running water. The
The approach was made when the mothers in the
behavior of mothers and children's handwashing
community health posts. The researcher
was assessed using a modified questionnaire of
explained the study objective and the study plan
Hand Washing Behavior Questionnaire
to the mothers. Two hundred and fifty
(HWBQ) from Rismawan (Rismawan, 2013).
mothers signed in the informed consent to
The items of the questionnaire were shown in
indicate that they were willing to participate in
table 2. A 3-point Likert-type scale was
the study. Finally, the questionnaire was read
ranging from 0 points for “never practice”, 1
to the mothers, and the research coordinator
point for “some time”, and 2 points for “all the
filled in the answers.
time practice”. This variable was divided into Statistical analysis
two categories; not proper if the score was less
Descriptive statistic was used to describe
than 18, and proper handwashing practice if the
characteristics of respondents. Factors
score was equal to 18 (the total score).
influencing nutritional status were determined
Data collection
by multivariate binary logistic regression.
Five villages in rural communities were
Testing of binary logistic regression
selected purposively as representative villages
assumption was conducted to ensure no
from the study area. These villages were selected
violation of multicollinearity. Multicollinearity
since the village has a high rate of
problems were not found when all
malnutrition. Before the data collection, the
independent variables were examined together
researcher met the Head of PHC to explain the
since the standard errors of beta coefficients
objective and plan of the study. Data collection
were less than 2 (SE = 0.46– 0.62). The enter
was conducted in all community health posts
method of binary logistic regression was used
(13) in these 5 villages. The researcher
in this study. All predictors or independent
contacted health care providers who took
variables were analyzed simultaneously. The
responsibility for selected integrated health
value of Chi-square for Hosmer-Lemeshow
posts. This study used questionnaires of socio-
was 4.15 with a significant level of 0.84. This
demographic, dietary intakes, diseases, child
means that the model was a good model.
care practices, and anthropometric
measurements with a face-to-face interview. The RESULTS AND DISCUSION
researcher collected the data with two data Characteristics of respondents and descriptive
collectors who are undergraduate nurses. Data
statistics of occurrence, frequency of infectious
collection was carried out from August to
disease, and handwashing practice
September 2015.
Yasinta Betan, Monthana Hemchayat, Kanokwan Wetasin / Unnes Journal of Public Health 11 (1) (2022)

Table 3. Characteristics of respondents and descriptive statistics of occurrence, frequency of infection


disease, and handwashing practice (n = 250)
Variables Frequency Percentage
Age of the mothers, years (range, mean±SD) 17-56) 31.72±6.99 -
Marital status
Married 225 90.0
Unmarried 20 8.0
Widowed 5 2.0
Employment status
Unemployed 195 78.0
Employed 55 22.0
Education level
Elementary school 116 46.4
Junior high school or above 134 53.6
Number of children (range, mode±SD) (1-11) 2±1.84 -
Age of the children, months (range, mean±SD) (24-60) 39.12±10.63 -
Occurrence of diarrhea
Presence 89 35.6
Absence 161 64.4
Occurrence of Acute Respiratory Infection
(ARI)
Presence 97 38.8
Absence 153 61.2
Frequency of diarrhea (range, median±SD) (0-5) 1±1.12 -
Frequency of ARI (range, median±SD) (0-6) 1±1.63 -
Handwashing practice (range, mean±SD) (7-18) 13.84±3.19 -

Out of 250 respondents, the average age of


13.84 (standard deviation ± 3.19).
mothers was 31.72 (standard deviation ± 6.99). Factors influencing nutritional status
Children in this study were born from mothers
Binary logistic regression revealed that
aged 17 years to 56 years. Next, most mothers
energy intake, protein intake, the occurrence of
(90.0%) were married. Further, more than half
diseases, the frequency of diseases, and the age
of mothers were graduated from junior high
of introduction of complementary foods were
school or above (53.6%), unemployed (78.0%),
significant factors that influence nutritional status
and the mothers in this study most frequently
in the rural community of Indonesia. These
had 2 children (standard deviation ± 1.84). In
factors have an influence on the nutritional status
this study, the mean age of children was 39.12
of about 72% (Nagelkerke’s R square of 0.72).
months (standard deviation ± 10.63) (table 3).
The logistic equation of nutritional status was as
This study also showed that more than one-third
follow:
of the children had malnutrition (40.4%).
Nutritional status = - 6.40 + 2.19 (energy intake) +
Table 3 also showed that out of 250
1.94 (protein intake) + 1.86 (occurrence of diseases) +
respondents, 35.6% of children suffered from
1.79 (frequency of diseases) + 3.54 (age of introduction
diarrhea in the past six months with episode one
of complementary foods)
time. Next, 38.8% suffered from an acute
Table 4 showed that the strongest predictor
respiratory infection in the past six months with
was the age of introduction of complementary
episode one time. Next, the average score of
foods (OR 34.55). The risk of being
mother and child handwashing practice was
malnourished by 34.55 times occurs in the
Yasinta Betan, Monthana Hemchayat, Kanokwan Wetasin / Unnes Journal of Public Health 11 (1) (2022)

Table 4. Factors influencing nutritional status of children aged 2-5 years old (n = 250)
Method = Enter B SE Wald Exp (B) p-value
Energy intake 2.19 0.53 17.12 8.99 0.00
Carbohydrate intake 0.50 0.53 0.91 1.66 0.33
Protein intake 1.94 0.51 14.16 6.95 0.00
Fat intake 0.79 0.52 2.35 2.22 0.12
Vitamin A intake 0.38 0.48 0.62 1.47 0.42
Iron intake 0.89 0.46 3.60 2.43 0.05
Zinc intake 0.26 0.49 0.28 1.30 0.59
Occurrence of infectious diseases 1.86 0.51 12.90 6.45 0.00
Frequency of infectious diseases 1.79 0.56 10.03 6.00 0.00
Age of introduction of 3.54 0.62 32.01 34.55 0.00
complementary foods
Hand washing practice 0.97 0.54 3.14 2.63 0.07
Constant - 6.40 0.93 47.00 0.02 0.00
Nagelkerke R square = 0.72 (72%)
The Chi-square for Hosmer-Lemeshow = 4.15 with significant level = 0.84

children who have started to be given food at the


malnourished occurs in the children who have
age before and after six months compared to
started to be given food at the age before and
children who are given food at the age of 6
after six months compared to children who are
months. The second predictor was energy intake
given food at the age of 6 months. Synapse
(OR 8.99). Children with deficit energy intake
growth in the prefrontal brain consumes a lot
had an 8.99 times higher risk of stunting,
of energy during the first two years of the
underweight, and wasting compared to children
child. Additionally, the child is becoming more
who have sufficient energy intake. Next, protein
active. Therefore, exclusive breastfeeding is no
intake was the third predictor (OR 6.95).
longer meeting all nutritional needs. Good
Children with deficit protein intake had a 6.95
complementary foods that are rich in energy,
times higher risk of malnutrition than children
protein, and micronutrient (particularly iron,
with adequate protein intake. The fourth
zinc, and vitamin A) should be given at the age
predictor was the occurrence of infectious
of six months to compensate for the
diseases (OR 6.45). Children who have
nutritional needs. There are kinds of foods
experience of illness over the past six months
that containing iron, zinc, and vitamin A such as
had a 6.45 times higher risk of malnourished
cow's milk, lean meats, meat, fish, chicken,
than children who have no experience of illness
whole-grain bread, whole-grain cereals,
(acute respiratory infection and/or diarrhea).
molasses, liver, butter, and eggs (United Nation
Lastly, the frequency of infectious diseases was
Children’s Funds, 2015). Based on the Health
the fifth predictor (OR 6.00). Children who
Minister of Indonesia, the recommended daily
have a frequency of acute respiratory infection
allowances of vitamin A, iron, and zinc for
and diarrhea ≥ 4 times in the last 6 months
infants 7-11 months are 400 μg/day, 7 mg/day,
had a higher risk of 6.00 times being
and 220 μg/day, respectively (Department of
malnourished compared to children who have a
Health of Indonesia, 2013). Next, the age of
frequency of 0- 3 times episodes of diseases.
introduction of complementary foods as a
Based on the results, energy intake,
protein significant predictor of nutritional status was
intake, occurrence and frequency of infectious consistent with the UNICEF conceptual
diseases, and age of introduction of framework that shows a direct link between
complementary foods were significant factors child care practices and malnutrition.
that influence nutritional status. The risk of Adequate child care practices, in this case, the
being age when children are given complementary food
Yasinta Betan, Monthana Hemchayat, Kanokwan Wetasin / Unnes Journal of Public Health 11 (1) (2022)

for the first time can improve nutritional status.


nutritional programs such as free complementary
This finding was similar to the result of the study
foods provision for malnourished children and
which reported that the age at which children
vitamin A provision for 6-59 months children
were given complementary foods for the first
(Health Department of East Flores District,
time was a predictor of malnutrition. Children
2014). Therefore, these factors may not
who were given complementary food before
necessarily result in malnutrition compared to
the age of 6 months had a higher risk of
the other risk factors such as energy and protein
suffering from malnutrition than children who
intake, the occurrence of diseases, frequency of
were given complementary food at the age of 6-
diseases, and age of introduction of
8 months (Meshram et al., 2015). A cohort
complementary foods that influenced nutritional
study by Schack-Nielsen et al. also showed
status. These findings were in line with an
that later introduction of complementary
older study by Wolde et al. which showed
feeding (spoon- feeding, vegetables, meat, and
carbohydrate intake was not a significant
firm) was related to lower body mass index
predictor of underweight and stunting among
(Schack-Nielsen et al., 2010).
children (Wolde et al., 2015).
The second and the third predictors of
The fourth and fifth predictors of
nutritional status in this study were energy and
malnutrition in this study were the occurrence
protein intake. The results showed that energy
and frequency of infectious diseases. Children
and protein intake were the most important
who suffered from an acute respiratory infection
factors of dietary intake. This result could be
and/or diarrhea over the past six months had
related to children who are in active and fast
a higher risk of malnourished than children
growth stages (2-5 children years old)
who did not suffer from diseases. The present
(Department of Health of Indonesia, 2014).
study also revealed that children with ≥ 4
During the 3rd, 4th, and 5th years of life, the
times episodes of diseases in the past six months
children are gain in weight and height at
were more likely to have malnutrition. The
approximately 2.0 kg and about 8-6 cm/1
results of this study could be attributed to the
year, respectively (World Health Organization,
age of children. Children at this age (2–5 years
2020). Therefore, the energy and protein
old) together with their mothers have
needs in this period will increase. Adequate
increased exposure to the outside
energy intake is important to compensate the
environment, which increases the
energy needs of the children who highly active at
susceptibility of children to infectious diseases
this age and to meet the children’s growth
(Department of Health of Indonesia, 2014).
needs. Additionally, children in this group also
These statements were supported by the
need protein for the synthesis of new muscles
finding that more than half of the children in
and maintenance of body tissues (Department
this study suffered from diseases in the past six
of Health of Indonesia, 2014).
months. These findings were consistent with
The findings were in line with older
studies previous studies which showed that morbidity
which showed that energy and protein intake status and frequency of a child’s illness
were significant predictors of malnutrition (Lian (fever/diarrhea/flu) were significant predictors
et al., 2012; Wong et al., 2014). for childhood malnutrition (Meshram et al.,
This research showed that dietary intakes 2015; Wong et al., 2014). A previous study by
such as carbohydrate, iron, vitamin A, and Meshram et al. showed that children who
zinc intakes were not significant predictors of suffer from diseases have a higher risk of
nutritional status. The possible reasons for the malnutrition than children who do not suffer
findings were as follows: Firstly, almost every from diseases (Meshram et al., 2015). Wong et
household has sufficient access to foods that al. also found that children who are sick every
contain the above-mentioned essential nutrients. month have a higher risk of malnutrition than
Secondly, the local government provides children who are sick once in 2 months and once
in more than 3 months (Wong et al., 2014).
Yasinta Betan, Monthana Hemchayat, Kanokwan Wetasin / Unnes Journal of Public Health 11 (1) (2022)

However, another study in Ethiopia revealed CONCLUSION


that the frequency of illness is not a
This study indicated that the strongest
significant predictor of malnutrition (Degarege
predictor of nutritional status was the age of
et al., 2015). Furthermore, this study revealed
introduction of complementary foods followed
that handwashing practice was not a
by energy intake, protein intake, the occurrence
predictor of nutritional status after
and frequency of infectious diseases. Based on
controlling all independent
the findings, health workers need to promote the
variables. The possible reasons for this finding
appropriate time for giving the children
were as follows: Firstly, clean water is
complementary foods. Moreover, children who
available to the people in this area. The local
have experience of illness over the past six
government provides clean water for all villages;
months should receive the appropriate treatment
secondly, the majority of the participants had an
such as adequate dietary intakes during illness to
adequate intake of iron, vitamin A and zinc
maintain nutritional status. The result of this
which are essential to maintain an effective
study could be used as evidence-based to provide
immune system (Betan et al., 2016; Demissie
the health training program related to
& Worku, 2013; Health Department of East
nutritional status to prevent the occurrence of
Flores District, 2014). When the children have
malnutrition among children 2-5 years old in
an effective immune system, they are less
rural communities. Based on the results of this
likely to develop infectious diseases, which are
study, further research is needed to examine
related to malnutrition (United Nation
the influence of other factors such as child
Children’s Funds, 2015); lastly, the
feeding practice and maternal knowledge about
relationship between handwashing
feeding and care during illness with nutritional
practice and nutritional status was
status.
weak.
As a result, the variable with a weak
ACKNOWLEDGEMENT
relationship will be rejected when taking into
The authors would like to thank the
account the effect of the other variables with a
Directorate General of Higher Education,
more strong relationship on malnutrition. The
Ministry of Education and Culture of the
result of this study was in concordant with an
Indonesian Republic for funding this study. The
older study that showed that personal hygiene
authors acknowledge to the study participants
including handwashing practice was not a
and data collectors.
significant predictor of nutritional status (Wong
et al., 2014). Handwashing, although not a
REFERENCES
predictor in the current study, is an important
Andersen, L.F., Lande, B., Trygg, K. & Hay, G.
factor in preventing malnutrition in previous 2003. Validation of a Semi-Quantitative
studies (Degarege et al., 2015; Rah et al., 2015; Food- Frequency Questionnaire Used among
Shrestha et al., 2020; Gizaw & Worku, 2019). 2-Year- old Norwegian Children. European
Rah found that handwashing practice is a Journal of Clinical Nutrition, 57: 881–888.
significant predictor of malnutrition in India. https://doi.org/10.1038/sj.ejcn.1601621
Children whose mothers/caregivers practice Asfaw, M., Wondaferash, M., Taha, M. & Dube, L.
handwashing have a lower occurrence of 2015. Prevalence of Undernutrition and
malnutrition than those whose Associated Factors among children Aged
between Six to Fifty Nine Months in Bule Hora
mothers/caregivers do not practice handwashing
District, South Ethiopia. BMC Public Health, 15
(Rah et al., 2015). A study in Ethiopia also
(1): 1–9. doi:10.1186/s12889-015-1370-9
revealed that the presence of a handwashing Betan, Y., Hemchayat, M. & Wetasin, K. 2016. The
facility is a significant predictor of malnutrition Relationship between Age to Introduce
(Degarege et al., 2015). Accessibility of Complementary Foods, Diatery Intakes and
mothers to clean water and toilet facility may Malnutrition among Children 2-5 years Old in
be the reason for the presence of the relationship Indonesia. Presented in The IRES 27th
in the previous study. International Conferences Pattaya, Thailand,
Yasinta Betan, Monthana Hemchayat, Kanokwan Wetasin / Unnes Journal of Public Health 11 (1) (2022)

31 January 2016 (page 978–993).


Riset Kesehatan Dasar. Kementrian Kesehatan
https://www.worldresearchlibrary.org/up_pr
Republik Indonesia, pp. 1–100.
oc/pdf/184-145517101032-37.pdf
Khatri, R. B., Mishra, S. R., Khanal, V. & Choulagai,
Chang, S.M., Walker, S.P. & Christine, S.G. 2010.
B. 2015. Factors Associated with
Early Childhood Stunting and Later Fine
Underweight among Children of Former-
Motor Abilities. Developmental Medicine and
Kamaiyas in Nepal. Frontiers in Public Health,
Child Neurology, 52 (9): 831–836.
3 (11): 1-6.
https://doi.org/10.1111/j.1469-
https://doi.org/10.3389/fpubh.2015.00011
8749.2010.03640.x
Lian, C.W., Muda, W.A.M.W., Hussin, Z.A.M., &
Cheah, W., Manan, W.W.A., Zabidi-Hussin, Z. &
Thon, C.C. 2012. Factors Associated with
Chang, C. 2009. Development of a
Undernutrition among Children in a Rural
Questionnaire for the Study of Malnutrition
dDstrict of Kelantan, Malaysia. Asia-Pacific
among Children in Rural Kelantan,
Journal of Public Health, 24 (2): 330–342.
Malaysia. Rural and Remote Health, 9 (3):
https://doi.org/10.1177/1010539510380737
1155.
Martins, V.J.B., Florê, T.M.M.T., Santos, C.D.L.,
https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/19705956/
Vieira, M.D.F.A. & Sawaya, A L. 2011. Long-
Dangour, A.D., Watson, L., Cumming, O., Boisson,
Lasting Effects of Undernutrition. International
S., Che, Y., Velleman, Y., Cavill, S., Allen, E.
Journal of Environmental Research and Public
& Uauy, R. 2013. Interventions to Improve
Health, 8 (8): 1817–1846.
Water Quality and Supply, Sanitation and
https://doi.org/10.3390/ijerph8061817
Hygiene Practices, and their Effects on the
Meshram, I.I., Arlappa, N., Balakrishna, N., Rao,
Nutritional Status of Children. Cochrane
K.M., Laxmaiah, A. & Brahmam, G.N.V.
Database of Systematic Reviews, (8).
2012. Trends in the Prevalence of
https://doi.org/10.1002/14651858.CD00938
Undernutrition, Nutrient & Food Intake and
2.pub2
Predictors of Undernutrition among Under
Daniel, W. 1999. Biostatistics: A Foundation for Analysis
Five Year Tribal Children in India. Asia
in the Health Sciences (7th ed.). New York:
Pacific Journal of Clinical Nutrition, 21 (4):
John Wiley & Sons.
568–576.
Degarege, D., Degarege, A. & Animut, A. 2015.
https://doi.org/10.1177/1010539512441492
Undernutrition and Associated Risk Factors
Meshram, I.I., Kodavanti, M.R., Chitty, G.R.,
among School Age Children in Addis Ababa,
Manchala, R., Kumar, S., Kakani, S.K.,
Ethiopia Global Health. BMC Public Health, 15
Kodavalla, V., Avula, L. & Veera, B.G.N.
(1): 1–9. https://doi.org/10.1186/s12889-015-
2015. Influence of Feeding Practices and
1714-5
Associated Factors on the Nutritional Status of
Demissie, S. & Worku, A. 2013. Magnitude and
Infants in Rural Areas of Madhya Pradesh
Factors Associated with Malnutrition in
State, India. Asia-Pacific Journal of Public Health,
Children 6-59 Months of Age in Pastoral
27 (2): NP1345–NP1361.
Community of Dollo Ado District, Somali
https://doi.org/10.1177/1010539513486174
Region, Ethiopia. Science Journal of Public
Nakamori, M., Nguyen, X.N., Nguyen, C.K., Cao,
Health, 1 (4): 175.
T.H., Nguyen, A.T., Le, B.M., Vu, T.T.H.,
https://doi.org/10.11648/j.sjph.20130104.12
Bui, T.N., Nakano, T., Yoshiike, N., Kusama,
Gizaw, Z. & Worku, A. 2019. Effects of Single and
K. & Yamamoto, S. 2010. Nutritional Status,
Combined Water, Sanitation and Hygiene
Feeding Practice and Incidence of Infectious
(WASH) Interventions on Nutritional Status of
Diseases among Children Aged 6 to 18 Months
Children: A Systematic Review and Meta-
in Northern Mountainous Vietnam. Journal of
Analysis. Italian Journal of Pediatrics, 45 (77): 1-
Medical Investigation: JMI, 57 (2): 45–53.
14.
https://doi.org/10.2152/jmi.57.45
https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/
Odunayo, S.I. & Oyewole, A. O. 2006. Risk Factors
PMC6610930/pdf/13052_2019_Article_666.p
for Malnutrition among Rural Nigerian
df
Children. Asia Pacific Journal of Clinical
Health Research Department, Ministry of Health of
Nutrition, 15 (4): 491–495.
Republic of Indonesia. 2013. National Health
https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/17077064/
Survey.
Rah, J.H., Cronin, A.A., Badgaiyan, B., Aguayo, V.,
Kementerian Kesehatan RI Badan Penelitian dan
Coates, S. & Ahmed, S. 2015. Household
Pengembangan. 1 Desember 2018. Hasil Utama
Sanitation and Personal Hygiene Practices are
Associated with Child Stunting in Rural India:
Yasinta Betan, Monthana Hemchayat, Kanokwan Wetasin / Unnes Journal of Public Health 11 (1) (2022)

A Cross-Sectional Analysis of Surveys. BMJ


http://www.un.org/Docs/journal/asp/ws.as
Open, 5 (2): 1-10.
p?m=A/RES/60/1
https://doi.org/10.1136/bmjopen-2014-
Victora, C.G., Adair, L., Fall, C., Hallal, P.C.,
005180
Martorell, R., Richter, L. & Sachdev, H.S.
Rismawan, M. 2013. Predictors of Hand Washing
2008. Maternal and Child Undernutrition:
Behavior among Fifth Grade Students of Public
Consequences for Adult Health and Human
Elementary Schools in Bali. Thesis: Kasetsart
Capital. The Lancet, 371 (9609): 340–357.
University.
https://doi.org/10.1016/S0140-
Schack-Nielsen, L., Sørensen, T.I.A., Mortensen,
6736(07)61692-4
E.L. & Michaelsen, K.F. 2010. Late
Wolde, M., Berhan, Y. & Chala, A. 2015.
Introduction of Complementary Feeding, Determinants of Underweight, Stunting and
Rather than Duration of Breastfeeding, May Wasting among Schoolchildren. BMC Public
Protect Against Adult Overweight. American Health, 15 (8): 1-9.
Journal of Clinical Nutrition, 91 (3): https://doi.org/10.1186/s12889-014-1337-2
619-627. Wong, H.J., Moy, F.M. & Nair, S. 2014. Risk
https://doi.org/10.3945/ajcn.2008.27078 Factors
Shrestha, A., Six, J., Dahal, D., Marks, S. & of Malnutrition among Preschool Children
Meierhofer, R. 2020. Association of Nutrition, in Terengganu, Malaysia: A Case Control
Water, Sanitation and Hygiene Practices Study. BMC Public Health, 14 (1): 1–10.
with Children’s Nutritional Status, Intestinal
https://doi.org/10.1186/1471-2458-14-785
Parasitic Infections and Diarrhoea in Rural
World Health Organization. March, 2015. Global
Nepal: a Cross-Sectional Study. BMC Public
Database on Child Growth and Malnutrition.
Health, 20 (1241): 1-21.
Retrieved from:
https://doi.org/10.1186/s12889-020-09302-3 http://www.who.int/nutgrowthdb/about/int
United Nation Children’s Funds. 2015. UNICEF ’ s roduction/en/index5.html
Approach to Scaling Up Nutrition for Mothers and
World Health Organization. March, 2020. Child
Their Children. Growth Standards. Retrieved
http://www.acp.int/sites/acpsec.waw.be/file from:https://www.who.int/childgrowth/stan
s/UNICEF.pdf dards/chts_wfa_boys_p/en/
United Nations. 2008. Official List of MDG
Indicators. United Nations.
REVIEW JURNAL 2
NO KOMPONEN ISI
1 Identitas artikel Unnes Journal of Public Health 11 (1) (2022),
No 2, Hal : 46-57

2 Pengarang dan tahun Yasinta betan Et al, Tahun 2022


penelitian
3 Judul Faktor yang mempengaruhi malnutrisi pada anak usia 24-60 bulan di
Flores timur, NTT
4
Latar belakang / alasan Nutrisi sangat penting untuk pertumbuhan yang sehat dianak usia dini.
diteliti Di sisi lain, lebih awal Perkembangan anak dapat dipengaruhi
olehmalnutrisi. Malnutrisi berhubungan denganperkembangan area
otak yang berfungsi sebagai apengontrol motorik halus tertentu.
Selanjutnya, anak-anak yang memiliki fungsi otak lebih rendah
memiliki fungsi yang lebih besar kemungkinan penurunan
kemampuan kognitif dan akademik Malnutrisi antara anak di bawah
lima tahun juga dapat menyebabkan berbagai dampak terhadap fisik,
mental,perkembangan, sosial, dan kematian. Beberapa studi dilakukan
tentang besarnya gizi buruk berdampak pada anak usia dini.
5 Tujuan khusus Tujuan penelitian yang ingin dicapai adalah untuk menekan jumlah
nya malnutrisi telah terbukti signifikan kemajuan. Hal itu terlihat dari
data yang dirilis oleh Riset Kesehatan Dasar Indonesia. Disana ada
penurunan angka kejadian underweight, stunting, dan wasting di
Indonesia
6 Manfaat untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi status gizi anak
usia 24-60 bulan di pedesaan masyarakat Flores Timur, Nusa
Tenggara Timur
7 Teori utama yang mendasari Malnutrisi masih menjadi masalah kesehatan dunia, terutama di
negara berkembang seperti Indonesia. Ini Penelitian bertujuan untuk
mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi status gizi anak usia 24-
60 bulan di pedesaan masyarakat Flores Timur, Nusa Tenggara
Timur.dalam penelitian ini, malnutrisi mengacu pada gizi kurang atau
kekurangan gizi antara lain stunting, wasting, dan underweight.
Variabel ini dibagi menjadi dua kategori; mengalami malnutrisi
termasuk stunting, wasting, dan kurus
8 Jenis penelitian Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner
dengan informasi mengenai sosio-demografis, asupan makanan,
penyakit, praktik pengasuhan anak, dan
pengukuran antropometri.
9 Rancangan penelitian / Pada kelompok subjek dilakukan penelitian Berdasarkan penampang
deskriptif
desain
10 Sampel dan Populasi 250 ibu dengan anak berusia antara 24-60 bulan.
11 Hasil dan kesimpulan Faktor yang mempengaruhi status gizi sekitar 72% (kuadrat R
Nagelkerke 0,72). Persamaan logistik status gizi adalah sebagai
mengikuti:
Status gizi = -6,40 + 2,19 (asupan energi) +1,94 (asupan protein) +
1,86 (terjadinya penyakit) + 1,79 (frekuensi penyakit) + 3,54 (usia
pengenalan makanan pendamping pengenalan makanan pendamping
diikuti oleh asupan energi, asupan protein, terjadinya dan frekuensi
penyakit menular. Berdasarkan temuan, petugas kesehatan perlu untuk
mempromosikan waktu yang tepat untuk memberikan anak-anak
makanan pendamping. Apalagi anak-anak yang memiliki pengalaman
sakit selama enam tahun terakhir bulan harus mendapatkan
pengobatan yang sesuai seperti asupan makanan yang cukup selama
sakit mempertahankan status gizi

Kesimpulan :
Kelompok responden menunjukkan bahwa anak-anak yang menderita
penyakit memiliki risiko yang lebih tinggi malnutrisi dibandingkan
anak yang tidak menderita dari penyakit juga ditemukan bahwa anak-
anak yang sakit setiap bulan memiliki risiko malnutrisi lebih tinggi
dibandingkan anak yang sakit 2 bulan sekali dan 1 kali dalam lebih
dari 3 bulan pengaruh faktor lain seperti pemberian makan anak
praktik dan pengetahuan ibu tentang pemberian makan dan perawatan
selama sakit dengan status gizi anak usia dini
12 Saran Disaranakan bagi perawat untuk mengedukasi kepada ibu pasien
mengenai pentingnya menjaga asupan makanan yang cukup selama
mempertahankan status gizi pada anak nya.
13 Keunggulan isi jurnal 1. Pembahasan Detail dan Terperinci
2. Menyajikan abstrak dan Kesimpulan
3. Menggunakan Bahasa yang mudah dimengerti
4. Urutan Penulisan Tersusun Rapi

Anda mungkin juga menyukai