Anda di halaman 1dari 35

Jasuke

Rolls
KELOMPOK 1 / PA1

KEWIRAUSAHAAN
Kelompok 1

Vanessa Marshanda B Endah Ayu Andari Cahya Chita Dwinanti Elvira Anjani Putri
J0306210008 J0306201014 J0306201032 J0306201024

Diassyifa Naqwa N xxxxxx


J0306201040
Pendahuluan
Latar Belakang
Dari waktu ke waktu bisnis dibidang makanan mempunyai kecenderungan terus
meningkat, baik dari segi kuantitas maupun kualitasnya.

Dalam bidang pemasaran, kondisi paling sulit adalah mempertahankan konsumen


untuk selalu menggunakan produk dari penjual, atau sering disebut dengan
loyalitas pelanggan. Untuk mampu menciptakan loyalitas pelanggan tersebut, para
pengembang perlu memiliki suatu strategi pemasaran yang jitu dalam memasarkan
produknya.

Pada saat kita membangun suatu bisnis diperlukan juga adanya sebuah rencana
atau laporan keuangan dari penjualan produk yang telah dijual. Laporan keuangan
yang disusun oleh suatu perusahaan dapat digunakan sebagai alat pengambilan
keputusan manajerial internal maupun bagi pihak eksternal perusahaan.
1. Mengidentifikasi konsep bisnis dari produk
jasuke rolls
2. Mengidentifikasi gambaran pasaran dari
produk jasuke rolls
3. Mengidentifikasi target, pesaing, serta kondisi

Tujuan : persaingan dari produk jasuke rolls


4. Mengetahui sumber daya manusia yang
terlibat dalam mengembangkan produk jasuke
rolls
5. Mengidentifikasi rencana serta laporan
keuangan dari produk jasuke rolls
6. Mengidentifikasi business model canvas dari
produk jasuke rolls
Pembahasan
Konsep Bisnis
Jasuke Rolls merupakan snacks manis yang terbuat dari adonan
crepes yang berisi jagung susu dan keju. Bentuk dari jasuke
rolls serupa dengan bentuk kue dadar gulung. Namun, kulit
jasuke rolls sendiri berwarna putih dengan polkadot kuning dan
didalamnya terdapat isi yaitu jagung susu dan keju yang
diparut.

Tujuan memilih produk ini karena isian jasuke rolls


menggunakan bahan pangan lokal yang mudah di dapat di
pasaran yaitu jagung. Jagung memiliki banyak manfaat salah
satunya dapat melancarkan saluran pencernaan karena jagung
memiliki kandungan serat yang tinggi.
Resep dan Cara Pembuatan
Bahan Crepe
Alat yang digunakan
Tepung terigu 250g
Talenan
Telur 2 btr
Pisau
Mentega 80 g
Mangkuk
Gula 4 sdt
Sendok sayur
Garam 2 sdt
Kuas
Pasta kuning 4 ml
Teflon
Bahan Isian Spatula
Jagung 600 g Steamer
Mentega 4 sdt Sendok
Keju 200 g Timbangan
Susu kental manis Kompor
200 g
Resep dan Cara Pembuatan
Cara Pembuatan
1. Membuat crepe : campurkan tepung terigu, telur, gula, garam, dan air. Pisahkan sedikit
adonan pada wadah lain, lalu teteskan pewarna makanan warna kuning, aduk rata,
sisihkan. Panaskan margarin di atas pan dadar, gunakan api kecil, setelah panas tuangkan
adonan berwarna dengan menggunakan piping bag dan dibentuk bulat-bulat kecil, lalu
dilanjut menuangkan adonan crepe tipis-tipis di atas pan dadar. Diamkan 2 menit hingga
warnanya berubah menjadi agak kekuningan, kemudian balikkan. Lanjutkan dengan sisa
adonan hingga habis.
2. Membuat jasuke : pisahkan jagung dengan bonggol dan kulitnya lalu cuci bersih jagung.
Siapkan dan panaskan dandang/kukusan, lalu kukus jagung sekitar 10-15 menit. Selagi
menunggu, siapkan susu kental manis dan keju (diparut), setelah matang angkat jagung lalu
campurkan dengan susu dan keju.
3. Siapkan kulit crepe yang sudah dibuat, lalu isikan dengan jasuke, kemudian lipat rapi dan
gulung. Lalu sajikan.
Kandungan Gizi
Karbohidrat
Nama Bahan Ukuran Energi (kal) Protein (g) Lemak (g)
(g)

Tepung terigu 250g 912 22 3,2 193

Telur 120 g 174 13,8 12,4 0,75

Mentega 100 g 725 0,5 81,6 1,4

Gula 20 g 72 0 0 18,8

Jagung 600 g 216 6,8 2,1 50,9

Keju 200 g 652 45,6 40,6 26,2

Total 24
= 2.751 kal 88,7 g 139,9 g 291,05 g
buah/12 pcs

Total/buah = 114 kal 3,6 g 5,8 g 12 g


Gambaran Pasar
Berdasarkan survei dari kelompok kami, gambaran
pasar untuk produk dari jasuke rolls ini berpeluang
besar di tengah kondisi pandemi seperti saat ini. Karena
produk jasuke rolls sendiri menjual dengan sistem Pre
order dan secara online.

Jumlah permintaan yang tinggi terhadap produk


makanan terutama jenis snack manis seperti jasuke rolls
membuat bisnis kami banjir orderan yang berakibat
pada harga yang ditetapkan. Walaupun snack manis ini
tidak terlalu baik jika dikonsumsi berlebihan, namun
masyarakat cenderung memilih makanan jenis ini
sebagai stok kebutuhan pangan karena dinilai memiliki
kelebihan dari segi pemesanan dan pengolahannya yang
mudah.
Target Pasar
Target utama dari produk jasuke rolls ini adalah para pecinta dessert atau
snack manis.

Produk kami akan dipasarkan kepada semua kalangan usia, tetapi lebih
diutamakan anak-anak dan remaja yang berdomisili di wilayah sekitar Bogor.
Pesaing dan Kondisi Pesaing
Pesaing pasar pada produk jasuke rolls ini adalah
founder usaha sejenis dimana produk yang mereka
tawarkan sudah banyak dikenal oleh masyarakat.
Kondisi pesaing produk yaitu mereka tidak
menggunakan bahan isian jagung susu keju dimana
pada kandungan jagung yang mengandung tinggi serat
berguna untuk menjaga pencernaan. Jagung dan keju
menjadi ciri khas bahan dalam pembuatan jasuke rolls
Sumber Daya Manusia
Sumber daya manusia adalah sebagai salah satu sumber
daya yang ada dalam organisasi memegang peranan
penting dalam keberhasilan pencapaian tujuan
organisasi. Berhasil atau tidaknya tergantung pada
kemampuan sumber daya manusia dalam menjalankan
tugas dan fungsinya. Adapun susunan organisasi dari
produk jasuke rolls yaitu terdiri dari manager, creative
director, operator produksi, operator packing, admin dan
kasir.
Struktur Organisasi
Manager
Vanesa M. Bunga

Creavite Director
Endah Ayu Andari

Operrator Packing Operrator Produksi


Elvira Anjani P. Diassyifa Naqwa N.

Admin dan Kasir


Cahya Chita D.
Laporan Keuangan
Biaya Bahan Baku
Crepe

Bahan Ukuran Harga Jumlah

Tepung terigu 250g Rp 12.000/kg Rp 3.000

Telur 2 btr Rp 22.000/kg Rp 2.200

Mentega 80 g Rp 8.000/200g Rp 3.200

Gula 4 sdt Rp 15.000/kg Rp 240

Garam 2 sdt Rp 3.000/250g Rp 96

Pasta kuning 4 ml Rp 4.000/30 ml Rp 1.064


Biaya Bahan Baku
Isian

Bahan Ukuran Harga Jumlah

Jagung 600 g Rp 5.000/kg Rp 3.000

Mentega 4 sdt Rp 8.000/200g Rp 640

Keju 200 g Rp 15.000/250g Rp 12.000

Susu kental manis 200 g Rp 12.000/370g Rp 6.486

Total Biaya Bahan Baku : Rp 31.926


Biaya Tenaga Kerja
Tenaga Kerja Jumlah Tarif Jumlah

Manager 1 Rp 10.000 Rp. 10.000

Creative Director 1 Rp 7.000 Rp 7.000

Operator Packing 1 Rp 6.000 Rp 6.000

Operator Produksi 1 Rp 7.000 Rp 7.000

Admin dan kasir 1 Rp 5.000 Rp 5.000

Total Biaya Tenaga Kerja : Rp 35.000


Biaya Overhead

Biaya Overhead Tetap Biaya Overhead Variable

Biaya Overhead Jumlah Biaya Overhead Jumlah

Biaya penyusutan Alat Rp 522 Biaya Box 12 pcs Rp1.800

Biaya Air Rp 4.000 Biaya Label Rp 960

Biaya Listrik Rp 4.000 Biaya LPG Rp20.000

Total Biaya Overhead : Rp 31.282


Harga Pokok Produksi

Biaya Bahan Baku Rp 31.926

Biaya Tenaga Kerja Rp 35.000

Biaya Overhead Rp 31.282

Total Rp 98.208

Harga Pokok Produk Rp 8.184


Total biaya produksi untuk Jasuke Roll adalah Rp 98.208,- dengan
jumlah produk 12 bungkus jasuke roll yang berisikan 2 pcs dengan harga
pokok Rp 31.926,-. Laba yang diharapkan oleh kami sebesar 15%,
sehingga persentase markup sebesar :

% markup = (0,2 x 98.208) / 98.208 X 100% = 20%


Laba = Total biaya produksi x mark up
= 98.208 x 0.2 = 19.641
Harga jual = 18.208+ 19.641 / 12 bungkus
= 117.840 / 12
= Rp 9.820 = Rp 10.000

Harga Pokok Penjualan


Business Model Canvas
Key Activies Key Partners Value
Proposition
Membeli bahan Suplier bahan baku Jasukerolls dapat
berkualitas, (kemungkinan dari dikonsumsi dimana
Berbagi info tentang pasar tradisional) saja dengan
kesehatan gizi di ketentuan waktu
sosial media, dan Cemilan atau snack
Memberikan manis dengan
pelayanan baik pada inovasi baru
konsumen
Business Model Canvas
Costumer Costumer Key Resources
Relationship Segment
Penjualan langsung Pecinta snack manis Tukang masak
dengan sistem Pre- Alat masak
Order
Memberikan diskon
dan juga promo
Business Model Canvas
Channels Cost Structure Revenue
Stream
Media sosial Bahan baku, Penjualan produk
Platform Gaji pegawai, Jasukerolls
pemesanan Proses pengolahan
makanan online produk Jasukerolls,
Biaya marketing,
Biaya kemasan
Penutup
Kesimpulan
Berdasarkan dari produk jasuke rolls dari segi konsep
suatu produk dikembangkan dari suatu snack manis
berupa dadar gulung, namun kelompok kami
menginovasikan produk ini dari segi warna (penampilan)
dan isiannya yang diganti dengan jasuke.

Gambaran pasar dari produk jasuke rolls sangat amat


strategis dikarenakan pada saat ini masih banyak
masyarakat yang takut keluar dari rumah untuk jajan
makanan ringan.
Kesimpulan
Target utama dari produk jasuke rolls ini adalah para
pecinta dessert atau snack manis

Dari sisi pesaing sendiri untuk produk jasuke rolls ini


adalah dengan produk yang sama namun produk yang
mereka tawarkan sudah dikenal banyak masyarakat luas
contohnya produk dadar gulung

Jasuke rolls memiliki beberapa susunan organisasi yaitu


manager, creative director, operator produksi dan
packing, serta admin dan kasir.
Kesimpulan
Dalam catatan buku keuangan dari produk jasuke rolls
pun terdiri dari beberapa perhitungan yaitu biaya bahan
baku sebesar Rp. 31.926 ,- biaya tenaga kerja Rp.
35.000/5 orang,- biaya overhead sebesar Rp. 31.282,-
harga pokok produksi sebesar Rp. 98.208/12 pcs,- dan
harga pokok penjualan Rp. 10.000.
Business model canvas dari produk ini yaitu terdiri dari
key activities, key partners, value proposition, customer
relationship, customer segment, channels, key
resources, cost structure, dan revenue stream.
Saran
Perlu memperhatikan suatu konsep dari produk agar tidak
pasaran atau tidak sama dengan konsep produk dari bisnis
yang lain. Gunanya agar adanya ketertarikan konsumen
untuk membeli suatu produk dari kami. Selain itu, dalam
mengembangkan suatu bisnis kecil perlu ditingkatkan lagi
dalam hal per promosi-an agar calon konsumen tahu
tentang keberadaan suatu produk. Dalam hal keuangan
juga perlu diperhatikan lagi antara modal dan harga jual
agar tidak terjadi kerugian
Instagram Logo Poster
Dokumentasi
Daftar Pustaka
Konsep Bisnis
Chusnah. 2020. Pengaruh Kondisi Pandemi Pada Permintaan
Pasar. http://eprints.umsida.ac.id/7042/, diakses pada 27
mei 2022

Halim, Ismail. 2021. Analisis Laporan Keuangan.


https://osf.io/q5k8a, diakses pada 27 Mei 2022

Rachmawati, Rina. 2011. Perananan Bauran Pemasaran Terhadap


Peningkatan Penjualan.
https://www.academia.edu/download/38643336/BAURAN
PEMASARAN.pdf, diakses 27 Mei 2022
Terima kasih!

Anda mungkin juga menyukai