Anda di halaman 1dari 1

Nama : Gabriella Inke Martha Kojongian

NIM : 22210070

Tingkat/kelas : 1B

MK : Biomedik Kimia

Tuliskan masing-masing orang 5 jenis obat dengan kandungan yang terkandung di dalamnya, dan
indikasi serta kontraindikasi.

Jawaban :

1. AMBROXOL
Kandungan yang terdapat didalam obat ini yaitu, Ambroxol 30 mg. Obat ini hanya untuk
kalangan medis. Sebagai sekretolitik pada gangguan saluran nafas akut dan kronis
khususnya pada eksaserbasi bronkitis kronis dan bronkitis asmatik dan asma bronkial.
Kontraindikasi penggunaan ambroxom adalah hipersensitivitas terhadap obat ini.
2. PANADOL
Kandungan yang terdapat didalam obat ini yaitu, Paracetamol 500 mg, Pseudoephedrine
HCl 30 mg, Dextromethorphan HBr 15 mg. Obat ini digunakan untuk meredakan gejala
flu seperti demam, sakit kepala, hidung tersumbat dan batuk tidak berdahak.
Kontraindikasi penggunaan obat ini adalah penderita hipersensitif terhadap komponen
obat ini. Penderita dengan gangguan fungsi hati yang berat, gangguan jantung, dan
diabetes mellitus.
3. DEMACOLIN
obat yang mengandung Paracetamol 500 mg, Pseudoefedrin HCL 7.5 mg, dan
Klorfeniramin maleat 2 mg. Obat ini digunakan untuk meringankan gejala flu seperti
demam, sakit kepala, hidung tersumbat dan bersin-bersin. Kontraindikasi penggunaan
obat ini adalah Pasien dengan riwayat hipersensitif terhadap salah satu komposisi dari
Demacolin. Pasien yang memiliki riwayat gangguan fungsi hati yang berat. Pasien yang
peka terhadap obat simpatomimetik lain, penderita tekanan darah tinggi berat dan yang
mendapat terapi obat anti depresan MAO.
4. ALLORIS
Obat dengan kandungan Loratadine 10 mg. Obat ini digunakan untuk meredakan gejala
alergi seperti hay fever, urtikaria. Kontraindikasi penggunaan obat ini adalah Pasien
dengan riwayat hipersensitif terhadap Loratadine.
5. DEXTAMINE
Obat dengan kandungan Dexamethasone (micronized) 500 mcg, Dexchlorpheniramine
Maleate 2 mg. Obat ini digunakan untuk penyakit Hay Fever berat, Asma Bronkhial
Khronik, Rinitis Alergi, Dermatitis Atopik & Kontak, Reaksi terhadap obat, Serum
Sickness, Konjungtivitis alergi, Keratitis & gangguan peradangan Okular. Kontraindikasi
penggunaan obat ini adalah Pasien dengan riwayat hipersensitif terhadap kandungan
dalam obat ini.

Anda mungkin juga menyukai