Anda di halaman 1dari 40

KURIKULUM PROGRAM STUDI MAGISTER

PENDIDIKAN AGAMA ISLAM BERBASIS KKNI

PASCASARJANA
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI MATARAM
2022

i
KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum, Wr. Wb.


Alhamdulillah, kami panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT atas limpahan rahmat dan
karunia Nya sehingga dokumen kurikulum Program Studi Magister Pendidikan Agama Islam
Pascasarjana UIN Mataram dapat diselesaikan sesuai jadwal yang telah ditetapkan.
Kurikulum Program Studi Magister Pendidikan Agama Islam berbasis KKNI ini disusun dan
direvisi berdasarkan hasil review yang dilakukan oleh ahli melalui workshop maupun FGD serta
diskusi di tingkat prodi dengan melibatkan para stakeholder dan dosen prodi agar dapat
menghasilkan kurikulum Program Studi Magister PAI yang terbuka, fleksibel, dan responsif
terhadap perkembangan dan tuntutan masyarakat sesuai prinsip utama dalam pengembangan
kurikulum. Kami menyadari sepenuhnya bahwa dokumen kurikulum yang di susun ini masih jauh
dari sempurna dan masih banyak terdapat kekurangan sehingga saran dan masukan yang
konstruktif sangat diharapkan dari berbagai pihak untuk menjadikan dokumen kurikulum ini
menjadi lebih baik dan memadai.
Ucapan terima kasih dan apresiasi disampaikan kepada semua pihak yang telah memberikan
kontribusi sehingga dokumen kurikulum prodi magister PAI ini dapat dirampungkan.

Waalaikum salam, Wr. Wb.

Mataram, November 2022


Ketua Tim

DR. Fathurrahman Muhtar, M.Ag


NIP. 197403132001121001

ii
TIM PENYUSUN

Penanggungjawab
Prof. Dr. H. Fahrurrozi, MA
Prof. Dr. Abdun Natsir, M.A, P.hD

Ketua,
Dr. Fathurrahman Muhtar, M.Ag
Sekretaris,
Dr. Ribahan, M.Pd

Anggota:
Dr. Syukri, M.Ag
Dr. Abdul Quddus, M.Ag
Dr. Syamsul Arifin, M.Ag
Dr. Dedy Ramdhani, M.Pd.I
Dr. Nurhilaliati, M.Ag
Dr. Zainuddin, M.Pd

iii
DAFTAR ISI

Kata Pengantar ............................................................... ii


Tim Penyusun ............................................................... iii
Daftar Isi ............................................................... iv
............................................................... 1
Profil Program Studi
A. Sejarah Program Studi ............................................................... 1
................................................................ 2
B. Visi, Misi dan Tujuan Program Studi
................................................................ 4
C. Struktur Organisasi Program Studi
................................................................ 6
D. Dosen Tetap Program Studi
............................................................... 8
................................................................ 8
Struktur Kurikulum
................................................................ 8
A. Profil Lulusan ............................................................... 8
B. Deskripsi Level 8 Magister ................................................................. 9
C. Rumusan Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) ................................................................ 9
D. Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) ................................................................ 11
E. Sebaran Mata Kuliah ............................................................... 16
F. Diskripsi Mata Kuliah ................................................................ 17
G. Pendekatan dan Metode Pengajaran ................................................................ 20
H. Penilaian Hasil Belajar
............................................................... 23
I. Sarana dan prasarana Perkuliahan
J. Sistem Penjamin Mutu
............................................................... 24
K. KRS ............................................................... 24
............................................................... 26
Lampiran: Contoh KRS

iv
PROFIL PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

A. Sejarah Program Studi Magister Pendidikan Agama Islam


Seiring dengan perkembangan dan kemajuan zaman serta tuntutan era globalisasi-informasi
dan untuk dapat berkiprah serta mengembangkan potensinya dengan lebih leluasa. Hal ini
dilakukan pengembangan kelembagaan didukung oleh lokal area strategis di mana STAIN
Mataram berada pada kawasan yang diapit oleh wilayah sebelah timur Provinsi Nusa Tenggara
Timur (NTT) dengan masyarakat mayoritas Nasrani dan dari sebelah barat provinsi Bali dengan
masyarakat mayoritas Hindu, sehingga dirasakan sangat strategis dan perlu diadakan penataan serta
pengembangan kelembagaan dari STAIN menjadi IAIN Mataram. Setelah melalui proses panjang
yang didukung oleh masyarakat NTB dari berbagai kalangan, yakni Gubernur atas nama Pemda
dan Perguruan Tinggi di NTB serta tokoh-tokoh agama dan masyarakat, organisasi
kemasyarakatan Islam dan setelah menempuh perjuangan dan usaha yang panjang STAIN
Mataram dengan peningkatan dan pengembangan terus menerus dan berkat perjuangan dan
semangat para petinggi di lembaga STAIN Mataram, maka sesuai dengan visi dan misinya, STAIN
Mataram berupaya meningkatkan diri baik kuantitas maupun kualitas sehingga dalam waktu dekat
dapat terlaksana alih status menjadi IAIN Mataram yang berada di kawasan Nusa Tenggara. (Bali,
NTB dan NTT). Maka upaya alih status dari STAIN Mataram menjadi IAIN Mataram dapat
dilaksanakan. Keberhasilan tersebut tercapailah sudah setelah memperoleh Surat Keputusan
Presiden Republik Indonesia Nomor 91 Tahun 2004, Tanggal 18 Oktober 2004 dan diresmikan
oleh Menteri Agama RI pada hari Senin tanggal 11 Juli 2005 tentang: “Perubahan Sekolah Tinggi
Agama Islam Negeri (STAIN) Sultan Maulana Hasanuddin Banten Serang menjadi Institut Agama
Islam Negeri (IAIN) Sultan Maulana Hasanuddin Banten, Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri
(STAIN) Mataram menjadi Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Mataram dan Sekolah Tinggi
Agama Islam Negeri (STAIN) Sultan Amai Gorontalo menjadi Institut Agama Islam Negeri (IAIN)
Sultan Amai Gorontalo. Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Mataram resmi beralih status menjadi
Universitas Islam Negeri (UIN) Mataram berdasarkan Peraturan Presiden (Perpres) bersama lima
IAIN lainnya di Indonesia. Sabtu, 8 April 2017 Status perubahan IAIN ke UIN Perpresnya di
tandatangani oleh Presiden Joko Widodo dan Rektor Prof. Dr. H. Mutawalli, M.Ag. Dengan adanya
perubahan tersebut UIN Mataram memiliki peluang untuk membuka program studi baru. Salah
satu program studi tersebut adalah program studi Pascasarjana UIN Mataram Program magister
Pendidikan Agama Islam yang mulai diselenggarakan pada tahun 2010 berdasarkan ijin
penyelenggaraan Nomor: Dj.I/279/2010 tanggal 25 Mei 2010.

1
B. Visi, Misi, dan Tujuan Program Studi Magister PAI 2022-2026
1. Visi Program Studi Magister PAI
Menjadi Program Studi yang menghasilkan lulusan yang berdaya Saing International dalam
pengembangan Pendidikan Agama Islam secara integratif multidisipliner dalam mewujudkan
masyarakat yang saleh, moderat, cerdas dan unggul.
2. Misi
a) Menyelenggarakan pendidikan dan Pembelajaran untuk mencapai keunggulan dan
pengembangan Pendidikan Agama Islam yang integratif multidisipliner.
b) Melaksanakan penelitian pemikiran dan pengembangan pendidikan Agama Islam yang
unggul ditingkat International.
c) Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat dalam bidang pemikiran dan
pengembangan pendidikan agama Islam yang berkontribusi terhadap peningkatan sumber
daya masyarakat yang saleh, dan moderat.
d) Menjalin kemitraan dalam bidang pendidikan agama Islam, penelitian dan pengabdian
yang saling menguntungkan dengan berbagai mitra strategis ditingkat International.
e) Meningkatkan kualitas dan tata kelola magister Pendidikan Agama Islam yang kredibel,
akuntabel dan berdaya saing global.
3. Tujuan
a) Menghasilkan Magister PAI yang saleh, moderat dan unggul dalam mengembangkan
kajian Islam, sains, teknologi, dan peradaban dalam bidang Pendidikan Agama Islam.
b) Menghasilkan riset dan pengembangan bidang pendidikan agama Islam yang bereputasi
dan menjadi rujukan pemikiran ilmu pendidikan Islam di tingkat nasional dan
internasional.
c) Menghasilkan pendidik, peneliti dan konsultan pendidikan Islam yang profesional dalam
berbagai permasalahan yang memerlukan penanganan secara cermat dengan
menggunakan keahlian yang belum dimiliki oleh masyarakat.
d) Menghasilkan kerjasama di bidang pengembangan pendidikan agama Islam dengan mitra
strategis.
e) Mewujudkan kualitas dan tata kelola magister Pendidikan Agama Islam yang kredibel,
akuntabel dan berdaya saing global.

4. Strategi

a) Melaksanakan kegiatan pembelajaran berbasis pengembangan Pendidikan Islam


yang integral
b) Melaksanakan kegiatan Riset kolaboratif dalam bidang Pendidikan agama Islam
c) Mengembangkan dan melaksanakan sistem pembelajaran dengan kurikulum
pengembangan keahlian sebagai pendidik, peneliti dan konsultan dalam bidang
Pendidikan.

2
d) Melakukan Kerjasama dengan Lembaga-lembaga Pendidikan dari tingkat
madrasah sampai perguruan tinggi.
e) Malaksanakan sistem administrasi dan pelayan akademik yang prima baik secara
langsung, maupun melalui teknologi informatika/web.

3
C. Struktur Organisasi Program Studi Magister Pendidikan Agama Islam

Tupoksi
1. Direktur Pascasarjana sebagai pemimpin Program Studi dengan tugas 1. penyelenggaraan
Pendidikan, penelitian dan pengabdian pada masyarakat. 2. Membina tenaga pendidikan,
mahasiswa, tenaga administrasi, administrasi Program studi 3. Bertanggung jawab kepada
Rektor.
2. Wakil Direktur Pascasarjana, membantu Direktur dalam memimpin pelaksanaan pendidikan,
penelitian, pengabdian kepada masyarakat, kemahasiswaan dan alumni, dan kerja sama di
lingkungan Pascasarjana.
3. Ketua Prodi mempunyai tugas melaksanakan dan mengelola pendidikan, pengajaran,
penelitian dan pengabdian pada masyarakat dalam cabang ilmu yang telah ditentukan, serta
membina civitas akademika jurusan, sesuai dengan program pendidikan yang ada dengan
mengacu pada peraturan dan perundang undangan yang berlaku.
4. Sekretaris Program Studi

4
● Membantu ketua Prodi Melakukan Koordinasi dengan Ketua Jurusan, serta seluruh Staf
di Program Studi.
● Melakukan Monitoring secara internal pelaksanaan Tridharma dilingkungan Program
Magister PAI.
● Membantu ketua prodi Melakukan pengelolaan sumberdaya yang ada di Program Studi
PAI.

5. Gugus Kendali Mutu Prodi: bertugas meningkatkan mutu akademik secara bertahap dan
berkelanjutan melalui pengembangan sistem penjaminan mutu dan melaksanakan monitoring
dan evaluasi kinerja Fakultas, sehingga tercapai mutu akademik yang sesuai dengan standar
mutu yang telah ditetapkan.
6. Dosen pengampu adalah pengajar yang mengajarkan mata kuliah tertentu di program studi
Magister PAI yang sedang diprogramkan oleh mahasiswa. Dosen pengampu diberi tanggung
jawab mengajar satu atau dua mata kuliah selama satu semester penuh.

5
D. Dosen Tetap Program Studi Magister Pendidikan Agama Islam
Bidang Keahlian untuk
NIDN(2) Setiap
Nama Dosen Jabatan Pendidikan S1, S2, S3 dan Jenjang Pendidikan
No. Tgl. Lahir
Tetap(1) Akademik Asal PT(3)

(1) (2) (3) (4) (5) (7) (8)


1. Dr. 2013037401 13/04/1974 Lektor S1 Universitas NW S1 (Sastra Arab)
Fathurrahm Kepala S2 UIN Sunan Kalijaga S2
an Muhtar, (IVC) S3 IAIN Sunan Ampel (Pendidikan Islam)
M.Ag S3
(Pendidikan Islam)
2. Dr. Syukri, 2031126201 31 Lektor S1- IAIN Sunan Ampel S1-Sejarah Kebudayaan
M.Pd.(***) Desember Kepala Surabaya. Islam
1962 (Iva) S2- Universita Negeri S2-
Malang Pendidikan S3-
S3- UIN Syarif Pendidikan
Hidayatullah Jakarta. Islam
3. Dr. Ribahan, 2023067901 23/07/1979 Lektor S1 Universitas Udayana- S1-Sastra Inggris S2-
M.Pd Kepala Bali, S2 Pendidikan Bahasa
(IVa) Universitas 𝑁e𝑔e𝑟i 𝑀𝑎𝑙𝑎𝑛𝑔 Inggris
S3 UNDIKSHA, Singaraja- S3-
Bali Pendidikan Bahasa

4 Dr. Abdul 197811112000 11/11/78 Lektor S1-IAIN Jakarta S1-Ushuluddin dan


Qudus (***) 5011009 Kepala S2-IAIN Syahid Filsafat
(IVb) S3-UIN Syahid S2-
Pemikiran Islam
S3-Pemikiran Islam

5 Dr. 2008027302 8/2/1973 Lektor S1-IAIN Sunan Ampel S1-


Nurhilaliati, Kepala (IVa) Surabaya Pendidikan Islam
M.Ag.(***) S2-Sunan Kalija S2-
Jogjakarta S3-UIN Pendidikan Islam
Sunan Ampel Surabaya S3-
Pendidikan Islam

6 Dr. Syamsul 19690517199 17/4/1969 Lektor S1-IAIN Sunan Ampel S1-


Aripin, 7031005 Kepala Surabaya Bahasa Arab
M.Ag.(***) (IVa) S2-IAIN Syahid Jakarta S2-
S3-UPI Bandung Pengkajian Islam
S3-
Pendidikan Umum

7 Dr. Dedy 19930316201 16/3/1993 Asisten S1, Universitas S1, Pendidikan Agama
Ramdhani, 9031016 Ahli Muhammadiyah Islam, s2: Pendidikan
M.Pd.I (IIIb) Surakarta Agama Islam
S2. Universitas S3, Pendidikan Agama
Muhammadiyah Islam
Surakarta
S3. Universitas
Muhammadiyah
Surakarta

6
8 Dr. 19770523200 23/4/1977 Asisten S1, STAIN Mataram S1, Kependidikan Agama
Zainuddin, 6041002 Ahli S2. Universitas Islam, s2: Studi Islam
M.Ag (IIIb) Muhammadiyah S3, Pendidikan Agama
Malang Islam
S3. UIN Mataram

7
STRUKTUR KURIKULUM

A. Profil Lulusan
Profil lulusan adalah kemampuan yang diharapkan dapat dilakukan oleh lulusan program studi di
masyarakat/dunia kerja.Adapun profil lulusan program studi Magister Pendidikan Agama Islam diuraikan
pada tabel berikut ini:

NO PROFIL LULUSAN DESKRIPTOR


1 Akademisi Lulusan Magister Pendidikan Agama Islam disiapkan sebagai
pendidik/Dosen di PTKIN dan PTKIS.
2 Peneliti Lulusan Magister Pendidikan Agama Islam dididik untuk menjadi
Peneliti dibidang pemikiran dan Pengembangan Pendidikan Agama
Islam.
3 Konsultan Lulusan magister Pendidikan Agama Islam mampu menjadi
Konsultan dalam pemikiran dan Pengembangan Pendidikan Agama
Islam.

Berdasarkan profil lulusan yang kemukakan di atas, maka profil utamalulusan prodi Magister PAI UIN
Mataram adalah sebagai seorang AKADEMISI yang memiliki keunggulan pada Pendidikan Islam ditingkat
lokal, nasional maupun international, PENELITI yang memiliki keunggulan dalam Pendidikan Islam dan
KONSULTAN dalam pengembangan Pendidikan Agama Islam.

B. Deskripsi Umum KKNI Level 8 (Magister)


Sesuai dengan ideologi Negara dan budaya bangsa Indonesia, maka implementasi sistem pendidikan
nasional dan sistem pelatihan kerja yang dilakukan di Indonesia pada setiap level kualifikasi pada KKNI
mencakup proses yang membangun karakter dan kepribadian manusia Indonesia sebagai berikut:
1. Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
2. Memiliki moral, etika dan kepribadian yang baik di dalam menyelesaikan tugasnya.
3. Berperan sebagai warganegara yang bangga dan cinta tanah air serta mendukung perdamaian dunia.
4. Mampu bekerjasama dan memiliki kepekaan sosial dan kepedulian yang tinggi terhadap masyarakat
dan lingkungannya.
5. Menghargai keanekaragaman budaya, pandangan,kepercayaan, dan agama serta pendapat/temuan
original orang lain.
6. Menjunjung tinggi penegakan hukum serta memiliki semangat untuk mendahulukan kepentingan
bangsa serta masyarakat luas

8
Paragraf Deskripsi Generik Deskripsi Spesifik
1 Mampu mengembangkan Mampu mengembangkan dasar kajian dan
pengetahuan, teknologi, keilmuan Pendidikan Agama Islam (PAI).
dan/atau seni di dalam bidang Mampu mengembangkan praktik-praktik
keilmuannya atau praktik profesionalitas kelembagaan Pendidikan Agama
profesionalnya melalui riset, Islam (PAI) berbasis teknologi informasi dan
hingga menghasilkan karya riset.
inovatif dan teruji. Mampu menghasilkan karya inovatif dan teruji
dalam kajian Pendidikan Agama Islam (PAI).
2 Mampu memecahkan Mampu memecahkan problematika keilmuan
permasalahan ilmu Pendidikan Agama Islam (PAI) baik dengan
pengetahuan, teknologi, pendekatan inter maupun multidisipliner.
dan/atau seni di dalam bidang Mampu memecahkan secara aplikatif dan solutif
keilmuannya melalui berbagai masalah kelembagaan Pendidikan
pendekatan inter dan/atau Agama Islam (PAI) yang timbul baik dulu, kini
multidisipliner maupun ke depan.
3 Mampu mengelola riset dan Mampu mengelola riset tentang keilmuan
pengembangan yang Pendidikan Agama Islam (PAI) yang
bermanfaat bagi masyarakat bertanggung jawab secara akademis dan bernilai
dan keilmuan, serta mampu strategis.
mendapat pengakuan nasional Mampu mengelola hasil pengembangan keilmuan
danninternasional Pendidikan Agama Islam (PAI) yang dapat
memberikan manfaat bagi masyarakat luas dan
para stakeholder khususnya dalam konteks
nasional maupun regional.
Mampu mendapatkan pengakuan dari nasional
maupun internasional terkait kajian Pendidikan
Agama Islam (PAI) baik dari sisi kebijakan
maupun pengembangannya.

C. Rumusan Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) atau Learning Outcome Program Studi
Magister Pendidikan Agama Islam
Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) atau Learning Outcome (LO) program studi Magister
Pendidikan Agama Islam (PAI) Program Pascasarjana mempertimbangkan deskripsi generik dan
spesifik serta profil lulusan utama dan tambahan.

Paragraf Deskripsi Generik Deskripsi Spesifik


1 Mampu mengembangkan Mampu mengembangkan dasar kajian dan
pengetahuan, teknologi, dan/atau seni keilmuan Pendidikan Agama Islam (PAI).
di dalam bidang Pendidikan Agama Mampu mengembangkan praktik-praktik prof
Islam atau Mengimplementasikan PAIionalitas kelembagaan Pendidikan Agama
keilmuan Pendidikan Agama Islam Islam (PAI) berbasis teknologi informasi dan
melalui riset ilmiah yang inovatif dan riset.
teruji.
Mampu menghasilkankarya inovatif dan
teruji dalam kajian Pendidikan Agama Islam
(PAI).

9
2 Mampu memecahkan permasalahan Mampu memecahkanproblem keilmuan
ilmu pengetahuan, teknologi, Pendidikan Agama Islam (PAI) baik dengan
dan/atau seni di dalam bidang pendekatan inter dan/atau multidisipliner.
keilmuannya melalui pendekatan
inter dan/atau Mampu memecahkan secara aplikatif dan
Multidisipliner solutif berbagai masalah kelembagaan
Pendidikan Agama Islam (PAI) yang timbul
baik dulu, kini maupun ke depan
dalam merPAIpon problem Pendidikan Agama
Islam (PAI).
3 Mampu mengelola riset dan Mampu mengelola riset tentang keilmuan
pengembangan yang bermanfaat bagi Pendidikan Agama Islam (PAI) yang
masyarakat dan keilmuan, serta bertanggung jawab secara akademis dan
mampu mendapat pengakuan bernilai strategis.
nasional dan Mampu mengelola hasil pengembangan
internasional keilmuan Pendidikan Agama Islam (PAI) yang
dapat memberikan manfaat bagi masyarakat luas
dan para stakeholder khususnya dalam konteks
nasional
maupun regional.
Mampu mendapatkan pengakuan dari
nasional maupun internasional terkait kajian
Pendidikan Agama Islam (PAI) baik dari sisi
kebijakan maupun pengembangannya.

10
D. Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL)
Penetapan mata kuliah Program Studi Magister Pendidikan Agama Islam (PAI) mempertimbangkan
profil lulusan utama dan tambahan, deskripsi generik dan spesifik, Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL)
atau Learning Outcome (LO).

1. Capaian Pembelajaran Lulusan Program Studi Magister PAI


Capaian Pembelajaran Bidang Sikap dan Tata Nilai 2) Capaian Pembelajaran Lulusan Program
Studi Bidang Pengetahuan, 3) Capaian Pembelajaran Lulusan Program Studi Bidang Keterampilan
Umum, 4) Capaian Pembelajaran Lulusan Program Studi Bidang Keterampilan Khusus.

BIDANG DESKRIPSI CAPAIAN


Sikap dan Tata Nilai a) Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan
mampu menunjukkan sikapreligius;
b) Menjunjung tinggi nilai kemanusiaan dalam
menjalankan tugas berdasarkanagama, moral, dan
etika;
c) Berkontribusi dalam peningkatan mutu k
berbangsa, bernegara, dan kemajuan perada-ban
berdasarkan Pancasila;
d) Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan
mampu menunjukkan sikapreligius;
e) Menjunjung tinggi nilai kemanusiaan dalam
menjalankan tugas berdasarkanagama, moral, dan
etika;
f) Berkontribusi dalam peningkatan mutu k
berbangsa, bernegara, dan kemajuan peradaban
berdasarkan Pancasila;
d) Berperan sebagai warga negara yang bangga dan cinta
tanah air, memilikinasionalisme serta rasa tanggung
jawab pada negara dan bangsa;
e) Menghargai keanekaragaman budaya, pandangan,
agama, dan kepercayaan,serta pendapat atau
temuan orisinal orang lain;
f) Bekerja sama dan memiliki kepekaan sosial serta
kepedulian terhadap masyarakat dan lingkungan;
g) Taat hukum dan disiplin dalam kehidupan
bermasyarakat dan bernegara;
h) Menginternalisasi nilai, norma, dan etika
akademik; internasional.
i) Menunjukkan sikap bertanggungjawab atas
pekerjaan di bidang keahliannya Sec ara Mandiri
j) Mengintegraqsikan semangat kemandirian, kejuangan
dan kewirausahaan
Pengetahuan a) Mengembangkan teori-teori Pendidikan Agama
Islam yang terintegrasidengan keilmuan lain;
b) Mengembangkan konsep Pendidikan Agama Islam
11
sebagai bagian dari studiislam komprehensif;
c) Menguasai teori, pendekatan, ragam dan penilaian
pembelajaran agamaIslam melalui pendekatan inter
dan multidisiplin;
d) Mengembangkan kemampuan memecahkan masalah
pendidikan agama Islam secara logis, kritis, inovatif dan
kreatif, baik masalah internal maupun eksternal;
e) Menguasai teori pembelajaran pendidikan agama Islam
berbasis ICT;
f) Menguasai teori dan aplikasinya dalam pengembangan
kurikulum Pendidikan Agama Islam;
g) Menguasai teori dan aplikasi penelitian Pendidikan
Agama Islam melalui pendekatan
inter dan multidisipilin.
Keterampilan a) Mengembangkan pemikiran logis, kritis, sistematis, dan
Umum kreatif melalui penelitian ilmiah, penciptaan desain atau
karya seni dalam bidang ilmu pengetahuan dan
teknologi yang memperhatikan dan menerapkan nilai
humaniora sesuai dengan bidang keahliannya,
menyusun konsepsi ilmiah dan hasil kajian berdasarkan
kaidah, tata cara, dan etika ilmiah dalam bentuk tesis
atau bentuk lain yang setara, dan diunggah dalam laman
perguruan tinggi, serta makalah yang telah diterbitkan di
jurnal ilmiah terakreditasi atau diterima di jurnal
internasional;
b) Melakukan validasi akademik atau kajian sesuai
bidang keahliannya dalam menyelesaikan masalah di
masyarakat atau industri yang relevan melalui
pengembangan pengetahuan dan keahliannya; Menyusun
ide, hasil pemikiran, dan argumen saintifik secara
bertanggung jawab.
Keterampilan 1) Mengembangkan kurikulum Pendidikan
Khusus 2) Mengembangkan perangkat dan desain pembelajaran
Pendidikan AgamaIslam secara baik dan tepat;
3) Mengembangkan media, alat dan bahan ajar
pembelajaran PendidikanAgama Islam berbasis ICT;
4) Memetakan dan mengembangkan potensi keagamaan
peserta didik yangpositif dalam kehidupan nyata;
5) Mendesain penilaian pembelajaran Pendidikan Agama
Islam secara tepat
6) Melaksanakan penelitian ilmiah dalam bidang
Pendidikan Agama Islam dan mempublikasikannya
dalam jurnal nasional terakreditasi;

12
2. Kaitan Capaian Pembelajaran Lulusan dengan Profil Program Studi Magister PAI
Profil Lulusan
Aspek Capaian Pembelajaran Akademisi Peneliti Konsulta
n
Sikap dan 1) Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan x x x
TataNilai mampu menunjukkan sikap religius;
2) Menjunjung tinggi nilai kemanusiaan dalam x x x
menjalankan tugas berdasarkan agama, moral,
danetika;
3) Berkontribusi dalam peningkatan x x x
mutu kehidupan bermasyarakat, berbangsa,
bernegara, dan kemajuan peradaban berdasarkan
Pancasila;
4) Berperan sebagai warga negara yang bangga x x x
dan cinta tanah air, memiliki nasionalisme
serta rasa tanggung jawab pada negara dan
bangsa;
5) Menghargai keanekaragaman budaya, x x x
pandangan,agama, dan kepercayaan, sertan
pendapat atau temuan orisinal orang lain;
6) Bekerja sama dan memiliki kepekaan x x x
sosial serta kepedulian terhadap masyarakat dan
lingkungan;
7) Taat hukum dan disiplin dalam kehidupan x x x
bermasyarakat dan bernegara;
8) Menginternalisasi nilai, norma, dan etika x x x
akademik;
9) Menunjukkan sikap bertanggungjawab atas x x x
pekerjaandi bidang keahliannya secara
mandiri;
10) Menginternalisasi semangat kemandirian, x x x
kejuangan,dan kewirausahaan
Pengetahuan 1) Mengembangkan teori-teori Pendidikan x x x
Agama Islam yang terintegrasi dengan keilmuan
lain.
2) Mengembangkan konsep Pendidikan x x x
Agama Islam sebagai bagian dari studi islam
komprehensif;
3) Menguasai teori, pendekatan, ragam dan x x x
penilaianpembelajaran agama Islam melalui
pendekatan inter dan multidisiplin;
4) Mengembangkan kemampuan x x x
memecahkan masalah pendidikan agama Islam
secara logis, kritis, inovatif dan kreatif, baik
masalah internal maupun eksternal;
5) Menguasai teori pembelajaran pendidikan x x x
agama Islam berbasis ICT;
6) Menguasai teori dan aplikasinya x x x
dalam pengembangan kurikulum
Pendidikan
Agama Islam;
7) Menguasai teori dan aplikasi penelitian x x x
Pendidikan Agama Islam melalui pendekatan

13
inter dan multidisipilin
Keterampi 1) Mengembangkan pemikiran logis, kritis, x x x
lan Umum sistematis, dan kreatif melalui penelitian
ilmiah, penciptaan desain atau karya seni
dalam bidang ilmu pengetahuan dan
teknologi yangmemperhatikan dan
menerapkan nilai humaniora sesuai dengan
bidang keahliannya, menyusun konsepsi
ilmiah dan hasil kajian berdasarkan kaidah,
tata cara, dan etika ilmiah dalam bentuk tesis
atau bentuk lain yang setara, dan diunggah
dalam laman perguruan tinggi, serta
makalah yang telah diterbitkan
di jurnal ilmiah terakreditasi atau diterima
di jurnal internasional;
2) Melakukan validasi akademik atau kajian x x x
sesuai bidang keahliannya dalam
menyelesaikan masalah di masyarakat atau
industri yang relevan melalui
pengembangan pengetahuan dan
keahliannya;
3) Menyusun ide, hasil pemikiran, dan x x x
argumen saintifik secara bertanggung
jawab dan berdasarkan etika akademik,
serta mengkomunikasikannya melalui
media kepada masyarakat akademik dan
masyarakat luas;
4) Mengidentifikasi bidang keilmuan yang x x x
menjadi obyek penelitiannya dan
memposisikan ke dalam suatu peta
penelitian yang dikembangkan melalui
pendekatan interdisiplin atau multidisiplin;
5) Mengambil keputusan dalam x x x
konteks menyelesaikan masalah
pengembangan ilmu pengetahuan
dan teknologi yang memperhatikan dan
menerapkan nilai humaniora berdasarkan
kajian analisis atau eksperimental
terhadap informasi dan data;
6) Mengelola, mengembangkan dan x x x
memelihara jaringan kerja dengan kolega,
sejawat di dalam lembaga dan komunitas
penelitian yang lebih luas;
7) Meningkatkan kapasitas pembelajaran x x x
secara mandiri
8) Mendokumentasikan, menyimpan, x x x
mengamankan, dan menemukan kembali
data hasil penelitian dalam rangka
menjamin kesahihan dan mencegah
plagiasi
Keterampilan 1) Mengembangkan kurikulum Pendidikan x x x
Khusus Agama Islam sesuai teori pengembangan
kurikulum;
2) Mengembangkan perangkat dan x x x

14
desain pembelajaran
Pendidikan Agama Islam secara baik dan
tepat;
3) Mengembangkan media, alat dan bahan ajar x x x
pembelajaran Pendidikan Agama Islam
berbasis ICT;
4) Memetakan dan mengembangkan x x x
potensi keagamaan peserta
didik yang positif dalam kehidupan nyata;
5) Mendesain penilaian pembelajaran x x x
Pendidikan Agama Islam secara tepat
6) Melaksanakan penelitian ilmiah dalam x x x
bidang Pendidikan Agama Islam
dan mem-publikasikannya dalam
jurnal nasional terakreditasi

3. Capaian Pembelajaran Perkuliahan (Course Learning Outcompai/Clo)

Rumusan Capaian Pembelajaran Perkuliahan (Course


No Mata Kuliah
Learning Outcome PAI)
Studi Qur’an dan Mampu melakukan kajian Al-Qur’an dan al-Hadits secara
1 Hadis Tematik tektual maupun kontekstual, kemudian diintegrasikan dengan
Pendidikan Islam keilmuan modern.
Mampu menganalisis prosedur penelitian kuantitatif dan mampu
mengembangkannya dalam bentuk studi kritis terhadap penelitian
terdahulu yang dilakukan dengan pendekatan inter/multidisipliner
2 Metode Penelitian serta mampu mengembangkan teknik-teknik analisis statistik yang
Pendidikan Agama Islam digunakan dalam penelitian Pendidikan Agama Islam (PAI) serta
mampu mengembangkan teknik analisis berbasis computer (SPSS,
ANOVA, dll).
Teori dan Media Mampu mendesain pembelajaran yang sesuai untuk tujuan dan
3
Pembelajaran konteks Pendidikan Islam. Mahasiswa mengidentifikasi prinsip-
Pendidikan Agama prinsip desain yang efektif, seperti menentukan tujuan
Islam. pembelajaran yang jelas, memilih metode dan media yang tepat,
serta mengintegrasikan nilai-nilai Islam dalam desain
pembelajaran.
Teknologi dan Media Memiliki pemahaman yang sangat mendalam tentang materi PAI
4
Pembelajaran PAI yang akan mereka sertakan dalam media pembelajaran yang
dikembangkan. Pemahaman ini memungkinkan mereka untuk
merancang media yang benar-benar kontekstual dan relevan
dengan tujuan pembelajaran PAI.
Seminar Proposal dan Mampu menyusun dan merancang proposal yang baik dan
5
Publikasi Ilmiah memiliki kemampuan dalam menulis jurnal ilmiah bereputasi
sinta.
Pengembangan Mampu mendesain model pembelajaran PAI dengan kurikulum
6
Kurikulum Pendidikan yang integratif berdasarkan horizon keilmuan
Aagama Islam

15
Evaluasi Pembelajaran PAI Mamiliki kemampuan dalam mengasesment peserta didik yang
7 sesuai dengan perubahan masyarakat global yang integratif.

Psikologi Pendidikan Islam Memiliki kemampuan dalam menangani berbagai persoalan


8
pendidikan Agama Islam yang berhubungan karakter Siswa dalam
pembelajaran
Pemikiran dan Memiliki keterampilan merekonstruksi pemikiran Pendidikan Islam
9 Perbandingan Pendidikan kontemporer dan membandingkan/mengkombinasikan sistem
Islam pendidikan Islam untuk dikembangkan kedalam sistem pendidikan
masa kini.
10 Pembelajaran PAI di Mampu Mendisain dan mengembangkan konsep pembelajaran
Sekolah, Madrasah dan PT Pendidikan Agama Islam (PAI) di Sekolah, madrasah dan
Perguruan tinggi yang efektif, integratif.

Isu-Isu Kontemporer Mampu memahami berbagai isu-isu sosial dalam pendidikan


Pendidikan Islam Islam kontemporer; dan terampil dalam memilih dan memilah
11
perangkat metodologis dan perspektif yang tepat dalam
mengidentifikasi dan menganalisis isu-isu dimaksud sekaligus
menawarkan solusi atasnya dalam konteks pendidikan Islam;
serta memiliki sikap responsif, analitis, kritis, dan solutif
terhadap berbagai problematika sosial yang dihadapi praksis
pendidikan Islam.
Analisi Kebijakan Mahasiswa diharapkan mampu mengevaluasi dampak dari
12 Pendidikan Islam kebijakan pendidikan Islam yang telah diterapkan, baik dari
segi efektivitas, efisiensi, maupun dampak sosialnya.
Ujian Proposal Tesis Mampu menyajikan ide-ide dengan jelas dan
13
mengkomunikasikan rencana penelitian kepada dosen
pembimbing atau penguji. Kemampuan berbicara di depan
umum dan berkomunikasi secara efektif adalah keterampilan
yang penting dalam capaian ini.
14 Ujian Komprehensif Memiliki penguasaan teori dan materi PAI secara menyeluruh dan
komprehensif.
15 Ujian Tesin Memiliki penguasaan metode dalam penelitian, pengembangan,
mengelaborasi antara teori, data temuan, dan analisis yang
mendalam terhadap berbagai persoalan pendidikan.

E. Sebaran Mata Kuliah Program Studi Magister PAI

SEMESTER
No Kode MATA KULIAH SKS KET
1 P2PAI0301 Studi Qur’an dan Hadis Tematik 3 I Wajib
Pendidikan Islam
2 P2PAI0302 Metode Penelitian Pendidikan 3 I Wajib
Agama Islam
3 P2PAI0303 Teori dan Desain Pembelajaran 3 I Wajib
Pendidikan Islam.
4 P2PAI0304 Teknologi dan Media Pembelajaran 3 I Wajib
PAI
5 P2PAI0305 Seminar Proposal dan 3 II Wajib
Publikasi Ilmiah
6 P2PAI0306 Pengembangan Kurikulum PAI 3 II Wajib
7 P2PAI0307 Evaluasi Pembelajaran PAI 3 II Wajib

16
8 P2PAI0308 Isu-Isu Kontemporer Pendidikan 3 II Wajib
Islam
9 P2PAI0309 Pembelajaran PAI disekolah, 3 III Wajib
Madrasah dan Perguruan Tinggi
10 P2PAI0310 Psikologi Pendidikan Islam 3 III Pilihan

11 P2PAI0311 Pemikiran dan Perbandingan 3 III Pilihan


Pendidikan Islam
12 P2PAI0312 Ujian Proposal Tesis 3 III Wajib
13 P2PAI0313 Ujian Komprehensif 3 III Wajib
14 P2PAI0314 Tesis 6 III Wajib
JUMLAH 48

F. DESKRIPSI MATA KULIAH


1. Studi Qur’an dan Hadis Tematik Pendidikan Islam
Mata kuliah Dasar (MKD) yang membahas dan mengkaji secara mendalam
tentang sumber dan dasar-dasar pendidikan Islam dari berbagai tafsir Al-
Qur’an klasik maupun tafsir Al-Qur’an kontemporer. Disamping itu pula mata
kuliah ini mengkaji hadits-hadits pendidikan Islam yang digali dari sumber-
sumber autentik kitab-kitab hadits Nabi Muhammad SAW. Realitas
pendidikan Islam pada masa kini sangat jauh dari idealitas tujuan pendidikan
Islam yang ideal, oleh sebab itu konsep-konsep tentang pendidikan yang
tertera dalam al-Qur’an dan Hadits Nabi Muhammad SAW dapat dijadikan
sebagai ruh yang menyertakan konsep-konsep pendidikan kontemporer
dewasa ini.
2. Metode Penelitian dalam Pendidikan Islam
Mata Kulish Dasar (MKD) yang menyajikan tentang konsep-konsep metodis dalam
penelitian kualitatif, kuatitatif maupun mix methode. Mata kuliah ini dapat membantu
mahasiswa menganalisis masalah secara cermat atau melakukan studi terperinci tentang
masalah tertentu, dengan memanfaatkan metode ilmiah.
3. Teori dan Desain Pembelajaran Pendidikan Islam
Mata kuliah ini membahas berbagai teori pembelajaran dan bagaimana menerapkan desain
pembelajaran yang efektif dalam konteks pendidikan Islam. Anda akan belajar tentang
prinsip-prinsip pengajaran dan strategi pembelajaran yang relevan dengan Pendidikan
Agama Islam (PAI).
4. Teknologi dan Media Pembelajaran PAI
Mata Kuliah Keahlian (MKK) Pendidikan Agama Islam merupakan pembelajaran yang di
Indonesia telah diberikan sejak dini kepada peserta didik. Alasan diberikannya mata
pelajaran Pendidikan Agama Islam adalah untuk mengenalkan ajaran Islam dan

17
menanamkan nilai-nilai positif bagi peserta didik sesuai dengan tuntunan Al-Qur'an dan
Al-Hadits. Pendidik memiliki tujuan yang mulia dalam menyampaikan mata pelajaran
Pendidikan Agama Islam, yaitu pendidik tidak hanya ingin berbagi ilmu tentang dunia saja,
akan tetapi pendidik juga ingin berbagi ilmu dunia dan memberikan bekal untuk akhirat
kepada peserta didiknya. Namun seiring berjalannya waktu, pendidik dituntut untuk selalu
mengikuti perkembangan zaman, yang bertujuan untuk melakukan perbaikan dan
peningkatan kualitas pendidikan itu sendiri. Sehingga dalam menerapkan strategi ini,
mahasiswa diharapkan mampu memahami dan menerapkan perkembangan teknologi yang
ada dalam kegiatan pembelajaran. Hal ini dikarenakan di era modernisasi ini, peran
teknologi sangat dibutuhkan karena dengan teknologi kita mampu melakukan berbagai
kegiatan dengan lebih mudah terutama dalam hal pendidikan.
5. Seminar Proposal dan Publikasi Ilmiah
Mata Kuliah Dasar (MKD) yang merupakan mata kuliah yang menyajikan berbagai kajian
metodologi yang akan mematangkan rencana kerangka tugas akhir yang merupakan cikal
bakal tesis mahasiswa. Di samping itu juga mahasiswa mendalami teknik-tehnik dalam
publikasi ilmiah baik publikasi pada jurnal terakreditas Sinta maupun jurnal
international/Scopus.
6. Pengembangan Kurikulum PAI
Mata kuliah pengembangan kurikulum akan memberikan mahasiswa gambaran tentang
teknik mendesain dan mengembangkan kurikulum yang sesuai dengan perkembangan
yang terjadi dan kebutuhan-kebutuhan masyarakat pada masa sekarang dan masa
mendatang. Kurikulum harus mengandung hal-hal yang dapat membantu setiap siswa
mengembangkan semua potensi yang ada pada dirinya untuk memperoleh pengetahuan-
pengetahuan baru, kemampuan-kemampuan baru, serta cara berfikir baru yang dibutuhkan
dalam kehidupannya. nilai-nilai dan budaya yang hidup masyarakat senantiasa mengalami
perubahan,sehingga pewarisan nilai-nilai dan budaya masa lalu kepada siswa perlu
disesuaikan dengan kondisi yang terjadi pada masa sekarang. Selain itu, perkembangan
yang terjadi pada masa sekarang dan masa mendatang belum tentu sesuai dengan
kebutuhan. Oleh karena itu, peranan kurikulum tidak hanya mewariskan nilai dan budaya
yang ada atau menerapkan hasil perkembangan baru yang terjadi, melainkan juga memiliki
peranan untuk menilai dan memilih nilai dan budaya serta pengetahuan baru yang akan
diwariskan tersebut. Dalam hal ini, kurikulum harus turut aktif berpartisipasi dalam control
atau filter social. Nilai-nilai sosial yang tidak sesuai lagi dengan keadaan dan tuntutan masa
kini dihilangkan dan diadakan modifikasi atau penyempurnaan-penyempurnaan

18
7. Evaluasi Pembelajaran PAI
Mata kuliah ini merupakan mata kuliah yang bertujuan untuk menghasilkan asesmen
autentik yang berupa instrumen penilaian kognitif, afektif dan psikomotor yang valid juga
reliabel. Asesmen adalah proses memperoleh informasi dalam beberapa bentuk yang
digunakan sebagai dasar pengambilan keputusan tentang siswa, baik yang berkaitan
dengan kurikulum, program studi, iklim sekolah, dan kebijakan sekolah. Hasil asesmen
juga menjadi pedoman bagi guru. Asesmen adalah upaya untuk memperoleh data atau
informasi dari proses dan hasil pembelajaran untuk menguji seberapa baik kinerja siswa,
kelas, kursus atau program terkait dengan tujuan, kriteria atau prestasi pembelajaran
tertentu. Setelah menerima hasil evaluasi, maka dilakukan proses evaluasi.
8. Psikologi Pendidikan Islam.
Mata kuliah ini memaparkan berbagai macam teori pembelajaran yang merupakan
ide/pendapat yang didasarkan pada penelitian tentang usaha memengaruhi emosi,
intelektual, dan spiritual seseorang agar mau belajar dengan kehendaknya sendiri sehingga
terjadi pengembangan moral keagamaan, aktivitas, dan kreativitas peserta didik melalui
berbagai interaksi dan pengalaman belajar.
9. Pembelajaran PAI disekolah, Madrasah dan Perguruan Tinggi
Mata kuliah ini memetakan model-model pembelajaran PAI disekolah, madrasah dan
perguruan tinggi. Dalam pelaksanaan pendidikan agama islam sekolah umum hanya
didekati secara keilmuan (kajian kritis rasional, obyektif empirik, dan universal terhadap
masalah keagamaan islam) berbeda di madrasah pendidikan agama islam dalam
pendekatannya madrasah menerapkan pendidikan agama islam tidak hanya secara
keilmuan belaka (kajian kritis rasional, obyektif empirik, dan universal terhadap masalah
keagamaan islam) tetapi juga didekati secara keilmuan juga.
10. Isu-Isu Kontemporer Pendidikan Islam.
Matakuliah ini membahas berbagai isu-isu penting apa saja yang berkembang dalam
pendidikan Islam dan lembaga pendidikan Islam dalam menghadapi perkembangan zaman
yang serba cepat, dan sejauh mana lembaga pendidikan Islam telah mentransformasikan
diri dalam menghadapi perubahan dan tantangan global serta apa saja yang yang harus
dilakukan untuk menjamin bahwa lembaga pendidikan Islam mampu menjawab tantangan
zaman dan kebutuhan umat di era globalisasi. Mata kuliah ini mengidentifikasi isu-isu
kontemporer yang harus ditindaklanjuti dengan langkah-langkah perencanaan,
pelaksanaan dan pengawasannya dalam upaya melakukan pembaharuan pendidikan Islam
kearah yang lebih baik.

19
11. Pemikiran dan Perbandingan Pendidikan Islam
Mata kuliah ini membahas tentang berbagai pemikiran dan aliran dalam bidang pendidikan
Islam, serta perbandingan antara sistem pendidikan Islam dengan sistem pendidikan
lainnya. Tujuannya adalah untuk memberikan pemahaman mendalam tentang evolusi dan
variasi dalam praktik pendidikan Islam, serta bagaimana pendidikan Islam berbeda atau
serupa dengan pendidikan dalam konteks umum
12. Ujian Proposal Tesis.
Ujian proposal merupakan penilaian kelayakan rancangan berupa proposal yang disusun
oleh mahasiswa semester akhir. Ujian proposal dilaksanakan setelah mahasiswa dibimbing
oleh dua orang dosen pembimbing.
13. Ujian Komprehensif
Ujian untuk mengetahui wawasan mahasiswa tentang teori-teori pendidikan Islam dari
aspek historisnya, kaedah-kaedah/ dalil-dalil normatif al-Qur’an dan hadits yang menjadi
pondasi pendidikan Islam, disamping itu juga, pemahaman dan penguasaan tentang
metodologi dalam reseach pendidikan Islam yang menjadi fokus ujian ini.
14. Ujian Tesis.
Ujian tesis merupakan penilaian hasil akhir mahasiswa yang merupakan syarat
penyelesaian perkuliahan. Materi yang diuji berupa validasi penelitian yang
dibuktikan dengan landasan teori yang digunakan, bagaimana terori tersebut
diterapkan dilapangan, bagaimana mendialogkan teori dan data temuan
lapangan, dan bagaimana mahasiswa menganalisis penelitiannya secara
obyektif.

G. Pendekatan dan Metode Pengajaran

1. (method of inquiry and discovery). Dengan paradigma Student Center Learned (SCL) proses
pembelajaran (learning process) dilakukan. Di dalam proses pembelajaran SCL, dosen masih
memiliki peran sebagai berikut ini :

a) Bertindak sebagai fasilitator dan motivator dalam proses pembelajaran.


b) Mengkaji kompetensi matakuliah yang perlu dikuasai mahasiswa di akhir
pembelajaran
c) Merancang strategi dan lingkungan pembelajaran dengan menyediakan berbagai
pengalaman belajar yang diperlukan mahasiswa dalam rangka mencapai kompetensi yang
dibebankan pada matakuliah yang diampu.

20
d) Membantu mahasiswa mengakses informasi, menata dan memprosesnya untuk
dimanfaatkan dalam memecahkan permasalahan nyata.
e) Mengidentifikasi dan menentukan pola penilaian hasil belajar mahasiswa yang relevan
dengan kompetensinya.

Sementara itu, peran yang harus dilakukan mahasiswa dalam pembelajaran SCL adalah:

a) Mengkaji kompetensi matakuliah yang dipaparkan dosen


b) Mengkaji strategi pembelajaran yang ditawarkan dosen
c) Membuat rencana pembelajaran untuk matakuliah yang diikutinya
d) Belajar secara aktif baik secara individu maupun berkelompok.
e) Mengoptimalkan kemampuan dirinya.

Pendekatan pembalajaran tersebut sangat relevan dengan model pembalajaran pada Prodi Sistem
Informasi yang mengharuskan mahasiswa berfikir kreatif untuk menghasilkan Sistem Informasi
yang inovatif. Untuk dapat melaksanakan strategi pembelajaran berbasis mahasiswa metode
pembelajaran yang biasa diterapkan pada Prodi Sistem Informasi diantaranya adalah small group
discussion, self-directed learning, project-based learning, dan problem based learning. Berikut ini
penjabaran masing-masing metode:

● Small Group Discussion

Diskusi adalah salah satu elemen belajar secara aktif yang dominan dilakukan dalam pembelajaran
Prodi Sistem Informasi mengingat profesi arsitek yang mengharuskan untuk berkomunikasi dengan
klien dan pihak terkait. Dengan aktivitas diskusi dengan kelompok kecil, mahasiswa diharapkan
belajar menjadi pendengar yang bai, bekerjasama untuk tugas bersama, memberikan dan menerima
umpan balik yang konstruktif, menghormati perbedaan pendapat, mendukung pendapat dengan
bukti, menghargai sudut pandang yang bervariasi. Metode ini sangat relevan mengarahkan sikap
mahasiswa berkomunikasi dengan pihak lain secara baik dan benar.

● Self-Directed Learning

Self-Directed Learning merupakan proses belajar yang dilakukan atas inisiatif individu mahasiswa
sendiri. Dalam hal ini, perencanaan, pelaksanaan, dan penilaian terhadap pengalaman belajar yang
telah dijalani, dilakukan semuanya oleh individu yang bersangkutan. Sementara dosen hanya
bertindak sebagai fasilitator, yang memberi arahan, bimbingan, dan konfirmasi terhadap kemajuan

21
belajar yang telah dilakukan individu mahasiswa tersebut. Perkembangan ilmu pengetahuan
khususnya pada bidang Sistem Informasi yang sangat pesat tidak memungkinkan seluruhnya
sisampaikan pada perkuliahan di kelas. Metode ini sangat sesuai diterapkan melalui pemberian tugas
terstruktur baik berupa literature review, studi kasus maupun bentuk lain. Metode ini juga efektif
untuk memperluas wawasan mahasiswa dan dosen melalui sharing informasi yang dilakukan dalam
bentuk presentasi.

● Pembelajaran Kooperatif

Pelaksanaan pembelajaran kooperatif merupakan langkah implementasi dari rencana pembelajaran


kooperatif, berisi rincian dari prosedur pembelajaran. Sama dengan pada prosedur ada empat
langkah utama yang merupakan sintaks dari model pembelajaran kooperatif hasil pengembangan,
yaitu langkah: orientasi, eksplorasi, pendalaman dan penyimpulan. Langkah Orientasi atau
kegiatan awal pembelajaran merupakan langkah untuk mendorong kelas memusatkan perhatian
terhadap pembelajaran; Langkah Eksplorasi atau kegiatan inti pertama, merupakan langkah untuk
mengajak dan mendorong mahasiswa untuk mencari dan menemukan fakta, pengetahuan, masalah
dan pemecahan; Langkah Pemantapan atau kegiatan inti kedua, merupakan langkah untuk
memperdalam, memperluas, memantapkan, memperkuat penguasaan materi dan kemampuan yang
telah dicapai pada langkah eksplorasi; dan Langkah Penyimpulan atau kegiatan akhir pembelajaran,
merupakan langkah untuk menyimpulkan atau merangkumkan dan menegaskan tentang apa yang
telah dipelajari.

● Colaboratif Learning
Pembelajaran kolaboratif Atau collaborative learning Dapat didefinisikan sebagai seperangkat
strategi belajar mengajar yang menerapkan kolaborasi antar mahasiswa dalam kelompok kecil (dua
hingga lima mahasiswa) untuk mengoptimalkan pembelajaran mereka sendiri serta satu sama lain.
CL dapat mendorong peningkatan hasil Pendidikan akademik maupun kualitas interaksi sosial
mahasiswa. Model ini juga berguna untuk meningkatkan sikap Self regulated dari mahasiswa. Self
regulated learning merupakan sikap yang diperoleh mahasiswa sebagai hasil belajar dan tanggung
jawab dalam memecahkan masalah.

● Learning
E-learning adalah pendekatan inovatif untuk mendistribusikan desain yang baik, pembelajaran yang
berpusat pada peserta didik, interaktif, dan pembelajaran untuk setiap orang, kapan saja dengan
menggunakan atribut-atribut dan sumber- sumber dari bermacam teknologi digital selama materi
pembelajaran tersebut cocok untuk pembelajarterbuka, fleksibel, dan lingkungan pembelajaran.

22
.
H. Penilaian Hasil Belajar
a) Komponen Evaluasi
Aspek Penilaian Persentase
Ujian Akhir Semester 30%
Ujian Tengah Semester 25%
Tugas 20%
Seminar Kelas 20%
Kehadiran 5%
Total 100%

b) Kriteria Evaluasi

KONVERSI
NILAI Predikat Nilai Huruf
Penilaian Acuan Patokan (PAP)
Skala 100 Skala 5
95,00-100 4,00 A+
90,00 – 94,00 3,75 A
80.00 – 89,00 3,50 A-
75,00 – 79,00 3,25 B+
70,00 – 74,00 3,00 B
65,50 – 69,00 2,75 B-
60,00 – 64,00 2.50 C+
55,00 – 59,00 2,25 C
50,00 – 54,00 2,00 C-
45,00 – 49,00 1,75 D+
40,00 – 44,00 1,50 D-
00,35 – 39,00 1,25 E+
⮚ 35 1-0 E

23
I. Sarana dan prasarana Perkuliahan.
Sarana dan Prasarana Perkuliahan yang digunakan untuk menunjang perkulaiahan adalah
terdiri dari ruang perkuliahan 6 ruangan yang sangat memadai bagi keberlangsungan proses
pembelajaran, dilengkap dengan LCD di masing-masing ruangan dan Laptop

J. Sistem Penjamin Mutu


Mekanisme SPM Dikti diawali oleh perguruan tinggi dengan mengimplementasikan
SPMI melalui siklus kegiatan yang disingkat sebagai PPEPP, yaitu terdiri atas: 1) Penetapan (P)
Standar Dikti, yaitu kegiatan penetapan standar yang terdiri atas SN Dikti dan Standar Dikti yang
telah ditetapkan oleh perguruan tinggi; 2) Pelaksanaan (P) Standar Dikti, yaitu kegiatan
pemenuhan standar yang terdiri atas SN Dikti dan Standar Dikti yang telah ditetapkan oleh
perguruan tinggi; 3) Evaluasi (E) pelaksanaan Standar Dikti, yaitu kegiatan pembandingan antara
luaran kegiatan pemenuhan standar dengan standar yang terdiri atas SN Dikti dan Standar Dikti
yang telah ditetapkan oleh perguruan tinggi; 4) Pengendalian (P) pelaksanaan Standar Dikti, yaitu
kegiatan analisis penyebab standar yang terdiri atas SN Dikti dan Standar Dikti yang telah
ditetapkan oleh perguruan tinggi yang tidak tercapai untuk dilakukan tindakan koreksi; dan
Pedoman Sistem Penjaminan Mutu Internal 18 5) Peningkatkan (P) Standar Dikti, yaitu kegiatan
perbaikan standar yang terdiri atas SN Dikti dan Standar Dikti agar lebih tinggi daripada standar
yang terdiri atas SN Dikti dan Standar Dikti yang telah ditetapkan.

Gambar : Siklus Standar Mutu Pembelajaran


Standar proses pembelajaran merupakan kriteria minimal tentang pelaksanaan pembelajaran pada
program studi untuk memperoleh capaian pembelajaran lulusan. Standar proses pembelajaran di UIN
Mataram mencakup: (a) karakteristik proses pembelajaran, (b) perencanaan proses pembelajaran,
(c) pelaksanaan proses pembelajaran dan (d) beban belajar mahasiswa. Berdasarkan Peraturan Menteri
Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Nomor 44 Tahun 2015 tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi
BAB II Pasal 10.
Proses pembelajaran di Magister PAI Pascasarjana UIN Mataram harus memenuhi karakteristik

24
sebagai berikut: (a) interaktif, (b) holistik, (c) integratif, (d) saintifik, (e) kontekstual, (f) tematik,
(g) efektif, (h) kolaboratif, dan (i) berpusat pada mahasiswa.

15. Proses pembelajaran interaktif yakni yang mengutamakan proses interaksi dua arah antara
mahasiswa dan dosen agar mahasiswa dapat meraih capaian lulusan yang ditetapkan
2. Proses pembelajaran Holistik mendorong terbentuknya pola pikir yang komprehensif dan
luas dengan menginternalisasi keunggulan dan kearifan lokal maupun nasional.
3. Proses pembelajaran Integratif untuk memenuhi capaian pembelajaran lulusan secara
keseluruhan dalam satu kesatuan program melalui pendekatan SPMI | Sistem Penjaminan
Mutu 4 antardisiplin dan multidisiplin.
4. Proses pembelajaran saintifik yang mengutamakan pendekatan ilmiah sehingga tercipta
lingkungan akademik yang berdasarkan sistem nilai, norma, dan kaidah ilmu pengetahuan
serta menjunjung tinggi nilai-nilai agama dan kebangsaan.
5. Proses pembelajaran kontekstual yang diraih melalui proses pembelajaran yang disesuaikan
dengan tuntutan kemampuan menyelesaikan masalah dalam ranah keahliannya.
6. Proses pembelajaran tematik yang diraih melalui proses pembelajaran yang disesuaikan
dengan karakteristik keilmuan program studi dan dikaitkan dengan permasalahan nyata
melalui pendekatan transdisiplin.
7. Proses pembelajaran efektif yang diraih secara berhasil guna dengan mementingkan
internalisasi materi secara baik dan benar dalam kurun waktu yang optimum.
8. Proses pembelajaran kolaboratif yang melibatkan interaksi antar individu pembelajar untuk
menghasilkan kapitalisasi sikap, pengetahuan, dan keterampilan baik secara keseluruhan
dalam satu kesatuan program melalui pendekatan antardisiplin dan multidisiplin
9. Proses pembelajaran yang berpusat pada mahasiswa yang mengutamakan pengembangan
kreativitas, kapasitas, kepribadian, dan kebutuhan mahasiswa, serta mengembangkan
kemandirian dalam mencari dan menemukan pengetahuan.

Pelaksanaan Proses Pembelajaran meliputi


1. Dosen/koordinator mata kuliah/tim modul harus menyelenggarakan proses pembelajaran
yang memiliki karakteristik: interaktif, Holistik, Integratif, saintifik, kontekstual, tematik,
efektif, kolaboratif, berpusat pada mahasiswa yang mengutamakan pengembangan
kreativitas, kapasitas, kepribadian, dan kebutuhan mahasiswa, serta mengembangkan
kemandirian dalam mencari dan menemukan pengetahuan dalam mencapai capaian

25
pembelajaran.
2. Dosen/koordinator mata kuliah/tim modul memastikan perencanaan proses pembelajaran
disusun untuk setiap mata kuliah dan disajikan dalam rencana pembelajaran semester (RPS)
dan kontrak belajar.
3. Dosen/koordinator mata kuliah/tim modul harus mengembangkan dan menetapkan rencana
pembelajaran semester (RPS) secara mandiri atau bersama dalam kelompok keahlian suatu
bidang ilmu pengetahuan dan/atau teknologi dalam program studi yang telah disahkan oleh
kaprodi dan diupload ke web program studi selambat-lambatnya satu minggu sebelum
perkuliahan dimulai.
4. Dosen/koordinator mata kuliah/tim modul dalam menyusun rencana pembelajaran semester
(RPS) atau istilah lain paling sedikit memuat :
a. nama program studi, nama dan kode mata kuliah, semester, sks, nama dosen
pengampu;
b. capaian pembelajaran lulusan yang dibebankan pada mata kuliah;
c. kemampuan akhir yang direncanakan pada tiap tahap pembelajaran untuk memenuhi
capaian pembelajaran lulusan;
d. bahan kajian yang terkait dengan kemampuan
L. KRS (Rencana Perkuliahan Semester)
KRS mengintegrasikan perkuliahan dengan hasil pemikiran berupa buku, hasil penelitian,
artikel dosen pengampu mata kuliah sebagaimana contoh lampiran.

26
LAMPIRAN : CONTOH RPS
RENCANA PERKULIAHAN SEMESTER (RPS)
A. Identitas Mata Kuliah
No. Dokumen No. Revisi Tanggal Penyusunan :
Mata Kuliah Seminar Proposal Tesis dan Semester : II B Bobot SKS : 3 SKS Kode
Publikasi Ilmiah MK
:
Program Magister PAI Dosen Pengampu :
Studi

SIKAP
Capaian Pembelajaran 1 Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan mampu menunjukkan sikap religius
Lulusan (CPL) 2 Menginternalisasi nilai, norma, dan etika akademik
3 Menghargai keanekaragaman budaya, pandangan, agama, dan kepercayaan, serta pendapat atau
temuan orisinal orang
Lain
4 Bekerja sama dan memiliki kepekaan sosial serta kepedulian terhadap masyarakat dan
lingkungan
5 Taat hukum dan disiplin dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara
6 Menginternalisasi semangat kemandirian, kejuangan, dan kewirausahaan
7 Menunjukkan sikap bertanggungjawab atas pekerjaan di bidang keahliannya secara mandiri
Capaian Pembelajaran PENGUASAAN PENGETAHUAN
Matakuliah (CPMK) 1 a) "Mahasiswa mampu menjelaskan prinsip-prinsip yang mendasari riset ilmiah
dan proses publikasi, serta memahami pentingnya etika penelitian dan kejujuran
ilmiah."
b) "Mahasiswa dapat menganalisis dan mengevaluasi kecocokan metode
penelitian dengan pertanyaan penelitian, serta kemampuan untuk
menginterpretasikan temuan penelitian secara kritis."
c) "Mahasiswa mampu menyusun proposal riset yang berkualitas dan
merangkum hasil penelitian dalam bentuk publikasi ilmiah yang sesuai
dengan standar akademik."
KETERAMPILAN KHUSUS
1 a) Mahasiswa dapat menguasai keterampilan praktis dalam merancang
dan melaksanakan penelitian ilmiah, termasuk pengumpulan data,
analisis, dan interpretasi hasil penelitian."
b) Mahasiswa mampu mengembangkan keterampilan penulisan ilmiah
yang baik, termasuk struktur penulisan, gaya bahasa yang jelas, dan
referensi yang akurat."
c) Mahasiswa akan mengembangkan keterampilan presentasi dan
komunikasi ilmiah yang efektif, baik secara lisan maupun tertulis, untuk
menyampaikan temuan penelitian kepada audiens yang beragam."

27
KETERAMPILAN UMUM
1 a) Keterampilan Analisis: Kemampuan untuk mengumpulkan,
menganalisis, dan menafsirkan data dengan menggunakan metode
yang tepat. Ini melibatkan pemahaman tentang alat dan teknik analisis
statistik yang relevan serta kemampuan untuk mengambil kesimpulan
berdasarkan temuan penelitian.
b) Keterampilan Riset: Kemampuan untuk merancang dan melaksanakan
penelitian dengan memilih metodologi yang sesuai, merancang
instrumen pengumpulan data, mengumpulkan dan menganalisis data,
serta mengevaluasi sumber-sumber informasi secara kritis.
c) Keterampilan Kritis: Kemampuan untuk menganalisis informasi,
mengidentifikasi kelemahan dan kekuatan argumen, serta mengambil
keputusan berdasarkan pemikiran yang rasional dan bukti yang kuat.
d) Keterampilan Manajemen Proyek: Kemampuan untuk mengatur waktu,
sumber daya, dan tugas dalam proyek riset, termasuk perencanaan
yang efektif, pengaturan prioritas, dan pemantauan progres.

Deskripsi singkat mata Mata kuliah "Riset dan Publikasi Ilmiah" merupakan mata kuliah yang memberikan
kuliah landasan dan keterampilan yang diperlukan dalam melakukan riset ilmiah yang
berkualitas dan mampu menghasilkan publikasi ilmiah yang baik.
Mata kuliah ini biasanya mencakup berbagai aspek penting dalam proses riset dan
publikasi ilmiah, seperti metodologi penelitian, pemilihan topik penelitian,
perencanaan penelitian, pengumpulan data, analisis data, interpretasi hasil penelitian,
penulisan ilmiah, dan etika penelitian.
Peserta mata kuliah akan mempelajari teknik-teknik penelitian yang relevan, termasuk
metode pengumpulan data, teknik analisis statistik, serta pendekatan kualitatif dan
kuantitatif dalam riset ilmiah. Selain itu, peserta juga akan diajarkan cara menyusun
proposal penelitian yang baik, menyajikan temuan penelitian dengan jelas dan efektif,
serta memahami proses publikasi ilmiah dan persyaratan jurnal.
Mata kuliah ini juga mendorong peserta untuk mengembangkan keterampilan kritis,
analitis, dan literasi informasi yang tinggi, sehingga mereka dapat mengidentifikasi
sumber informasi yang relevan, mengevaluasi kekuatan dan kelemahan argumen, dan
menggunakan bukti yang solid dalam penulisan ilmiah mereka.
Melalui mata kuliah ini, diharapkan peserta dapat menguasai keterampilan riset ilmiah
yang meliputi perencanaan, pelaksanaan, dan pelaporan penelitian secara akurat dan
beretika. Selain itu, mereka diharapkan dapat menghasilkan publikasi ilmiah yang
berkualitas, baik dalam bentuk artikel jurnal, makalah konferensi, atau bab buku.
Mata kuliah ini memberikan dasar penting bagi mahasiswa untuk mengembangkan

28
Matrik RPS

Tujuan
Proses
Pertemuan Pembelajaran Khusus Sub Pokok Bahasan dan Media dan Buku
Pembelajaran Tugas dan Evaluasi
Ke ( performansi / Rincian Materi Sumber
( kegiatan Mhs)
indikator )
1
Mahasiswa dapat 1. Rencana perkuliahan, Menyimak penjelasan Mencari beberapa
menjelaskan rencana review konsep dan dari dosen, dan tanya rumusan tentang ZOOM/ LCD / OHP
perkuliahan dan lingkup lingkup penulisan jawab karya ilmiah dan
materi dan tugas karya ilmiah/proposal fungsi karya ilmiah
penulisan karya ilmiah, 2. Pengertian riset
pengertian karya ilmiah 3. Fungsi riset
dan fungsi karya ilmiah.

2 Mahasiswa dapat Pendahuluan Menyimak penjelasan Mencari beberapa ZOOM/ LCD / OHP
mengenal kebijakan 1 Perkembangan dari dosen, dan tanya karya ilmiah
publikasi ilmiah sesuai Publikasi Ilmiah di jawab berdasarkan Indeksasi
dengan peraturan Indonesia dan Sitasi Indonesia
terkini dan 2 Kebijakan Publikasi (SINTA)
pengumpulan data serta Ilmiah
pemetaan publikasi 3 Sistem Indeksasi dan
melalui SINTA Sitasi Indonesia
(Science and (SINTA)
Technology Index).
3 Persiapan membuat 1. Pemilihan Topik Menyimak penjelasan Merancang sebuah ZOOM/ LCD / OHP
Proposal Tesis dan Penelitian: dari dosen, dan tanya rencana untuk
Publikasi Artikel Menentukan topik jawab menulis proposal dan
penelitian yang mengirimkan artikel
relevan dan menarik, dalam dua belas
mengidentifikasi gap minggu kedepan
penelitian, dan
merumuskan
pertanyaan penelitian.
2. Tinjauan Pustaka:
Menyusun tinjauan
pustaka yang
komprehensif tentang
topik penelitian,
mengidentifikasi
kerangka teoretis, dan
menyajikan studi
terkait.
3. Metodologi
Penelitian: Memilih
metode penelitian
yang sesuai,
merancang desain
penelitian, dan
memilih teknik
pengumpulan data.

4 Pengumpulan Data: a) Analisis Data: Menyimak penjelasan Merumuskan ide-ide ZOOM/ LCD / OHP
Implementasi teknik Mengolah data yang dari dosen, dan tanya tulisan yang dapat di
pengumpulan data, telah dikumpulkan jawab publis
seperti wawancara, menggunakan
observasi, kuesioner, metode analisis
atau eksperimen. statistik atau teknik
analisis kualitatif
yang relevan.
b) Interpretasi Hasil:
Menginterpretasikan
hasil analisis data
secara kritis dan
menyajikan temuan
penelitian.
c) Penulisan Artikel
Ilmiah: Memahami
struktur artikel
ilmiah, menyusun
abstrak,
pendahuluan,
metodologi, hasil,
pembahasan, dan
kesimpulan.

5 Etika Penelitian: a) Revisi dan Peer Menyimak penjelasan Membuat abstrak ZOOM/ LCD / OHP
Memahami prinsip- Review: Mengelola dari dosen, dan tanya yang efektif.
prinsip etika penelitian, feedback dari revisi jawab
perlindungan subjek dan proses peer
penelitian, penggunaan review, serta
data dengan integritas, memperbaiki artikel
dan penghindaran berdasarkan masukan
plagiarisme. yang diterima.
b) Penyusunan Proposal
Penelitian: Menyusun
proposal penelitian
yang lengkap dan
terstruktur.
c) Persiapan Publikasi
Ilmiah: Memahami
proses publikasi
ilmiah, memilih
jurnal yang tepat,
mengikuti pedoman
penulisan jurnal, dan
mengelola proses
pengiriman artikel.

6 Presentasi Ilmiah: a) Konferensi Ilmiah: Menyimak penjelasan Menemukan jurnal ZOOM/ LCD / OHP
Mempersiapkan Memahami proses dari dosen, dan tanya akademik yang
presentasi ilmiah yang konferensi ilmiah, jawab sesuai.
efektif, termasuk mengikuti
penggunaan visual, konferensi, dan
struktur presentasi, dan berpartisipasi dalam
gaya penyampaian yang sesi presentasi atau
baik. poster.
b) Membangun
Jaringan Akademik:
Memanfaatkan
kesempatan untuk
berinteraksi dengan
peneliti lain,
menjalin hubungan
kolaborasi, dan
memperluas
jaringan akademik.

7 Mahasiswa Mampu Membaca teks ilmiah. Menyimak penjelasan Menulis tentang ZOOM/ LCD / OHP
mengidentifikas teks Jenis teks ilmiah: sumber dari dosen, dan tanya penelitian orang lain.
ilmiah primer, asli, atau jawab Hari 1, membaca
pameran; literatur ilmiah buku kerja. Hari ke-2,
atau sekunder; dan mengevaluasi daftar
dokumen turunan atau Karya yang dikutip
tersier. Strategi mengutip saat ini. Hari ke-3,
bacaan : kesalahan umum mengidentifikasi dan
dalam mengutip teks; membaca karya
menetapkan "nilai apasaja sebagai
kutipan" Anda; tambahan. Hari 4,
menghindari mengutip mengidentifikasi
yang tidak tepat; pintu masuk Anda ke
kebiasaan mengutip yang dalam literatur terkait.
baik; dan solusi pasca Hari ke-5, menulis
mengutif. atau merevisi tinjauan
pustaka terkait Anda.

8 UTS
9 Mahasiswa mampu Mengenal berbagai Menyimak penjelasan Menulisproposal/ ZOOM/ LCD / OHP
mengatasi rintangan dalam menulis dari dosen, dan tanya artikel minimal 15
Mengantisifasi seperti jawab menit perhari
rintangan dalam 1. Saya Terlalu Sibuk
menulis Proposal dan 2. Persiapan Mengajar
Artikel Menyita Waktu Saya
3. Saya Akan Menulis
Nanti
4. Saya Defresi Dalam
Menulis
5. Aku Akan Membuat
Tulisan Paling Bagus
Dalam Hidup Saya
6. Saya Tidak
Mendapatkan Situs
Penulisan Untuk
Tulisan Saya
7. Saya Harus Membaca
Satu Buku Lagi

10 Mahasiswa mampu Promosi Publikasi Menyimak kuliah dari Latihan membuat ZOOM/ LCD / OHP
mempromosikan Melalui Jaringan Media dosen, bertanya rujukan, dan cara
publikasi yang dimiliki Sosial seperti jawab, mengerjakan menulis daftar rujukan
melalui jaringan sosial ResearchGate.net, tugas dan diskusi
media yang saat ini Academia.edu , Social
berkembang, seperti, Science Research
ResearchGate. Net, Network, Social
Academia. Edu, dan Networks Penting
media sosial lainnya, Lainnya
sehingga dapat
meningkatkan jumlah
sitasi atas publikasi
yang dihasilkan

11 Mahasiswa memiliki Segi Kebahasaan dalam Menyimak kuliah dari Menentukan bahan ZOOM/ LCD / OHP
kemampuan membahas proposal/ Publikasi dosen, bertanya dan jumlah halaman,
segi kebahasaan dalam Ilmiah jawab, mengerjakan perwajahan dan
proposal dan publikasi 1. Ejaan tugas ukuran kertas dan
ilmiah, baik yang 2. Gabungan Kata dan penomoran
menggunakan bahasa Tanda Baca sistematika penulisan
Indonesia maupun 3. Peristilahan makalah, dan laporan
bahasa Inggris, serta 4. Kalimat penelitian.
diperkenalkan tool 5. Paragraf
Grammarly guna 6. Pengecekan Tata
mengecek kesalahan Bahasa Inggris
penggunaan tata bahasa (Grammar)
Inggris.

12 Mahasiswa memiliki Manajemen Referensi Menyimak kuliah dari Mencari Sumber ZOOM/ LCD / OHP
pemahaman terkait 1. Mengelola Naskah dosen, bertanya referensi
pengelolaan referensi, dengan Aplikasi jawab, mengerjakan
mengutip dan menyusun Referensi Mendeley tugas
daftar referensi secara 2 . Membangun Library
otomatis menggunakan dalam Mendeley
aplikasi
referensi Mendeley,
yang memudahkan
penulis dalam
menyiapkan publikasi
ilmiah sehingga dapat
dipertanggungjawabkan.

13 Mahasiwa dapat Penelusuran Referensi Menyimak kuliah dari Mengerjakan soal- ZOOM/ LCD / OHP
mengenal sumber 1.Sumber-Sumber dosen, bertanya soal yang dibuat
referensi ilmiah, strategi Referensi Ilmiah jawab, mengerjakan dosen
dan teknik penelusuran 2. Teknik dan Strategi tugas Membuat dan mencari
referensi khususnya Penelusuran Referensi sistematika makalah,
yang dilanggan oleh Ilmiah dan laporan
Kemenristekdikti penelitian.

14 Mahasiswa memiliki Penyiapan proposal dan Menyimak kuliah dari Latihan ZOOM/ LCD / OHP
pemahaman proses Artikel di Jurnal Ilmiah dosen, bertanya mengumpukan data,
penulisan proposal dan 1.Proses Penerbitan di jawab, mengerjakan membuat konsep,
publikasi serta panduan Jurnal tugas melakukan
penulisan secara umum 2.Penulisan Artikel penyuntingan, dan
yang dapat dijadikan Ilmiah . pengetikan
panduan untuk 3.Insentif Publikasi
menyiapkan naskah Internasional
sebelum dikirim ke
suatu jurnal serta
insentif penulisan
artikel yang diberikan
oleh Kemenristekdikti
15 Mahasiswa mampu Konferensi Menyimak kuliah dari Membuat dan mencari ZOOM/ LCD / OHP
memaparkan klasifikasi 1. Prosiding Ilmiah dosen, bertanya sistematika penulisan
dan kriteria konferensi, 2. Persentasi Oral jawab, mengerjakan Tesis
penyiapan naskah utnuk 3. Persentasi Poster tugas
prosiding ilmiah, 4. Konferensi
presentasi oral dan Internasional
poster, bantuan untuk Terindeks
pembiayaan seminar di (Scopus/Web of
luar negeri, serta Science)
penyelenggaraan
konferensi di Indonesia
yang ditawarkan oleh
Kemenristekdikti.

16 UAS

Metode dan Pendekatan Pembelajaran


Ekspository dan inquiry
- Metode : ceramah, tanya jawab, diskusi dan pemecahan masalah
- Tugas : laporan buku, makalah, penyajian dan diskusi
- Media : OHP, LCD/ power point

Evaluasi
- Kehadiran
- Laporan buku
- Makalah
- Presentasi
- Diskusi
- Keaktifan dalam diskusi
- UTS
- UAS.
Reference perkuliahan

Berikut adalah beberapa referensi yang dapat digunakan untuk kuliah, riset, dan publikasi ilmiah:

1. Buku:
o "The Craft of Research" oleh Wayne C. Booth, Gregory G. Colomb, dan Joseph M. Williams
o "Writing Science: How to Write Papers That Get Cited and Proposals That Get Funded" oleh Joshua Schimel
o "The Publication Manual of the American Psychological Association" oleh American Psychological Association (APA)
o "How to Write and Publish a Scientific Paper" oleh Robert A. Day dan Barbara Gastel
o "Designing and Conducting Mixed Methods Research" oleh John W. Creswell dan Vicki L. Plano Clark
o Writing Your Journal Article in Twelve Weeks: A Guide to Academic Publishing Success" oleh Wendy Laura Belcher.
2. Jurnal dan Konferensi:
o IEEE Xplore (https://ieeexplore.ieee.org/)
o ACM Digital Library (https://dl.acm.org/)
o ScienceDirect (https://www.sciencedirect.com/)
o SpringerLink (https://link.springer.com/)
o Elsevier (https://www.elsevier.com/)
o Google Scholar (https://scholar.google.com/)
o Fathurrahman Muhtar Jurnal (https://scholar.google.com/citations?user=hoGBPzgAAAAJ&hl=id)
o https://jurnal.iainponorogo.ac.id/index.php/muslimheritage/article/view/5026
o https://jurnal.iainponorogo.ac.id/index.php/tahrir/article/view/1381
o https://jurnal.ar-raniry.ac.id/index.php/JIE/article/view/10586
o https://jurnal.ugm.ac.id/jkn/article/view/41443
3. Website dan Sumber Daya Online:
o ResearchGate (https://www.researchgate.net/)
o arXiv (https://arxiv.org/)
o SSRN (https://www.ssrn.com/)
o PubMed (https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/)
o Directory of Open Access Journals (https://doaj.org/)
4. MOOCs (Massive Open Online Courses):
o Coursera (https://www.coursera.org/)
o edX (https://www.edx.org/)
o Udacity (https://www.udacity.com/)
5. Pedoman dan Panduan Penulisan Ilmiah:
o "Elements of Style" oleh William Strunk Jr. dan E.B. White
o "The Chicago Manual of Style" oleh The University of Chicago Press
o "MLA Handbook" oleh Modern Language Association (MLA)
o Pedoman Penulisan Tesis/Desertasi Pascasarjana UIN Mataram
o
Mataram, ..............................................2023
Ketua Prodi Pengampu

DR. FATHURRAHMAN MUHTAR, M.Ag (...............................................................)

Anda mungkin juga menyukai