Anda di halaman 1dari 2

Nama : Ilham Jaya Pratama

Nim : 202011280

Menuruut saya K3 sangatlah penting untuk diterapkan pada lingkungan kampus Institut
Teknologi PLN. K3 merupakan upaya mendapatkan tempat perkuliahan dan suasana kuliah
yang nyaman untuk mendukung pencapaian produktivitas yang setinggi-tingginya dalam
perkuliahan. Institut Teknologi PLN selaku penyelenggara kegiatan perkuliahan di kampus
selalu berusaha menerapkan protokol K3 di lingkungan kampus untuk menciptakan lingkungan
perkuliahan yang sehat dan aman, sehingga dapat mengurangi probabilitas kecelakaan dalam
kegiatan perkuliahan atau penyebaran penyakit akibat kelalaian yang mengakibatkan
demotivasi belajar dan terkendalanya proses perkuliahan. Prosedur-prosedur pengamanan
harus selalu dipatuhi untuk meminimalisir terjadinya kecelakaan, sebagai contoh saat kita
melakukan percobaan praktikum Teknik Tegangan Tinggi penggunaan Alat Pelindung Diri
menjadi sebuah keharusan saat memasuki Objek Penelitian tegangan tinggi tersebut.
Kesehatan dan Keselamatan Kerja yang berkaitan dengan mesin praktikum, peralatan
praktikum, landasan tempat praktikum untuk mencegah tegangan langkah dan lingkungan
tempat praktikum adalah mencegah terjadinya kecelakaan dan sakit akibat kesalahn proses
penelitian atau praktikum, serta memberikan perlindungan pada praktikan dan alat-alat
praktikum sehingga tidak menghambat kelancaran proses perkuliahan. Setiap laboratorium di
kampus Institut Teknologi PLN tentu mempunyai cara-cara tersendiri dalam proteksi terhadap
ancaman kecelakaan dalam menunjang kegiatan praktikumnya, misal dengan memakai masker
ketika praktikanya ada yang sedang flu, kemudian harus sudah melalui vaksinasi covid-19
ketika sedang pandemi, maupun dengan menjaga kebersihan serta kenyamanan ruangan
praktikum di Laboratorium Institut Teknologi PLN. Institut Teknologi PLN sendiri telah
menerapkan prinsip- prinsip yang harus dijalankan dalam suatu instansi pendidikan dalam
menerapkan Kesehatan dan Keselamatan Kerja adalah antara lain sebagai berikut:
a. Adanya penggunaan APD di tempat praktikum.
b. Adanya buku pentunjuk praktikum berupa penggunaan alat atau isyarat bahaya pada saat
praktikum
c. Adanya peraturan meliputi pembagian tugas dan tanggung jawab masing-masing civitas di
lingkungan kampus guna bersama-sama saling menyadarkan pentingnya K3.
d. Adanya tempat kerja yang aman sesuai standar syarat-syarat lingkungan perkuliahan antara
lain tempat praktikum steril dari debu, kotoran,asap rokok, uap gas,radiasi, getaran mesin
dan peralatan, kebisingan, tempat praktikum aman dari arus listrik, lampu penerangan
memadai, ventilasi dan sirkulasi udara seimbang.
e. Adanya penunjang Kesehatan jasmani dan rohani di lingkungan kampus berupa tempat
ibadah dan lapangan olahraga.
f. Adanya sarana dan prasarana yang lengkap di lingkungan kampus Institut Teknologi PLN.
g. Adanya kesadaran dalam menjaga keselamatan dan Kesehatan kerja.
h. Adanya Pendidikan dan pelatihan tentang kesadaran K3.

Anda mungkin juga menyukai