Anda di halaman 1dari 20

MATRIKS “KESET” DAN SATUAN ACARA PENYULUHAN TENTANG

CARA MENINGKATKAN IMUNITAS TUBUH DI ERA NEW


NORMAL

DISUSUN OLEH:

1) Aufa Salma Hanifa (P3.73.24.3.21.050)


2) Clara Chinthya Azhara (P3.73.24.3.21.052)
3) Lintang Palupi (P3.73.24.3.21.070)
4) Nur Frisma Oktavia (P3.73.24.3.21.077)

POLTEKKES KEMENKES JAKARTA III

JURUSAN KEBIDANAN

PRODI SARJANA TERAPAN PROMOSI KESEHATAN

2023
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena berkat rahmat dan
hidayah-Nya Penulis dapat menyusun tugas mengenai “Satuan Acara Penyuluhan Imunitas
Tubuh”.
Dalam penyusunan tugas ini, penulis mendapatkan arahan dan bimbingan dari berbagai
pihak sehingga tugas ini dapat terselesaikan sesuai rencana dan target yang telah ditentukan.
Oleh karena itu, Penulis mengucapkan terimakasih kepada:
1. Bapak/Ibu dosen dan pembimbing lahan praktik di Puskesmas Kecamatan Jatinegara
yang telah memberikan arahan kepada kami, sehingga kami dapat menyelesaikan tugas
ini sebagaimana mestinya.
2. Orang tua kami yang telah membantu, memotivasi, mendoakan serta menanti keberhasilan
kami.
3. Sumber- sumber dari buku dan internet yang telah membantu dalam penyusunan tugas ini.
Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan tugas ini masih jauh dari sempurna karena
keterbatasan pengetahuan penulis. Oleh karena itu, kritik dan saran yang konstruktif sangat
penulis harapkan demi kesempurnaan tugas ini.
Akhir kata, penulis berharap semoga tugas ini dapat bermanfaat bagi para pembaca
untuk menambah wawasan.

Jakarta, 10 Mei 2023

Kelompok 2
MATRIKS PROGRAM KESET (Kita Sehat Imunitas Meningkat)

Menentukan Masalah New normal merupakan babak baru dari pandemi


COVID-19 yang telah diterapkan di berbagai negara di belahan
dunia, termasuk Indonesia. New normal merupakan skenario
untuk mempercepat penanganan COVID-19 dalam aspek
kesehatan sekaligus menyelamatkan kondisi sosial-ekonomi.
New normal berarti masyarakat melakukan kegiatan sehari-hari
tetap dengan mengikuti anjuran protokol kesehatan seperti
memakai masker, physical distancing, menghindari kerumunan,
dan menerapkan PHBS.
Kebijakan new normal di era pandemi Covid-19 yaitu
memulai tatanan kehidupan baru untuk berdampingan dengan
Covid-19, dapat dilihat pada aktivitas-aktivitas mulai tidak
dibatasi tetapi tetap dengan menjalankan protokol kesehatan 5M
yaitu menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun,
menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi
mobilitas (Muhyiddin, 2020). Walaupun sudah menjalankan
protokol 5M tersebut, masyarakat tetap harus menjaga
kesehatan mereka atau dengan memperkuat sistem imun tubuh.
Hal tersebut perlu dilakukan mengingat penyebaran virus lebih
rentan pada orang yang sedang sakit atau sistem imun yang
sedang turun (Amalia et al , 2020). Tetapi konsumsi buah-
buahan di Indonesia masih cukup rendah, bahkan masih belum
memenuhi Pedoman Gizi Seimbang. Buah-buahan merupakan
bahan pangan yang sangat penting untuk di konsumsi di era
pandemi saat ini karena berbagai manfaatnya.
Dengan adanya kondisi new normal, maka masyarakat sudah
dapat beraktifitas kembali. Namun demikian terbatasnya informasi
khususnya dalam menjaga dan meningkatkan imunitas tubuh, maka
diperlukan sosialisasi pada masyarakat desa akan pentingnya imunitas
tubuh. Pola hidup sehat yang harus dikembangkan di masa new
normal, tidak hanya berupa sekedar berperilaku sehat. Namun
demikian dikarenakan yang dihadapi masyarakat adalah virus corona
yang hingga saat ini belum ditemukan obat ataupun vaksin yang
sudah terbukti efektif ataupun sudah diterapkan di masyarakat secara
umum, maka imunitas tubuh menjadi hal yang penting. Imunitas
tersebut salah satunya adalah dengan pola makan yang baik dan sehat
untuk menjaga kebugaran tubuh sehingga dapat meningkatkan
imunitas tubuh.

Menentukan Solusi Sebagai seorang Promotor kesehatan dapat memulai dari


tingkatkan pengetahuan sasaran dan Puskesmas Kecamatan
Jatinegara sebagai lintas sektor dalam pelaksanaan program
yang akan dilakukan. Upaya untuk meningkatkan pengetahuan,
sasaran dapat melakukan penyuluhan atau pemberian edukasi
terkait Imunitas tubuh dikarenakan akhir-akhir ini jumlah
covid-19 melonjak. Selanjutnya, dilaksanakan Program
Imunitas KESET (Kita Sehat Imunitas Meningkat), program
tersebut dilaksanakan agar sasaran lebih peduli terhadap
imunitas tubuh. Program ini dilaksanakan dengan mengadakan
penyuluhan meneganai Imunitas kepada sasaran yang dituju.
Menyusun Rencana ● Menentukan Tujuan
Kerja Tujuan Program ini adalah untuk memberikan informasi
kepada sasaran terkait imunitas tubuh, cara meningkatkan
imunitas tubuh, penyebab imunitas menurun, cara menjaga
imunitas tubuh, gejala yang dialami ketika imunitas tubuh
menurun, gaya hidup sehat, dan penyakit yang muncul
ketika imun menurun. metode yang digunakan adalah
ceramah. Hasil dari program ini diharapkan sasaran dapat
mengerti terkait cara menjaga imunitas di new normal.
Program ini diharapkan mampu merubah perilaku sasaran
untuk lebih peduli terhadap kesehatan imunitas tubuh.

● Mengembangkan Strategi

Sasaran dari program ini yaitu masyarakat umum yang ada


di Puskesmas Kecamatan Jatinegara. Metode kegiatan
dalam program ini menggunakan ceramah. Serta diikuti oleh
program KESET (Kita Sehat Imunitas Meningkat)
Untuk tempat enyuluhan akan kami lakukan di

● Merancang Kegiatan
➢ Tujuan
1. Tujuan Umum

Diharapkan sasaran dapat lebih peduli terhadap


Imunitas tubuh.

2. Tujuan Khusus
 Klien dan keluarga mampu menyebutkan kembali
pengertian dari imunitas tubuh
 Klien dan keluarga mampu menyebutkan cara
meningkatkan imunitas tubuh
 Klien dan keluarga mampu menyebutkan penyebab
imunitas menurun
 Klien dan keluarga mampu menyebutkan cara menjaga
imunitas tubuh
 Klien dan keluarga mampu menyebutkan gejala yang
dialami ketika imunitas tubuh menurun
 Klien dan keluarga mampu menyebutkan gaya hidup
sehat
 Klien dan keluarga mampu menyebutkan penyakit
yang muncul ketika imunitas menurun

➢ Strategi
1. Dilakukannya advokasi kepada tenaga
kesehatan lain tentang program KESET (Kita
Sehat Imunitas Meningkat) dibantu oleh
pembimbing lahan praktek (CI).
2. Memberikan penyuluhan kepada sasaran
terkait menjaga pentingnya Imunitas tubuh.

➢ Uraian Kegiatan
1. Kegiatan Pertama: Kegiatan ini dilakukan
dengan advokasi kepada tenaga kesehatan lain
tentang program KESET (Kita Sehat
Imunitas Meningkat) untuk kesediaannya
agar dapat dilaksanakan program tersebut.

2. Kegiatan Kedua: Pemberian edukasi dan


penyuluhan kesehatan terkait. imunitas tubuh,
cara meningkatkan imunitas tubuh, penyebab
imunitas menurun, cara menjaga imunitas
tubuh, gejala yang dialami ketika imunitas
tubuh menurun, gaya hidup sehat, dan penyakit
yang muncul ketika imun menurun.

➢ Kebutuhan Sumber Daya


Media dan Alat
● Poster
● Leaflet
Alat yang dibutuhkan :
● Microfon
● Speaker
➢ Waktu Pelaksanaan
● Kamis, 11 Mei 2023

 Penentuan Penanggung Jawab

Rekapitulasi Kebutuhan ● Manusia


Sumber Daya ● Alat
1. Microfon
2. Speaker
● Tempat

Pendahuluan
1. Mengucapkan salam

2. Memperkenalkan diri

3. Menjelaskan tujuan umum


4. Kontrak waktu

Penyampaian materi
1. Pengertian dari imunitas tubuh
2. Cara meningkatkan imunitas tubuh
3. Penyebab imunitas menurun
4. Cara menjaga imunitas tubuh
5. Gejala yang dialami ketika imunitas tubuh menurun
6. Gaya hidup sehat
7. Penyakit yang muncul ketika imunitas menurun

Penutup

a. Menyimpulkan hasil penyuluhan

b. Mengakhiri dengan salam

Kegiatan - Memberikan penyuluhan terkait Imunitas tubuh


- Pembentukan KESET (Kita Sehat Imunitas Meningkat)
- Pemberian vitamin C untuk meningkatkan Imunitas tubuh
Merekapitulasi Kami bekerja sama dengan tenaga kesehatan lain yang ada di

Organisasi yang akan Puskesmas Kecamatan Jatinegara yang serta peran promotor

Melakukan kesehatan untuk membantu pengarahan dan pemantauan dalam


program ini.
SATUAN ACARA PENYULUHAN

A. Pengantar
Bidang Studi : Promosi Kesehatan
Topik : Imunitas Tubuh
Subtopik : Menjelaskan tentang Cara Meningkatkan Imunitas Tubuh
di Era New Normal
Sasaran : Warga Puskesmas
Hari / Tanggal : 11 Mei 2023
Pukul : 10.00 – 10.30 WIB
Tempat : Puskesmas Kecamatan Jatinegara

B. Latar Belakang
New normal merupakan babak baru dari pandemi COVID-19 yang telah
diterapkan di berbagai negara di belahan dunia, termasuk Indonesia. New normal
merupakan skenario untuk mempercepat penanganan COVID-19 dalam aspek
kesehatan sekaligus menyelamatkan kondisi sosial-ekonomi. New normal berarti
masyarakat melakukan kegiatan sehari-hari tetap dengan mengikuti anjuran
protokol kesehatan seperti memakai masker, physical distancing, menghindari
kerumunan, dan menerapkan PHBS.
Kebijakan new normal di era pandemi Covid-19 yaitu memulai tatanan
kehidupan baru untuk berdampingan dengan Covid-19, dapat dilihat pada aktivitas-
aktivitas mulai tidak dibatasi tetapi tetap dengan menjalankan protokol kesehatan
5M yaitu menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak,
menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas (Muhyiddin, 2020). Walaupun
sudah menjalankan protokol 5M tersebut, masyarakat tetap harus menjaga
kesehatan mereka atau dengan memperkuat sistem imun tubuh. Hal tersebut perlu
dilakukan mengingat penyebaran virus lebih rentan pada orang yang sedang sakit
atau sistem imun yang sedang turun (Amalia et al , 2020). Tetapi konsumsi buah-
buahan di Indonesia masih cukup rendah, bahkan masih belum memenuhi
Pedoman Gizi Seimbang. Buah-buahan merupakan bahan pangan yang sangat
penting untuk di konsumsi di era pandemi saat ini karena berbagai manfaatnya.
Dengan adanya kondisi new normal, maka masyarakat sudah dapat
beraktifitas kembali. Namun demikian terbatasnya informasi khususnya dalam
menjaga dan meningkatkan imunitas tubuh, maka diperlukan sosialisasi pada
masyarakat desa akan pentingnya imunitas tubuh. Pola hidup sehat yang harus
dikembangkan di masa new normal, tidak hanya berupa sekedar berperilaku sehat.
Namun demikian dikarenakan yang dihadapi masyarakat adalah virus corona yang
hingga saat ini belum ditemukan obat ataupun vaksin yang sudah terbukti efektif
ataupun sudah diterapkan di masyarakat secara umum, maka imunitas tubuh
menjadi hal yang penting. Imunitas tersebut salah satunya adalah dengan pola
makan yang baik dan sehat untuk menjaga kebugaran tubuh sehingga dapat
meningkatkan imunitas tubuh.

C. Tujuan
A. Tujuan Intruksional Umum
Setelah mengikuti kegiatan penyuluhan, keluarga diharapkan dapat mengetahui dan
memahami tentang imunitas tubuh, cara meningkatkan imunitas tubuh, penyebab
imunitas menurun, cara menjaga imunitas tubuh, gejala yang dialami ketika
imunitas tubuh menurun, gaya hidup sehat, dan penyakit yang muncul ketika imun
menurun.

B. Tujuan Intruksional Khusus


Setelah dilakukan penyuluhan 1 x 30 menit, sasaran mampu:
a. Klien dan keluarga mampu menyebutkan kembali pengertian dari
imunitas tubuh
b. Klien dan keluarga mampu menyebutkan cara meningkatkan imunitas
tubuh
c. Klien dan keluarga mampu menyebutkan penyebab imunitas menurun
d. Klien dan keluarga mampu menyebutkan cara menjaga imunitas tubuh
e. Klien dan keluarga mampu menyebutkan gejala yang dialami ketika
imunitas tubuh menurun
f. Klien dan keluarga mampu menyebutkan gaya hidup sehat
g. Klien dan keluarga mampu menyebutkan penyakit yang muncul ketika
imunitas menurun
D. Materi
1. Pengertian dari imunitas tubuh
2. Cara meningkatkan imunitas tubuh
3. Penyebab imunitas menurun
4. Cara menjaga imunitas tubuh
5. Gejala yang dialami ketika imunitas tubuh menurun
6. Gaya hidup sehat
7. Penyakit yang muncul ketika imunitas menurun

E. Metode
Metode yang digunakan dalam penyuluhan Cara Meningkatkan Imunitas Tubuh di Era
New Normal adalah:
1. Ceramah
2. Kuis tanya jawab

F. Alat/Media
A. Alat : Infocus, kabel HDMI, Terminal dan Laptop.
B. Media : Poster, Leaflet, Slide/Power Point

G. Sasaran
Keluarga dengan anak remaja dan lansia supaya dapat meningkatkan imunitas tubuh di
era new normal.

H. Waktu
Hari, Tanggal : Kamis, 11 Mei 2023
Jam : 10.00 – 10.30 WIB

I. Rencana Kegiatan
No. Kegiatan Penyuluhan Kegiatan Peserta Media dan Waktu
Metode
1. Pembukaan a. Menjawab salam Ceramah 5 Menit
a. Membuka dengan b. Mendengarkan
mengucapkan salam c. Memperhatikan
b. Memperkenalkan diri d. Memperhatikan
c. Menjelaskan tujuan
dari kegiatan
penyuluhan
d. Menjelaskan kontrak
waktu
2. Pelaksanaan a. Memperhatikan ramah dan 10 menit
a. Sasaran menyimak b. Bertanya Poster
materi dari c. Menjawab
penyuluhan pertanyaan yang
b. Sasaran dapat diajukan
bertanya mengenai
materi yang belum
dipahami
c. Sasaran dapat
menyimpulkan materi
yang telah diberikan
3. Penutup Mengajukan Poster dan 5 Menit
a. Memberikan pertanyaan tanya jawab
kesempatan bertanya Menjawab pertanyaan
kepada peserta. Menjawab salam
b. Menanyakan kepada
peserta tentang
materi yang telah
diberikan.
c. Mengucapkan salam
dan penutup.
J. Tempat
Penyuluhan dilaksanakan di Puskesmas Jatinegara dengan setting tempat:

Layar Infocus

Operator Penyaji

Sasaran

Dokumentasi

K. Kriteria Evaluasi
1) Evaluasi Struktur
 Tempat dan alat tersedia sesuai perencanaan
 Peran dan tugas Penyuluh sesuai dengan perencanaan
 Laporan telah dikoordinasi sesuai rencana
 80% peserta menghadiri penyuluhan

2) Evaluasi Proses
 Peserta berperan aktif selama kegiatan berlangsung
 Minimal 80% dari sasaran yang hadir mengikuti acara penyuluhan sampai
selesai
 Waktu yang direncanakan sesuai dengan pelaksanaan
 70% peserta aktif dalam kegiatan penyuluhan

3) Evaluasi Hasil
 Mampu menjawab pertanyaan dan mengulang kembali pengertian imunitas
tubuh
 Keluarga dan pasien mengetahui tentang cara meningkatkan imunitas tubuh
 Keluarga dan pasien mengetahui tentang imunitas tubuh, cara meningkatkan
imunitas tubuh, penyebab imunitas menurun, cara menjaga imunitas tubuh,
gejala yang dialami ketika imunitas tubuh menurun, gaya hidup sehat, dan
penyakit yang muncul ketika imun menurun
L. Lampiran Materi
1. Imunitas Tubuh
Sistem imunitas tubuh merupakan cara alami pertahanan tubuh dalam
menjauhi segala macam infeksi. Sistem imunitas juga menyerang berbagai macam
bakteri dan menjaga tubuh tetap sehat. Sistem imun adalah jaringan kompleks yang
terdiri dari organ, sel, dan protein, yang bertugas melindungi tubuh dari infeksi dan
sel abnormal dari tubuh itu sendiri.
Sistem imunitas atau sistem kekebalan merupakan sistem pertahanan tubuh
manusia sebagai pelindung terhadap infeksi dari serangan organisme (parasit,
protozoa, bakteri dan virus) ataupun dari makromolekul asing (Dimyati &
Mudjiono, 2012). Sistem imunitas merupakan kumpulankumpulan mekanisme
dalam suatu mahluk hidup yang akan melindunginya dari suatu infeksi dengan cara
mengidentifikasi dan membunuh substansi patogen. Sistem ini sendiri dapat
mendeteksi bahan patogen, mulai dari parasit sampai virus dan cacing hingga dapat
membedakannya dari sel dan jaringan normal. Proses mendeteksi ini adalah suatu
hal rumit dikarenakan bahan patogen yang mampu melakukan cara-cara baru untuk
menginfeksi tubuh individu dan dapat beradaptasi (Widiastuti, 2020).
Menurut Fox dalam Hidayat & Syahputa (2020) sistem imun adalah semua
proses dan struktur yang menyediakan pertahanan tubuh seseorang untuk melawan
suatu penyakit, sistem imun ini dapat dibagi jadi dua kategori, yaitu; sistem imun
bawaan atau innate yang bersifat non-spesifik dan sistem imun adaptif yang
bersifat spesifik.

2. Cara meningkatkan imunitas tubuh


a. Konsumsi karbohidrat
Dalam makan makanan bergizi seimbang, karbohidrat menjadi salah satu
asupan penting bagi tubuh. Sebab, karbohidrat berfungsi sebagai sumber energi
yang dibutuhkan tubuh dalam beraktivitas sehari-hari. Misalnya: nasi, jagung,
kentang, sagu dan umbi-umbian.
b. Konsumsi protein
Protein berperan penting dalam mengatur metabolisme tubuh agar berjalan
dengan baik. Sehingga sistem kekebalan tubuh pun menjadi lebih optimal. Sumber
protein yang baik adalah hewani ataupun nabati, seperti: kacang-kacangan, daging,
telur, ayam, ikan dan lainnya juga tidak kalah penting.
c. Minum 8 gelas air putih
Sebagian besar tubuh kita mengandung air, sehingga kekurangan cairan
akan menyebabkan masalah kesehatan. Minum 8 gelas air per hari agar kebutuhan
cairan tubuh dapat terpenuhi.
d. Konsumsi sayur dan buah
Sayur dan buah banyak mengandung vitamin yang sangat baik untuk tubuh,
sehingga sangat dianjurkan untuk selalu mengkonsumsi.
e. Rutin berolahraga
Rutin berolahraga dapat meningkatkan imunitas tubuh. Tidak perlu
berolahraga yang berat, melainkan olahraga ringan juga sangat penting untuk
tubuh.

3. Penyebab imunitas menurun


a. Bakteri
b. Virus
c. Parasit
d. Kurang tidur
e. Stress
f. Mengkonsumsi makanan yang tidak sehat

4. Cara menjaga imunitas tubuh


a. Penuhi kebutuhan nutrisi
b. Istirahat cukup
c. Perilaku hidup bersih dan sehat
d. Olahraga yang teratur
e. Makan sayuran dan buah
f. Konsumsi suplemen vitamin

5. Gejala yang dialami ketika imunitas menurun


a. Mengantuk secara berlebihan
b. Kurang fokus dan sulit berkonsentrasi
c. Merasa tidak enak badan
d. Stress
e. Berat badan naik turun secara drastis
f. Mengalami penyakit-penyakit tertentu
g. Memiliki masalah pencernaan

6. Gaya hidup sehat


a. Menggunakan masker dan face shield
b. Membawa hand sanitizer/desinfektan
c. Selalu mandi setelah pergi beraktivitas
d. Jauhi kontak fisik
e. Hindari menyentuh muka ketika tangan menyentuh lokasi yang rawan
kontak penyebaran
f. Membawa bekal makan sendiri selama beraktivitas
g. Hindari kerumunan
h. Menjaga jarak 1,5-2 meter
i. Banyak minum air putih

7. Penyakit yang muncul ketika imunitas menurun


a. Pilek, virus yang menyerang hidung dan tenggorokan
b. Flu, virus influenza yang menyerang saluran pernapasan, mudah menular ke
orang lain
c. Demam, temperatur tubuh di atas batas normal (36-37°C)
d. Radang tenggorokan, tenggorokan terasa sakit dan susah untuk menelan
makanan
MEDIA PENYULUHAN

1. Poster
2. Leaflet
DAFTAR PUSTAKA

Achmad, R. (2020). Tingkatkan Daya Tahan Tubuh di Era New Normal. Diakses 06 Mei
2023.
Dimyati, Mudjiono. (2012). Pengertian Sistem Imunitas atau Sistem Kekebalan. Diakses 07
Mei 2023.
Hidayat, Syahputa. (2020). Pengertian Sistem Imunitas atau Sistem Kekebalan. Diakses 07
Mei 2023.
Unknown. (2022). Cara Menjaga Imunitas Tubuh Agar Tetap Kuat dan Sehat. Diakses 06
Mei 2023.
Widiastuti. (2020). Cara-cara Baru untuk Menginfeksi Tubuh Individu dan Dapat
Beradaptasi. Diakses 07 Mei 2023.

Anda mungkin juga menyukai