Anda di halaman 1dari 3

 

RENCANA PROGRAM PELAKSANAAN


KEGIATAN MAGANG GURU TAHUN 2022/2023

1. Latar Belakang
Strategi SMK Negeri 5 Lhokseumawe untuk meningkatkan utu lulusan antara lain dengan
membangun relevansi lulusan dengab kebutuhan pasar kerja. Pembelajaran harus dioptimalkan
sesuai dengan standar industri dengan harapan lulusan bisa terserap oleh lapangan kerja yang
relevan. Selain itu perlu ada penjaminan mutu, berupa standarisasi proses pembelajaran dan
sertifikasi keahlian berbasis industry. Untuk mencapai tersebut maka perlu dilakukan job
matching antara sekolah dengan industri. Mata pelajaran yang diajarkan harus sesuai dengan
kebutuhan dunia usaha atau dunia industri. Untuk itu SMK Negeri 5 Lhokseumawe
merencanakan program magang bagi guru produktif supaya memiliki tantbahan keahlian sebagai
bekal mengajar. Hal ini sesuai dengan visi misi dan tujuan sekolah untuk menciptakan lulusan
yang kompeten dan kompetitif sesuai dengan bidang keahliannya.

2. Tujuan Magang Guru


Tujuan magang guru adalah untuk meningkatakan relevansi kompetensi keahlian guru
produktif dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknogi dunia industri. memperoleh
bahan masukan dalam peyusunan penyelarasan kurikulum SMK herbasis industry serta
mengetahui proses-proses kerja yang terdapat di perusahaan seperti bagaimana mengoptimalkan
produk, tenaga kerja, kedisiplinan dan keselamatan kerja.

3. Jenis Magang Industri


Magang Industri ini ini dilaksanakan dalam bentuk :
1. Pelatihan kerja industry
2. Magang di indstri untuk menghasilkan uji mutu produk/jasa dalam merealisasikan
kesepakatan teaching factory
3. Magang di industry untuk menghasilakan bahan baku teaching factory
4. Magang di industri dengan tujuan untuk kerjasama dalam rangka memperoleh lisensi
5. Pelatihan mendapatkan sertifikat dari industry atau Lembaga sertifkasi.
6. Magang kerja untuk menjalin kerjasama dengan industry.
4. Peserta Magang
Peserta magang adalah guru produkrif dari program keahlian Teknik Audio Video.

5. Tahapan Pelaksanaan Magang


a. Persiapan Magang
 Menentukan kompetensi keahlian yang diprioritaskan/diunggulkan, KK yang
produknya diprogramkan TEFA (Untuk SMK Pembelajaran TEFA)
 Menentukan industri tempat magang
 Membuat rancangan materi dan waktu magang oleh sekolah dengan industri.
 Menentukan calon guru magang
b. Pelaksanaan Magang
 Magang dilaksanakan selama satu bulan
 Jumlah guru yang digangkan ada 3 orang
 Kegiatan selam magang adalah guru kut terlibat aktif dalam pelaksanaan proses
produksi di industri.
 Guru mencatat semua hal dilakukan di industri meliputi :
- K3 ( Keselamatan dan kesehatan kerja)
- Sikap kerja
- SOP (Standar Operasional Prosedur)
- Persyaratan pengetahuan dan skill dalam melakukan kegiatan.
- Perawatan dan perbaikan (langkah-langkah M&R) di industri.
- Lingkungan kerja.
c. Penyusunan Modul
 Hasil materi magang (kompetensi, Pengetahuan, kompetensi ketrampilan,
kompetensi sikap) di Analisa, dikembangkan sesuai dengan jenjang KKNI
Pendidikan SMK muatan kurikulum SMK dan karakteristik peserta didik.
 Menyusun draf modul dari hasil Analisa dan diskusi dengan
pebimbing/pendamping industry
 Menyempurnakan modul.
d. Destiminasi Hasil Magang
 Workshop diseminasi hasil magang kepada warga sekolah industri.

Mengetahui
Kepala SMK Negeri 5 Lhokseumawe Kaprokal Teknik Audio Video

NURADINEN, S.Pd.,M.Pd ARIMAL FUADI, S.Pd


NIP. 19751231 200504 2 003 NIPPPK. 19801110 202221 1 002

Anda mungkin juga menyukai