Anda di halaman 1dari 5

TUGAS TUTORIAL 3

PENELITIAN TINDAKAN KELAS


(IDIK4008)

TUTOR : Drs. ROHMAD WIDODO, M.Si

OLEH :
NAMA : SITI NURUL YUNIZAR RAHMAWATI
NIM : 858835658
KELAS :1B

PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR


FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS TERBUKA
2022.1
1. Jelaskan secara rinci langkah-langkah untuk membuat kesimpulan dalam
Penelitian Tindakan Kelas (PTK) !
Jawaban : Menyimpulkan adalah mengikhtisarkan atau memberi pendapat
berdasarkan apa-apa yang diuraikan sebelumnya. Berdasarkan
pengertian tersebut Kesimpulan atau simpulan juga dapat diartikan
sebagai kesudahan pendapat atau pendapat terakhir yang dibuat
berdasarkan uraian sebelumnya. Dalam penyusuna kesimpulan terdapat
beberapa langkah yang harus diperhatikan antara lain :
a. Memeriksa dan memahami pertanyaan penelitian/tujuan perbaikan
dengan memahami tujuan perbaikan diharapkan guru dapat
menerapkan kerja kelompok dengan tujuan membantuk siswa agar
lebih aktif dan kelompok dapat menemukan alternatif dalam
pemecahan masalah
b. Mencermati, menganalisis, dan mensintesis deskripsi temuan.
Langkah ini dapat dilakukan dengan cara memasangkan tujuan dan
uraian dalam sebuah tabel, setelah dipasangkan tujuan dan
deskripsi dicek kembali apakah deskripsi temuan sudah mencakup
secara menyeluruh kemudian dapat dilanjutkan dengan meringkas
deskripsi tersebut.
c. Menulis kesimpulan untuk setiap pertanyaan penelitian/tujuan yang
kemudian dibuat atau diambil saripati atau ikhtisar dari uraian
tersebut
d. Mengurutkan setiap butir kesimpulan sesuai dengan urutan
pertanyaan penelitian/tujuan perbaikan.
e. Memeriksa kesesuaian anatara pertanyaan penelitian/tujuan
perbaikan dengan deskripsi temuan, dan kesimpulan sehingga kita
yakin bahwa kesimpulan sudah benar.
2. Jelaskan rambu-rambu yang harus diperhatikan dalam menyusun saran tindak
lanjut hasil Penelitian Tindakan Kelas (PTK)!
Jawaban : Saran adalah pendapat (usulan, anjuran, cita-cita) yang dikemukakan untuk
dipertimbangkan. Dalam penyusunan PTK saran merupakan pikiran yang
diajukan oleh guru peneliti untuk menindaklanjuti hasil penelitiannya.
Dalam penyusunan saran guru (peneliti) harus memperhatikan rambu –
rambu penyusunan yang harus dipenuhi antara lain :
a. Saran bersumber atau sesuai dengan kesimpulan. Dalam arti lain saran
lahir dari kesimpulan penelitian yang sudah disusun sebelumnya
b. Saran harus memiliki sasaran yang jelas dalam arti kepada siapa
sasaran tersebut ditujukan, apakah ditujukan kepada guru atau sekolah
atau instansi lainnya, dalam membuat saran guru harus menyadari
bahwa penguasaan keterampilan dasar mengajar memegang peranan
penting dalam keberhasilan pembelajaran sebagaimana yang
dibuktikan dari PTK yang sudah dilaksanakan.
c. Bersifat kongkret, operasional, dan penting sehingga menarik untuk
dilaksanakan oleh guru dan mudah untuk diterapkan.
d. Meliputi hal-hal yang berkaitan dengan metodologi penelitian karena
saran biasanya ditujukan kepada guru sebagai peneliti agar melakukan
refleksi dengan bidang studi atau kelas yang berbeda.
e. Saran yang dibuat merupakan pemikiran yang cukup penting dalam
proses memperbaiki pembelajaran, jika saran dibuat secara asal-asalan
maka dapat mempengaruhi atau membawa dampak pada perbaikan
pembelajaran.
3. Jelaskan sistematika dalam membuat laporan Penelitian Tindakan Kelas !
Jawaban : Dalam pembuatan Laporan penelitian disaran dilakukan dengan sistematis
karena nantinya laporan penelitian tidak hanya oleh peneliti namun juga
dimanfaatkan oleh rang lain maka dari itu laporan harus dibuata secara
runtut dan sistematis agar mudah ditemukan dipahami. Sistematika sebuah
laporan penelitian terdiri dari :
a. Bab I : Pendahuluan yang berisi latar belakang dilakukannya
penelitian, masalah penelitian, tujuan penelitian, landasan teori dan
manfaat penelitian.
b. Bab II : Tinjauan Pustaka, memuat teori/konsep atau hasil penelitian
terkait dengan penelitian yang dilakukan
c. Bab III : Metodologi, memuat desain penelitian, populasi dan sampel
Teknik dan instrument pengumpulan data, prosedur penelitian serta
analisis data.
d. Bab IV : Temuan dan Pembahasan, menyajikan hasil analisis data,
temuan yang didasarkan pada hasil analisis
e. Bab V : Kesimpulan dan Saran, memuat kesimpulan hasil penelitian
serta saran yang dibuat berdasarkan kesimpulan

4. Jelaskan berbagai ketentuan yang harus diperhatikan dalam penulisan laporan


Penelitian Tindakan Kelas !
Jawaban : Dalam penulisan laporan penelitian kita sebagai peneliti harus
memperhatikan 3 ketentuan yakni :
a. Etika Penulisan Laporan Penelitian
Dalam etika penulisan laporan ada beberapa butir yang harus
diperhatikan dimana komponen ini sangat berkaitan erat dengan
hak, kewajiban, dan tanggung jawab dan aturan yang harus diikuti
oleh para penulis. Butir tersebut anatara lain :
- Kejujuran
Merupakan modal awal dalam mengerjakan atau mencapai
sesuatu. Laporan yang disampaikan dalam laporan haruslah
sesuai dengan keadaa yang sebenarnya.
- Objektivitas
Data yang dikumpulkan harus ditafsirkan secara objektif tanpa
mempertimbangkan tingkat keberhasilan penelitian.
- Pengutipan
Jika dalam pembuatan laporan peneliti mengutip pendapat
orang lain baik dalam bentuk kutipan langsung maupun hanya
mengambil intisari dari pendapat maka sumber kutipan harus
dicantumkan secara jelas.
b. Penggunaan Bahasa Tulis
Bahasa merupakan sarana komunikasi yang memungkinkan orang
berbagai ilmu, pengalaman, termasuk hasil-hasil penelitian. Maka
dalam penulisan laporan peneliti harus memperhatikan dan
menerapkan kaidah-kaidah Bahasa yang ditulis dengan cermat
Adapun empat kaidah Bahasa yang sangat ditentukan kualitas
laporan anda, yaitu :
a. Pilihan kata
b. Struktur kalimat
c. Pengembangan paragraf
d. Ejaan
c. Ketentuan Teknis
Dalam enulis laporan juga terdapat berbagai ketentuan teknis yang
akan membuat laporan menjadi semakin cantik dan menarik untuk
dibaca ketentuan tersebut antara lain :
a. Sistematika penomoran
b. Campuran angka dan huruf
c. Huruf, margin dan spasi

Anda mungkin juga menyukai