Anda di halaman 1dari 12

Surat Keputusan

Penetapan Indikator Mutu Klinis


UPTD Puskesmas Blora
Nomor : K/IX/SK/03/19/018

Revisi Ke : 01

Berlaku Tgl: 01 April 2019

Ditetapkan

Kepala UPTD Puskesmas Blora

dr. Nur Betsia Bertawati

NIP. 19790707 200604 2 023

PEMERINTAH KABUPATEN BLORA


DINAS KESEHATAN

UPTD PUSKESMAS BLORA


1-12
Jalan Nusantara No. 23 Blora
PEMERINTAH KABUPATEN BLORA
DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS BLORA
Jl. Nusantara No.23 Telp. (0296) 531005

KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS BLORA


NOMOR : K/IX/SK/03/19/018

TENTANG
PENETAPAN INDIKATOR MUTU KLINIS

KEPALA UPTD PUSKESMAS BLORA,


Menimbang : a. bahwa upaya peningkatan mutu layanan klinis merupakan
tanggungjawab seluruh tenaga klinis yang memberikan asuhan
klinis kepada pasien;

b. bahwa untuk melaksanakan tanggungjawab tersebut, tenaga


klinis wajib melaksanakan peningkatan mutu klinis;

c. bahwa berdasarkan pertimbangan pada huruf a dan b, perlu


menetapkan Keputusan Kepala UPTD Puskesmas Blora
tentang penetapan indikator mutu klinis;

Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009


tentang Kesehatan;
2. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 75 Tahun 2014 tentang
Pusat Kesehatan Masyarakat;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 46 Tahun 2015 tentang
Akreditasi Puskesmas, Klinik Pratama, Tempat Praktik
Mandiri Dokter, dan Tempat Praktek Mandiri Dokter Gigi;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 44 Tahun 2016 tentang
Pedoman Manajemen Pusat Kesehatan Masyarakat;
5. Peraturan Menteri Kesehatan No.11 tahun 2017 tentang
Keselamatan Pasien;
6. Peraturan Menteri Kesehatan No.27 tahun 2017 tentang
Pedoman Pencegahan dan Pengendalian Infeksi;

MEMUTUSKAN

MENETAPKAN : PENETAPAN INDIKATOR MUTU KLINIS

KESATU Tenaga klinis wajib berperan aktif mulai dari identifikasi


:
permasalahan mutu layanan klinis, melakukan analisis, menyusun
rencana asuhan, melaksanakan, dan menindaklanjuti;

KEDUA Identifikasi permasalahan mutu layanan klinis, dilakukan dengan


:
menggunakan indikator-indikator pelayanan klinis yang
ditetapkan oleh Puskesmas dengan acuan yang jelas dalam
lampiran I;

KETIGA Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan, dan apabila
:
dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam ketetapan ini akan
diperbaiki sesuai ketentuan yang berlaku;

KEEMPAT Dengan berlakunya keputusan ini, maka surat keputusan No


:
K/IX/SK/06/16/059 dinyatakan tidak berlaku lagi.
Ditetapkan di : Blora
Pada Tanggal : 01 April 2019

KEPALA UPTD PUSKESMAS BLORA,

NUR BETSIA BERTAWATI


Lampiran I : Keputusan Kepala UPTD Puskesmas Blora
Nomor : K/IX/SK/03/19/018
Tanggal : 1 April 2019
24 Pebruari 201

INDIKATOR MUTU LAYANAN KLINIS

NO UNIT SASARAN MUTU TARGET


1 Loket Pendataran Rekam medik terdistribusi di unit yang tepat 90%
2 Pelayanan Rujukan tepat sesuai identitas pasien 100%
Administrasi
3 Pemeriksaan Umum Rekam medik terisi lengkap 100%
4 Farmasi Pemberian obat tepat sesuai identitas pasien 100%
5 Pemeriksaan Anak Pelayanan Periksa Anak menggunakan MTBS 90%
6 P2 Pengambilan obat TB tepat waktu 90%
7 Pelayanan Gizi Konsultasi Gizi Ibu Hamil pada kunjungan 90%
pertama
8 Pelayanan Gigi Rekam Medik gigi terisi lengkap 100%

9 Pelayanan Imunisasi Pemberian imunisasi tidak terjadi KIPI 100%

10 Pelayanan Kelengkapan isi rekam medik laboratorium 100%


Laboratorium

11 Pelayanan KIA_KB Pemberian konseling dengan ABPK (Alat 100%


Bantu Pengambil Keputusan)

12 Pelayanan Pelayanan ANC terpadu pada kunjungan 90%


pertama
KIA_ANC

13 Persalinan Pasien persalinan dikonsulkan dokter 100%

14 IGD Sterilisasi Alat 90%

DEFINISI OPERASIONAL INDIKATOR MUTU LAYANAN KLINIS


1. Loket Pendaftaran
Indikator mutu : Rekam medik terdistribusi di unit yang tepat
Target : 90%
Definisi Operasional : Rekam medik pasien terdistribusi di unit yang tepat
Cara penghitungan : Jml Rekam Medik terdistribusi di unit yang tepat x 100%
Jml seluruh pasien
Periode Analisa : 3 bulan
Numerator : Jumlah rekam medik terdistribusi di unit yang tepat
Denominator : Jumlah seluruh pasien
Sumber data : Simpus dan buku indikator mutu klinis loket
Ukuran / konstanta : persentase

2. Pelayanan Administrasi
Indikator mutu : Rujukan tepat sesuai identitas pasien
Target : 100%
Definisi Operasional : Surat rujukan diberikan kepada pasien yang tepat sesuai identitas
Cara penghitungan : Jml rujukan tepat identitas pasien x 100%
Jml seluruh rujukan
Periode Analisa : 3 bulan
Numerator : Jumlah surat rujukan tepat identitas pasien
Denominator : Jumlah seluruh rujukan pasien
Sumber data : Buku register insiden dan aplikasi P. Care
Ukuran / konstanta : persentase

3. Pemeriksaan Umum
Indikator mutu : Rekam medik terisi lengkap
Target : 100%
Definisi Operasional : Rekam medik terisi lengkap mulai dari kajian awal klinis yang
komprehensif, diagnosa, therapy, informasi efek samping obat, KIE dan
asuhan keperawatan.

Cara penghitungan : Jml rekam medik terisi lengkap x 100%


Jml seluruh pasien pemeriksaan umum
Periode Analisa : 3 bulan
Numerator : Jumlah rekam medik terisi lengkap
Denominator : Jumlah seluruh pasien di pemeriksaan umum
Sumber data : Rekam medik dan Buku Register Pemeriksaan Umum
Ukuran / konstanta : persentase

4. Farmasi
Indikator mutu : Pemberian obat tepat sesuai identitas pasien
Target : 100%
Definisi Operasional : Pemberian obat tepat kepada identitas pasien
Cara penghitungan : Jml obat diberikan tepat identitas pasien x 100%
Jml seluruh pasien farmasi
Periode Analisa : 3 bulan
Numerator : Jumlah obat diberikan tepat identitas pasien
Denominator : Jumlah seluruh pasien farmasi
Sumber data : Buku register insiden, buku register farmasi, dan buku indikator
mutu klinis farmasi
Ukuran / konstanta : persentase

5. Pemeriksaan Anak
Indikator mutu : Pelayanan Periksa Anak menggunakan MTBS
Target : 90%
Definisi Operasional : Pelayanan Pemeriksaan anak dengan kriteria MTBS diperiksa
menggunakan prosedur MTBS
Cara penghitungan : Jml pasien anak di periksa menggunakan
prosedur MTBS x 100%

Jml seluruh pasien anak dengan kriteria MTBS


Periode Analisa : 3 bulan
Numerator : Jumlah pasien anak yang diperiksa dengan menggunakan posedur
MTBS
Denominator : Jumlah seluruh pasien anak dengan kriteria MTBS
Sumber data : Buku register Ruang Periksa Anak dan buku Register MTBS
Ukuran / konstanta : persentase

6. P2
Indikator mutu : Pengambilan obat TB tepat waktu
Target : 90%
Definisi Operasional : Pengambilan obat TB dilakukan tepat waktu sesuai jadwal
Cara penghitungan : Jml pengambilan obat TB tepat waktu pasien x 100%
Jml seluruh kasus TB
Periode Analisa : 3 bulan
Numerator : Jumlah pengambilan obat TB tepat waktu
Denominator : Jumlah seluruh kasus TB
Sumber data : Buku register TB 01, Buku Register TB 02, Papan Jadwal
Ukuran / konstanta : persentase

7. Pelayanan Gizi
Indikator mutu : Konsultasi Gizi Ibu Hamil pada kunjungan pertama
Target : 90%
Definisi Operasional : Konsultasi gizi ibu hamil adalah yang mendapat rujukan dari
ruangan KIA-ANC dalam rangka ANC terpadu pada kunjungan pertama
Cara penghitungan : Jml ibu hamil K1 konsultasi gizi x 100%
Jml seluruh ibu hamil K1
Periode Analisa : 3 bulan
Numerator : Jumlah konsultasi gizi ibu hamil pada kunjungan pertama
Denominator : Jumlah seluruh ibu hamil kunjungan pertama
Sumber data : Buku register ANC Ruang KIA, Buku Register Ruang Gizi
Ukuran / konstanta : persentase

8. Pelayanan Gigi
Indikator mutu : Rekam Medik gigi terisi lengkap
Target : 100%
Definisi Operasional : Rekam medik terisi lengkap mulai dari kajian awal klinis yang
komprehensif, diagnosa, laporan tindakan, therapy, informasi efek samping, pemantauan
status fisiologi pemakaian anastesi&sedasi dan KIE
Cara penghitungan : Jml rekam medik terisi lengkap x 100%
Jml seluruh pasien pelayanan gigi
Periode Analisa : 3 bulan
Numerator : Jml rekam medik terisi lengkap
Denominator : Jumlah seluruh pasien ruang pelayanan gigi
Sumber data : Buku register ruang pelayanan gigi dan rekam medik gigi
Ukuran / konstanta : persentase

9. Pelayanan Imunisasi
Indikator mutu : Pemberian imunisasi tidak terjadi KIPI
Target : 100%
Definisi Operasional : Pemberian imunisasi tidak terjadi KIPI atau kejadian ikutan pasca
imunisasi
Cara penghitungan : Jml pasien imunisasi tidak terjadi KIPI x 100%
Jumlah seluruh pasien imunisasi
Periode Analisa : 3 bulan
Numerator : Jumlah pasien imunisasi tidak terjadi KIPI
Denominator : Jumlah pasien imunisasi
Sumber data : Form KIPI, Buku KIPI dan Register Imunisasi
Ukuran / konstanta : persentase
10. Pelayanan Laboratorium
Indikator mutu : Kelengkapan isi rekam medik laboratorium
Target : 100%
Definisi Operasional : Kelengkapan isi rekam medik dalam penulisan hasil pemeriksaan
Cara penghitungan : Jml rekam medik terisi lengkap x 100%
Jml seluruh pasien laboratorium
Periode Analisa : 3 bulan
Numerator : Jml rekam medik terisi lengkap
Denominator : Jumlah seluruh pasien laboratorium
Sumber data : Buku register laboratorium, dan Rekam Medik
Ukuran / konstanta : persentase

11. Pelayanan KIA_KB


Indikator mutu : Pemberian konseling dengan ABPK (Alat Bantu Pengambil
Keputusan)
Target : 100%
Definisi Operasional : Pada setiap kunjungan KB baru/ ganti cara diberikan konseling
dengan ABPK
Cara penghitungan : Jml kunjungan KB baru/ganti cara dengan ABPK x 100%
Jml seluruh kunjungan KB baru/ganti cara
Periode Analisa : 3 bulan
Numerator : Jumlah kunjungan KB baru/ganti cara dengan pemberian ABPK
Denominator : Jumlah seluruh kunjungan KB baru/ ganti cara
Sumber data : Buku rekam medik Ibu, Buku Register Ruangan KIA-KB dan
Buku Indikator Mutu Klinis KIA-KB
Ukuran / konstanta : persentase
12. Pelayanan KIA_ANC
Indikator mutu : Pelayanan ANC terpadu pada kunjungan pertama
Target : 90%
Definisi Operasional : Pelayanan ANC Terpadu adalah pelayanan ANC mulai dari
ruangan KIA, ruangan pemeriksaan umum, ruangan kesehatan gigi dan mulut,
labboratorium dan konsultasi gizi yang dilakukan pada kunjungan pertama.
Cara penghitungan : Jml ANC Terpadu pada kunjungan pertama x 100%
Jml seluruh ANC kunjungan pertama
Periode Analisa : 3 bulan
Numerator : Jumlah ANC Terpadu pada kunjungan pertama
Denominator : Jumlah seluruh ANC kunjungan pertama
Sumber data : Buku register Ruang KIA
Ukuran / konstanta : persentase

13. Persalinan
Indikator mutu : Pasien persalinan dikonsulkan dokter
Target : 100%
Definisi Operasional : Setiap pasien persalinan dikonsulkan dokter
Cara penghitungan : Jml pasien persalinan dikonsulkan dokter x 100%
Jml seluruh pasien persalinan
Periode Analisa : 3 bulan
Numerator : Jumlah pasien persalinan dikonsulkan dokter
Denominator : Jumlah seluruh pasien persalinan
Sumber data : Form SBAR, Buku Register Persalinan, Buku konsultasi dokter
Ukuran / konstanta : persentase

14. IGD
Indikator mutu : Sterilisasi Alat
Target : 90%
Definisi Operasional : Sterilisasi alat adalah upaya untuk menghilangkan semua
mikroorganisme dengan cara fisik dan kimiawi
Cara penghitungan : Jml hari dilakukan sterilisasi alat x 100%
Jml hari pelayanan
Periode Analisa : 3 bulan
Numerator : Jumlah hari dilakukan sterilisasi alat
Denominator : Jumlah hari pelayanan
Sumber data : Form sterilisasi alat IGD, Buku indikator mutu klinis IGD
Ukuran / konstanta : persentase

KEPALA UPTD PUSKESMAS BLORA,

NUR BETSIA BERTAWATI

Anda mungkin juga menyukai