Anda di halaman 1dari 5

1.

Dalam organisasi-organisasi, sistem informasi manajemen berperan penting dalam


menyediakan informasi. Bagi perusahaan, informasi tidak hanya berasal dari dalam
organisasi, tetapi juga berasal dari luar organisasi. Perkembangan sistem informasi
manajemen memberikan dukungan yang besar pada pemenuhan kebutuhan-kebutuhan
informasi bagi para pengambil keputusan dan pemakai lainnya dalam organisasi.
Perkembangan teknologi dapat menggantikan posisi manusia untuk bekerja. Karena itu,
seorang sekretaris harus terus belajar agar memiliki pemahaman yang baik tentang teknologi
yang banyak membantu organisasi dalam menjalankan kegiatannya. Informasi merupakan
komponen yang sangat penting yang harus dipenuhi dengan segera. Informasi bagi
perusahaan merupakan hal yang kritis, khususnya saat mengambil keputusan dalam
menyelesaikan masalah.
Sistem ini berguna untuk melayani kebutuhan-kebutuhan informasi bagi setiap unit
fungsional pada semua tingkatan dalam organisasi. Setiap tingkatan dalam organisasi
memiliki rencana yang berbeda. Sistem informasi manajemen ini dikembangkan untuk
mendukung setiap kebutuhan informasi tersebut. Terlebih lagi, sistem ini dapat membantu
organisasi dalam menyediakan informasi saat akan menyelesaikan sebuah masalah. Dalam
menyelesaikan masalah, sistem ini membantu menyediakan informasi yang dibutuhkan untuk
dapat mengambil keputusan yang tepat. Perkembangan sistem informasi manajemen ini
memberikan dukungan yang besar pada pemenuhan kebutuhan-kebutuhan informasi bagi
para pengambil keputusan dan pemakai lainnya dalam organisasi. Adanya perkembangan
teknologi ini memberikan satu kesadaran baru dalam organisasi—kesadaran bahwa
penerapan sistem ini dalam dunia kerja sangat penting. Penerapan sistem ini memiliki tujuan
utama yaitu untuk mendapatkan informasi yang sempurna dan membantu manajer dalam
pengambilan keputusan.

2. E-business akan ada banyak sekali definisinya mencakup dari berbagai bidang, jika kita
artikan E-business itu singkatan dari Electronic business yaitu segala macam kegiatan
berbisnis dengan menggunakan media Electronic seperti komputer,Hp, &internet Sehingga
sarana dalam berbisnis menjadi sangat mudah canggih & modern. berikut ini definisi E-
business menurut para ahli : E-business adalah mengenai penggunaan teknologi internet
untuk melakukan transformasi proses bisnis yang dilakukan. Bentuk e-business yang paling
mudah terlihat adalah pembelian barang secara online baik retail maupun grosir. (Samantha
Shurety.1999. E-business with Net.Commerce. Prentice Hall).
Teknologi baru dapat betul-betul mengubah arus informasi, sehingga memungkinkan
bagi lebih banyak orang untuk mengakses dan berbagi informasi, mengubah prosedur yang
seharusnya dikerjakan secara berurutan menjadi dapat dilakukan secara bersamaan, serta
menghilangkan hambatan-hambatan dalam pengambilan keputusan.
Sistem Informasi Strategis adalah sistem informasi yang menggunakan Teknologi
Informasi (IT) untuk membantu perusahaan dalam hal mendapatkan keunggulan
bersaing, meminimalkan hal yang tidak menguntungkan sehingga tercapai tujuan
strategis perusahaan. Sistem Informasi Strategis membantu perusahaan dengan menyediakan
produk dan layanan yang memberikan keuntungan lebih stategic dibandingkan pesaingnya
dalam pasar yang kompetitif. Dapat juga diasumsikan sebagai sistem informasi yang
mempromosikan inovasi bisnis, meningkatkan proses bisnis, dan membangun sumber
daya informasi bagi sebuah perusahaan. Keunggulan kompetitif adalah
keunggulan yang dimiliki oleh perusahaan dimana keunggulannya dipergunakan untuk
berkompetisi dan bersaing dengan perusahaan lainnya untuk meningkatkan value (nilai)
perusahaan baik dalam hal peningkatan laba maupun citra perusahaan. Contoh
perusahaan-perusahaan telekomunikasi berusaha untuk mendapatkan konsumen
sebanyak-banyaknya dengan cara berkompetisi sesuai dengan keunggulan yang
dimilikinya

3. Isu etika, sosial dan politis utama yang muncul oleh adanya informasi mencakup 5(lima)
dimensi moral diantaranya :
 Hak dan Kewajiban Informasi

Berkaitan dengan perlindungan privasi seorang individu dengan tidak mencampuri atau
membatasi kebebasan individu tersebut, dengan mencari informasi seperti data-data
melalui teknologi tanpa seizin dan sepengetahuan individu yan bersangkutan.
 Kepemilikan Hak  dan Kewajiban

Berkaitan dengan perlindungan kekayaan dan intelektual pribadi. kekayaan interlektual


sebagai kekayaan yang tidak berwujud yang diciptakan oleh seorang individu atau
organisasi. Dengan adanya teknologi informasi membuat perlindungan terhadap
kekayaan interlektual sulit untuk dilakukan, karena informasi yang terkomputerisasi
dapat dengan mudah menggandakan atau mendistribusikan pada jaringan yang luas
jangkauannya. Kekayaan interlektual yang dilindungi meliputi rahasia dagang, hak cipta
dan hak paten.

 Akuntabilitas dan Pengendalian

Berkaitan dengan undang-undang privasi individu , di mana teknologi informasi baru


yang membawa tantangan bagi undang-undang liabilitas dan dalam praktik sosial untuk
menuntut tanggung jawab perorangan dan organisasi, atas bahaya-bahaya yang terjadi
dari informasi individu serta hak-hak pribadi.

 Kualitas Sistem

Berkaitan dengan standar kualitas sistem data yang harus dipenuhi untuk menghindari
kesalahan dari sistem yang diterapkan untuk melindungi data dalam suatu perusahaan
agar tidak menyebabkan kekacauan dan kerugian dalam bisnis.

 Kualitas Hidup

Komputer dan teknologi informasi mungkin dapat merusak elemen yang berharga dari
kebudayaan yang ada di dalam masyarakat, meskipun di sisi lain juga dapat memberikan
manfaat bagi kehidupan, seperti kasus internet yang bisa menjadi teman atau musuh bagi
anak-anak. Dari segi positif, internet menawarkan begitu banyak hal kepada mereka,
seperti mereka menggunakan internet untuk tugas sekolah atau mengirim e-mail untuk
temannya yang jauh.
Prinsip-prinsip yang diperlukan untuk melaksanakan pengambilan keputusan yang etis
yaitu :

- prinsip Utilitarianism

- Prinsip Universalism

- Prinsip Rights

- Prinsip Justice

- Prinsip virtue Ethics

4. Sistem informasi rentan terhadap kerusakan, kesalahan dan penyalahgunaan karena, Sistem
Informasi mempunyai Potensi untuk akses yang tidak sah, penyalahgunaan, atau penipuan
tidak terbatas pada satulokasi tetapi dapat terjadi pada titik akses mana pun di jaringan.
Mereka dapat berasal dari faktorteknis, organisasi, dan lingkungan yang diperparah oleh
keputusan manajemen yang buruk.Dalam lingkungan komputasi klien / server multitier yang
diilustrasikan di sini, kerentanan adadi setiap lapisan dan dalam komunikasi antar lapisan .

Kerentanan Internet Jaringan publik besar, seperti Internet, lebih rentan daripada jaringan
internal karena merekasebenarnya terbuka untuk siapa saja. Internet sangat besar sehingga
ketika pelanggaran terjadi,mereka dapat memiliki dampak yang sangat luas. Ketika Internet
menjadi bagian dari jaringan perusahaan, sistem informasi organisasi bahkan lebih rentan
terhadap tindakan dari orang luar.

Kebijakan informasi, administrasi data dan jaminan kualitas data sangat penting dalam
mengelolah sumber daya data perusahaan ,yaitu mengembangkan lingkungan database
memerlukan kebijakan dan prosedur dalam mengelola data organisasional sama halnya
dalam model data yang tepat dan teknologi database. Kebijakan informasi formal mengatur
pemeliharaan, distribusi, dan penggunaan informasi dalam organisasi. Dalam korporasi-
korporasi besar, fungsi administrasi data formal bertangung jawab atas kebijakan informasi,
sama halnya dengan perencanaa data, pengembangan kamus data, dan pemantauan
penggunaan data dalam perusahaan.
5. Pengertian e-commerce adalah proses pembelian maupun penjualan produk secara
elektronik. Biasanya, industri ini akan melibatkan transaksi seperti transfer dana, pemasaran
online, jual beli, dan lain sebagainya.

- Pemasaran digital adalah suatu kegiatan pemasaran atau promosi sebuah merek atau
produk menggunakan media digital atau internet dengan tujuan untuk menarik konsumen
atau calon konsumen secara cepat.

- Produk digital atau e-produk adalah produk dengan wujud bukan fisik atau biasanya
berbentuk elektronik yang diperjualbelikan secara online melalui media internet.

Fitur Unik E-Commerce, Pasar Digital, Dan Barang Digital yaitu

- ubiquity

- global reach

- universal standart - richness

- interactivity

- information

- density personalization / customization

- Social Technology

Anda mungkin juga menyukai