Anda di halaman 1dari 51

LAPORAN KERJA PRAKTIK

PT. PLN (PERSERO) UNIT PELAKSANA PELAYANAN


PELANGGAN BALIKPAPAN

STUDI ANALISIS DROP TEGANGAN UNTUK MEMINIMALISIR


TERJADINYA RUGI - RUGI DAYA PADA SISTEM DISTRIBUSI
PENYULANG GRT.10 DI KECAMATAN TANAH GROGOT

DISUSUN OLEH:

MUHAMMAD JAHNUR
RAMADHAN ISTIQOMAH
NIM. 04191052

PEMBIMBING

Yun Tonce Kusuma Asad Amaluddin Haq,


Priyanto, S.T., M. T. S.I.Kom., M.H.
Dosen Prodi Teknik Elektro

PROGRAM STUDI TEKNIK ELEKTRO


JURUSAN TEKNOLOGI INDUSTRI DANPROSES
INSTITUT TEKNOLOGI KALIMANTAN
BALIKPAPAN
2023
L EMBAR PENGESAHAN

I.A PORAN KERJA PRAKTIK PT.


PLN (PERSERO UNIT
PELAKSANA PELAYANAN
PELANGGAN
BALIKPAPAN PERIODE
JANUARI-MARET 2023

DISUSUN OLEH
MUHAMMAD JAHNUR RAMADHAN ISTIQOMAH 04191052

TELAH DIPERIKSA DAN DISETUJUI OLEH

KOORDINATOR PROGRAM STUDI


TEKNIK ELEKTRO
DOSEN PEMBIMBING

KHARIS SUGIARTO, SST.,M.T. YUN TONCE KUSUMA PRIYANTO,


S.T., M.T.
NIP. 1199202022022031014
NIP. 198406162012121001
LEMBAR PENGESAHAN

LAPORAN KERJA PRAKTIK


BAGIAN JARINGAN DAN
KONSTRUKSI PT. PLN (PERSERO)
UNIT PELAKSANA PELAYANAN
PELANGGAN BALIKPAPAN
PERIODE JANUARI - MARET 2023

DISUSUN OLEH
MUHAMMAD JAHNUR RAMADHAN ISTIQOMAH04191052

TELAH DIPERIKSA DAN DISETUJUI OLEH

ASISTAN MANAGER JF ADM. TEKNIK


JARINGAN DAN KONSTRUKSI

PUTRA REZKYAN NASH, S.T. ASAD AMALUDDIN HAQ,


S.I.Kom., M.H.
KATA PENGANTAR

Puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas berkat dan anugerah-Nya sehingga
saya dapat menyelesaikan laporan kerja praktik yang berjudul :
“STUDI ANALISIS DROP TEGANGAN UNTUK MENCEGAH TERJADINYA
RUGI - RUGI DAYA PADA SISTEM DISTRIBUSI PENYULANG GRT.10”
Laporan kerja praktik ini merupakan salah satu syarat yang harus ditempuh untuk
menyelesaikan Program Sarjana di Program Studi Teknik Elektro, Jurusan
Teknologi Industri dan Proses, Institut Teknologi Kalimantan (ITK) Balikpapan.
Untuk itu saya mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada :
1. Tuhan yang Maha Esa, atas berkat dan rahmat-Nya yang selalu melimpah.

2. Kedua orang tua atas doa dan dukungannya yang tiada henti.

3. Bapak Andhi Idhil Ismail, S.T., M.Sc., Ph.D. selaku Ketua Jurusan Teknologi
Industri dan Proses ITK.
4. Bapak Kharis Sugiarto, SS.T., M.T. selaku Koordinator Program Studi Teknik
Elektro Jurusan Teknologi Industri dan Proses ITK.
5. Bapak Yun Tonce Kusuma Priyanto, S.T., M.T. selaku Dosen Pembimbing.
6. Bapak Eko Hadi Priyadi selaku Manager Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan di
PT. PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Pelanggan Balikpapan
7. Bapak Putra Rezkyan Nash, S.T. selaku Asistan Manager Jaringan dan
Konstruksi Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Balikpapan yang telah bersedia
menerima penulis untuk melakukan kerja praktik.
8. Bapak Asad Amaluddin Haq, S.I.Kom., M.H. selaku JF Adminstrasi Tenik di
PT. PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Pelanggan Balikpapan.
9. Seluruh Karyawan operator, pemeliharaan, security, dan cleaning service PT.
PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Balikpapan.

v
10. Rekan-rekan Teknik Elektro angkatan 2019 yang selalu ada dalam
susah maupun senang.
11. Keluarga besar Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro ITK.

12. Serta semua pihak yang terlibat dalam penyusunan laporan kerja praktik ini.

Kami menyadari bahwa penyusunan laporan kerja praktik ini masih jauh dari
sempurna, karena itu kami mengharapkan segala kritik dan saran yang
membangun.Semoga kerja praktik ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Atas
perhatiannya sayaucapkan terimakasih.

Balikpapan, 09 Maret 2023

Penulis

vi
STUDI ANALISIS DROP TEGANGAN UNTUK MENCEGAH
TERJADINYA RUGI – RUGI DAYA PADA SISTEM DISTRIBUSI
PENYULANG GRT.10

Nama Mahasiswa : Muhammad Jahnur Ramadhan


Istiqomah NIM 04191052
Nama Mitra KP : PT. PLN (PERSERO) UP3 BALIKPAPAN
Dosen Pembimbing : Yun Tonce Kusuma Priyanto, S.T., M.
T. Pembimbing Lapangan : Asad Amaluddin Haq,
S.I.Kom., M.H.

INTISARI

Sistem distribusi listrik merupakan bagian yang sangat penting dalam penyediaan
pasokan listrik ke pelanggan. Namun, salah satu masalah utama dalam sistem distribusi listrik
adalah rugi-rugi daya, yang dapat mengakibatkan efisiensi sistem yang rendah dan biaya yang
lebih tinggi. Salah satu faktor penyebab rugi-rugi daya adalah drop tegangan pada jaringan
listrik. Studi ini bertujuan untuk menganalisis dan mengidentifikasi faktor-faktor penyebab
drop tegangan pada sistem distribusi penyulang GRT.10 Kecamatan Tanah Grogot, serta
mengusulkan strategi untuk meminimalkan terjadinya rugi-rugi daya. Metode yang digunakan
dalam studi ini adalah pemodelan dan simulasi menggunakan perangkat lunak ETAP. Hasil
studi menunjukkan bahwa faktor-faktor seperti resistansi kabel, impedansi transformator, dan
kapasitansi beban berpengaruh signifikan pada drop tegangan dan rugi-rugi daya pada sistem
distribusi penyulang GRT.10. Berdasarkan hasil analisis menggunakan metode pemasangan
kabel dengan ukuran yang lebih besar yang dapat diterapkan untuk meminimalkan rugi-rugi
daya. Setelah dilakukan percobaan. Hasil yang didapatkan dari penerapan metode ini efektif
dan dapat mengurangi drop tegangan sebesar 7% pada sistem distribusi penyulang GRT.10
Kecamatan Tanah Grogot.

Kata kunci : Drop Tegangan, Rugi-rugi Daya, ETAP,Sistem Distribusi Tenaga


Listrik,Resistansi Kabel

vii
DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN...........................................................................................i
LEMBAR PENGESAHAN.........................................................................................iii
KATA PENGANTAR..................................................................................................v
INTISARI...................................................................................................................vii
DAFTAR ISI................................................................................................................ix
DAFTAR GAMBAR.................................................................................................xiv
DAFTAR TABEL.....................................................................................................xvii
BAB I PENDAHULUAN.........................................................................................1
1.1 Latar Belakang...............................................................................................1
1.2 Tujuan Umum................................................................................................1
1.3 Tujuan Khusus...............................................................................................2
1.4 Manfaat Kerja Praktik....................................................................................2
1.4.1 Untuk Mahasiswa Kerja Praktik.......................................................2
1.4.2 Untuk Institut Teknologi Kalimantan...............................................3
1.4.3 Untuk PT. PLN (Persero) UP3 Balikpapan......................................3
BAB II GAMBARAN UMUM PT. PLN (PERSERO) UP3 BALIKPAPAN............6
2.1 Sejarah PT. PLN (Persero) UP3 Balikpapan.................................................6
2.2 Profil Perusahaan...........................................................................................7
2.3 Logo Perusahaan............................................................................................8
2.4 Visi Misi Perusahaan.....................................................................................9
2.5 Struktur Organisasi........................................................................................9
2.6 Lokasi Perusahaan........................................................................................10
BAB III DESKRIPSI BAGIAN DAN KEGIATAN KERJA PRAKTIK..................12
3.1 Deskripsi Bagian..........................................................................................12
3.1.1 Bagian Pelayanan Pelanggan..........................................................12
3.1.2 Bagian Teknik................................................................................12
3.1.3 Bagian K3L dan Keamanan............................................................12
3.1.4 Bagian Transaksi Energi.................................................................12
3.2 Kegiatan Kerja Praktik.................................................................................13
3.2.1 Kegiatan Minggu Pertama..............................................................13

x
3.2.2 Kegiatan Minggu Kedua...................................................................13
3.2.3 Kegiatan Minggu Ketiga...................................................................14
3.2.4 Kegiatan Minggu Keempat...............................................................14
3.2.5 Kegiatan Minggu Kelima..................................................................14
3.2.6 Kegiatan Minggu Keenam.................................................................15
BAB IV TUGAS KHUSUS.......................................................................................16
4.1 Pendahuluan..................................................................................................16
4.1.1 Latar Belakang.................................................................................16
4.1.2 Rumusan Masalah............................................................................16
4.1.3 Tujuan Khusus..................................................................................17
4.1.4 Manfaat Tugas Khusus....................................................................17
4.2 Tinjauan Pustaka...........................................................................................18
4.2.1 Sistem Distribusi Tenaga Listrik.......................................................18
4.2.2 Drop Tegangan..................................................................................22
4.2.3 Rugi-rugi Daya..................................................................................25
4.3 Metodologi....................................................................................................28
4.3.1 Studi Literatur...................................................................................28
4.3.2 Observasi...........................................................................................29
4.3.3 Pengambilan data..............................................................................29
4.3.4 Analisis..............................................................................................30
4.3.5 Penyusunan Laporan.........................................................................30
4.4 Hasil dan Pembahasan..................................................................................30
4.4.1 Hasil Observasi.................................................................................30
4.4.2 Drop Tegangan dan Rugi-rugi daya..................................................31
4.4.3 Hasil Analisa.....................................................................................39
4.5 Kesimpulan dan Saran..................................................................................40
4.5.1 Kesimpulan.......................................................................................40
4.5.2 Saran..................................................................................................40

xi
DAFTAR PUSTAKA.......................................................................................................
LAMPIRAN .....................................................................................................................
Lampiran 1 Logsheet Mingguan.......................................................................................
Lampiran 2 Lembar Kehadiran ........................................................................................
Lampiran 3 Foto Kegiatan Kerja Praktik .........................................................................
Lampiran 4 Lembar Konsultasi Bimbingan Kerja Praktik...............................................
Lampiran 5 Form Penilaian Pembimbing Lapangan........................................................
Lampiran 6 Poster Kerja Praktik...................................................................................................

x
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Sejarah PT. PLN (Persero) UP3 Balikpapan....................................


Gambar 2.2 Logo PT. PLN (Pesero).....................................................................
Gambar 2.3 Struktur Organisasi UP3 Balikpapan................................................
Gambar 2.4 Peta Lokasi PT. PLN (Persero) UP3 Balikpapan .............................
Gambar 3.1 Pengenalan Aplikasi Pengaduan dan Keluhan Terpadu (APKT…...
Gambar 3.2 Master Data Gardu Distribusi..............................................................
Gambar 3.3 Sistem Distribusi Penyulang I.10......................................................
Gambar 3.4 Sistem Distribusi Penyulang J.1……................................................
Gambar 3.5 Sistem Distribusi Penyulang GRT.10…… .......................................
Gambar3.6 Perbaikan Gangguan Fusesaver.........................................................
Gmabar 4.1 Sistem Jaringan Radial ......................................................................
Gambar 4.2 Sistem Jaringan Loop.........................................................................
Gambar 4.3 Sistem Jaringan Cluster .....................................................................
Gambar 4.4 Sistem Jaringan Spindel....................................................................
Gambar 4.5 Diagram Phasor Saluran Distribusi..................... ..............................
Gambar 4.6 Penyulang 20 KV...............................................................................
Gambar 4.7 Diagram Alir Tugas Khusus..............................................................
Gambar 4.8 Diagram Alir Penelitian.....................................................................
Gambar 4.9 Single Line Diagram Penyulang GRT.10 .........................................
Gambar 4.10 Tampilan Simulasi Sistem Distribusi Penyulang GRT.10 ................
Gambar 4.11 Tampilan Tegangan Awal Penyulang GRT.10 ..................................
Gambar 4.12 Tegangan Akhir Penyulang GRT.10............................. .....................

xiii
DAFTAR TABEL

Tabel 4.1 Data Penyulang GRT.10.............. .............................................................


Tabel 4.2 Hasil Simulasi Menggunakan Software ETAP 12.6 .................................

xiv
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Listrik merupakan kebutuhan pokok sebagian besar orang di Indonesia,
dalam hal ini PT PLN (Persero) badan usaha negara untuk melayani kebutuhan
listrik di negara ini. PLN mempunyai tiga tahapan siklus untuk memenuhi
kebutuhan listrik yaitu sistem pembangkitan, sistem transmisi dan sistem
distribusi. Pelayanan prima kepada konsumen merupakan peran yang sangat
penting pada sistem distribusi. PT PLN (Persero) merupakan Badan Usaha Milik
Negara (BUMN) yang bergerak pada bidang jasa penyedia listrik untuk
masyarakat dan telah berkontribusi menangani permasalahan kepentingan listrik
di Indonesia.

Salah satu permasalahan yang terjadi pada sistem penyaluran daya listrik
ke konsumen listrik adalah terjadinya Drop tegangan. Drop tegangan yang buruk
dapat mengakibatkan permasalahan disisi konsumen seperti kerusakan peralatan
listrik, peralatan listrik yang tidak dapat bekerja secara optimal, umur perlatan
listrik menjadi pendek,dan sebagainya. Menurut standar SPLN No. 72 tahun 1987
bahwa batas Drop tegangan yang diizinkan tidak melebihi 5% dari tegangan kerja
nominalnya, hal ini memiliki tujuan untuk melindungi konsumen listrik agar tidak
terjadi kerusakan pada peralatan-peralatan listrik konsumen. Drop tegangan
merupakan besarnya tegangan yang hilang pada suatu penghantar yang di
akibatkan oleh fakor fisik komponen konduktor itu sendiri, semakin panjang
sebuah konduktor maka semakin tinggi juga nilai Drop tegangan yang terjadi.
Oleh karena itu kerja praktik kali ini dilakukan untuk menganalisa Drop tegangan
dan juga perbaikan Drop tegangan pada sistem distribusi penyulang GRT.10

1.2 Tujuan Umum


Adapun tujuan umum pelaksanaan kerja praktik antara lain:
1. Membangun dan mengembangkan hubungan baik antara Institut
Teknologi Kalimantan dengan PT. PLN (PERSERO) UP3
BALIKPAPAN.

1
2. Sebagai sarana pembelajaran sosialisasi dalam lingkungan dunia kerja.

2
3. Mengembangkan pengetahuan, simulasi kerja, meningkatkan keterampilan
dan profesionalitas dengan menerapkan ilmu pengetahuan, dan
pengamatan Teknik yang dilakukan di PT. PLN (PERSERO) UP3
BALIKPAPAN.
4. Mahasiswa dapat memahami dan mengetahui sistem kerja di lapangan
sekaligus mampu mengadakan pendekatan masalah yang ada.
5. Menumbuhkan dan menciptakan pola berpikir konstruktif yang lebih
berwawasan bagi mahasiswa.
6. Membuka wawasan mahasiswa agar dapat mengetahui dan memahami
aplikasi ilmunya di dunia kerja.

1.3 Tujuan Khusus


Adapun tujuan khusus pelaksanaan kerja praktik antara lain:
1. Membina hubungan baik antara pihak perguruan tinggi yakni Institut
Teknologi Kalimantan dengan PT.PLN (Persero) UP3 Balikpapan
2. Memberikan pengalaman kepada mahasiswa pelaksana kerja praktik untuk
memahami dan menangani permasalahan pada kondisi lingkungan kerja
yang terjadi di PT.PLN (Persero) UP3 Balikpapan
3. Mendapatkan gambaran mengenai penerapan dari teori yang telah
dipelajari di perguruan tinggi di kondisi lapangan PT.PLN (Persero) UP3
Balikpapan
4. Memenuhi beban satuan kredit semester (sks) yang harus ditempuh
sebagai persyaratan kelulusan mahasiswa pra sarjana Program Studi
Teknik Elektro, Jurusan Teknologi Industri dan Proses, Institut Teknologi
Kalimantan.

1.4 Manfaat Kerja Praktik


Adapun manfaat yang diperoleh secara detail dari pelaksanaan kerja praktik di PT.
PLN (PERSERO) UP3 Balikpapan untuk berbagai pihak adalah sebagai
berikut:

1.4.1 Untuk Mahasiswa Kerja Praktik


1. Mendapatkan kesempatan untuk mengembangkan diri dalam kondisi kerja
3
sesungguhnya serta membangun etos kerja dan sikap profesional, serta
mendapat gambaran tentang dunia kerja.
2. Mampu mengaplikasikan dan mengembangkan pengetahuan di bidang
Teknik Elektro di PT. PLN (PERSERO) UP3 Balikpapan.
3. Dapat mengaplikasikan ilmu yang didapat tentang sistem tenaga secara
langsung di lapangan.

1.4.2Untuk Institut Teknologi Kalimantan


Menjalankan tugas pokok Institut Teknologi Kalimantan sebagai instansi di wilayah Kalimantan
Membangun dan menjalankan hubungan baik antara perguruan tinggi
dengan PT. PLN (PERSERO) UP3 Balikpapan.

1.4.3Untuk PT. PLN (PERSERO) UP3 BALIKPAPAN


Ikut andil dalam menyukseskan tujuan pendidikan nasional dalam rangka peningkatan kualitas SDM
Meningkatkan kompetensi lulusan perguruan tinggi sebagai pengguna
lulusan perguruan tinggi.

4
BAB II
GAMBARAN UMUM PT. PLN (PERSERO) UNIT PELAKSANA
PELAYANAN PELANGGAN BALIKPAPAN

2.1 Sejarah PT. PLN (Persero) Unit Layanan Pelanggan Balikpapan Utara
PLN terdiri dari 3 unit utama yaitu unit pembangkit, unit penyalur, dan
unit distribusi. PLN UP3 Balikpapan masuk kedalam unit pendistribusian dan
penyaluran energi listrik, Unit distribusi tersebut terdiri atas beberapa wilayah atau
disebut juga Unit Induk Wilayah (UIW). Unit Induk Wilayah tersebut membawahi
Unit Pelayanan Pelaksana Pelanggan (UP3) di berbagai kota seperti ; Samarinda,
Balikpapan, Bontang, Kaltara, dan Berau. Kemudian UP3 Balikpapan membawahi
beberapa daerah Unit Layanan Pelanggan (ULP) seperti di Balikpapan Utara,
Balikpapan Selatan, Samboja, Petung Longikis, dan Tanah Grogot.

Gambar 2.1 Sejarah PT. PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan
Balikpapan

Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan ini mengoperasikan distribusi Jaringan


Tegangan Menengah higgga Tegangan Rendah. Adapun yang di maksudkan
dengan JTR adalah Jaringan kelistrikan dengan Tegangan Sangat Rendah atau
disebut juga dengan tegangan rendah merupakan tegangan dengan batas tegangan
yang berkisar dari 50 volt s/d 1.000 volt (1kV).

5
2.2 Profil Perusahaan
Perusahaan Listrik Negara (disingkat PLN) atau nama resminya adalah
PT. PLN (Persero) adalah sebuah BUMN yang mengurusi semua aspek kelistrikan
yang ada di Indonesia. Berawal di akhir abad ke 19, perkembangan
ketenagalistrikan di Indonesia mulai ditingkatkan saat beberapa perusahaan asal
Belanda yang bergerak di bidang pabrik gula dan pabrik teh mendirikan
pembangkit listrik untuk keperluan sendiri. Antara tahun 1942-1945 terjadi
peralihan pengelolaan perusahaan- perusahaan Belanda tersebut oleh Jepang,
setelah Belanda menyerah kepada pasukan tentara Jepang di awal Perang Dunia
II. Proses peralihan kekuasaan kembali terjadi di akhir Perang Dunia II pada
Agustus 1945, saat Jepang menyerah kepada Sekutu.
Kesempatan ini dimanfaatkan oleh para pemuda dan buruh listrik melalui delegasi
Buruh/Pegawai Listrik dan Gas yang bersama-sama dengan Pimpinan KNI Pusat
berinisiatif menghadap Presiden Soekarno untuk menyerahkan perusahaan-
perusahaan tersebut kepada Pemerintah Republik Indonesia. Pada 27 Oktober
1945, Presiden Soekarno membentuk Jawatan Listrik dan Gas di bawah Bagian
Pekerjaan Umum dan Tenaga dengan kapasitas pembangkit tenaga listrik sebesar
157,5 MW. Pada tanggal 1 Januari 1961, Jawatan Listrik dan Gas diubah menjadi
BPUPLN (Badan Pimpinan Umum Perusahaan Listrik Negara) yang bergerak di
bidang listrik, gas dan kokas yang dibubarkan pada tanggal 1 Januari 1965. Pada
saat yang sama, 2 (dua) perusahaan negara yaitu Perusahaan Listrik Negara (PLN)
sebagai pengelola tenaga listrik milik negara dan Perusahaan Gas Negara (PGN)
sebagai pengelola gas diresmikan. Pada tahun 1972, sesuai dengan Peraturan
Pemerintah No.17, status Perusahaan Listrik Negara (PLN) ditetapkan sebagai
Perusahaan Umum Listrik Negara dan sebagai Pemegang Kuasa Usaha
Ketenagalistrikan Seiring dengan kebijakan Pemerintah yang memberikan
kesempatan kepada sektor swasta untuk bergerak dalam bisnis penyediaan listrik,
maka sejak tahun 1994 status PLN beralih dari Perusahaan Umum menjadi
Perusahaan Perseroan (Persero) dan juga sebagai PKUK dalam menyediakan
listrik bagi kepentingan umum hingga sekarang.

6
2.3 Logo Perusahaan

Gambar 2.2 Logo PT. PLN (Pesero)


1. Bidang Persegi Panjang
Vertikal Menjadi bidang dasar bagi elemen-elemen lambang lalnnya,
melambangkan bahwa PT PLN (Persero) merupakan wadah atau organisasi yang
terorganisir dengan sempurna. Berwarna kuning untuk menggambarkan
pencerahan, seperti yang diharapkan PLN bahwa listrik mampu menciptakan
pencerahan bagi kehidupan masyarakat. Kuning juga melambangkan semangat
yang menyala-nyala yang dimiliki tiap insan yang berkarya di perusahaan ini.
2. Petir atau Kilat
Melambangkan tenaga listrik yang terkandung di dalamnya sebagai produk jasa
utama yang dihasilkan oleh perusahaan. Selain itu petir pun mengartikan kerja
cepat dan tepat para insan PT PLN (Persero) dalam memberikan solusi terbaik
bagi para pelanggannya. Warnanya yang merah melambangkan kedewasaan PLN
sebagai perusahaan listrik pertama di Indonesia dan kedinamisan gerak laju
perusahaan beserta tiap insan perusahaan serta keberanian dalam menghadapi
tantangan perkembangan jaman
3. Tiga Gelombang
Memiliki arti gaya rambat energi listrik yang dialirkan oteh tiga bidang usaha
utama yang digeluti perusahaan yaitu pembangkitan, penyaluran dan distribusi
yang seiring sejalan dengan kerja keras para insan PT PLN (Persero) guna
memberikan layanan terbaik bagi pelanggannya. Diberi warna biru untuk
menampilkan kesan konstan (sesuatu yang tetap) seperti halnya listrik yang tetap
diperlukan dalam kehidupan manusia. Di samping itu biru juga melambangkan
keandalan yang dimiliki insan perusahaan dalam memberikan layanan terbaik ke
pelanggannya.

7
2.4 Visi Misi Perusahaan
Visi :

Menjadi Penyedia Jasa Inspeksi, Pengujian dan Sertifikasi Terkemuka se-Asia Tenggara dan #
Misi :
Menjalankan bisnis Sertifikasi di bidang ketenagalistrikan yang meliputi Sertifikasi Produk, Si
Mewujudkan inovasi dan kreativitas dalam pengembangan produk dan jasa sertifikasi di bidan
kegiatan pengujian, kalibrasi, dan konsultasi teknik di bidang ketenagalistrikan yang meliputi p

2.5 Struktur Organisasi

Gambar 2.3 Struktur Organisasi UP3 Balikpapan

8
2.6 Lokasi PT. PLN (Persero) UP3 Balikpapan

Gambar 2.4 Peta Lokasi PT. PLN (Persero) UP3 Balikpapan

9
BAB III
DESKRIPSI BAGIAN DAN KEGIATAN
KERJA PRAKTIK

3.1 Deskripsi Bagian


3.1.1 Bagian Teknik
Memiliki tugas menyusun rencana pemeliharaan rutin dan periodik. Selain itu,
Supervisor Pemeliharaan bertugas mengkordinasi tim opemeliharaan untuk
melaksanakan tugas sesuai fungsi dan jabatannya. Supervisor Pemeliharaan juga
memiliki kewajiban melaksanakan pemeliharaan mesin sesuai dengan peraturan
sistem kelistrikan.
3.1.2 Bagian Pelayanan Pelanggan dan Administrasi
Bagian pelayanan pelanggan dan administrasi di PLN UP3 Balikpapan
bertanggung jawab untuk memberikan pelayanan yang memuaskan serta
mengelola administrasi terkait dengan layanan listrik. Tugas-tugas mereka
mencakup menerima dan menangani keluhan pelanggan, membantu dalam
pendaftaran baru dan perubahan data pelanggan, memberikan informasi tentang
tarif listrik dan biaya, mengelola administrasi terkait dengan layanan listrik, dan
memberikan informasi tentang program dan kebijakan perusahaan.
3.1.3 Bagian K3
Memiliki tugas dan kewenangan yaitu memastikan pelaksanaan kegiatan
pekerjaan di UP3 Balikpapan. Menjelaskan dan memberikan pertunjuk safety
induction sebelum dimulainya pekerjaan dan memastikan karyawan telah memiliki
dan memakai APD yang lengkap dan sesuai dengan pekerjaan. Pejabat K3 berhak
memberhentikan suatu pekerjaan bila pekerja tidak memenuhi aspek K3 dan
keamanan.
3.1.4 Bagian Transaksi Energi
Memiliki tugas atas kegiatan pengendalian dan keakuratan APP, rincian
tugas pokok sebagai berikut, memastikan antara data pelanggan dan APP
terpasang, membuat laporan hasil berita acara pemeriksaan, berkoordinasi dengan
bagian terkait tentang kelainan APP, memvalidasi data kelainan APP, memeriksa
pemakaian energi listrik pelanggan prabayar secara berkala.

10
3.2 Kegiatan Kerja Praktik
Adapun kegiatan kerja praktik pada PT. PLN (Persero) Unit Pelaksana
Pelayanan Pelanggan Balikpapan.
3.2.1Kegiatan Minggu Pertama

Gambar 3.1 Pengenalan Aplikasi Pemgaduan dan Keluhan Terpadu Pada kegiatan kerja praktik mi
melakukan pengenalan aplikasi pengaduan dan keluhan terpadu(APKT).
3.2.2Kegiatan Minggu Kedua

Gambar 3.2 Master Data Gardu Distribusi


Pada kegiatan kerja praktik minggu kedua, peserta kerja praktikmelakukan pengisian data gardu distr

11
3.2.3 Kegiatan Minggu Ketiga

Gambar 3.3 Sistem Distribusi Penyulang I.10


Pada kegiatan kerja praktik minggu ketiga, peserta kerja praktik
merancang sistem distribusi penyulang I.10 yang berada di Kecamatan Balikpapan
Utara menggunakan software Etap 12.6.
3.2.4 Kegiatan Minggu Keempat

Gambar 3.4 Sistem Distribusi Penyulang J.1


Pada kegiatan kerja praktik minggu keempat, peserta kerja praktik
merancang sistem distribusi penyulang J.1 yang berada di Kecamatan Balikpapan
Utara menggunakan software Etap 12.6.

3.2.5 Kegiatan Minggu Kelima

Pada kegiatan kerja praktik minggu kelima, peserta kerja praktik


merancang dan melakukan anailis pada sistem distribusi penyulang GRT.10 yang
berada di Kecamatan Tanah Grogot menggunakan software Etap 12.6.

12
Gambar 3.5 Sistem Distribusi Penyulang GRT.10

3.2.6 Kegiatan Minggu Keenam

Pada kegiatan kerja praktik minggu keenam, peserta kerja praktik


melakukan perbaikan gangguan pada fusesaver Manggar di Kelurahan Manggar.

Gambar 3.6 Perbaikan gangguan Fusesaver

12
BAB IV
TUGAS KHUSUS

4.1 Pendahuluan
4.1.1 Latar Belakang

Drop tegangan adalah perbedaan antara tegangan awal dan tegangan


akhir pada sebuah jaringan distribusi listrik. Semakin jauh jarak antara sumber
listrik dan beban, maka semakin besar pula drop tegangan yang terjadi. Drop
tegangan yang terlalu besar dapat menyebabkan terjadinya kerugian energi dan
menurunkan kualitas daya listrik yang diterima oleh konsumen.. Jatuh tegangan
pada saluran tenaga listrik secara umum berbanding lurus dengan panjang
penghantar dan beban serta berbanding terbalik dengan luas penampang
penghantar. Besarnya jatuh tegangan dinyatakan baik dalam persen atau dalam
besaran Volt. Untuk mengetahui drop tegangan biasanya dilakukan dengan cara
melakukan pengukuran pada tegangan ujung penyulang yang ada dititik terjauh
dari gardu induk dan tegangan pada pangkal penyulang yang ada didalam gardu
induk, dengan waktu pengukuran yang tidak sama, dan kemudian menghitung
selisih antara tegangan pangkal dengan tegangan ujung penyulang.
Penyulang GRT.10 merupakan sistem distribusi primer yang bersumber
dari Gardu Induk Tanah Grogot. Panjang saluran ini sangat panjang mencapai
155,88 km dengan ujung terakhir terhubung pada Gardu DLI 10 yang berada di
Desa Kerang Dayo, Kecamatan Batu Engau, Kabupaten Paser, Provinsi
Kalimantan Timur. Berdasarkan identifikasi awal bahwa ada masalah ketidak
stabilan tegangan yang dirasakan oleh konsumen yang berada dititik ujung feeder
tersebut, sementara berdasarkan pengukuran diketahui tegangan di sisi pangkal
dari feeder, terukur tegangan sebesar 20,8 kV atau 4,5% lebih tinggi dari tegangan
nominal 20 kV, berdasarkan hal tersebut perlu dikaji dampak dari tegangan sistem
tersebut terhadap drop tegangan pada masing – masing seksi saluran pada
penyulang GRT.10 tersebut diatas. Dengan riset ini maka akan diperoleh hasil –
hasil tegangan pada masing – masing penyulang sehingga dapat digunakan
sebagai data acuan jika terjadi penambahan beban atau pengembangan penyulang
tersebut dikemudian hari.
13
4.1.2 Rumusan Masalah
Adapun rumusan masalah dalam Tugas Khusus selama pelaksanaan
Kerja Praktik ini adalah sebagai berikut:
1. Apa saja faktor-faktor yang menyebabkan terjadinya kerugian daya
pada sistem distribusi penyulang GRT.10?
2. Bagaimana cara melakukan analisis drop tegangan pada sistem
distribusi penyulang GRT.10 untuk menentukan daerah-daerah yang
mengalami tegangan drop?
3. Apa saja tindakan perbaikan yang tepat untuk memperbaiki tegangan
pada titik-titik yang terkena dampak kerugian daya dan mengurangi
kerugian daya pada sistem distribusi penyulang GRT.10 secara
signifikan?

4.1.3 Tujuan Khusus


Adapun tujuan khusus dalam Tugas Khusus selama pelaksanaan
Kerja Praktik ini adalah sebagai berikut:
1. Menentukan section-section saluran pada penyulang GRT.10 yang
mengalami tegangan drop dan mengidentifikasi penyebabnya.
2. Mengukur besarnya kerugian daya yang terjadi pada jaringan distribusi
penyulang GRT.10.
3. Menentukan tindakan perbaikan yang tepat untuk memperbaiki
tegangan pada titik-titik yang terkena dampak kerugian daya dan
mengurangi kerugian daya pada sistem distribusi penyulang GRT.10
secara signifikan.

4.1.4 Manfaat Tugas Khusus


Adapun manfaat dalam Tugas Khusus selama pelaksanaan Kerja Praktik ini
adalah sebagai berikut:
1. Menjadi media pembelajaran bagi penulis dan pembaca yang dapat
dijadikan sebagai bahan riset.
2. Menjadi tinjauan pustaka bagi para peneliti atau mahasiswa yang akan
melakukan penelitian lanjutan yang serupa maupun terkait dengan judul
yang diangkat.

1
4.2 Tinjauan Pustaka
4.2.1 Sistem Distribusi Tenaga Listrik
1. Sistem jaringan radial
Sistem jaringan radial umumnya banyak digunakan pada daerah yang
memiliki kerapatan beban rendah karena hanya mengalirkan tenaga listrik
pada satu arah saja yang bersumber dari suatu pusat tenaga ke suatu daerah
pemakaian dengan memakai satu maupun beberapa kawat penghantar.

Gambar 4.1 Sistem Jaringan Radial

Namun Keandalan sistem ini lebih rendah disbanding dengan sistem


lainnya. Kurangnya keandalan disebabkan karena hanya terdapat satu jalur utama
yang menyuplai gardu distribusi, sehingga apabila jalur utama tersebut mengalami
gangguan, maka seluruh gardu akan ikut padam. Kerugian lain yaitu mutu
tegangan pada gardu distribusi yang paling ujung kurang baik, hal ini dikarenakan
jatuh tegangan terbesar ada di ujung saluran.

15
2. Sistem jaringan lingkaran (Loop Network)
Sistem jaringan lingkaran umumnya digunakan pada daerah-daerah
dengan kerapatan beban tinggi seperti wilayah industri maupun perkantoran.
Sistem ini memiliki beberapa sumber pengisian (substation) untuk mengaliri
beberapa daerah pemakai dan membentuk rangkaian tertutup. Pada jaringan
tersebut apabila terjadi suatu gangguan pada bagianpenghantar, maka tiap daerah
masih bisa menerima energi listrik. Dengan adanya beberapa sumber pengisian
maka pada sistem jaringan lingkaran sistem keandalannya lebih tinggi, metode
pengoperasian cukup mudah serta dapat mengurangi jatuh tegangan sehingga
memperkecil rugi – rugi jaringan. Gambar jaringan lingkaran (Loop Network)
diperlihatkan pada

Gambar 4.2 Sistem Jaringan Loop


3. Sistem Cluster
Sistem jaringan listrik ini pada sistem cluster tidak menggunakan gardu
hubung atau gardu switching, sehingga express feeder bisa terhubung langsung
dengan setiap penyulang. express feeder ini dapat berguna sebagai titik manufer
ketika terjadi gangguan pada salah satu bagian jaringan.

16
Gambar 4.3 Sistem Jaringan Cluster

17
4. Sistem Spindel

Sistem spindel merupakan pengembangan dari sistem jaringan


radial dan lingkaran. Pada sistem ini menggunakan 2 jenis penyulang
yaitu penyulang cadangan (standby atau express feeder) dan penyulang
operasi (working feeder). Penyulang cadangan tidak dibebani dan
berfungsi sebagai back-up supply jika terjadi gangguan pada
penyulang operasi, sehingga sistem ini tergolong sistem yang handal.
Sistem ini sudah memperhitungkan perkembangan beban atau
penambahan jumlah konsumen atau beban sampai beberapa tahun ke
depan, sehingga dapat digunakan dalam waktu yang cukup lama,
akan tetapi investasi pembangunannya juga memerlukan biaya investasi
lebih besar. Proteksinya tergolong sederhana dan mirip dengan sistem
loop. Pada bagian tengah jaringan pada umumnya dipasang gardu tengah
yang berfungsi sebagai titik manuver ketika terjadi gangguan pada
jaringan tersebut.
Pada sebuah spindel biasanya terdiri dari beberapa penyulang aktif
dan sebuah penyulang cadangan (express) yang akan di hubungkan
melalui gardu hubung. Pola spindel biasanya digunakan pada jaringan
tegangan menengah (JTM) yang menggunakan kabel tanah tegangan
menengah (SKTM). Namun pada pengoperasiannya, sistem spindel
berfungsisebagai sistem radial. Di dalam sebuah penyulang aktif terdiri
dari gardu distribusi yang berfungsi untuk mendistribusikan tegangan
kepada konsumen baik konsumen tegangan rendah (TR) atau tegangan
menengah (TM).

18
Gambar 4.4 Sistem Jaringan Spindel

4.2.2 Drop Tegangan


Drop tegangan merupakan besarnya tegangan yang hilang pada suatu
penghantar. Besarnya drop tegangan dapat dinyatakan baik dalam bentuk satuan
volt atau persen. Panjang sebuah jaringan tegangan menengah (JTM) dapat
didesain dengan mempertimbangkan drop tegangan (Voltage Drop). Drop
tegangan selalu terjadi pada jaringan, baik pada pelanggan maupun pada
perusahaan listrik. Jatuh tegangan pada saluran distribusi adalah selisih antara
tegangan pada sisi kirim (Vs) dan tegangan pada sisi terima (Vr).
∆𝑉 = 𝑉𝑠 − 𝑉𝑟 (4.1)

19
Gambar 4.5 Diagram Phasor Saluran Distribusi

Apabila perbedaan nilai tegangan tersebut melebihi standar yang


ditentukan, maka mutu penyaluran tersebut rendah. Di dalam saluran distribusi
persoalan tegangan sangat penting, baik dalam keadaan operasi maupun dalam
perencanaan sehingga harus selalu diperhatikan tegangan pada setiap titik saluran.
Maka pemilihan penghantar (penampang penghantar) untuk tegangan menengah
harus diperhatikan. Berdasarkan dari standar SPLN 1 : 1978, dimana ditentukan
bahwa variasi tegangan pelayanan, sebagian akibat jatuh tegangan, karena adanya
perubahan beban, maksimum +5% dan minimum -10% dari tegangan nominalnya.
Besarnya rugi tegangan pada saluran distribusi tersebut, diukur pada titik yang
paling jauh (ujung).
Pada gambar 2.5 dapat dilihat bahwa persamaan tegangan yang mendasari
diagram phasor tersebut adalah:

𝑉𝑠 = 𝑉𝑟 + 𝐼 (𝑅 cos 𝜃 + jX sin 𝜃) (4.2)

Karena 𝐼 (𝑅 cos 𝜃 + jX sin 𝜃) sama dengan IZ, maka persamaan menjadi:

𝑉𝑠 = 𝑉𝑟 + 𝐼𝑍 atau 𝑉𝑠 − 𝑉𝑟 = 𝐼𝑍 (4.3)

20
Sehingga ∆𝑉 = 𝐼𝑍 (4.4)
∆𝑉 = 𝐼(𝑅 cos 𝜃 + jX sin 𝜃) (4.5)

Untuk panjang saluran L maka :


∆𝑉 = 𝐼. 𝐿(𝑅 cos 𝜃 + jX sin 𝜃)
(4.6)
Besar persentase susut tegangan pada saluran distribusi primer dapat dihitung dengan :
%∆𝑉 = ∆𝑉 × 100%(4.7)
𝑉𝑠
Keterangan :

∆V = Drop Tegangan (Volt)


%∆V = Persentase Drop Tegangan (%)
Vs = Tegangan Sumber (Volt)
R = Resistansi Jaringan (Ω/km)
jX = Reaktansi Jaringan (Ω/km)
I = Arus Saluran (A)
L = Panjang Saluran

Formula pendekatan untuk menghitung drop tegangan :


∆𝑉 = 𝐼. 𝐿(𝑅 cos 𝜃 + X sin 𝜃)
(4.8)

21
4.2.3 Rugi – Rugi Daya
Dalam proses transmisi dan distribusi tenaga listrik seringkali dialami
rugi-rugi daya yang cukup besar yang diakibatkan oleh rugi-rugi pada saluran dan
juga rugi rugi pada trafo yang digunakan. Kedua jenis rugi-rugi daya tersebut
memberikan pengaruh yang besar terhadap kualitas daya serta tegangan yang
dikirim ke sisi pelanggan. Nilai tegangan yang melebihi batas toleransi akan dapat
menyebabkan tidak optimalnya kerja dari peralatan listrik di sisi konsumen. Selain
itu rugi daya yang besar akan menimbulkan kerugian finansial di sisi perusahaan
pengelola listrik. Rugi-rugi yang terjadi pada jaringan distribusi yaitu:

1. Rugi-rugi Saluran
Pemilihan jenis kabel yang akan digunakan pada jaringan distribusi
merupakan faktor penting yang harus diperhatikan dalam perencanaan dari suatu
sistem tenaga listrik. Jenis kabel dengan nilai resistansi yang kecil akan dapat
memperkecil rugi-rugi daya. Besar rugi-rugi daya pada jaringan distribusi dapat
ditulis sebagai berikut:
Loss = 3 x I2 R (4.9)
Perhitungan susut daya penyulang 20 kV dapat dihitung dengan menjumlah
susut dari masing-masing seksi. Contoh seperti gambar berikut :

Gambar 4.6 Penyulang 20 KV

Nilai resistansi suatu penghantar meruoakan penyebab utama rugi-rugi


daya yang terjadi pada jaringan distribusi. Nilai resistansi ini dipengaruhi oleh
beberapa parameter. Berikut adalah persamaan resistansi penghantar:
R= 𝜌x𝐿 (4.10)
𝐴
22
Keterangan:
R = Resistensi
𝜌 (Ω.m) L = Hambatan Jenis Kawat
A = Panjang Bahan
= Luas Penampang Kawat

23
4.3 Metodologi

Gambar 4.7 Diagram Alir Tugas Khusus


4.3.1Studi Literatur
ratur bertujuan untuk mencari referensi teori yang relefan dengan kasus atau permasalahan yang ditemukan. Referensi i
buku, jurnal, artikel laporan penelitian, dan situs-situs di inter

dilakukan studi literatur mengenai hal yang berkaitan dengan topik kerja praktik.
Pada tahap studi literatur ini terdapat beberapa dasar teori diantaranya Sistem
distribusi tenaga listrik, drop tegangan, dan juga rugi-rugi daya pada jaringan
distribusi

24
4.3.2 Observasi
Observasi dilakukan untuk mengamati dengan maksud untuk
memahamipengetahuan kondisi nyata lokasi operasional berdasarkan dari teori
yang di dapatkan melalui tahap pembelajaran di kampus ataupun dari studi
literatur untuk mendapatkan informasi-informasi yang kemudian mampu
mengetahui alur dan tahapan yang diangkat dari penyusunan laporan kerja praktik
ini. Pada tahap observasi peserta kerja praktik didampingi hingga tahap analisa
drop tegangan.

4.3.3 Pengambilan Data

Pada tahap ini dilakukan Penginputan data yang ada di lapangan kemudian

akan di simulasikan menggunakan software Etap 12.6. pada tahap ini juga
dilakukan pengambilan data yang di bantu dengan software Etap 12.6

Gambar 4.8 Diagram Alir

25
4.3.4 Analisis
Analisis merupakan kegiatan menentukan metode atau cara yang lebih
tepat dan efektif dalam melakukan suatu penelitian. Analisis dilakukan dengan
teori yang ada serta mempertimbangkan juga kesesuaian data-data yang telah
didapatkan di lapangan pada saat kerja praktik. Pada tugas khusus ini dilakukan
analisis terhadap kondisi penyulang GRT.10, baik dari hasil analisis drop tegangan
dan rugi-rugi daya.
4.3.5 Penyusunan laporan
Penyusunan laporan dilakukan dengan menyalurkan hasil penelitian yang
dilakukan saat kerja praktik dalam bentuk laporan agar dapat menjadi referensi
terhadap kerja praktik dan penelitian lainnya.

4.4 Hasil dan pembahasan


Adapun hasil dan pembahasan dari tugas khusus yang dilakukan di PT.PLN
(Persero) UP3 Balikpapan adalah sebagai berikut:

4.4.1. Hasil Observasi


Setelah melakukan observasi didapatkan hasil bahwa terdapat beberapa
faktor penyebab drop tegangan dan rugi-rugi daya pada sistem distribusi
penyulang GRT.10 Kecamatan Tanah Grogot. Beberapa faktor tersebut antara
lain resistansi kabel, impedansi transformator, dan kapasitansi beban. Pemodelan
dan simulasi menggunakan perangkat lunak ETAP telah digunakan untuk
memperoleh data drop tegangan dan rugi-rugi daya pada sistem distribusi
penyulang GRT.10.
Dari hasil simulasi, ditemukan bahwa terdapat beberapa lokasi pada
sistem distribusi yang mengalami drop tegangan dan rugi-rugi daya yang cukup
besar. Pada beberapa titik, drop tegangan melebihi standar yang telah ditetapkan
oleh PLN, yaitu sebesar 5%. Hal ini menyebabkan efisiensi sistem distribusi
menurun dan biaya operasional meningkat.

26
Gambar 4.9 Single Line Diagram Penyulang GRT.10
4.4.2. Drop Tegangan dan rugi-rugi daya
Sebelum menghitung drop tegangan maka kita perlu tahu data penyulang
GRT.10, berikut adalah data dari PT PLN (Persero) UP3 Balikpapan mengenai
panjang jaringan dan ukuran penampang.Tegangan disisi penyulang GRT.10
adalah 20,8 kV , hal ini digunakan untuk mengurangi drop tegangan berlebihan
pada sisi pelanggan.
Tabel 4.1 Data Penyulang GRT.10
Panjang Luas Penampang
Section Section (𝑚𝑚2)
Saluran
(KM)
SEGMEN MVCABLE PENYULANG GRT-10 - GRT10-45 2.11 3x240
SEGMEN GRT10-45 – GRT10-151 4.19 3x150
SEGMEN GRT10-151 – GRT10-194 1.83 3x70
SEGMEN GRT10-194 – GRT10-260 3.53 3x150
SEGMEN GRT10-260 – GRT10-372 6.58 3x70
SEGMEN GRT10-372 – GRT10-414 2.44 3x150
SEGMEN GRT10-414 – GRT10-523 5.72 3x70
SEGMEN GRT10-523 – GRT10-551 0.68 3x150
SEGMEN GRT10-551 – GRT10-554 0.16 3x70
SEGMEN GRT10-554 – GRT10-566 0.32 3x150
SEGMEN GRT10-566 – GRT10-874 14.5 3x70
SEGMEN GRT10-874 – GARDU IND 011 14.14 3x150
SEGMEN GARDU IND 011 – GRT10-1403 14.53 3x50
SEGMEN GRT10-190 – GARDU PJU 243 0.41 3x70
SEGMEN GRT10-190 – GARDU STU 020 12.25 3x150
SEGMEN GRT10-194 – LBS MOTORIZED SANGKURIMAN 0.65 3x70
SEGMEN GRT10-259 – GRT10-259L13L34 9.27 3x150
SEGMEN GRT10-259L13L3 – GARDU PSB 015 0.08 3x70
SEGMEN GRT10-259L137 – GRT10-266R25 6.76 3x150
SEGMEN GRT10-359 – GRT10-359L339 17.58 3x70

27
SEGMEN GRT10-359L339 - GRT10-359L622 12.73 3x150
SEGMEN GRT10-359L77 – GARDU LBB 196 2.49 3x70
SEGMEN GRT10-365 – GRT10-365L41 3.12 3x150
SEGMEN GRT10-438 – GRT10-459R6 1.49 3x70
SEGMEN GRT10-520 – GRT10-520L17 0.89 3x150
SEGMEN GRT10-942 – GRT10-942L17 0.76 3x70
SEGMEN GRT10-966 – GRT10-966R60 2.65 3x150
SEGMEN GRT10-1162 – GRT10-1162L4 0.16 3x70
SEGMEN GRT10-1162 – GRT10-1162R108 6.27 3x150
SEGMEN GRT10-1163R108 – GRT10-1162R121 0.8 3x70
SEGMEN GRT10-1162R121 – GARDU PAM 028 4.15 3x150

Gambar 4.10 Simulasi Sistem Distribusi Penyulang GRT.10 menggunakan Etap

Gambar 4.11 Tegangan awal Penyulang GRT.10

28
Gambar 4.12 Tegangan akhir Penyulang GRT.10

Hasil simulasi menggunakan Etap secara lengkap diperlihatkan dalam tabel


4.2 yang memperlihatkan hasil dari drop tegangan yang terjadi pada sistem
distribusi penyulang GRT.10.

Tabel 4.2 Hasil Simulasi Menggunakan Software ETAP 12.6


Panjang Luas Tegangan Drop Drop
Section Section Penampang Terima Tegangan Tegangan
Saluran (𝑚𝑚2) (kV) ∆V (kV) ∆V (%)
(KM)
SEGMEN MVCABLE PENYULANG GRT- 2.11 3x240 20.306 0.494 2.3
10 - GRT10-45
SEGMEN GRT10-45 – GRT10-151 4.19 3x150 20.301 0.499 2.4
SEGMEN GRT10-151 – GRT10-194 1.83 3x70 20.261 0.539 2.6
SEGMEN GRT10-194 – GRT10-260 3.53 3x150 19.985 0.815 3.9
SEGMEN GRT10-260 – GRT10-372 6.58 3x70 19.579 1.221 5.9
SEGMEN GRT10-372 – GRT10-414 2.44 3x150 19.543 1.257 6.0
SEGMEN GRT10-414 – GRT10-523 5.72 3x70 19.442 1.358 6.5
SEGMEN GRT10-523 – GRT10-551 0.68 3x150 19.301 1.499 7.2
SEGMEN GRT10-551 – GRT10-554 0.16 3x70 19.286 1.514 7.3
SEGMEN GRT10-554 – GRT10-566 0.32 3x150 19.282 1.518 7.3
SEGMEN GRT10-566 – GRT10-874 14.5 3x70 18.826 1.974 9.5
SEGMEN GRT10-874 – GARDU IND 011 14.14 3x150 18.64 2.16 10.3
SEGMEN GARDU IND 011 – GRT10-1403 14.53 3x50 18.539 2.261 10.8
SEGMEN GRT10-190 – GARDU PJU 243 0.41 3x70 20.237 0.563 2.7
SEGMEN GRT10-190 – GARDU STU 020 12.25 3x150 20.227 0.573 2.7
SEGMEN GRT10-194 – LBS MOTORIZED 0.65 3x70 20.183 0.617 3.0
SANGKURIMAN
SEGMEN GRT10-259 – GRT10- 9.27 3x150 19.974 0.826 4.0
259L13L34
SEGMEN GRT10-259L13L3 – GARDU 0.08 3x70 19.975 0.825 4.0
PSB 015
SEGMEN GRT10-259L137 – GRT10- 6.76 3x150 19.95 0.85 4.1
266R25
SEGMEN GRT10-359 – GRT10- 17.58 3x70 19.388 1.412 6.7
359L339
SEGMEN GRT10-359L339 - GRT10- 12.73 3x150 19.375 1.425 6.8
359L622
SEGMEN GRT10-359L77 – GARDU 2.49 3x70 19.419 1.381 6.6
LBB 196
SEGMEN GRT10-365 – GRT10- 3.12 3x150 19.575 1.225 5.9
365L41
SEGMEN GRT10-438 – GRT10-459R6 1.49 3x70 19.301 1.499 7.2
SEGMEN GRT10-520 – GRT10- 0.89 3x150 19.287 1.513 7.3
520L17

29
SEGMEN GRT10-942 – GRT10- 0.76 3x70 18.745 2.055 9.9
942L17
SEGMEN GRT10-966 – GRT10- 2.65 3x150 18.726 2.074 10
966R60
SEGMEN GRT10-1162 – GRT10- 0.16 3x70 18.588 2.212 10.6
1162L4
SEGMEN GRT10-1162 – GRT10- 6.27 3x150 18.575 2.225 10.7
1162R108
SEGMEN GRT10-1163R108 – GRT10- 0.8 3x70 18.574 2.226 10.7
1162R121
SEGMEN GRT10-1162R121 – GARDU 4.15 3x150 18.58 2.22 10.6
PAM 028

4.4.3. Hasil Analisa

Setelah melakukan analisis terhadap drop tegangan dan rugi-rugi daya


pada sistem distribusi penyulang GRT.10 di kecamatan Tanah Grogot, Ada
beberapa bagian jaringan distribusi yang memiliki nilai drop tegangan dan rugi-
rugi daya yang tinggi, seperti pada bagian jaringan yang memiliki beban yang
sangat besar dan jarak yang jauh dari gardu induk. Faktor-faktor penyebab
tingginya nilai drop tegangan dan rugi-rugi daya adalah penggunaan kabel
dengan luas penampang yang kecil , pemakaian transformator yang tidak tepat,
dan ketidakseimbangan beban pada jaringan distribusi. Solusi yang dapat
dilakukan untuk meminimalisir drop tegangan dan rugi-rugi daya adalah dengan
melakukan penggantian kabel dengan luas penampang yang lebih besar.
Penerapan metode tersebut telah dilakukan dengan mengganti kabel yang luas
penampang awalnya adalah 30x70𝑚𝑚2 kemudian telah diganti menjadi
30x24𝑚𝑚2 pada bagian jaringan yang memiliki nilai drop tegangan dan rugi-rugi
daya yang tinggi. Evaluasi dilakukan setelah penerapan metode untuk
memastikan efektivitas dalam meminimalisir drop tegangan dan rugi-rugi daya
pada jaringan distribusi. Evaluasi juga dapat membantu dalam menentukan
langkah selanjutnya yang perlu diambil dalam meningkatkan efisiensi sistem
distribusi jaringan pada penyulang GRT.10 di kecamatan tanah grogot. Dengan
adanya rekomendasi dan hasil evaluasi ini diharapkan, operator sistem distribusi
dapat mengoptimalkan sistem distribusi penyulang GRT.10 di kecamatan Tanah
Grogot, sehingga dapat meningkatkan efisiensi, kualitas layanan, dan keandalan
pasokan listrik bagi pelanggan.

3
Tabel 4.2 Hasil Simulasi Setelah Perbaikan Menggunakan Software ETAP 12.6
Panjang Luas Tegangan Drop Drop
Section Section Penampang Terima Tegangan Tegangan
Saluran (𝑚𝑚2) (kV) ∆V (kV) ∆V (%)
(KM)
SEGMEN MVCABLE PENYULANG GRT- 2.11 3x240 20.306 0.494 2.3
10 - GRT10-45
SEGMEN GRT10-45 – GRT10-151 4.19 3x150 20.301 0.499 2.4
SEGMEN GRT10-151 – GRT10-194 1.83 3x240 20.29 0.51 2.4
SEGMEN GRT10-194 – GRT10-260 3.53 3x150 20.057 0.743 3.5
SEGMEN GRT10-260 – GRT10-372 6.58 3x240 19.855 0.945 4.5
SEGMEN GRT10-372 – GRT10-414 2.44 3x150 19.83 0.97 4.6
SEGMEN GRT10-414 – GRT10-523 5.72 3x240 19.762 1.038 5.0
SEGMEN GRT10-523 – GRT10-551 0.68 3x150 19.697 1.103 5.3
SEGMEN GRT10-551 – GRT10-554 0.16 3x240 19.683 1.117 5.4
SEGMEN GRT10-554 – GRT10-566 0.32 3x150 19.681 1.119 5.4
SEGMEN GRT10-566 – GRT10-874 14.5 3x240 19.458 1.342 6.4
SEGMEN GRT10-874 – GARDU IND 011 14.14 3x150 19.292 1.508 7.2
SEGMEN GARDU IND 011 – GRT10-1403 14.53 3x240 19.25 1.55 7.4
SEGMEN GRT10-190 – GARDU PJU 243 0.41 3x240 20.277 0.523 2.5
SEGMEN GRT10-190 – GARDU STU 020 12.25 3x150 20.268 0.532 2.5
SEGMEN GRT10-194 – LBS MOTORIZED 0.65 3x240 20.252 0.548 2.6
SANGKURIMAN
SEGMEN GRT10-259 – GRT10- 9.27 3x150 20.047 0.753 3.6
259L13L34
SEGMEN GRT10-259L13L3 – GARDU 0.08 3x240 20.047 0.752 3.6
PSB 015
SEGMEN GRT10-259L137 – GRT10- 6.76 3x150 20.038 0.762 3.7
266R25
SEGMEN GRT10-359 – GRT10- 17.58 3x240 19.66 1.14 5.4
359L339
SEGMEN GRT10-359L339 - GRT10- 12.73 3x150 19.646 1.154 5.5
359L622
SEGMEN GRT10-359L77 – GARDU 2.49 3x240 19.69 1.11 5.3
LBB 196
SEGMEN GRT10-365 – GRT10- 3.12 3x150 19.853 0.947 4.5
365L41
SEGMEN GRT10-438 – GRT10-459R6 1.49 3x240 19.697 1.103 5.3
SEGMEN GRT10-520 – GRT10- 0.89 3x150 19.683 1.117 5.4
520L17
SEGMEN GRT10-942 – GRT10- 0.76 3x240 19.393 1.407 6.7
942L17
SEGMEN GRT10-966 – GRT10- 2.65 3x150 19.375 1.425 6.8
966R60
SEGMEN GRT10-1162 – GRT10- 0.16 3x240 19.275 1.435 6.9
1162L4
SEGMEN GRT10-1162 – GRT10- 6.27 3x150 19.262 1.538 7.4
1162R108
SEGMEN GRT10-1163R108 – GRT10- 0.8 3x240 19.261 1.539 7.4
1162R121
SEGMEN GRT10-1162R121 – GARDU 4.15 3x150 19.267 1.545 7.4
PAM 028

31
4.5 Kesimpulan dan Saran

Adapun kesimpulan dan saran dari tugas khusus ini adalah sebagai berikut:

4.5.1. Kesimpulan

Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan yang telah dilakukan terkait


studi analisis drop tegangan untuk meminimalisir terjadinya rugi-rugi daya pada
sistem distribusi penyulang GRT.10 di 10 kecamatan Tanah Grogot, dapat diambil
kesimpulan sebagai berikut:
1. Drop tegangan dan rugi-rugi daya pada sistem distribusi penyulang GRT.10 di
kecamatan Tanah Grogot cukup tinggi, terutama pada bagian jaringan yang
memiliki beban yang besar dan jarak yang jauh dari sumber listrik.
2. Faktor penyebab tingginya nilai drop tegangan dan rugi-rugi daya adalah
penggunaan kabel dengan ukuran yang tidak sesuai, pemakaian transformator
yang tidak tepat, dan ketidakseimbangan beban pada jaringan distribusi.
3. Metode yang dapat dilakukan untuk meminimalisir drop tegangan dan rugi-rugi
daya adalah dengan melakukan penggantian kabel dengan kapasitas yang lebih
besar.
4. Penerapan metode tersebut perlu dilakukan untuk meningkatkan efisiensi dan
kualitas layanan pada sistem distribusi penyulang GRT.10 di kecamatan Tanah
Grogot.
5. Evaluasi dilakukan untuk memastikan efektivitas dari strategi yang telah
diimplementasikan, sehingga dapat menentukan langkah selanjutnya yang perlu
diambil dalam meningkatkan efisiensi sistem distribusi.

4.5.2. Saran

Berikut adalah beberapa saran untuk studi analisis drop tegangan untuk
meminimalisir terjadinya rugi-rugi daya pada sistem distribusi penyulang GRT.10
di Kecamatan Tanah Grogot:

32
1. Melakukan studi yang lebih mendalam terkait karakteristik beban pada setiap
jaringan distribusi, sehingga dapat menghasilkan rekomendasi yang lebih
spesifik terkait strategi yang dapat dilakukan untuk meminimalisir drop
tegangan.
2. Melakukan pengukuran lapangan secara berkala untuk memperbaharui data dan
informasi terkait kondisi sistem distribusi penyulang GRT.10 di kecamatan
Tanah Grogot, sehingga dapat dilakukan evaluasi yang lebih akurat terkait
efektivitas dari strategi yang telah diimplementasikan.
3. Mengimplementasikan teknologi dan inovasi baru yang dapat membantu dalam
meminimalisir drop tegangan dan rugi-rugi daya, seperti teknologi monitoring
jarak jauh, penggunaan kabel yang lebih efisien, serta sistem pengaturan beban
yang lebih cerdas.
4. Mengadakan pelatihan dan sosialisasi kepada masyarakat terkait cara-cara
penggunaan listrik yang efisien, sehingga dapat membantu dalam
meminimalisir beban pada jaringan distribusi dan mengurangi drop tegangan.

33
DAFTAR PUSTAKA

D. Prianto, "Analisis Drop Tegangan pada Sistem Distribusi 20 kV di PT. PLN


(Persero) Rayon Tanjung Pinang Timur," Jurnal Elektrika, vol. 10, no.
1, pp. 11-18, 2018.
Nugroho, Dedi. (2020). Analisa Drop Tegangan Pada Feeder K 3 Gardu Induk
Kubus : Program Studi Teknik Elektro, Universitas Islam Sultan Agung
Semarang.

PT.PLN (Persero), Peraturan SPLN No.72 Tahun 1987.


S. M. Islam and M. S. Alam, "Optimal Allocation of Distributed Generators in
a Radial Distribution Network for Minimizing Power Loss and
Voltage Deviation, " International Journal of Engineering and
Technology, vol. 6, no. 5, pp. 394-4 01, 2014.
Sari, R. P., & Suryadi, S. (2019). Analisis Drop Tegangan dan Rugi Daya pada Jaringan
Distribusi 20 kV PT. PLN (Persero) Area Bekasi Timur. Jurnal Teknik Elektro,
11(1), 40-4
Yuliana, I., Arief, M., & Nugroho, H. A. (2020). Analisis Rugi-Rugi Daya pada
Jaringan Distribusi Tenaga Listrik 20 kV PT. PLN (Persero) Rayon
Lubuklinggau. Jurnal Rekayasa Elektro dan Informatika, 4(1), 27-34..

34
Panjang Luas
Section Section Penampang
Saluran (𝑚𝑚2)
(KM)
SEGMEN MVCABLE PENYULANG GRT-10 _ GRT10-1 0.12 3x240
SEGMEN GRT10-1 _ GRT10-45 1.99 3x240
SEGMEN GRT10-45 _ GRT10-151 4.19 3x150
SEGMEN GRT10-151 _ GARDU PJU 142 0.71 3x70
SEGMEN GARDU PJU 142 _ GARDU HSD 012 0.04 3x70
SEGMEN GARDU HSD 012_ GARDU HSD 206 0.17 3x70
SEGMEN GARDU HSD 206 _ GARDU HSD 092 0.16 3x70
SEGMEN GARDU HSD 092 _ RECLOSER HASANUDDIN 0.19 3x70
SEGMEN RECLOSER HASANUDDIN _ GRT10-190 0.31 3x70
SEGMEN GRT10-190 _ GRT10-194 0.25 3x70
SEGMEN GRT10-194 _ GRT10-195 0.08 3x150
SEGMEN GRT10-195 _ GARDU TPR 169 0.14 3x150
SEGMEN GARDU TPR 169 _ GARDU BTS 229 0.59 3x150
SEGMEN GARDU BTS 229 _ GARDU TPR 259 0.28 3x150
SEGMEN GARDU TPR 259 _ GARDU TPR 177 1.79 3x150
SEGMEN GARDU TPR 177 _ GARDU PSB 195 0.57 3x150
SEGMEN GARDU PSB 195 _ GRT10-259 0.04 3x150
SEGMEN GRT10-259 _ GRT10-260 0.04 3x150
SEGMEN GRT10-260 _ GRT10-266 0.34 3x70
SEGMEN GRT10-266 _ GARDU PSB 147 0.08 3x70
SEGMEN GARDU PSB 147 _ LBS MANUAL BELENGKONG 0.27 3x70
SEGMEN LBS MANUAL BELENGKONG _ GARDU PSB 040 0.43 3x70
SEGMEN GARDU PSB 040 _ LBS MOTORIZED
BELENGKONG 0.22 3x70
SEGMEN LBS MOTORIZED BELENGKONG _ GARDU PSB
105 1.86 3x70
SEGMEN GARDU PSB 105 _ GARDU SPB 220 0.68 3x70
SEGMEN GARDU SPB 220 _ GRT10-359 1.91 3x70
SEGMEN GRT10-359 _ RECLOSER SP2 0.19 3x70
SEGMEN RECLOSER SP2 _ GARDU SPB 218 0.12 3x70
SEGMEN GARDU SPB 218 _ GRT10-365 0.06 3x70
SEGMEN GRT10-365 _ GRT10-372 0.42 3x70
SEGMEN GRT10-372 _ GARDU SUT 050 0.71 3x150
SEGMEN GARDU SUT 050 _ GRT10-414 1.73 3x150
SEGMEN GRT10-414 _ GARDU SBR 032 0.43 3x70
SEGMEN GARDU SBR 032 _ GRT10-425 0.15 3x70
SEGMEN GRT10-425 _ GARDU BTS 118 0.13 3x70
SEGMEN GARDU BTS 118 _ GARDU BTS 130 0.05 3x70
SEGMEN GARDU BTS 130 _ GRT10-438 0.54 3x70
SEGMEN GRT10-438 _ GARDU SUT 144 0.20 3x70
SEGMEN GARDU SUT 144 _ GARDU KBR 290 0.09 3x70
SEGMEN GARDU KBR 290 _ GRT10-459 0.74 3x70
SEGMEN GRT10-459 _ GRT10-474 0.77 3x70
SEGMEN GRT10-474 _ GRT10-520 2.44 3x70
SEGMEN GRT10-520 _ GRT10-523 0.18 3x70
SEGMEN GRT10-523 _ GRT10-551 0.68 3x150
SEGMEN GRT10-551 _ GARDU PGS 230 0.05 3x70
SEGMEN GARDU PGS 230 _ GRT10-554 0.11 3x70
SEGMEN GRT10-554 _ GRT10-566 0.32 3x150
SEGMEN GRT10-566 _ GARDU SUT 305 0.54 3x70
SEGMEN GARDU SUT 305 _ GARDU SBR 067 0.11 3x70
SEGMEN GARDU SBR 067 _ GRT10-592 0.92 3x70
SEGMEN GRT10-592 _ GRT10-631 1.12 3x150
SEGMEN GRT10-631 _ GARDU PGS 068 0.30 3x70
SEGMEN GARDU PGS 068 _ GARDU PGS 164 1.48 3x70
SEGMEN GARDU PGS 164 _ GARDU PGS 165 1.53 3x70
Panjang Luas
Section Section Penampang
Saluran (𝑚𝑚2)
(KM)
SEGMEN GARDU PGS 165 _ GARDU PGS 069 1.59 3x70
SEGMEN GARDU PGS 069_ GARDU SPU 306 2.69 3x70
SEGMEN GARDU SPU 306 _ GARDU PGS 231 2.57 3x70
SEGMEN GARDU PGS 231 _ GARDU PGS 307 0.48 3x70
SEGMEN GARDU PGS 307 _ GARDU PGS 166 0.34 3x70
SEGMEN GARDU PGS 166 _ GARDU PGS 071 0.12 3x70
SEGMEN GARDU PGS 071 _ GARDU PGS 072 1.14 3x70
SEGMEN GARDU PGS 072 _ GARDU PGS 219 0.96 3x70
SEGMEN GARDU PGS 219 _ LBS MOTORIZED PETANGIS 0.27 3x70
SEGMEN LBS MOTORIZED PETANGIS _ GRT10-874 1.03 3x70
SEGMEN GRT10-874 _ GRT10-884 0.66 3x150
SEGMEN GRT10-884 _ GARDU TBR 017 3.07 3x150
SEGMEN GARDU TBR 017 _ GRT10-942 0.56 3x150
SEGMEN GRT10-942 _ GARDU TBR 016 0.81 3x150
SEGMEN GARDU TBR 016 _ GRT10-966 0.76 3x150
SEGMEN GRT10-966 _ GRT10-1070 6.20 3x150
SEGMEN GRT10-1070 _ GARDU KRG 022 0.89 3x150
SEGMEN GARDU KRG 022 _ GARDU IND 011 1.19 3x150
SEGMEN GARDU IND 011 _ GARDU KRG 008 0.14 3x50
SEGMEN GARDU KRG 008 _ GARDU KRG 007 1.19 3x50
SEGMEN GARDU KRG 007 _ GARDU KRG 013 0.94 3x50
SEGMEN GARDU KRG 013 _ GRT10-1157 0.04 3x50
SEGMEN GRT10-1157 _ GRT10-1162 0.22 3x50
SEGMEN GRT10-1162 _ GRT10-1168 0.27 3x50
SEGMEN GRT10-1168 _ GARDU KRG 006 0.62 3x50
SEGMEN GARDU KRG 006 _ GARDU TMP 002 5.01 3x50
SEGMEN GARDU TMP 002 _ GARDU TMP 004 0.70 3x50
SEGMEN GARDU TMP 004 _ GRT10-1296 0.10 3x50
SEGMEN GRT10-1296 _ GARDU TMP 025 0.99 3x50
SEGMEN GARDU TMP 025 _ GARDU TMP 003 0.15 3x50
SEGMEN GARDU TMP 003 _ GARDU DLI 014 2.96 3x50
SEGMEN GARDU DLI 014 _ GARDU DLI 005 0.66 3x50
SEGMEN GARDU DLI 005 _ GARDU TLK 012 0.10 3x50
SEGMEN GARDU TLK 012 _ GARDU DLI 010 0.39 3x50
SEGMEN GARDU DLI 010 _ GRT10-1403 0.05 3x50
SEGMEN GRT10-190 _ GARDU KDL 125 0.11 3x70
SEGMEN GARDU KDL 125 _ GRT10-190L6 0.18 3x70
SEGMEN GRT10-190L6 _ GARDU PJU 243 0.12 3x70
SEGMEN GRT10-190L6 _ GRT10-190L6R5 0.39 3x150
SEGMEN GRT10-190L6R5 _ GRT10-190L6R13 0.43 3x150
SEGMEN GRT10-190L6R13 _ GRT10-190L6R14 0.05 3x150
SEGMEN GRT10-190L6R14 _ GRT10-190L6R16 0.10 3x150
SEGMEN GRT10-190L6R16 _ GARDU STU 266 0.83 3x150
SEGMEN GARDU STU 266 _ GARDU SUT 316 2.11 3x150
SEGMEN GARDU SUT 316 _ GARDU PRT 267 2.22 3x150
SEGMEN GARDU PRT 267 _ GRT10-190L6R122 0.13 3x150
SEGMEN GRT10-190L6R5 _ GARDU PPR 034 1.20 3x150
SEGMEN GARDU PPR 034 _ GARDU PPR 089 2.04 3x150
SEGMEN GRT10-190L6R14 _ GRT10-190L6R14L7 0.36 3x150
SEGMEN GRT10-190L6R14L7 _ GARDU STU 019 0.35 3x150
SEGMEN GARDU STU 019 _ GARDU STU 020 2.04 3x150
SEGMEN GRT10-194 _ GARDU TPR 194 0.20 3x70
SEGMEN GARDU TPR 194 _ LBS MOTORIZED
SANGKURIMAN 0.45 3x70
SEGMEN GRT10-259 _ GARDU PSB 104 0.16 3x150
SEGMEN GARDU PSB 104 _ GARDU BTS 134 0.13 3x150
SEGMEN GARDU BTS 134 _ GRT10-259L13 0.28 3x150
SEGMEN GRT10-259L13 _ GARDU PSB 016 0.07 3x150
Panjang Luas
Section Section Penampang
Saluran (𝑚𝑚2)
(KM)
SEGMEN GARDU PSB 016 _ GARDU SLM 270 2.06 3x150
SEGMEN GARDU SLM 270 _ GARDU BLB 031 1.40 3x150
SEGMEN GARDU BLB 031 _ GARDU SLL 269 1.09 3x150
SEGMEN GARDU SLL 269 _ GARDU SLL 265 1.44 3x150
SEGMEN GARDU SLL 265 _ GRT10-259L137 0.71 3x150
SEGMEN GRT10-259L137 _ GRT10-259L138 0.05 3x150
SEGMEN GRT10-259L13 _ GRT10-259L13L3 0.17 3x150
SEGMEN GRT10-259L13L3 _ GRT10-259L13L4 0.02 3x150
SEGMEN GRT10-259L13L4 _ GARDU PBC 065 1.64 3x150
SEGMEN GARDU PBC 065 _ GRT10-259L13L34 0.05 3x150
SEGMEN GRT10-259L13L3 _ GARDU PSB 015 0.08 3x70
SEGMEN GRT10-259L137 _ GARDU SLL 321 3.10 3x150
SEGMEN GARDU SLL 321 _ GARDU SLL 322 2.34 3x150
SEGMEN GARDU SLL 322 _ GRT10-259L137R121 0.05 3x150
SEGMEN GRT10-266 _ GARDU SKT 255 1.23 3x150
SEGMEN GARDU SKT 255 _ GRT10-266R25 0.04 3x150
SEGMEN GRT10-359 _ RECLOSER SP1 0.31 3x70
SEGMEN RECLOSER SP1 _ GARDU SLB 066 0.07 3x70
SEGMEN GARDU SLB 066 _ GARDU SLB 085 3.08 3x70
SEGMEN GARDU SLB 085 _ GRT10-359L77 0.42 3x70
SEGMEN GRT10-359L77 _ GRT10-359L88 0.60 3x70
SEGMEN GRT10-359L88 _ GRT10-359L98 0.49 3x70
SEGMEN GRT10-359L98 _ GRT10-359L103 0.26 3x70
SEGMEN GRT10-359L103 _ LBS MOTORIZED SP3 0.59 3x70
SEGMEN LBS MOTORIZED SP3 _ GRT10-359L121 0.30 3x70
SEGMEN GRT10-359L121 _ GARDU LBB 056 4.20 3x70
SEGMEN GARDU LBB 056 _ GARDU LBL 309 0.24 3x70
SEGMEN GARDU LBL 309 _ GARDU LBB 057 0.16 3x70
SEGMEN GARDU LBB 057 _ GRT10-359L244 1.35 3x70
SEGMEN GRT10-359L244 _ GARDU BTS 141 0.05 3x70
SEGMEN GARDU BTS 141 _ GARDU BTS 143 0.37 3x70
SEGMEN GARDU BTS 143 _ GARDU LBB 208 0.25 3x70
SEGMEN GARDU LBB 208 _ GARDU LBL 308 0.53 3x70
SEGMEN GARDU LBL 308 _ GRT10-359L268 0.06 3x70
SEGMEN GRT10-359L268 _ GARDU LBL 084 4.16 3x70
SEGMEN GARDU LBL 084 _ GRT10-359L339 0.09 3x70
SEGMEN GRT10-359L339 _ GARDU LOR 300 5.81 3x150
SEGMEN GARDU LOR 300 _ GARDU LOR 299 2.25 3x150
SEGMEN GARDU LOR 299 _ GARDU LOR 303 2.26 3x150
SEGMEN GARDU LOR 303 _ GARDU LOR 302 2.36 3x150
SEGMEN GARDU LOR 302 _ GRT10-359L622 0.05 3x150
SEGMEN GRT10-359L77 _ GARDU SLB 052 0.29 3x70
SEGMEN GARDU SLB 052 _ GRT10-359L77R7 0.05 3x70
SEGMEN GRT10-359L88 _ GARDU SLB 046 0.28 3x70
SEGMEN GARDU SLB 046 _ GARDU SLB 060 0.53 3x70
SEGMEN GARDU SLB 060 _ GRT10-359L88R19 0.11 3x70
SEGMEN GRT10-359L98 _ GARDU SLB 047 0.08 3x70
SEGMEN GARDU SLB 047 _ GRT10-359L98R10 0.40 3x70
SEGMEN GRT10-359L103 _ GARDU SLB 053 0.31 3x70
SEGMEN GARDU SLB 053 _ GRT10-359L103L8 0.05 3x70
SEGMEN GRT10-359L244 _ GARDU BTS 116 0.07 3x70
SEGMEN GARDU BTS 116 _ GARDU LBB 196 0.32 3x70
SEGMEN GRT10-365 _ GARDU SNJ 140 0.35 3x150
SEGMEN GARDU SNJ 140 _ GARDU SNJ 073 2.68 3x150
SEGMEN GARDU SNJ 073 _ GRT10-365L41 0.09 3x150
SEGMEN GRT10-438 _ GARDU KBR 289 0.43 3x70
SEGMEN GARDU KBR 289 _ GARDU SBR 051 0.69 3x70
SEGMEN GARDU SBR 051 _ GRT10-438R23 0.03 3x70
Panjang Luas
Section Section Penampang
Saluran (𝑚𝑚2)
(KM)
SEGMEN GRT10-459 _ GARDU SBR 037 0.29 3x70
SEGMEN GARDU SBR 037 _ GRT10-459R6 0.05 3x70
SEGMEN GRT10-520 _ GARDU SBD 091 0.84 3x150
SEGMEN GARDU SBD 091 _ GRT10-520L17 0.05 3x150
SEGMEN GRT10-942 _ GARDU TBR 027 0.72 3x70
SEGMEN GARDU TBR 027 _ GRT10-942L17 0.04 3x70
SEGMEN GRT10-966 _ GRT10-966R1 0.03 3x150
SEGMEN GRT10-966R1 _ GARDU TBR 029 2.53 3x150
SEGMEN GARDU TBR 029 _ GRT10-966R60 0.09 3x150
SEGMEN GRT10-1162 _ GARDU KRG 001 0.13 3x70
SEGMEN GARDU KRG 001 _ GRT10-1162L4 0.03 3x70
SEGMEN GRT10-1162 _ GARDU TLK 009 0.11 3x150
SEGMEN GARDU TLK 009 _ GARDU RSU 026 1.38 3x150
SEGMEN GARDU RSU 026 _ GARDU KRG 015 0.41 3x150
SEGMEN GARDU KRG 015 _ GRT10-1162R35 0.04 3x150
SEGMEN GRT10-1162R35 _ GRT10-1162R36 0.04 3x150
SEGMEN GRT10-1162R36 _ GARDU KRD 018 1.98 3x150
SEGMEN GARDU KRD 018 _ GARDU KRD 019 1.25 3x150
SEGMEN GARDU KRD 019 _ GARDU KRD 020 1.00 3x150
SEGMEN GARDU KRD 020 _ GRT10-1162R108 0.06 3x150
SEGMEN GRT10-1163R108 _ GARDU KRD 021 0.73 3x70
SEGMEN GARDU KRD 021 _ GRT10-1162R121 0.07 3x70
SEGMEN GRT10-1162R121 _ GARDU KRD 023 1.42 3x150
SEGMEN GARDU KRD 023_ GARDU KRD 024 2.56 3x150
SEGMEN GARDU KRD 024 _ GRT10-1162R207 0.15 3x150
SEGMEN GRT10-1162R35R1 _ GARDU PAM 028 0.02 3x150

Anda mungkin juga menyukai