Anda di halaman 1dari 11

PROPOSAL PENGAJUAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)

PROGRAM KEAHLIAN ASISTEN KEPERAWATAN


DI PUSKESMAS PONTANG
TAHUN 2023

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN (SMK)


MEDIKA INSAN KREATIF SERANG
Alamat: Jl Plawad Mandiri RT 02 RW 01 Ciruas Serang
Telp. 087773505097 E-mail: insankreatif12@yahoo.co.id
Izin DISDIKBUD Kab. Serang No: 421.3/425-Disdikbud/2013.02
NPSN: 69767785, NIS: 400730 dan NSS: 402280409073
Program: 1)Teknolohi Laboratorium Medik; 2) Asisten Keperawatan
Alamat: Jl. Plawad Mandiri Rt 02 Rw 01 Ciruas Serang
Telp. 087773505097 E-mail: insankreatif12@yahoo.co.id

KERANGKA ACUAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN (PKL)


SISWA KELAS XI PROGRAM KEJURUAN ASISTEN KEPERAWATAN
SMK MEDIKA INSAN KREATIF KAB. SERANG

I. LATAR BELAKANG PRAKTEK KERJA LAPANGAN (PKL)


Dalam rangka untuk mendekatkan kesesuaian antara mutu dan tamatan pendidikan
Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) perlu adanya dukungan dari berbagai pihak yang
terkait dengan bidang keahlian yang dibutuhkan oleh lapangan kerja. Salah satu pihak
yang ikut serta dalam menghasilkan tamatan dan mutu pendidikan yang berkualitas dan
berdedikasi tinggi serta berdisiplin ilmu adalah pihak DU/DI (dunia usaha/dunia
industry).
Pelajaran praktek yang didapatkan dari sekolah masih belum ada artinya jika para
peserta didik tidak dibekali/ diberikan Praktek Kerja Lapangan (PKL) secara langsung.
Dengan dilakukan Praktek Kerja Lapangan (PKL) secara langsung, sekolah dapat
menyiapkan tenaga kerja yang handal, terampil dan profesional dalam bidangnya
khususnya bidang Keperawatan yaitu tenaga perawat.
Praktek Kerja Lapangan (PKL) merupakan wahana yang paling tepat bagi peserta
didik untuk mengetahui dan mempraktekkan secara langsung bagaimana pelayanan
Keperawatan yang berlangsung di Puskesmas sekaligus sebagai tahap awal untuk
beradaptasi sebelum peserta didik bekerja dalam dunia kerja yang sesungguhnya.
II. TUJUAN
A. Tujuan Umum
Setelah melaksanakan Praktek Kerja Lapangan (PKL), diharapkan siswa
mampu menerapkan pengetahuan yang diterima di sekolah dalam dunia kerja dan
memberikan pelayanan keperawatan secara nyata dengan baik, terampil, dan
professional.

B. Tujuan Khusus
Tujuan Khusus yang ingin dicapai dari Praktek Kerja Lapangan (PKL),
diharapkan siswa dapat melakukan tindakan keperawatan dasar baik mandiri,
observasi ataupun dibantu. Adapaun daftar target nya yaitu :
1. Pemeriksaan Tanda – Tanda Vital
2. Mengukur Tinggi Badan
3. Menimbang Berat Badan
4. Memberikan obat Secara Oral
5. Membantu Memberikan obat Secara Inhalasi
6. Membantu Pemberian Oksigen
7. Membantu Pemenuhan eliminasi Pasien
8. Merapihkan Dan Mengganti Alat Tenun
9. Membantu menyiapkan dan membersihkan alat-alat tindakan keperawatan
10. Memandikan pasien
11. Mencuci Rambut Pasien
12. Oral hygiene
13. Menggunting kuku
14. Mengatur Posisi Pasien
15. Membantu Memberikan Nutrisi oral
16. Membantu pendokumentasian keperawatan
17. Mengganti cairan Infus
18. Memberikan pendidikan kesehatan

Keterangan :Untuk tindakan lain yang tidak termasuk di daftar target siswa
dapat berpartisifasi untuk mengikuti tindakan keperawatan dengan
pengawasan dan bimbingan dari pembimbing lahan
III. STRATEGI
Untuk mencapai tujuan pembelajaran, maka dikembangkan strategi belajar Praktek
Kerja Lapangan (PKL) sebagai berikut :
1. Pada awal kegiatan Praktek Kerja Lapangan di lahan praktek, siswa mengikuti
pertemuan untuk mengetahui program, peraturan dan tata tertib yang berkaitan
dengan lahan praktek dan kegiatan siswa
2. Siswa melaksanakan kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL) dengan ketentuan :
a. Setiap siswa wajib menaati tata tertib yang berlaku di lahan praktek
b. Setiap siswa diwajibkan mengisi daftar hadir praktek setiap hari dan diketahui
oleh pembimbing praktek
c. Setiap siswa mencatat pelayanan keperawatan yang dilakukan pada lembar
kegiatan harian dan diketahui oleh pembimbing ruangan setiap hari dengan
membubuhkan paraf pembimbing
d. Setiap siswa dalam kegiatan praktek memperoleh penilaian praktek kerja
lapangan (PKL) dari pembimbing lahan praktek

IV. KEGIATAN
Bentuk kegiatan peserta didik dalam melaksanakan praktek kerja lapangan (PKL) ini
adalah :
1. Pengenalan dasar terhadap pelayanan keperawatan, baik pengenalan ruang,
struktur organisasi, peralatan dan lainnya dalam ruang perawatan
2. Peserta didik terlibat langsung dalam kegiatan pelayanan perawatan
3. Peserta didik terlibat langsung dalam membantu pelayanan yang diberikan ruang
perawatan
4. Peserta didik diwajibkan untuk membuat laporan hasil kegiatan harian praktek
kerja lapangan
5. Siswa diharuskan membuat asuhan keperawatan (Askep) per dua minggu sekali
6. Siswa mengumpulkan tugas akhir di akhir pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan
(PKL) dan mempersentasikanya
V. TEMPAT PRAKTEK (PKL)
Praktek kerja lapangan dilaksanakan di Puskesmas Pontang Praktek Kerja Lapangan
(PKL) dilaksanakan Selama 2 Bulan yaitu dari tanggal 17 Juni -15 Agustus 2023

VI. PESERTA
Peserta Praktek Kerja lapangan (PKL) yaitu siswa kelas Xl Asisten keperawatan yang
berjumlah 5 orang

VII. TUGAS PEMBIMBING


Pembimbing klinik baik yang berasal dari pendidikan maupun dari Puskesmas berperan
sebagai fasilitator, motivator, dan evaluator semua pembimbing klinik senantiasa
melakukan bimbinganya secara aktif sesuai kebutuhan siswa

VIII. EVALUASI PRAKTEK


Evaluasi praktek dinilai berdasarkan pada kemampuan dan keahlian siswa selama
mengikuti dan melaksanakan Praktek Kerja Lapangan (PKL) yang mencakup aspek
pengetahuan, sikap, dan keterampilan
Izin DISDIKBUD Kab. Serang No: 421.3/425-Disdikbud/2013.02
NPSN: 69767785, NIS: 400730 dan NSS: 402280409073
Program: 1) Teknologi Laboratorium Medik ; 2) Asisten Keperawatan
Alamat: Jl. Plawad Mandiri Rt 02 Rw 01 Ciruas Serang
Telp. 087773505097 E-mail: insankreatif12@yahoo.co.id

TATA TERTIB DI LAHAN PRAKTEK

1. Berada di lahan praktek sesuai waktu yang ditetapkan oleh lahan praktek
2. Menandatangani daftar hadir
 Kehadiran siswa harus utuh (100%)
 Apabila siswa tidak hadir atau telat hadir saat praktek. Maka siswa yang bersangkutan
mendapat sanksi dari pembimbing lahan praktek.
3. Menggunakan pakaian seragam lengkap Dan memakai alat Pelindung Diri (APD) sesuai
dengan ketentuan yang ditetapkan
4. Menjalin kerjasama dengan tim kesehatan di puskesmas
5. Tidak meninggalkan tempat praktek tanpa diketahui pembimbing
6. Tidak mengubah jadwal praktek yang telah ditentukan
7. Membuat dan menyerahkan laporan kepada pembimbing
8. Setiap pergantian dinas, siswa melaporkan kegiatan yang telah dilakukan kepada
pembimbing dalam laporan praktek kerja harian.
9. Melaporkan dengan segera bila ada kegiatan atau hal-hal yang tidak
diharapkan/mengganggu kegiatan praktek kepada pembimbing atau kepala ruangan.

Mengetahui,
Kepala SMK Medika Insan Kreatif

Dra. Fauzannatulaila
Izin DISDIKBUD Kab. Serang No: 421.3/425-Disdikbud/2013.02
NPSN: 69767785, NIS: 400730 dan NSS: 402280409073
Program: 1) Teknologi Laboratorium Medik ; 2) Asisten Keperawatan
Alamat: Jl. Plawad Mandiri Rt 02 Rw 01 Ciruas Serang
Telp. 087773505097 E-mail: insankreatif12@yahoo.co.id

SUSUNAN KEPANITIAAN

1. Penanggung jawab PKL : Fahrul Sidiq,S.Pd


2. Sekertaris : Rini Ambarwati
3. Bendahara : Roudotul janah,S.Pd
4. Pembimbing PKL : Ners.Siswanto,S.Kep
Ners,Ainul Yaqin
Syarif Hidayat,S.Pd

Kepala Sekolah

Dra.Fauzannatulaila
Izin DISDIKBUD Kab. Serang No: 421.3/425-Disdikbud/2013.02
NPSN: 69767785, NIS: 400730 dan NSS: 402280409073
Program: 1) Teknologi Laboratorium Medik ; 2) Asisten Keperawatan
Alamat: Jl. Plawad Mandiri Rt 02 Rw 01 Ciruas Serang
Telp. 087773505097 E-mail: insankreatif12@yahoo.co.id

RINCIAN BIAYA

1. Praktek Harian 58 Hari x 5 Siswa x 10000 : Rp 2.900.000


2. Honor CI 1 x 500.000 : Rp 500.000
3. Penandatanganan sertifikat : Rp 150.000
4. Pembuatan sertifikat : Rp 150.000
5. Total : Rp 3.700.000

Kepala Sekolah

Dra.Fauzannatulaila
LAMPIRAN-LAMPIRAN
Izin DISDIKBUD Kab. Serang No: 421.3/425-Disdikbud/2013.02
NPSN: 69767785, NIS: 400730 dan NSS: 402280409073
Program: 1) Teknologi Laboratorium Medik ; 2) Asisten Keperawatan
Alamat: Jl. Plawad Mandiri Rt 02 Rw 01 Ciruas Serang
Telp. 087773505097 E-mail: insankreatif12@yahoo.co.id

SURAT KEPUTUSAN KEPALA SMK MEDIKA INSAN KREATIF

Nomor:015/V/SMKM – IK /V/2023

Tentang

Pengangkatan kepanitiaan Praktek kerja lapangan (PKL)

SMK Medika Insan Kreatif Tahun Ajaran 2022/2023

Kepala SMK Medika Insan Kreatif :

Mengingat               :     

1. UU No. 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.


2. UU Nomor 8 tahun 2003, tentang Pemerintah Daerah.
3. Peraturan pemerintah Nomor 19 tahun 2005, tentang Standar Pendidikan
Nasional.

Menimbang         : 

1. Bahwa dalam rangka kelancaran, efektifitas dan efisiensi serta terjaminnya


Pengelolaan Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan ( PKL ) Tahun
Pelajaran2022/2023, SMK Medika Insan Kreatif, dipandang perlu
untukmengangkat dan membentuk Pembimbing Lapangan.
2. Bahwa untuk maksud Diktum diatas, dipandang perlu untuk
menetapkannyadalam satu surat keputusan

                         

Memperhatikan     :     Hasil koordinasi pimpinan dan staff.


MEMUTUSKAN :

Pertama                          :   Menetapkan Kepanitian PKL SMK Medika Insan Kreatif Ciruas Serang

Kedua                            :   Menugaskan Kepada yang namanya tersebut dalam SK  melaksanakan tugas


dan bertanggung jawab atas tugas yang dibebankan kepadanya.

Ketiga                            :   Adapaun nama – nama yang diangkat dalam Kepanitiaan Praktek Keja


Lapangan (PKL), sebagaimana tertuang dalam lampiran surat keputusan ini.

Keempat                         :  Apabila dikemudian hari ada kekeliruan dalam surat keputusan ini, akan
diadakan perbaikan seperlunya.

Kelima                            :  Surat Keputusan ini berlaku sejak ditetapkan.

Ditetapkan di Serang

Tanggal 10 Juni 2023

Kepala Sekolah,

                                                                                             Dra.Fauzannatulaila

Anda mungkin juga menyukai