Anda di halaman 1dari 3

Masalah keperawatan yang mungkin timbul pada ibu hamil trimester I:

1. Nausea
Perasaan tidak nyaman pada bagian belakang tenggorokan atau lambung yang dapat
mengakibatkan mual dan muntah dirasakan oleh ibu hamil trimester 1. Hal ini
dikarenakan perubahan hormone yang terjadi selama kehamilan. Peningkatan kadar HCG
yang tinggi pada ibu hamil trimester 1 menimbulkan mual dan muntah.
2. Defisit nutrisi
Pada ibu hamil trimester 1 biasanya ditemukan gejala mual dan muntah yang
mengakibatkan ibu hamil enggan untuk makan. Hal ini dapat berdampak pada kurangnya
asupan makanan pada ibu hamil trimester 1 sehingga dapat menimbulkan masalah
keperawatan deficit nutrisi.
3. Konstipasi
Pada ibu hamil trimester 1 terjadi peningkatan progesterone yang memicu relaksasi pada
otot polos sehingga peristaltic pada usus menurun, dan mengakibatkan ibu hamil
mengalami konstipasi. Selain itu kurangnya konsumsi serat juga dapat menjadi salah satu
faktor konstipasi pada ibu hamil.
4. Intoleransi aktivitas
Pada ibu hamil trimester 1 akan ditemui gejala merasa lemah dan mudah lelah. Hal ini
dikarenakan ketidakcukupan energy untuk melakukan aktivitas sehari –hari.
5. Gangguan pola tidur
Salah satu kondisi klinis yang mengakibatkan gangguan kualitas dan kuantitas tidur
adalah kehamilan. Pada ibu hamil trimester 1 akan mengeluh sulit tidur, hal ini bisa
terjadi karena kecemasan ibu pada janin yang dikandung, adaptasi ibu karena kehamilan
dan sebagainya.
6. Gangguan rasa nyaman
Pada ibu hamil trimester 1 mengalami gangguan adaptasi kehamilan salah satunya ibu
akan merasakan rasa yang tidak nyaman akibat perubahan hormone yang mempengaruhi
fisik dan psikologis ibu.
7. Ansietas
Ansietas akan dirasakan oleh ibu hamil trimester 1 karena merupakan fase awal dalam
kehamilan sehingga masih rentan jika terjadi cedera atau keletihan yang dapat berdampak
pada keguguran. Sehingga ibu hamil akan merasakan ansietas pada trimester 1
kehamilan.
8. Resiko cedera pada Ibu
Ibu hamil pada trimester 1 beresiko mengalami cedera selama masa kehamilan.
Perubahan secara hormonal yang membuat tubuh ibu lebih lemah dan cepat lelah
membuat ibu hamil trimester 1 beresiko mengalami bahaya selama proses kehamilan.
9. Defisit pengetahuan tentang kehamilan dan persalinan
Ibu hamil trimester 1 merupakan fase awal kehamilan, kurangnya informasi terkait
kehamilan dan persalinan akan dialami oleh ibu hamil pada trimester 1. Sehingga
masalah keperawatan deficit pengetahuan tentang kehamilan dan persalinan ditemukan
pada kehamilan trimester 1
10. Gangguan citra tubuh
Gangguan citra tubuh dialami oleh ibu hamil trimester 1. Perubahan hormon yang terjadi
dapat berdampak pada perubahan fisik ibu hamil seperti lebih terlihat kusam, berjerawat,
berat badan bertambah yang akan memicu perubahan persepsi tentang penampilan fisik
(SDKI, 2018)

Daftar Pustaka:
Tim Pokja SDKI DPP PPNI. (2018). Standar diagnosis Keperawatan Indonesia. Jakarta: Dewan
Pengurus Pusat PPNI.

1. Ketidakseimbangan nutrisi : kurang dari kebutuhan tubuh


Pada ibu hamil trimester 1 biasanya ditemukan gejala mual dan muntah yang
mengakibatkan ibu hamil enggan untuk makan. Hal ini dapat berdampak pada kurangnya
asupan makanan pada ibu hamil trimester 1 sehingga dapat menimbulkan masalah
keperawatan ketidakseimbangan nutrisi.
2. Konstipasi
Pada ibu hamil trimester 1 terjadi peningkatan progesterone yang memicu relaksasi pada
otot polos sehingga peristaltic pada usus menurun, dan mengakibatkan ibu hamil
mengalami konstipasi. Selain itu kurangnya konsumsi serat juga dapat menjadi salah satu
faktor konstipasi pada ibu hamil.
3. Gangguan pola tidur
Salah satu kondisi klinis yang mengakibatkan gangguan kualitas dan kuantitas tidur
adalah kehamilan. Pada ibu hamil trimester 1 akan mengeluh sulit tidur, hal ini bisa
terjadi karena kecemasan ibu pada janin yang dikandung, adaptasi ibu karena kehamilan
dan sebagainya.
4. Gangguan citra tubuh
Gangguan citra tubuh dialami oleh ibu hamil trimester 1. Perubahan hormon yang terjadi
dapat berdampak pada perubahan fisik ibu hamil seperti lebih terlihat kusam, berjerawat,
berat badan bertambah yang akan memicu perubahan persepsi tentang penampilan fisik
5. Ansietas
Ansietas akan dirasakan oleh ibu hamil trimester 1 karena merupakan fase awal dalam
kehamilan sehingga masih rentan jika terjadi cedera atau keletihan yang dapat berdampak
pada keguguran. Sehingga ibu hamil akan merasakan ansietas pada trimester 1
kehamilan.
6. Mual
Perasaan tidak nyaman pada bagian belakang tenggorokan atau lambung yang dapat
mengakibatkan mual dirasakan oleh ibu hamil trimester 1. Hal ini dikarenakan perubahan
hormone yang terjadi selama kehamilan. Peningkatan kadar HCG yang tinggi pada ibu
hamil trimester 1 menimbulkan mual.
7. Hambatan rasa nyaman
Pada ibu hamil trimester 1 mengalami gangguan adaptasi kehamilan salah satunya ibu
akan merasakan rasa yang tidak nyaman akibat perubahan hormone yang mempengaruhi
fisik dan psikologis ibu.

8. Keletihan
Kehamilan merupakan kondisi klinis terkait dalam masalah keperawatan keletihan.
Ketidakmampuan ibu hamil trimester 1 dalam mempertahankan aktivitas fisik pada
tingkat yang biasanya menjadi alasan masalah keperawatan keletihan sesuai pada ibu
hamil trimester 1. Adaptasi dalam proses kehamilan serta perubahan hormone
mempengaruhi kondisi fisik ibu hamil.
9. Disfungsi seksual
Pada ibu hamil trimester 1 selain perubahan hormone, masalah keperawatan yang dapat
terjadi adalah disfungsi seksual. Hal ini dikarenakan pada trimester awal beberapa ibu
hamil memiliki kondisi kehamilan yang lemah, yang membuat perubahan pada aktivitas
seksual demi menjaga kesehatan janin dan ibu.
10. Ketidakefektifan proses kehamilan dan melahirkan
Ketidakmampuan untuk mempersiapkan atau mempertahankan kehamilan yang sehat,
salah satunya manajemen gejala kehamilan yang tidak adekuat hal ini dapat dikarenakan
kurang pengetahuan terhadap proses kehamilan serta nutrisi ibu yang tidak adekuat.
Karena pada kehamilan trimester awal rentan janin mengalami keguguran.
Daftar Pustaka:
Herdman, T.H. (2018). NANDA International Nursing Diagnoses: definitions and classification
2018-2020. Jakarta: EGC.

Anda mungkin juga menyukai