Anda di halaman 1dari 3

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : SMA Negeri 1 Teluk Dalam


Kelas/Semester : X/ 1
Mata Pelajaran : Ekonomi
Tahun Pelajaran : 2022/2023
Materi Pokok : Masalah Ekonomi dalam Sistem Ekonomi
Alokasi Waktu : 2 x 45 menit (1 x pertemuan)

A. Kompetensi Inti
1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya
2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (gotong
royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-aktif dan menunjukan sikap
sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif
dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa
dalam pergaulan dunia.
3. Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural
berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan
humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait
penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang
kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah.
4. Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu menggunakan
metoda sesuai kaidah keilmuan
B. Kompetensi Dasar
3.2 Menganalisis masalah ekonomi dalam sistem ekonomi
4.2 Menyajikan hasil analisis masalah ekonomi dalam sistem ekonomi
C. Indikator Pencapaian Kompetensi
3.2.1 Menganalisis masalah ekonomi dalam sistem ekonomi
3.2.2 Menguraikan ciri khas sistem perekonomian Indonesia menurut UUD 1945 pasal 33
4.2.1 Menyajikan contoh kasus produksi dalam masalah ekonomi
D. Tujuan Pembelajaran
1. Melalui kegiatan mengamati tayangan video, siswa dapat menjelaskan masalah ekonomi
dalam kegiatan produksi dengan tepat.
2. Melalui kegiatan diskusi kelompok, siswa dapat membedakan macam-macam sistem
ekonomi yang diterapkan oleh setiap Negara dengan benar.
3. Melalui kegiatan diskusi kelompok, siswa dapat menguraikan nilai dasar yang menjadi
identitas perekonomian Indonesia menurut UUD 1945 pasal 33 dengan benar.
E. Materi Pembelajaran
Masalah Ekonomi dalam Sistem Ekonomi
a. Masalah pokok ekonomi
b. Sistem ekonomi
c. Sistem Perekonomian Indonesia
F. Metode Pembelajaran
Model Pembelajaran : Problem Based Learning (PBL)
Pendekatan : Saintifik
Metode : Tanya Jawab, Diskusi, Presentasi, dan Penugasan
G. Media, Alat dan Bahan
a. Media : Materi PPT, video, dan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD)
b. Alat dan bahan : Laptop, LCD Proyektor, Spidol dan papan tulis
H. Sumber Belajar
a. Anik Widiastuti, Aprilia Rachmawati Harjaningrum dan agung Feryanto. Buku Ekonomi
Kelas X Kurikulum 2013, Penerbit Cempaka Putih, Klaten, 2016.
b. Modul pembelajar dari kementrian pendidikan dan kebudayaan 2019
I. Langkah-Langkah Pembelajaran

Sintaks Pembelajaran Waktu


A. Kegiatan Pendahuluan
1. Guru masuk kelas tepat waktu dan mengucapkan salam 15 Menit
(Penumbuhan karakter budaya disiplin dan religius)
2. Guru mempersiapkan kelas agar lebih kondusif untuk proses
belajar mengajar
3. Guru meminta salah seorang peserta didik memimpin doa
sebelum pembelajaran akan di mulai (Penumbuhan
karakter religius)
4. Guru memeriksa kehadiran siswa (penumbuhan karakter
disiplin)
5. Guru melaksanakan Apersepsi dan motivasi
6. Guru mengintruksikan kepada siswa untuk memperhatikan
kebersihan kelas sebelum pembelajaran dimulai
(Penumbuhan karakter peduli lingkungan)
7. Guru menyampaikan topik pembelajaran dan Kompetensi
Dasar serta Tujuan Pembelajaran yang akan dicapai

B. Kegiatan Inti
Fase 1. Orientasi Peserta Didik pada Masalah
65 Menit
1.1 Peserta didik melakukan pengamatan dengan cara mengamati
tayangan Video Masalah ekonomi dan Sistem Ekonomi.
1.2 Guru memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk
bertanya mengenai tayangan video (menumbuhkan kecakapan
abad 21; berpikir krtitis)
1.3 Guru menugaskan peserta didik untuk menggali informasi
lebih dalam dengan membaca buku sumber tentang masalah
ekonomi, sistem ekonomi dan sistem perekonomian
Indonesia.
Fase 2 Mengorganisasikan peserta didik untuk belajar
2.1 Peserta didik dibentuk dan dibagi dalam 3 kelompok
2.2 Peserta didik dalam setiap kelompok di berikan tugas
menganalisis :
a. Kelompok 1 : Masalah Ekonomi;
b. Kelompok 2 : Sistem Ekonomi;
c. Kelompok 3 : Sistem Perekonomian Indonesia;
Fase 3 Membimbing penyelidikan individu maupun kelompok
3.1 Guru membimbing setiap kelompok dalam menganalisis
pembahasan materi yang merupakan bagian tugas masing-
masing kelompok.
3.2 Guru membimbing setiap peserta didik dalam memecahkan
masalah pada LKPD
3.3 Setelah menyelesaikan masalah pada LKPD secara
berkelompok, peserta didik mampu menemukan masalah yang
ada
Fase 4 Mengembangkan dan menyajikan hasil karya
4.1 Peserta didik menyimak dengan seksama instruksi guru untuk
melakukan presentasi hasil diskusi
4.2 Peserta didik mempresentasikan hasil diskusi masalah di
hadapan kelompok lain secara secara bergantian
Fase 5 Menganalisis dan mengevaluasi proses pemecahan
masalah
5.1 Setelah peserta didik melakukan presentasi hasil diskusi
kelompok, guru mengkonfirmasi hasil yang dipresentasikan
5.2 Guru memberikan soal untuk peserta didik sebagai bahan
evaluasi

C. Kegiatan Penutup
1. Guru bersama Peserta didik membuat kesimpulan 15 Menit
2. Memberikan arahan yang harus di lakukan saat diskusi untuk
materi minggu depan
3. Guru menyampaikan motivasi kepada peserta didik untuk selalu
semangat belajar
4. Guru mengakhiri kegiatan pembelajaran dengan doa dan salam

J. Penilaian Pembelajaran
a. Penilaian Sikap, berupa observasi terhadap aktivitas dan tingkat perhatian peserta didik
pada saat pembelajaran berlangsung, misalnya kemampuan menyampaikan pendapat,
argumentasi/ menjawab pertanyaan serta aspek kerja sama kelompok
b. Pengetahuan, berupa tes tertulis Isian, tes tertulis Uraian, tes observasi saat bertanya jawab
dan berpendapat dalam proses pembelajaran serta penugasan peserta didik.
b. Penilaian Keterampilan, berupa penilaian unjuk kerja, penilaian kinerja, dan atau penilaian
portofolio

Mengetahui : Teluk Dalam, 16 Desember 2022


Kepala Sekolah, Guru Mata Pelajaran Ekonomi,

NURSARI R. SIMANULLANG, S.Pd., MM MARGARETA DUHA, SE


NIP.19691208 200502 2 001 NIP. -

Anda mungkin juga menyukai