Anda di halaman 1dari 14

Urip nDeso #5

Dari Ladang ke Meja Makan

Sekolah Pagesangan
Dusun Wintaos, Girimulya, Panggang,
Gunungkidul

28-31 Desember 2022


Apa itu Urip nDeso #5?
Urip nDeso #5 adalah program tinggal dan belajar bersama keluarga petani di Dusun
Wintaos, Girimulya, Panggang, Gunungkidul. Peserta Urip nDeso #5 akan tinggal selama 4
hari 3 malam di RUMAH INAP, yaitu rumah keluarga petani Wintaos. Selama tinggal
bersama masyarakat Wintaos, peserta akan merasakan berkegiatan sehari-hari, mengenal alam,
tradisi dan budaya setempat.

Selama Urip nDeso #5, peserta juga akan mengikuti program belajar yang telah dikemas
dalam sesi: SOBO TEGAL, SOBO PAWON, SINAU TANI dan LITERASI PANGAN.
Rangkaian kegiatan tersebut telah disusun dan dipadukan dengan kegiatan program tinggal
bersama di RUMAH INAP.

Semua rasa, pengalaman dan pelajaran yang didapat dari proses Urip nDeso #5, diharapkan
bisa memengaruhi cara pandang terkait pangan dan desa, sehingga pengetahuan yang
didapatkan dapat diterapkan di tempat tinggal masing-masing.
Tujuan Urip nDeso #5

1 Bagi peserta, diharapkan mendapat pemahaman


yang lebih utuh tentang proses perjalanan pangan
dari ladang ke meja makan sebagai contoh nyata
penerapan sistem pangan lokal.

2 Bagi warga belajar Sekolah Pagesangan &


masyarakat Wintaos, diharapkan akan belajar
memperkuat nilai dan potensi yang dimiliki,
diantaranya lebih bangga dengan olahan pangan
& tradisi tani yang dimiliki, mengolah makanan
secara sehat, juga mendapatkan pengalaman baru
melalui hidup dengan orang yang memiliki
perbedaan latar belakang, kebiasaan, budaya, dan
keyakinan

3 Para peserta & warga Wintaos melalui kegiatan


ini dapat belajar mengubah cara pandang tentang
desa, bahwa kesejahteraan juga bisa diwujudkan
dari dan di desa.
Apa Saja Kegiatan Urip nDeso #5?

1 Hidup di Desa Bersama Keluarga Baru di Rumah Inap

Peserta Urip nDeso #5 akan tinggal selama 4 hari 3 malam di RUMAH INAP (RI), yaitu
rumah-rumah milik keluarga petani Wintaos. Peserta akan dibagi dalam 13 RI yang ada di
Wintaos. Tiap RI adalah keluarga baru bagi para peserta. Tiap RI akan menerima 2-4 peserta.
Di RUMAH INAP peserta akan diperlakukan layaknya anggota keluarga. Peserta disarankan
untuk mengikuti aktivitas harian dalam keluarga di RI.
2 Serial Refleksi dan Diskusi Literasi Pangan

Refleksi 1: Kisah Pangan Kita Hari Ini

Pada sesi ini peserta diajak untuk melihat


sistem pangan kita selama ini dan dampaknya
bagi kesehatan, petani dan sesama serta
lingkungan.

Fasilitator: Baning Prihatmoko & Diah


Widuretno

Refleksi 2: Kisah Pangan dari Lahan ke


Meja Makan

Pada sesi ini peserta diajak untuk melakukan


refleksi dari pengalaman sejak pagi sampai
sore, dan dengan cara yang relatif sama
melihat dampaknya bagi kesehatan, petani
dan sesama serta lingkungan.

Fasilitator: Baning Prihatmoko & Diah


Widuretno

Refleksi 3: Sistem pangan ideal,


mungkinkah? Jikalau mungkin, seperti
apa dan bagaimana?

Dalam sesi ini peserta diajak untuk


membangun gagasan tentang sistem pangan
yang ideal.

Fasilitator: Baning Prihatmoko & Diah


Widuretno
2 Sobo Tegal

Dalam program Sobo Tegal peserta akan


diajak berjalan jalan mengikuti rute jelajah,
mengeksplorasi aneka keragaman makhluk
hidup di sepanjang jalan dan di ladang.

Fasilitator: Tim Sobo Tegal

Rekomendasi materi yang menjadi topik bahasan di antaranya:

Bertani di lahan kering di Sistem bertani tadah hujan


menthuk, lenahan, dan dan menanam secara Subsistensi
pekarangan tumpang sari

Tandon pangan
Keragaman benih lokal
dalam pesucen
3 Sobo Pawon (Kegiatan di Dapur)

Sobo Pawon Masak Sobo Pawon Masak

Dalam Sobo Pawon, peserta diajak mengolah Peserta difasilitasi belajar mengolah
hasil panen kebun yang sudah bisa dimasak. pangan yang dihasilkan dari hasil
Menu desa yang diolah disesuaikan dengan panen. Pada kesempatan kali ini akan
hasil kebun yang didapat. dipelajari cara mengolah kacang koro
menjadi tempe koro dan mengolah
Fasilitator: Kelompok Pawon Pagesangan tiwul.
4 Sinau Tani

Sinau tani adalah belajar praktik budi daya tani. Supaya materi ini menjadi bekal yang bisa
diterapkan peserta dalam kehidupan sehari-hari maka pada teknisnya, peserta akan dibagi
dalam 2 tema berdasarkan asal tempat tinggal, yaitu Tani Kutho (Menanam di Kota) dan Tani
nDeso (menanam di desa).

Fasilitator : T. A. Kuncoro

Kelompok Tani Kutho (Tani di Kota) Kelompok Tani nDeso (Bertani di Desa)

Membuat media tanam Membuat kompos


Membuat pupuk cair Membuat pupuk P & K
Pemanfaatan tempat Membuat pupuk cair
Pemenuhan pangan Pemenuhan pangan
Keragaman bibit lokal Companion plant
Estetika Pengendalian hama dan penyakit tanaman
Pengendalian hama dan penyakit tanaman
Waktu & Tempat Pelaksanaan

Urip nDeso #5 dilaksanakan tanggal 28-31 Desember 2022 di Dusun Wintaos,


Girimulya, Panggang, Gunungkidul.

Jumlah Peserta

Pada Urip nDeso #5 diperuntukkan (maksimal) 40 orang peserta.

Syarat Peserta

Peserta berusia minimal 13 tahun


Sehat Jasmani dan Rohani
Bersedia belajar dan mengikuti rangkaian kegiatan yang disiapkan dan aturan
yang telah disepakati dan ditetapkan

Kontribusi Peserta

Tiap orang berkontribusi Rp1.650.000

Fasilitas bagi Peserta

Akomodasi berupa Rumah Inap dan makan serta snack selama mengikuti acara
Urip nDeso #5
Seluruh program belajar (Literasi Pangan, Sobo Tegal, Sobo Pawon dan Sinau
Tani, dan kegiatan dalam Urip nDeso #5)
Fasilitas transportasi dari Giwangan ke lokasi acara (PP)
Fasilitas program belajar disesediakan
Material kit peserta (Buku Jurnal Urip nDeso dan alat tulis)
Souvenir berupa tote bag berisi produk-produk Kedai Sehat Pagesangan seharga
Rp100.000

Kontak & Informasi

Aulia : +62 877-3857-5576


Rizky : +62 838-6243-6210
Lifia : +62 822-6515-5196
Tentang Fasilitator
Banning Prihatmoko

Banning Prihatmoko, penggiat pangan dan lingkungan. Pernah


berkuliah di Fakultas Pertanian UGM. Aktif menjadi fasilitator dan
peneliti di Nawakamal dan Relawan di Sekolah Pagesangan.
Kegiatan sehari-hari berkebun dan beternak. Sedang belajar tentang
etika lingkungan dan pertanian.

Diah Widuretno

Diah Widuretno, pendiri Sekolah Pagesangan. Selain bergiat di isu


pangan lokal, Diah juga pegiat pendidikan kontekstual. Diah
memfasilitasi dan menemani anak-anak muda yang ingin belajar
praktik pendidikan kontekstual dan fasilitasi pemberdayaan desa.
Diah juga aktif memfasilitasi kelompok-kelompok maupun
program-program belajar di Sekolah Pagesangan, menulis, dan
bertani.

T. A. Kuncoro

Kuncoro, petani, pegiat pangan, dan lingkungan. Kegiatan


Kuncoro sehari hari adalah bertani, mengelola kebun, memproduksi
tahu (pemilik Tahu Toelen), juga memfasilitasi dan mendampingi
beberapa komunitas yang ingin belajar dan mengembangkan
pertanian alami. Kuncoro juga menjadi bagian dari relawan di
Sekolah Pagesangan.
Lifia Nuryati, Heni Lestari, Diva Rismawati, Gerri Tobias

Murniatun, Lifia Nuryati, Heni Lestari, Diva Rismawati, Gerri


adalah orang-orang muda asli kelahiran dari Dusun Wintaos.
Mereka adalah warga belajar dan bagian dari Kader Sekolah
Pagesangan. Pada kesempatan Urip nDeso #5 mereka akan
memfasilitasi sesi Sobo Tegal.

Tuparsi, Musini, Karyati, Sutiyem

Tuparsi, Musini, Karyati, Sutiyem adalah para perempuan yang


dilahirkan dan dibesarkan dalam budaya tani Wintaos. Sejak kecil
mereka dididik menjadi pelaku pertanian dan pengelolaan pangan.
Mereka telah menekuni kegiatan tetanen Gunungkidulan lebih dari
40 tahun hingga kini.

Murniatun, Sudinem, Yanti, Indarti

Murniatun, Sudinem, Yanti, Karyati, Indarti adalah Ibu-ibu


anggota Kelompok Pengolah dan Kelompok Pawon Pagesangan.
Mereka akan memfasilitasi proses belajar di sesi Sobo Pawon Masak
dan Sobo Pawon Olahan.
Rangkaian Kegiatan Urip nDeso #5
No Waktu (WIB) Kegiatan Titik Temu/Lokasi
Rabu, 28 Desember 2022

Depan ATM BRI, depan Masjid


Nurul Huda-Brimob
Mobil Jemputan (Bis) menjemput peserta (namun
Gondowulung, jl. Imogiri Timur

09.00 bagi yang ingin menggunakan kendaraan pribadi,
dipersilakan)
Narahubung:
Aulia dan Rizki

Selamat datang; peserta datang di Gubug Baca


(Guba) dan Pawon Pagesangan
Guba SP
Perkenalan
*Tuan Rumah dari tiap Rumah
1 10.00-15.00
Makan siang Inap dan perkenalan sekaligus
menjemput di Guba jam 14.00
Kontrak belajar WIB

Perkenalan dengan Rumah Inap

Ishoma, tur rumah, perkenalan dengan anggota


2 15.00-19.30 keluarga Rumah Inap dan lingkungan sekitar Rumah Inap masing masing
dusun Wintaos (dipandu oleh RI masing-masing)

3 19.30-21.30 Literasi Pangan & Refleksi 1 Guba & Pawon Pagesangan


4 21.30-06.30 Istirahat dan interaksi di RI Rumah Inap
Kamis, 29 Desember 2022

Lapangan Voli
5 06.30-11.30 Sobo Tegal
Rute jelajah

6 11.30-13.00 Ishoma
7 13.00-16.30 Sobo pawon masak dan olahan Pawon Pagesangan

8 16.30-19.30 Ishoma Rumah Inap masing-masing


9 19.30-21.30 Literasi Pangan dan Refleksi 2 Guba dan Pawon Pagesangan

10 21.30-08.00 Istirahat di Rumah Inap Rumah Inap


Jumat, 30 Desember 2022
11 08.00-11.15 Sinau Tani Jilid 1 Halaman Guba
12 11.15-13.30 Ishoma Guba dan Pawon Pagesangan
13 13.30-16.00 Sinau Tani Jilid 2 Halaman Guba
14 16.00-19.30 Ishoma Rumah Inap masing-masing
Tampilan teater "Biyung Umbi" oleh Kelompok
Anak-anak Sekolah Pagesangan
15 19.00-21.30 Guba dan Pawon Pangesangan

Refleksi 3

16 21.30 s.d. pagi Istirahat dan interaksi di RI Rumah Inap masing-masing


Sabtu, 31 Desember 2022
Aktivitas negal dan sobo pawon bersama Rumah
Inap
17 Pagi s.d. 09.00 Rumah Inap
(Peserta sekaligus berpamitan dengan Rumah Inap
membawa barang-barang ke Guba)

18 09.00-11.30 Kelas terakhir Literasi Pangan dan Refleksi 4 Guba dan Pawon Pagesangan
19 11.30-12.30 Ishoma
20 12.30-14.00 Evaluasi dan penutupan Guba
21 14.00 Bis siap mengantar ke Giwangan Guba

Anda mungkin juga menyukai