Anda di halaman 1dari 32

PROPOSAL USAHA

TOAST MATE

DISUSUN OLEH:

Aurelia Rahma Calista / 07


Aurora Fatma Yulninda / 08
Brenda Camillea Kambey / 10
Mohammad Rahardian Atsil Qushoyyi / 23
Nada Sofy Adzkia / 26
Rachel Adelita Cahyaningrum / 29

SMA NEGERI 1 KOTA MALANG


Jalan Tugu Utara, No. 1, Klojen, Kota Malang, Jawa Timur, 65111
Telp. (0341) 366 454
Website: sman1-mlg.sch.id, Email: mitrekasatata@sman1-mlg.sch.id
KATA PENGANTAR

Segala puji bagi Allah SWT yang telah memberi kemudahan sehingga kami dapat
menyelesaikan proposal usaha “Toast Mate” dengan baik dan tepat waktu. Adapun maksud
dan tujuan dari penyusunan proposal usaha ini adalah dibuat berdasarkan hasil usaha yang
berjalan dalam waktu dekat.
Demikian proposal usaha Toast Mate dapat terselesaikan dengan baik berkat ridho
Allah SWT. Semoga dengan penyusunan laporan ini dapat menambah pemahaman dan
pengetahuan tentang kuliner makanan.

Pada kesempatan ini, penulis mengucapkan terima kasih kepada :

1. Kepala SMA Negeri 1 Malang, Drs. Heru Wahyudi, M. Pd., yang telah memberi
bimbingan dan dukungan kepada kami,
2. Walikelas kami, Bapak H. Zakariah M. Pd, yang telah memberi kami informasi,
bimbingan, saran, dan motivasi untuk kami hingga akhir proses penyusunan
proposal dengan baik,
3. Guru penasihat Proyek P5-3 yaitu Ibu Dra. Djoewarijah Boedisantosa M.Pd, Ibu
Inge Mahartika, S.Pd. Gr, Ibu Lusiana Fransiska. S.Pd. Gr, Suprihatin, S.Pd,
Achmad Khumaini, S.Pd yang telah membimbing dan membina kami tentang
wawasan kewirausahaan pada proyek P5-3,
4. Orang tua yang selalu memberi semangat, doa, dan motivasi kepada kami untuk
menyelesaikan penyusunan usaha ini hingga selesai,
5. Teman-teman yang selalu memberi semangat dan masukan kepada kami dalam
produk kami,
6. Dan seluruh pihak yang terlibat secara langsung maupun tidak langsung dalam
proses pembuatan produk ini mulai dari awal hingga akhir penyusunan proposal ini.

Kami menyadari sepenuhnya bahwa penulisan proposal ini terdapat banyak kekurangan dan
masih jauh dari sempurna. Oleh karena itu, segala saran dan kritik yang membangun dari
semua pihak kami harapkan demi pengembangan usaha selanjutnya.

Penyusun

ii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ...............................................................................................................ii


DAFTAR ISI ........................................................................................................................... iii
BAB I ......................................................................................................................................... 1
1.1 Latar Belakang ............................................................................................................ 1
1.2 Visi dan Misi ............................................................................................................... 2
1.3 Jenis dan Tujuan Usaha ............................................................................................... 2
BAB II ....................................................................................................................................... 4
2.1 Peluang Usaha (Opportunity) ........................................................................................... 4
2.2 Tantangan Usaha (Threats) ............................................................................................... 4
2.3 Potensi Usaha (Strength) .................................................................................................. 5
2.4 Kelemahan Usaha (Weakness) ......................................................................................... 5
BAB III...................................................................................................................................... 6
3.1 Variasi Produk .................................................................................................................. 6
3.2 Waktu dan Tempat Produksi ............................................................................................. 7
3.3 Peralatan Produksi ............................................................................................................ 7
3.4 Bahan Baku Produksi ....................................................................................................... 8
3.5 Proses Produksi .............................................................................................................. 10
BAB IV .................................................................................................................................... 12
4.1 Kondisi Pasar.................................................................................................................. 12
4.2 Konsumen....................................................................................................................... 13
4.3 Strategi Pemasaran ......................................................................................................... 13
4.3.1 Produk...................................................................................................................... 14
4.3.2 Price ......................................................................................................................... 14
4.3.3 Place......................................................................................................................... 15
4.3.4 Promotion ................................................................................................................ 15
BAB V ..................................................................................................................................... 17
5.1 Rencana Produksi ........................................................................................................... 17
5.2 Rencana Anggaran.......................................................................................................... 17
5.2.1 Total Investasi Awal ................................................................................................. 17
5.2.2 Total Biaya Tetap Per Bulan .................................................................................... 18
5.2.3 Total Biaya Variabel Per Bulan ................................................................................ 18
5.2.4 Total Biaya Perbulan................................................................................................ 20

iii
5.3 Perkiraan pemasukan...................................................................................................... 20
5.3.1 Harga Jual Produk ................................................................................................... 20
5.3.2 Pendapatan Produk .................................................................................................. 20
5.4 Perkiraan laba/rugi ......................................................................................................... 21
5.5 Waktu Investasi Kembali................................................................................................ 22
BAB VI .................................................................................................................................... 23
6.1 Kesimpulan.................................................................................................................... 23
LAMPIRAN............................................................................................................................ 24

iv
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Roti adalah olahan kuliner yang terbuat dari tepung terigu juga tepung gandum,
dicampur dengan air, telur, dan ragi. Kemudian di panggang, ada pula yang di goreng.
Roti kabarnya bermula dari Mesir dan Mesopotamia, kemudian berkembang dan
terkenal di Eropa juga menyebar ke berbagai negara termasuk Indonesia.
Di Indonesia, roti biasanya dinikmati untuk sarapan, bekal sekolah dan kerja,
cemilan atau kudapan yang dikonsumsi dengan susu, kopi, maupun teh. Selain praktis
sebagai kudapan sarapan atau cemilan di kala santai, roti juga memiliki segudang
manfaat untuk tubuh. Penelitian menunjukkan 100 gram roti bisa memberikan lebih
banyak energi, karbohidrat, protein, kalsium, fosfor, dan besi dibandingkan 100 gram
nasi putih.
Melihat roti yang digemari banyak orang, kami ingin membuat suatu inovasi
baru untuk mengkonsumsi roti agar lebih menarik, lezat, dan bergizi pastinya. Jenis roti
yang kami gunakan adalah roti tawar berbahan Charcoal. Charcoal atau arang aktif
biasanya didapatkan dari hasil pembakaran kelapa, kayu bambu, dan bahan tanaman
lainnya. Arang kemudian ditumbuk menjadi bubuk, lalu dicampurkan ke dalam
adonan makanan. Karena terbuat dari arang aktif, roti tawar ini berwarna hitam, tidak
putih seperti roti tawar pada umumnya. Walaupun berwarna hitam, roti charcoal ini
sangat aman untuk dikonsumsi bahkan memiliki manfaat bagi tubuh kita. Arang aktif
memiliki pori-pori yang bisa mengikat racun dan zat kimia di dalam tubuh Atau bisa
disebut sebagai penawar racun. Seluruh racun di dalam tubuh, seperti formalin,
merkuri, hingga asam sianida yang berasal dari obat-obatan atau makanan yang kita
konsumsi, bisa diserap dan dibuang bersama kotoran dengan arang ini. Arang juga bisa
mengurangi gas berlebih di dalam perut yang bisa menyebabkan kembung.
Selain inovasi roti tawar charcoal, pastinya roti ini tidak hanya dikonsumsi
begitu saja, Kami telah menyiapkan beberapa resep isian roti yang pas untuk dipadukan
dengan roti tawar ini yaitu Egg & Cheese Toast, Chicken Mentai Toast untuk varian
gurih dan Chococheese Toast untuk varian manis. Kami memilih rasa-rasa itu karena

1
selain enak, bahan-bahan yang digunakan juga memiliki banyak protein dan nutrisi bagi
tubuh seperti dari telur, ayam, selada, dan bahan-bahan lainnya.
Pastinya tidak lengkap jika sudah mengkonsumsi makanan lezat, tetapi tidak
dilengkapi dengan minuman yang menyegarkan. Maka dari itu, kami memilih ice lemon
tea sebagai minuman pendamping makanan utama kami. Lemon tea kami tidak sekedar
teh yang diberi jeruk lemon, tetapi kami juga memberi inovasi dalam penambahan
topping jeli yang dapat membuat konsumen semakin tertarik pastinya.
Usaha ini kami beri nama "Toast Mate" yang kami harapkan dapat menjadi
teman baik kita untuk mengisi energi tubuh kita dalam melakukan kegiatan sehari-hari.
Produksi usaha kami ini dilakukan rumah, mungkin bisa di beberapa waktu kami
melakukan kegiatan diluar rumah seperti saat ada event bazar, tetapi pusat dari kegiatan
itu tetap dijalankan di rumah.

1.2 Visi dan Misi

VISI

Menjadi usaha roti panggang unik yang banyak diminati oleh masyarakat dan berkembang
di bidang kuliner dengan menyajikan produk makanan dan minuman yang berkualitas serta
pelayanan konsumen yang terbaik.

MISI
a. Menciptakan roti panggang dengan cita rasa yang berbeda dari roti panggang yang
ada
b. Menyediakan produk makanan dan minuman dengan kualitas yang premium dan
terjaga kualitas dan mutunya
c. Menciptakan inovasi baru sesuai dengan trend yang ada di lingkungan masyarakat
Kota Malang
d. Melayani konsumen dengan sepenuh hati

1.3 Jenis dan Tujuan Usaha

Jenis usaha :
Jenis usaha Toast Mate ini bergerak pada bidang usaha makanan dan minuman
(kuliner) yang fokus pada produksi dan penjualan roti panggang yang memiliki

2
berbagai variasi rasa dan isian, serta dapat dijual dalam jumlah besar dan dapat
dijadikan alternatif makanan ringan yang mengenyangkan sepanjang hari.

Tujuan Usaha :
Tujuan didirikannya usaha ini dikarenakan beberapa alasan, sebagai berikut :
1. Menawarkan produk roti hitam panggang dengan bahan chorcoal yang unik
dengan cita rasa gurih,manis, dan pedas kepada kalangan muda masa kini.
2. Meningkatkan pangsa pasar dan keuntungan usaha dengan memperluas
jangkauan dan penjualan melalui inovasi pemasaran yang tepat.
3. Menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat karena proses produksinya mudah
dipahami dan dibutuhkan pekerja yang terampil
4. Mengikuti perkembangan dan trend makanan dan minuman di Kota Malang

3
BAB II

ANAILISIS USAHA

2.1 Peluang Usaha (Opportunity)

Kota Malang merupakan kota yang memiliki potensi pasar yang besar untuk
usaha makanan dan minuman, termasuk usaha roti panggang. Beberapa peluang usaha
yang dapat kami analisa, yaitu:

1. Malang sebagai kota pendidikan yang memiliki banyak mahasiswa dan


kalangan muda yang akan menjadi target pasar usaha
2. Produk roti panggang di Kota Malang rata-rata memiliki varian topping yang
sama
3. Olahan toast ini juga cukup laris dan banyak diminati di pasaran, sehingga
telah memberikan kesempatan bisnis yang sangat baik untuk di manfaatkan
4. Usaha Toast mate ini menggunakan bahan berkualitas tetapi harganya
terjangkau

2.2 Tantangan Usaha (Threats)

Berbagai tantangan usaha yang dapat kami Analisa dari usaha Toast Mate ini
yaitu :

1. Semakin banyak usaha serupa yang bermunculan.


Tingginya minat masyarakat terhadap roti menjadikan roti sebagai salah
satu bahan yang banyak digunakan untuk berwirausaha. Jika semakin banyak orang
yang membangun usaha menggunakan roti, apalagi dengan konsep toast, maka itu
dapat menjadi tantangan bagi kami karena saingan usaha yang semakin banyak.
Oleh karena itu, kami harus melakukan sesuatu yang berbeda dan lebib menarim
agar produk kami dapat selalu unggul di dalam usaha roti.

2. Kenaikan harga bahan pokok.

4
Tingginya harga pokok akan berdampak pada naiknya harga jual yang dapat
menurunkan daya beli. Karena para pembeli mungkin akan menjadi ragu untuk
membeli, melihat harga jual yang kami berikan terlalu tinggi.

3. Pemeliharaan Kualitas Produk.


Produk roti panggang yang baik harus memperhatikan faktor kebersihan dan
kesehatan. Pemeliharaan kualitas produk menjadi tantangan bagi usaha roti
panggang untuk tetap menjaga kebersihan dan kualitas produk yang dihasilkan.

2.3 Potensi Usaha (Strength)

Dari usaha Toast Mate ini, terdapat potensi usaha dan produk usaha ini, yaitu :

1. Bahan baku relatif mudah didapat.


2. Memiliki banyak varian rasa sandwich beserta minuman.
3. Memiliki ciri khas tersendiri yang unik. (charcoal toast)
4. Proses pembuatan mudah dan tergolong cepat.
5. Harga produk Toast Mate meluncurkan produk dengan harga rendah untuk dapat
menjangkau segala sektor ekonomi berbagai lapisan masyarakat.

2.4 Kelemahan Usaha (Weakness)

Terdapat beberapa kelemahan yang dapat dilihat dari usaha kami, yaitu :

1. Produk mudah ditiru


2. Terbatasnya modal usaha untuk membuka cabang
3. Masa simpan roti yang sebentar (3 hari di suhu ruangan)
4. Kurangnya pengembangan/inovasi produk

5
BAB III

ASPEK PRODUKSI

3.1 Variasi Produk

Usaha Toast Mate ini merupakan usaha kuliner makanan modern yang menjual
2 produk yaitu charcoal bread toast (roti hitam panggang) dan es lemon tea dengan cita
rasa yang unik dan mengikuti tren saat ini. Produk Charcoal Bread Toast disajikan
dengan roti hitam charcoal yang dipanggang dnegan mentega. Roti panggang tersebut
diberi isian gurih seperti telur, keju, dan ayam dengan saus mentai yang lezat dengan
taburan potongan bawang. Konsumen dapat memilih pilihan saus sesuai selera seperti
saus keju, saus Spicy BBQ dan saus teriyaki. Roti panggang dengan isian manis berisi
meses coklat dan parutan keju dengan olesan susu kental manis yang akan melumer di
mulut. Sebagai penyegarnya, kami menjual es lemon tea dengan rasa segar, manis, dan
asam dengan jeli leci untuk memberi tekstur kenyal saat diminum.

Produk makanan Toast Mate memiliki varian rasa dan pilihan saus yang dapat
dipilih konsumen :

A. Varian Rasa Charcoal Bread Toast

• Egg & Cheese (Roti panggang gurih dengan topping telur dan keju)
• Chicken Mentai (Roti panggang gurih dengan ayam tepung dengan
topping saus mentai)
• Chocheese Lover (Roti panggang manis dengan isian coklat dan keju
dengan topping susu kental manis)

B. Pilihan saus Charcoal Bread Toast

• Saus keju
• Saus Spicy BBQ
• Saus Teriyaki

Produk minuman Toast Mate adalah es lemon tea, dengan rincian produk
sebagai berikut:

a) Nama minuman : es lemon tea

6
b) Topping minuman : potongan jeli rasa leci dan irisan buah lemon segar
c) Ukuran minuman : 14 Oz (400 ml)

3.2 Waktu dan Tempat Produksi

Usaha Toast Mate ini dilakukan produksi mandiri di rumah dengan menerima
pesanan secara online melalui Whatsapp, Aplikasi Online, dan Media Sosial
(Instagram) dan menerima pemesanan dalam jumlah besar dalam acara maupun event.
Proses produksi dilakukan 30 hari kerja dalam 1 bulan. Dengan rincian sebagai berikut.

Waktu : Pukul 10.00 – 17.00 wib

Hari Produksi : Setiap hari (30 hari kerja dalam sebulan), libur saat tanggal merah

Alamat : Jl. Kendalsari 4 No. 35, Tulusrejo, Kec. Lowokwaru, Kota Malang.

3.3 Peralatan Produksi

Peralatan yang dibutuhkan dalam produksi makanan dan minuman, terinci


sebagai berikut :

Nama Peralatan Jumlah


Pan Toaster 1 buah
Pisau 2 buah
Talenan 1 buah
Pengaduk 1 buah
Botol Saus 3 buah
Capit 1 buah
Sendok 4 buah
Teko plastik 1 buah
Termos es 1 buah
Lap 1 helai
Nampan tray besi 1 buah
Wadah sayur dan keju 2 buah
Mangkok stainless 1 buah
Kompor gas 2 tungku
Torch (pembakar) 1 buah

7
3.4 Bahan Baku Produksi

Bahan baku yang digunakan dalam produk Toast Mate secara garis

besar, sebagai berikut :

A. Charcoal Bread Toast

Nama Bahan Baku Jumlah (1 hari) Jumlah (1 bulan/30


hari)
Roti Charcoal 10 loaf 30 loaf
Ayam 1 kg 0 kg
Telur 1 kg 10 kg
Keju Cheddar 1 pack 30 pack
Keju Quickmelt 1 pack 30 pack
Selai Coklat 1 bungkus 10 bungkus
Margarin 600 gram 6 kg
Nori 1 pack 30 pack
Daun bawang 1 ikat 30 ikat
Selada 1 ikat 30 ikat
Susu kental manis 1 pack 30 pack
Mayonaise 500 gram 15 kg
Saus keju 500 gram 15 kg
Saus Spicy BBQ 500 gram 15 kg
Saus teriyaki 500 gram 15 kg
Saus mentai 500 gram 15 kg
Lada 1 bungkus 10 bungkus
Garam 1 bungkus 10 bungkus
Tepung ayam 1 bungkus 30 bungkus

8
Rincian setiap varian rasa charcoal bread toast, yaitu :

a) Egg & Cheese Toast

Nama Bahan Baku Jumlah (1 hari) Jumlah (1 bulan/30


hari)
Roti Charcoal 4 loaf 120 loaf
Margarin 166 gram 4,9 kg
Mayonaise 500 gram 15 kg
Telur 2 kg 60 kg
Keju Quickmelt 3 pack 90 pack
Lada 1 bungkus 10 bungkus
Garam 1 bungkus 10 bungkus
Daun bawang ½ ikat 15 ikat
Saus keju 250 gram 7,5 kg
Saus spicy BBQ 250 gram 7,5 kg
Saus teriyaki 250 gram 7,5 kg

b) Chicken Mentai

Nama Bahan Baku Jumlah (1 hari) Jumlah (1 bulan/30


hari)
Roti Charcoal 4 loaf 120 loaf
Margarin 166 gram 4,9 kg
Ayam 2 kg 60 kg
Selada 1 ikat 30 ikat
Saus mentai 500 gram 15 kg
Tepung ayam 1 bungkus 30 bungkus
Daun bawang ½ ikat 15 ikat
Saus keju 250 gram 7,5 kg
Saus spicy BBQ 250 gram 7,5 kg
Saus teriyaki 250 gram 7,5 kg

9
c) Chocheese Lover

Nama Bahan Baku Jumlah (1 hari) Jumlah (1 bulan/30


hari)
Roti Charcoal 1 loaf 10 loaf
Margarin 166 gram 4.9 kg
Keju prochiz 1 pack 30 pack
Selai Coklat 1 kg 30 kg
Susu Kental Manis 1 pack 30 pack

B. Es Lemon Tea

Nama Bahan Baku Jumlah (1 hari) Jumlah (1 bulan/30


hari)
Es Batu 5 kg (1 bungkus) 50 kg (10 bungkus)
Air Minum 1 galon 30 galon
Bubuk lemon tea 2 kg (2 bungkus) 60 kg (60 bungkus)
Buah Lemon 1 kg 30 kg
Daun Mint 1 ikat 30 ikat
Bubuk jeli 1 pack 30 pack

3.5 Proses Produksi

Berikut prosedur pembuatan Charcoal Toast Bread, sebagai berikut :

a. Egg & Cheese Toast:

1. Kocok lepas telur dengan tambahab bumbu lada dan garam.


2. Masak telur di wajan dengan teknik orak-arik, setelah matang angkat.
3. Panggang roti dengan margarin, setelah sudah dirasa cukup, angkat.
4. Masukkan telur orak arik, mayonaisse, saus tomat, dan keju quick melt yang sudah
diparut, lalu torch.
5. Beri potongan daun bawang diatasnya, lalu lipat setengah
6. Toast bisa diberi tambahan saus teriyaki/saus keju/saus mentai/saus spicy BBQ.
7. Egg & Cheese Toast siap disajikan.

10
b. Chicken Mentai Toast:

1. Beri bumbu lada dan garam pada ayam.


2. Balurkan dengan telur yang sudah dikocok, lalu beri baluran tepung ayam.
3. Goreng ayam dengan minyak di wajan.
4. Panggang roti menggunakan margarin.
5. Beri selada pada roti yang sudah dipanggang
6. Letakkan ayam tepung diatas selada, lalu beri saus mentai dan mayonaisse, dan
taburkan keju parut diatasnya.
7. Toast bisa diberi tambahan saus teriyaki/saus keju/saus mentai/saus spicy BBQ
8. Chicken Mentai Toast siap disajikan.

c. Chocheese Toast:

1. Olesi roti dengan mentega


2. Beri parutan keju dan coklat meses ke dalam roti
3. Panggang roti menggunakan margarin hingga kecoklatan
4. Beri susu kental manis pada roti panggang
5. Chocheese Toast siap disajikan.

Langkah pembuatan produk minuman es lemon tea :

1. Siapkan bahan dan alat yang sudah disediakan.


2. Tuangkan bubuk lemon tea 1 kg ke dalam wadah
3. Larutkan dengan air panas sebanyak 3 liter lalu aduk hingga merata
4. Masukkan air biasa sebanyak 3 liter ke larutan lemon tea sebelumnya dan aduk
kembali.
5. Masukkan es batu ke dalam wadah tersebut.
6. Saat menyajikan, masukkan es batu ke dalam gelas dan potongan lemon serta
daun mint.
7. Tuang lemon tea ke dalam gelas tersebut dan es lemon tea sudah siap disajikan.

11
BAB IV

STRATEGI USAHA

4.1 Kondisi Pasar

Daerah Malang bisa terbilang memiliki kawasan kuliner yang cukup banyak.
Hal ini didukung oleh banyaknya pelajar yang ada di Kota Malang mengingat kota ini
disebut sebagai kota pendidikan. Dengan banyaknya golongan muda di Kota Malang
membuat para produsen makanan berinovasi dengan trend saat ini. Salah satunya
adalah bread toast (roti panggang), produk ini memiliki banyak peminat bagi warga
kota Malang. Tidak hanya banyak peminatnya, kondisi pasar roti panggang di malang
cukup kompetitif karena banyaknya usaha yang sudah ada di pasar. Namun, pasar ini
masih cukup potensial untuk dijadikan bisnis yang menguntungkan karena permintaan
pasar yang terus meningkat dan pastinya konsumen selalu mencari inovasi roti
panggang selanjutnya. Beberapa hal yang dapat menjadi gambaran kondisi pasar roti
panggang di Malang adalah sebagai berikut:

1. Preferensi konsumen yang beragam


Konsumen di Malang memiliki preferensi yang beragam dalam hal makanan
ringan, termasuk roti panggang. Beberapa konsumen lebih memilih roti panggang
yang dijual dengan harga murah, sementara yang lain mencari kualitas dan variasi
rasa yang unik.

2. Potensi pasar yang luas


Meskipun persaingan di pasar roti panggang cukup ketat, potensi pasar yang
luas masih terbuka lebar. Hal ini karena roti panggang merupakan makanan ringan
yang banyak diminati oleh konsumen dari berbagai kalangan, seperti mahasiswa,
pelajar, pekerja, dan wisatawan.

3. Banyaknya platform penjualan online


Penggunaan teknologi seperti platform e-commerce dan media sosial semakin
meningkat di Malang, sehingga dapat menjadi peluang bagi usaha roti panggang
untuk memperluas pasar dan meningkatkan penjualan secara online.

12
4. Potensi untuk mengembangkan produk
Konsumen di Kota Malang cenderung mencari variasi rasa dan isian yang
unik dalam roti panggang. Hal ini memberikan peluang bagi usaha roti
panggang untuk mengembangkan produk dengan inovasi-inovasi baru yang
dapat menarik minat konsumen dan memenangkan pasar.

4.2 Konsumen

Konsumen berperan sebagai pengguna akhir pada rantai distribusi penjualan


yang membeli produk berdasarkan prefrensi pribadi, keinginan maupun pengaruh iklan.
Menentukan konsumen yang tepat dalam suatu usaha sangat penting untuk kelanjutan
dan perkembangan usaha kedepannya. Konsumen di Malang memiliki preferensi yang
beragam dalam hal makanan ringan, termasuk roti panggang. Beberapa konsumen lebih
memilih roti panggang yang dijual dengan harga murah, sementara yang lain mencari
kualitas dan variasi rasa yang unik. Maka kami menyusun konsumen sasaran usaha
Toast Mate ini, yaitu :

1. Keluarga/Kerabat/ Teman terdekat


2. Kalangan umum (baik anak-anak, remaja dan dewasa)
3. Mahasiswa & pelajar yang berdomisili di Kota Malang
4. Pecinta olahan roti dan makanan modern
5. Masyarakat umum Kota Malang

4.3 Strategi Pemasaran

Peranan pemasaran saat ini untuk menyampaikan produk dan jasa yang dapat
memberikan kepuasan kepada pelanggan dengan menghasilkan laba. Sasaran dari
pemasaran usaha Toast Mate adalah menarik, mendistribusikan produk dengan mudah,
mempromosikan secara efektif serta mempertahankan pelanggan yang sudah ada
dengan tetap memegang prinsip kepuasan pelanggan. Konsep pemasaran (Marketing
Mix) terdiri dari 4 elemen (Product+Price+Place+Promotion). Keempat unsur
marketing mix inilah yang secara terus-menerus digunakan sebagai kelengkapan dalam
strategi pemasaran. Hal ini pula yang memungkinkan suatu perusahaan dapat berhasil
dalam memasarkan produknya karena dapat memberikan produk yang tepat, harga yang
13
layak, tempat yang terjangkau dan juga promosi yang efektif. Dengan implementasi
strategi pemasaran ini usaha Toast Mate dapat meraih kesuksesan yang berkelanjutan.
Berikut adalah penjelasan dari empat elemen strategi pemasaran:

4.3.1 Produk

Produk merupakan titik sentral dari kegiatan marketing. Sebagai usaha


roti panggang harus menawarkan produk makanan yang berkualitas dan
memiliki daya tarik beda dari pesaing. Beberapa hal yang dapat dilakukan untuk
meningkatkan produk Toast Mate adalah menggunakan bahan-bahan
berkualitas untuk menghasilkan roti panggang yang lezat dan bergizi. Produk
roti panggang Toast Mate menggunakan roti charcoal/arang yang berwarna
hitam, dimana masih jarang di pasar kuliner Kota Malang. Tersedia 3 varian
rasa roti panggang dengan cita rasa khas Toast Mate yaitu Egg & Cheese toast,
Chicken mentai toast dan Chocheese toast yang disesuaikan dengan selera
konsumen. Kami juga menawarkan produk lemon tea yang menyegarkan
dengan topping jeli untuk menambahkan tekstur kenyal pada minuman.

Selain itu, konsumen dapat menambahkan pilihan saus untuk pelengkap


charcoal bread toast. Toast Mate juga memperhatikan kemasan produk yang
aman, mudah dibawa dan menarik, menggunakan kemasan karton untuk
charcoal bread toastnya dan gelas plastik bening untuk minuman lemon tea.
Usaha Toast Mate ini selalu memastikan kualitas, kebersihan dan keamanan
produk dari proses produksi produk hingga di tangan konsumen.

4.3.2 Price

Harga adalah faktor penting dalam memasarkan produk roti panggang.


Usaha Toast Mate menetapkan harga yang sesuai dengan kualitas produk dan
persaingan di pasar. Di Pasar Kuliner Kota Malang, harga roti panggang
berkisar Rp. 15.000 – Rp 30.000. Untuk usaha Toast Mate ini kami menetapkan
harga jual produk dengan harga Rp 15.000 – 17.000. Diharapkan harga jual
tersebut selain mendapatkan keuntungan, juga harga tersebut terjangkau bagi
konsumen khususnya mahasiswa dan pelajar. Selain itu, usaha Toast Mate ini

14
memberikan diskon maupun paket makanan dan minuman yang bisa dipilih
konsumen, untuk menarik konsumen.

4.3.3 Place

Tempat usaha roti panggang harus strategis dan mudah dijangkau oleh
konsumen. Usaha Toast Mate ini memilih rumah produksi di Jl. Kendalsari 4
No. 35, Tulusrejo, Kec. Lowokwaru, Kota Malang. Dimana kawasan tersebut
dekat dengan kompleks mahasiswa, kampus – kampus dan tempat-tempat
kuliner di daerah Soekarno Hatta, sehingga para konsumen kami tidak perlu
jauh-jauh untuk membeli produk kami. Usaha Toast Mate ini juga bersedia
untuk turut serta dalam event maupun acara seperti konser, acara keluarga, pesta
ulang tahun dengan menghadirkan stand/booth Toast Mate. Tidak hanya itu,
kami juga memanfaatkan platform e-commerce (seperti GoFood, GrabFood,
dan ShoppeFood) atau media sosial (seperti Whatsapp dan Instagram) untuk
memperluas pasar dan meningkatkan penjualan secara online. Selain itu kami
akan menitipkan sebuah produk kami melalui kantin universitas dan membuka
stand saat car free day, sehingga semua masyarakat dapat menikmati sebuah
produk toast mate kami.

4.3.4 Promotion

Promotion atau promosi adalah cara untuk mempromosikan produk


Toast Mate agar dapat menjangkau target market sehingga menghasilkan
penjualan. Dikarenakan proses produksi dan operasional kami berada di rumah
produksi, maka kami melakukan strategi pemasaran melalui dua cara yaitu :

1. Melalui sosial media (Instagram, Tiktok, Whatsapp).

Pemasaran media sosial merupakan sebuah


bentuk pemasaran digital yang menggunakan platform sosial media dan
situs web jaringan dengan tujuan untuk mempromosikan produk
maupun layanan organisasi melalui cara yang berbayar atau tidak
berbayar. Banyak keuntungan yang kami dapatkan dari pemasaran sosial

15
media ini, mulai dari menjadi top of mind karena banyaknya orang yang
menggunakan sosial media, mendapatkan ide-ide menarik, dan
menaikkan reputasi lewat iklan dan review.

2. Secara langsung.

Pemasaran langsung adalah strategi pemasaran yang


memungkinkan sebuah perusahaan melakukan komunikasi dengan
konsumen secara langsung. Ada banyak cara yang dapat kami lakukan
dalam pemasaran langsung ini, seperti memasarkan produk secara
langsung bertatap muka dengan calon pembeli, memberikan berbagai
penawaran menarik melalui brosur, dan mengirimkan katalog ke
berbagai pasar dan target lainnya yang memungkinkan.

16
BAB V

ASPEK KEUANGAN

5.1 Rencana Produksi

Rencana Produksi dalam usaha Toast Mate dalam kurun waktu 1 bulan memproduksi
3000 buah

1. Egg & Cheese Toast = 24 per hari dan total 720 per bulan

2. Chicken Mentai Toast = 24 per hari dan total 720 per bulan

3. Chocheese lover Toast = 12 per hari dan total 360 per bulan

4. Es lemon tea = 40 per hari dan total 1200 per bulan

5.2 Rencana Anggaran

5.2.1 Total Investasi Awal

No Nama Peralatan Jumlah Barang Harga 1 Barang Harga Total


1. Pan Toaster 1 buah 40.000 40.000
2. Pisau 2 buah 25.000 25.000
3. Talenan 1 buah 10.000 10.000
4. Pengaduk 3 buah 3.500 8.500
5. Botol Saus 3 buah 10.500 10.500
6. Capit 1 buah 5.500 5.500
7. Sendok 4 buah 2.200 8.800
8. Teko Plastik 1 buah 5.000 5.000
9. Termos Es 1 buah 55.000 55.000
10. Lap 1 helai 5.000 5.000
11. Nampan Tray Besi 1 buah 26.000 26.000
12. Wadah Sayur dan keju 2 buah 15.000 30.000
13. Mangkok Stainless 1 buah 10.000 10.000
14. Kompor Gas 2 tungku 200.000 200.000
15. Torch (Pembakar) 1 buah 15.000 15.000
TOTAL BIAYA 454.300

17
No Nama Barang Lain-Lain Jumlah Barang Harga 1 Barang Harga Total
1. Banner 1 buah 35.000 35.000
2. Kertas Menu 2 buah 6.000 6.000
3. Cetak Brosur 50 pcs 25.000 25.000
4. Meja 1 buah 250.000 250.000
5. Kursi 1 buah 18.000 18.000
6. Gerobak 1 buah 2.300.000 2.300.000
TOTAL BIAYA 2.634.000

Total Investasi Awal = 454.300 + 2.634.000

= Rp 3.088.300

5.2.2 Total Biaya Tetap Per Bulan

No Nama Biaya
1. Transportasi 100.000
2. Gaji karyawan 1.500.000
3. Air 60.000
4. Listrik 100.000
TOTAL BIAYA 1.760.000

5.2.3 Total Biaya Variabel Per Bulan

Bahan Baku Charcoal Bread Toast

No Nama Bahan Baku Jumlah (1 hari) Jumlah (1 Harga Harga dalam


bulan/30 dalam 1 bulan
hari) 1 hari
1. Roti Charcoal 10 loaf 300 loaf 175.000 5.250.000
2. Ayam 2 kg 60 kg 60.000 1.800.000
3. Telur 2 kg 60 kg 50.000 1.500.000
4. Keju Cheddar 500 gram 15 kg 30.300 909.000
5. Keju Quickmelt 495 gram 14,8 kg 31.800 954.000

18
6. Selai Coklat 500 gram 15 kg 24.000 720.000
7. Margarin 500 gram 15 kg 18.000 540.000
8. Nori 1 pack 30 pack 10.500 315.000
9. Daun bawang 1 ikat 30 ikat 10.000 300.000
10. Selada 2 ikat 60 ikat 10.000 300.000
11. Susu kental manis 1 pack 30 pack 15.000 450.000
12. Mayonaise 500 gram 15 kg 30.000 900.000
13. Saus keju 500 gram 15 kg 15.000 450.000
14. Saus Spicy BBQ 500 gram 15 kg 15.000 450.000
15. Saus teriyaki 500 gram 15 kg 15.000 450.000
16. Saus mentai 500 gram 15 kg 17.000 510.000
17. Lada 1 bungkus 10 bungkus 7.000 70.000
18 Garam 1 bungkus 5 bungkus 3.000 30.000
19 Tepung ayam 1 bungkus 30 bungkus 21.500 645.000
Total Harga 16.543.000

Bahan Baku Es Lemon Tea

No Nama Bahan Jumlah (1 hari) Jumlah (1 Harga Harga dalam


Baku bulan/30 dalam 1 bulan
hari) 1 hari
1. Es batu 5 kg 150 kg 6.000 180.000
2. Air galon 1 galon 30 galon 19.000 570.000
3. Bubuk lemon tea 2 kg 60 kg 120.000 3.600.000
4. Buah lemon 1 kg 30 kg 20.000 600.000
5. Daun mint 1 ikat 30 ikat 6.000 180.000
6. Jelly(nutrijell) 1 pack 30 pack 30.000 900.000
Total Harga 6.030.000

Kemasan dan Perlengkapan

No Nama Barang Jumlah (1 hari) Jumlah (1 Harga Harga dalam


bulan/30 dalam 1 bulan
hari) 1 hari
1. Kemasan toast 60 pcs 1.800 pcs 210.000 6.300.000

19
2. Kemasan lemon 40 pcs 1.200 pcs 48.000 1.440.000
tea
3. Label 2 lembar 60 lembar 20.000 600.000
4. Gas elpiji 3 kg 90 kg 40.000 1.200.000
5. Tissu 250 sheet 1 buah 30 buah 10.000 300.000
Total Harga 9.840.000

Total Biaya Variabel Per Bulan = 16.543.000 + 6.030.000 + 9.840.000

= Rp 32.413.000,00

5.2.4 Total Biaya Perbulan

= Total Biaya Tetap + Total Biaya Variabel

= 1.760.000 + 32.413.000

= Rp 34.173.000,00

5.3 Perkiraan pemasukan

5.3.1 Harga Jual Produk

Berikut harga jual produk dari Toast Mate, yaitu :

1. Egg and Cheese Toast : Rp 17.000

2. Chicken Mentai Toast : Rp 18.000

3. Chocheese Toast : Rp 17.000

4. Es Lemon Tea : Rp 10.000

5.3.2 Pendapatan Produk

Dalam kurun waktu 1 hari / 1 kali produksi perkiraan memperoleh


pendapatan sebesar Rp 1.444.000 dan dalam waktu 1 bulan / 30 hari kerja

20
perkiraan memperoleh pendapatan sebesar Rp 43.320.000,00. Dirinci sebagai
berikut :

1. Egg & Cheese Toast :

(1 hari) 17.000 × 24 = 408.000

(1 bulan) 17.000 × 720 = 12.240.000

2. Chicken Mentai :

(1 hari) 18.000 × 24 = 432.000

(1 bulan) 18.000 × 720 = 12.960.000

3. Chocheese Lover :

(1 hari) 17.000 × 12 = 204.000

(1 bulan) 17.000 × 360 = 6.120.000

4. Es Lemon Tea :

(1 hari) 10.000 × 40 = 400.000

(1 bulan) 10.000 × 1.200 = 12.000.000

5.4 Perkiraan laba/rugi

Laba = {(Harga Jual Egg Cheese × 720) + (Harga Jual Chicken Mentai × 720) +

(Harga Jual Chocheese × 360) + (Harga Jual minuman × 1200)} – TB

= {(17.000 x 720) + (18.000 x 720) + (17.000 x 360) + (10.000 x 1200)} –

34.173.000

= {12.240.000 + 12.960.000 + 6.120.000 + 12.000.000} – 34.173.000

= {43.320.000} – 34.173.000

= Rp 9.027.000

Presentase laba = Laba : TB x 100%

21
= 9.027.000 : 34.173.000 x 100%

= 26,41%

Jadi, laba yang diperoleh dari penjualan per bulan Rp 9.027.000 (26,41%)

5.5 Waktu Investasi Kembali

Lama waktu yang dibutuhkan untuk investasi awal kembali adalah 11 hari
= 9.027.000 : 30 hari
= 300.900

Lama waktu = Rp 300.900 x 11 hari


= Rp 3.309.000,00

22
BAB VI

PENUTUP

6.1 Kesimpulan

Usaha Toast Mate merupakan salah satu usaha dibidang kuliner dengan roti
sebagai bahan utamanya. Kami ingin membuat suatu inovasi baru untuk mengkonsumsi
roti agar lebih menarik, lezat, dan bergizi pastinya. Salah satu inovasi yang kami buat
adalah menggunakan jenis roti berbahan Charcoal. Usaha ini memiliki peluang
memperoleh keuntungan yang tinggi, Melihat roti menjadi salah satu makanan yang
digemari banyak orang. Diharapkan usaha ini bisa bersaing dengan makanan lain dan
menjadi suatu trend di masyarakat, selain terjangkau harga produknya serta menjadi
makanan yang lezat dan bergizi untuk dikonsumsi.

23
LAMPIRAN

24
DESAIN

BAHAN PEMBUATAN

25
ALAT PEMBUATAN

26
KEMASAN PRODUK

PROSES PEMBUATAN

27
28

Anda mungkin juga menyukai