Anda di halaman 1dari 11

MAKALAH

HUKUM BISNIS
LISENSI
Dosen PJ: Drs.Ventje Tatimu M.si dan Aneke Punuindoong SAB M.si

Di susun Oleh Kelompok 9:


Sefea Rompas 210811020132
Feronika Intan W. Rapitan 210811020102
Malkiano Winokan 210811020064
Yuni Bella Situmorang 210811020094
Anggely Angraena Mawei 210811020046
Regita Revania Hamzah 210811020140
Kurnia Sondakh 210811020004

ILMU ADMINISTRASI BISNIS


UNIVERSITAS SAM RATULANGI
FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN POLITIK
MANADO
2022
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah
melimpahkan rahmat-Nya, sehingga kami dapat menyelesaikan makalah ini. Guna memenuhi
salah satu tugas pada mata kuliah Hukum Bisnis yang bertujuan untuk memberikan
pengetahuan tentang “Lisensi”.
Tidak lupa kami menyampaikan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah
memberikan bantuan ide dan materi. Penulis sangat berharap semoga makalah ini dapat
menambah ilmu pengetahuan bagi para pembaca maupun penulis.
Kami sadar bahwa dalam makalah ini banyak kekurangan dan kelemahan. Oleh karena
itu, kritik dan saran yang sifatnya membangun sangat diharapkan demi perbaikan pada makalah
ini.

Manado, 1 Mei 2022

Kelompok 9

i
DAFTAR ISI

Kata Pengantar……………………………………………………………………………i
Daftar Isi…………………………………………………………………………………..ii
Bab I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang……………………………………………….……………………1
B. Rumusan Masalah………………………………………………………………..1
C. Tujuan……………………………………………………………………………...1
Bab II PEMBAHASAN
A. Pengertian lisensi …………………..……………………………………………2
B. Lisensi menurut para ahli………………………….………………………...….3
C. Manfaat lisensi...……………………………………………………...……...…..4
D. Jenis-jenis lisensi……………………………………….………….…………….5
E. Tujuan lisensi………………………………………………………………….....6

Bab III PENUTUP


A. Kesimpulan…………………………………………….………………….………….7
B. Saran………………………………………….…………………………….………….7
Daftar Pustaka .………………………….……………………………………...……….8

ii
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Perlindungan hak atas kekayaan intelektual sangat penting bagi pembangunan yang sedang
berlangsung di Indonesia. Hak atas kekayaan intelektual yang dilindungi di Indonesia bisa saja
berupa merek, lisensi, hak cipta, maupun desain industri.

Hak kekayaan intelektual menjadi sangat penting untuk dapat mengikuti laju perkembangan
dunia yang pada akhirnya membawa kesejahteraan umat manusia.Lahirnya hak kekayaan
intelektual pada awalnya berasal dari suatu ide yang diwujudkan dalam bentuk nyata. Hasil
yang nyata tersebut diberikan perlindungan hukum. Jadi hakikat hak kekayaan intelektual
adalah adanya suatu kreasi. Kreasi ini mungkin dalam bidang kesenian atau dalam bidang
industri ataupun dalam ilmu pengetahuan atau kombinasi antara ketiganya. Suatu bidang hak
kekayaan intelektual yang cukup penting keberadaannya adalah hak cipta.

Hak cipta terdiri atas hak ekonomi dan hak moral. Hak ekonomi adalah hak untuk mendapatkan
manfaat ekonomi atas ciptaan serta produk terkait. Hak moral adalah hak yang melekat pada
diri pencipta atau pelaku yang tidak dapat dihilangkan atau dihapus tanpa alasan apapun,
walaupun hak cipta atau hak terkait telah dialihkan.

B. Rumusan Masalah
1) Apa itu Lisensi
2) Apa itu Lisensi menurut para ahli
3) Apa saja manfaat lisensi
4) Apa saja jenis-jenis lisensi
5) Apa tujuan dari lisensi

C. Tujuan
1) Mampu mengetahui apa itu Lisensi
2) Mampu mengetahui apa itu Lisensi menurut para ahli
3) Mampu mengetahui apa saja manfaat lisensi
4) Mampu mengetahui apa saja jenis-jenis lisensi
5) Agar mengetahui Apa tujuan dari lisensi

1
BAB II
PEMBAHASAN

A. Pengertian Lisensi

Lisensi adalah pemberian izin untuk memproduksi suatu produk/jasa tertentu, dimana
produk/jasa tersebut sebelumnya sudah dipatenkan oleh yang menciptakannya pertama kali.
Atau sering juga lisensi diartikan sebagai suatu bentuk pemberian izin untuk memanfaatkan hak
atas kekayaan intelektual, dimana dapat diberikan oleh pemberi lisensi kepada penerima dengan
maksud supaya penerima lisensi dapat melakukan kegiatan usaha atau memproduksi produk
tertentu dengan menggunakan hak atas kekayaan intelektual yang dilisensikan tersebut.Tapi
sering juga kita temukan istilah perjanjian lisensi, yang dapat diartikan sebagai perjanjian
diantara dua pihak ataupun lebih dimana satu pihak sebagai pemilik atau pemegang lisensi
bertindak memberikan lisensi kepada pihak yang bertindak sebagai penerima lisensi, sehingga
pihak penerima lisensi dapat dengan legal memproduksi dan memasarkan produk/jasanya.

Pihak yang memberikan lisensi disebut dengan Licencor, sedangkan untuk pihak penerima
lisensi disebut dengan License, maka secara tidak langsung istilah lisensi sudah mengarah
kepada penjualan atau izin untuk menggunakan hak paten dan hak untuk menggunakan merek
dagang.Tentunya pemegang lisensi yang sudah diakui/diberi izin oleh pemberi lisensi harus
memproduksi produk dengan bahan-bahan yang sama persis, kecuali untuk variasi supaya
produk yang di produksi sesuai dengan selera masyarakat dimana pemegang lisensi
memasarkannya.

Lisensi merupakan suatu istilah yang sering kita dengar, tetapi seringkali kita tidak mengetahui
apa arti sebenarnya dari lisensi dan hal-hal apa saja yang berkaitan dengan lisensi. Dalam Kamus
Hukum Ekonomi, lisensi diartikan sebagai “izin dari pemilik suatu hak kepada orang lain untuk
melakukan sesuatu yang berhubungan dengan hak yang dimilikinya itu”.1 Dalam Black’s Law
Dictionary, lisensi diartikan sebagai the permission by competent authority to do an act which,
without such permission would be illegal, a trespass, a tort, or otherwise would not allowable.2
Berarti lisensi adalah izin yang diberikan oleh pihak yang berwenang untuk melakukan sesuatu
tindakan atau perbuatan, yang tanpa adanya izin tersebut, maka tindakan atau perbuatan
tersebut merupakan suatu tindakan yang terlarang, yang tidak sah, yang merupakan perbuatan
melawan hukum. WIPO memberi pengertian lisensi sebagai berikut: License means, in the case
of right covered by a patent, or by a protected utility model, industrial design, new plant variety
or trademark (industrial property), the permission, given by the owner of that right (licensor) to
perform acts which are covered by that right.

2
Pengertian lisensi ini memberi penjelasan bahwa lisensi merupakan pemberian izin oleh licensor
(pemberi lisensi) bagi hak-hak yang berupa hak paten, hak atas merek atau desain industri untuk
melaksanakan perbuatan-perbuatan yang berhubungan dengan hak-hak tersebut. Pada
umumnya lisensi selalu dikaitkan dengan Hak atas Kekayaan Intelektual (HaKI), sebagaimana
yang dikemukakan oleh Gunawan Widjaja, yang memberikan arti lisensi sebagai suatu bentuk
pemberian izin untuk memanfaatkan suatu HaKI, yang dapat diberikan oleh licensor (pemberi
lisensi) kepada licensee (penerima lisensi) agar licensee dapat melakukan suatu bentuk kegiatan
usaha, baik dalam bentuk teknologi atau pengetahuan (knowhow) yang dapat dipergunakan
untuk memproduksi, menghasilkan, menjual, atau memasarkan barang (berwujud) tertentu,
maupun yang akan dipergunakan untuk melaksanakan kegiatan jasa tertentu, dengan
mempergunakan HaKI yang dilisensikan itu. Untuk keperluan tersebut licensee diwajibkan
untuk memberikan kontra prestasi dalam bentuk pembayaran royalty yang dikenal juga dengan
istilah licence fee.4 Istilah HaKI berasal dari terjemahan Intellectual Property Rights (IPR),
sedangkan pengertian HaKI menurut Rachmadi Usman adalah “hak atas kepemilikan terhadap
karya-karya yang timbul atau lahir karena adanya kemampuan intelektualitas manusia dalam
bidang ilmu pengetahuan dan teknologi”.5 Intellectual Property Rights menurut World Trade
Organization (WTO) diartikan sebagai “rights given to people over the creations of their minds”6
(hak yang diberikan kepada seseorang atas kreasinya). Menurut WIPO (World Intellectual
Property Organization)7 , pengertian intellectual property secara luas diartikan sebagai “the legal
rights which result from intellectual activity in the industrial, scientific, literary and artistic
fields”8 (hak yang berasal dari hasil karya intelektualitas manusia di bidang industri, ilmu
pengetahuan, kesusasteraan dan seni). HaKI dikelompokkan dalam dua kategori, yaitu Hak
Cipta (Copy Rights) dan Hak Milik Perindustrian (Industrial Property Rights). Menurut Saidin,
Hak Cipta sebenarnya dapat diklasifikasikan lagi kedalam dua bagian, yaitu Hak Cipta dan Hak
yang berkaitan (bersempadan) dengan Hak Cipta (Neighbouring Rights)9

B. Pengertian Lisensi Menurut Para Ahli


1. Wilbur Cross
Lisensi yaitu suatu kontrak yang menjelaskan bahwa satu pihak dapat memastikan satu,
dua, atau lebih suatu operasi dari pihak lainnya. Operasi tersebut juga bisa dalam bentuk
manufaktur, servis ataupun penjualan.
2. Betsyann Toffler dan Jane Imber
Lisensi yakni salah satu bentuk kontrak perjanjian dari dua entitas bisnis usaha, yang
diberikan terhadap seseorang yang memegang lisensi untuk hak paten, merek dan hak
milik lainya dalam suatu pertukaran biaya atau royalti.

3
3. PH Collin
Lisensi adalah suatu perjanjian untuk dapat memberikan hak milik ataupun hak istimewa
kepada seseorang untuk melakukan suatu produksi dan menggunakan sesuatu.
4. Black Law Dictionary
Lisensi merupakan suatu izin oleh para pejabat yang berwenang untuk dapat melakukan
sebuah tindakan yang tanpa izin tersebut akan ilegal, sebuah pelanggaran, perbuatan
untuk melawan hukum, atau tidak akan diijinkan.Ini berarti lisensi selalu dapat dikaitkan
dengan kewenangan dalam bentuk hak istimewa untuk melakukan sesuatu oleh
seseorang atau juga suatu pihak tertentu.

C. Manfaat Lisensi

Manfaat lisensi untuk sih penerima lisensi yaitu mereka bisa memakai merek pemberi lisensi
dengan aman dan legal. Menjadikan penerima lisensi juga dapat menjalankan usahanya dengan
lancar.Terlebih apabila merek yang dipakai sudah sangat terkenal dan mempunyai suatu
reputasi yang bagus di mata konsumen maka akan memperoleh banyak keuntungan dalam
menjalankan suatu usahanya.Sedangkan keuntungan yang diperoleh untuk sih pemilik lisensi
seringkali akan memperoleh sebuah royalti yang besarnya sudah disepakati oleh kedua belah
pihak yakni antara pemilik lisensi dan penerima lisensi.

Lisensi produk dapat memberikan manfaat untuk pencipta atau penerima hak properti
intelektual, yakni menurunkan ongkos pengembangan produk, ekstra publikasi, nilai tambah
dalam urusan pengeluaran iklan, imbal balik tinggi dari investasi minimal.
Manfaat lisensi produk untuk penerima lisensi yakni mereka dapat memakai merek pemberi
lisensi dengan aman dan legal, hingga penerima lisensi dapat menjalankan usahanya dengan
lancar. Apalagi jika merek yang dipakai sudah terkenal dan mempunyai reputasi yang baik di
mata konsumen, maka akan mendapatkan banyak keuntungan dalam menjalankan usahanya.
Sedangkan deviden yang didapatkan untuk pemilik lisensi, seringkali akan menemukan royalti
yang besarnya sudah disepakati oleh kedua pihak yakni antara pemilik lisensi dan penerima
lisensi.
Selain itu penerima lisensi juga dapat menemukan kredibilitas yang lebih cepat melewati
pemakaian brand atau properti intelektual yang familiar dan terpercaya, jalan pintas untuk
mengarah ke para pelanggan tanpa mesti menguras waktu dan ongkos membangun brand dari
nol, dan kemampuan untuk pabrikan untuk bersaing dengan perusahaan-perusahaan yang lebih
banyak dan lebih kuat.

4
D. Jenis-Jenis Lisensi

1. Lisensi HKI “Hak Atas Kekayaan Intelektual”


Salah satu jenis lisensi adalah lisensi atas hak intelektual, misalnya perangkat lunak
komputer. Pemilik lisensi memberikan hak kepada pengguna untuk memakai dan menyalin
sebuah perangkat lunak yang memiliki hak paten kedalam sebuah lisensi.
Lisensi atas hak intelektual biasanya memiliki beberapa pasal/bagian didalamnya, antara
lain syarat dan ketentuan (term and condition), wilayah (territory), pembaruan (renewal) dan
syarat-syarat lain yang ditentukan oleh pemilik lisensi.
Syarat dan ketentuan (term and condition) :Kebanyak lisensi dibatasi oleh jangka waktu
pemakaian. Hal ini untuk melindungi kekayaan intelektual dari pemilik lisensi, karena sering
atau adanya perubahan kondisi peraturan pemberian lisensi / pasar. Hal ini juga melindungi
pemilik lisensi dari pemakaian lisensi dengan beberapa alamat IP (Internet Protocol) dalam
satu (nomer seri) untuk satu jenis perangkat lunak.
Wilayah : Pembatasan wilayah adalah batasan pemakaian produk untuk digunakan dalam
satu wilayah atau regional terbatas (tertentu). Sebagai contoh, sebuah lisensi produk atau jasa
untuk daerah atau regional “Amerika Utara” (Amerika Serikat dan Kanada) tidak dapat
dipakai di Indonesia (regional Asia Tenggara), begitu juga sebaliknya.

2. Lisensi Massal
Lisensi massal perangkat lunak adalah lisensi dari pemilik ke perorangan untuk
menggunakan sebuah perangkat lunak dalam satu komputer. Rincian lisensi biasanya
tertuang dalam “Kesepakatan Lisensi Pengguna tingkat Akhir” (End User License Agreement
(EULA)) dalam sebuah perangkat lunak.Dibawah perjanjian “EULA” ini pengguna komputer
dapat melakukan instalasi perangkat lunak dalam satu atau lebih komputer (tergantung
perjanjian lisensi).

3. Lisensi Merek Barang Atau Jasa


Pemilik lisensi dapat memberikan izin/lisensinya kepada seseorang atau perusahaan,
dengan tujuan supaya seseorang atau perusahaan tersebut dapat menjual produk atau jasa
dibawah pemilik lisensi merek dagang tersebut.Dengan lisensi ini maka pemakai lisensi
dapat menggunakan merek dagang atau jasa lisensi tanpa adanya rasa khawatir dituntut
secara hukum oleh pemilik lisensi karena sebelumnya sudah mendapat persetujuan pemilik
lisensi.

5
4. Lisensi Hasil Karya Seni Dan Karakter
Pemilik lisensi dapat memberikan izin kepada seseorang atau perusahaan sehingga dapat
menyalin dan menjual hak cipta yang mengandung material seni dan karakter. Misalnya
suatu perusahaan memproduksi dan memasarkan mainan dengan karakter doraemon, dalam
memproduksi dan memasarkan mainan karakter tersebut sebelumnya sudah mendapatkan
izin dari pencipta karakter tersebut.

5. Lisensi Bidang Pendidikan


Umumnya lisensi pada bidang pendidikan berbentuk gelar akademis, sebuah perguruan
tinggi atau universitas sebagai memiliki lisensi dapat memberikan gelar kepada seseorang
untuk menggunakan gelar akademisnya setelah menimba ilmu dalam kurun waktu tertentu
diperguruan tinggi atau universitas tersebut atau bisa juga gelar akademis tersebut diberikan
kepada seseorang sebagai suatu bentuk penghargaan.

E. Tujuan Lisensi

Tujuan umum lisensi adalah untuk melindungi masyarakat dan pelayanan profesi.

Tujuan khusus lisensi adalah :

1. Member kejelasan batas wewenang


2. Menetapkan sarana dan prasarana
3. Meyakinkan klien

Aplikasi Lisensi dalam praktik kebidanan adalah dalam bentuk SIPB (Surat Ijan Praktik Biadan).
SIPB adalah bukti tertulis yang diberikan oleh Depkes RI kepada tenaga bidan yang menjalankan
praktik setelah memenuhi persyaratan yang ditetapkan. Bidan yang menjalankan praktik harus
memiliki SIPB, yang diperoleh dengan cara mengajukan permohonan kepada Kepala Dinas
Kesehatan Kabupaten atua Kota setempat dengan memenuhi persyaratan sebagai beriku:
fotokopi SIB yang masih berlaku, fotokopi ijasah bidan, surat persetujuan atasan, surat
keterangan sehat dari dokter, rekomendasi dari organisasi profesi, pas foto. Rekomendasi yang
telah diberikan organisasi profesi setelah terlebih dahulu dilakukan penilaian kemampuan
keilmuan dan keterampilan, kepatuhan terhadap kode etik serta kesanggupan melakukan
praktik bidan.

6
BAB III
PENUTUP

A. Kesimpulan
Lisensi adalah pemberian izin untuk memproduksi suatu produk/jasa tertentu, dimana
produk/jasa tersebut sebelumnya sudah dipatenkan oleh yang menciptakannya pertama
kali. Atau sering juga lisensi diartikan sebagai suatu bentuk pemberian izin untuk
memanfaatkan hak atas kekayaan intelektual, dimana dapat diberikan oleh pemberi
lisensi kepada penerima dengan maksud supaya penerima lisensi dapat melakukan
kegiatan usaha atau memproduksi produk tertentu dengan menggunakan hak atas
kekayaan intelektual yang dilisensikan tersebut.

B. Saran
Berdasarkan materi yang dimuat diatas tentunya kita harus selalu belajar apa itu lisensi
manfaaf dan tujuannya dalam dunia bisnis karena bis akita lihat lisensi sangatlah penting
dalam berbisnis.

7
DAFTAR PUSTAKA

http://repository.uin-suska.ac.id/20609/6/BAB%20I.pdf

https://repository.uhn.ac.id/bitstream/handle/123456789/1890/Vince%20Kristiaman%20Zai.
pdf?sequence=1&isAllowed=y

https://digilib.esaunggul.ac.id/public/UEU-Undergraduate-12586-BAB1.Image.Marked.pdf

https://www.coursehero.com/file/27446717/Makalah-Lisensi-HAKIdoc/

Anda mungkin juga menyukai