Anda di halaman 1dari 5

BANK REPUBLIK INDONESIA (BRI)

A. Profil Bank BRI

PT Bank Rakyat Indonesia (PERSERO) Tbk. (“BRI” , “Bank” , “Perseroan)


merupakan bank komersial tertua di Indonesia, berdiri sejak 16 Desember 1895 di
Purwokerto, Jawa Tengah. Sebagai bank tertua, BRI tetap konsisten dalam memberikan
pelayanan kepada segmen usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dan komitmen ini
terus berlanjut pada saat BRI menjadi perusahaan publik pada tahun 2003 hingga
sekarang. Pemerintah Republik Indonesia merupakan pemilik mayoritas saham BRI,
yaitu sebesar 56,75% dan sisanya sebesar 43,25% dimiliki oleh pemegang saham publik.
Dengan dukungan pengalaman dan kemampuan yang matang di dalam memberikan
pelayanan perbankan terutama pada segmen UMKM, BRI selama 7 tahun berturut-turut
mampu mempertahankan prestasinya sebagai bank dengan laba terbesar dan berhasil
menduduki peringkat kedua dalam hal asset diantara industry perbankan Indonesia

B. Visi dan Misi Bank BRI


1. Visi
Menjadi Bank Komersil terkemuka yang selalu mengutamakan kepuasan nasabah.
2. Misi
-  Melakukan kegiatan perbankan yang tertarik dengan mengutamakan
pelayanan kepada usaha mikro, kecil dan menengah untuk menunjang
perkembangan ekonomi masyarakat.
- Memberikan pelayanan prima kepada nasabah melalui jaringan kerja yang
tersebar luas dan didukung oleh sumber daya manusia yang professional
dengan melaksanakan praktek good corporate governance.
- Memberikan keuntungan dan manfaat yang optimal kepada pihak-pihak yang
berkepentingan.

C. Budaya Perusahaan

Bank BRI memiliki BRI One Culture sebagai budaya perusahaan. BRI One


Culture merupakan pedoman dalam melaksanakan dan membangun budaya perusahaan
yang kuat untuk mencapai visi kami di tahun 2025, yakni menjadi “The Most Valuable
Banking Group in Southeast Asia & Champion of Financial Inclusion. Di dalam BRI
One Culture, terkandung tiga elemen utama yaitu AKHLAK sebagai core
values BUMN, BRILiaN Belief sebagai prinsip Insan BRILiaN dalam bertindak dan
berperilaku, serta BRILiaN Ways sebagai perilaku utama Insan BRILiaN demi
mencapai kinerja terbaik.

D. Penerapan Nilai-Nilai BerAKHLAK dari Bank BRI


1. Berorientasi Pelayanan
a. Bank BRI senantiasa mengutamakan kepuasan pelanggan dengan melakukan
berbagai pengembangan berbagai macam produk seiring berjalannya waktu
b. Bermula dari focus pada segmen UMKM menjadikan BRI menjalin hubungan
yang baik dengan masyarakat
c. BRI berupaya merambah layanan perbankan kepada pengusaha kecil dengan
berada di dalam pasar-pasar tradisional melalui Teras BRI
2. Akuntabel
a. BRI dalam melakukan tugasnya bersikap jujur dan bertanggungjawab dengan
dibentuknya pihak independen yang mempunyai beberapa syarat salah satunya
tidak menerima kompensasi dari Perseroan dan anak Perseroan, atau
afiliasinya, kecuali upah, gaji, dan fasilitas lainnya yang diterima berkaitan
dengan tugas tugas yang dilaksanakan sebagai anggota Komite Pengawasan
Manajemen Risiko.
b. BRI memiliki jiwa integritas tinggi dalam meningkatkan UMKM

3. Kompeten
a. Kompeten merupakan salah nilai utama dalam budaya kerja BRI. Visi dan
misi Bank BRI mendorong upaya pencapaian idealisme dengan mengingatkan
manajemen serta karyawan bahwa mereka bekerja sama demi tujuan-tujuan
yang sama, yang akan menjadi sumbangan dalam keberhasilan jangka panjang
Perusahaan.
b. Salah satu wujud komitmen perusahaan untuk meningkatkan kompetensi SDM
yang dimiliki, Bank BRI mendirikan BRI Corporate University untuk
menyelenggarakan pendidikan yang berkualitas.
4. Harmonis
a. BRI secara aktif melaksanakan kewajiban perusahaan yaitu Corporate Social
Responsibility (CSR) dalam menjaga keseimbangan dan kesinambungan
kinerja dengan lingkungan sekitar dan kesejahteraan masyarakat.
b. Pada tahun 2022, BRI berhasil mendapatkan tiga penghargaan dari Top CSR
Awards 2022.
c. Selama tahun 2021, lebih dari 2000 program dijalankan dalam program BRI
Peduli dan telah mendukung pencapaian SDGs dengan beberapa program
utama seperti BRI Peduli Desa BRIlian, BRI Peduli Creation Scholarship, BRI
Peduli Bersih-Bersih Kali dan Women Empowerment.
5. Loyal
a. BRI secara aktif melaksanakan kewajiban perusahaan terhadap Negara
Kesatuan Republik Indonesia yaitu Corporate Social Responsibility (CSR)
dalam menjaga keseimbangan dan kesinambungan kinerja dengan lingkungan
sekitar dan kesejahteraan masyarakat.
b. Pada tahun 2022, BRI berhasil mendapatkan tiga penghargaan dari Top CSR
Awards 2022.
c. Selama tahun 2021, lebih dari 2000 program dijalankan dalam program BRI
Peduli dan telah mendukung pencapaian SDGs dengan beberapa program
utama seperti BRI Peduli Desa BRIlian, BRI Peduli Creation Scholarship, BRI
Peduli Bersih-Bersih Kali dan Women Empowerment.
6. Adaptif
Bank BRI selalu meluncurkan inovasi dan revolusi baru untuk meningkatkan
kualitas layanan dan kepuasan masyarakat. Setidaknya ada 6 inovasi dan revolusi
yang dilakukan oleh bank BRI, diantaranya, Peluncuran Brisat (BRI Satelit), Agen
BRILink, E-Buzz BRI, Teras BRI Keliling, Teras BRI Kapal, E-Buzz Pendidikan.
Hal ini menunjukan bahwa Bank BRI selalu berkomitmen untuk memberikan
pelayanan yang terbaik untuk masyarakat dengan menghadirkan inovasi serta
revolusi yang mengikuti perkembangan zaman.
7. Kolaboratif
Komitmen untuk mendukung dan mengembangkan UMKM tanah air terus
ditunjukkan BRI, salah satunya adalah berkolaborasi dengan salah satu pelaku
industri kreatif lokal NeverTooLavish. BRI bereksplorasi secara kreatif dalam
memberikan sentuhan yang lebih segar pada produk dan layanan perbankan yang
sangat dekat dengan masyarakat. Kolaborasi ini diwujudkan dalam perubahan
desain kartu uang elektronik BRIZZI, Galeri ATM BRI, dan aktivasi program
BritAma FSTVL yang disesuaikan dengan selera dan minat urban millennials.
Bentuk kolaborasi ini menunjukkan bahwa BRI selalu berkomitmen untuk terus
memberikan pelayanan terbaik dan berusaha mewujudkan harapan serta kebutuhan
nasabah yang semakin dinamis dan terus berkembang di seluruh segmen usia dan
bisnis.

E. Pembelajaran/Lesson Learn yang Diperoleh

Rasanya tidak salah bahwa Bank BRI menjadi bank tertua di Indonesia, meskipun
telah berusia 127 pada tahun ini, bank BRI tak henti-hentinya memberikan pelayanan
yang terbaik serta terus berinovasi serta berevolusi menjadi lebih baik. Tidak puas diri
dengan menjadi salah satu bank dengan pengguna terbanyak di Indonesia, justru bank
BRI terus membenahi diri dan mencoba menjadi lebih baik lagi untuk masyarakat.
Referensi :

https://www.kompasiana.com/ikhwanulparis/5a55e6d8caf7db26134c3922/6-inovasi-ev?
page=4&page_images=1

https://bri.co.id/test/-/asset_publisher/G3x3P8wG7JRn/content/kolaborasi-industri-kreatif-
lokal-bri-nevertoolavish-tampil-keren-sasar-millennials

https://www.sahamok.net/profil-perusahaan/bank-bri/

https://bri.co.id/komite-pengawas-manajemen-risiko

https://digital.bri.co.id/article/customer-experience-fondasi-bank-bri-layani-kebutuhan-agnd

https://www.sahamok.net/profil-perusahaan/bank-bri/

https://bri.co.id/komite-pengawas-manajemen-risiko

https://bri.co.id/documents/20123/56789/CP_Bank_BRI_27Juni.pdf

https://bri.co.id/lcs/-/asset_publisher/G3x3P8wG7JRn/content/terus-berkomitmen-dalam-
penyaluran-csr-bri-raih-3-penghargaan-top-csr-awards-2022

https://ir.bankbsi.co.id/milestones.html

https://www.bankbsi.co.id/company-information/tentang-kami

Anda mungkin juga menyukai