Anda di halaman 1dari 2

LEMBAR KERJA II

RUANG KOLABORASI
Simak video berikut (silahkan klik pada gambar, atau website di bawah gambar) untuk bahan
diskusi. Atau Anda boleh mencari video yang lain di Youtube dengan keyword “pembelajaran
berdiferensiasi”.

Video 1: Pembelajaran berdiferensiasi 1


Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=2j_fwlgFAlA

Video 2: Pembelajaran berdiferensiasi 2


Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=4wELYPGeuYQ

Setelah menyimak video tersebut jawablah pertanyaan berikut:


1. Apakah dari video yang Anda lihat pengajaran guru tersebut sudah termasuk
menerapkan pembelajaran berdiferensiasi? Jelaskan!
Sudah. Terlihat dari adanya ciri-ciri pembelajaran berdiferensiasi yang dilakukan
oleh guru tersebut.
Pembelajarn berfokus pada konsep dan prinsip pokok. Hal ini terlihat saat guru
menyampaikan topik pembelajaran sebelum kegiatan inti dimulai
Evaluasi kesiapan dan perkembangan belajar peserta didik diakomodasi ke dalam
kurikulum. Disini perlu adanya pemetaan kebutuhan peserta didik yang kemudian
disesuaikan dengan strategi pembelajaran. Hal ini terlihat saat guru melakukan
asesmen diagnostik dengan memberikan 3 buah soal kepada peserta didik yang
bertujuan untuk memetakan pengetahuan awal/ kesiapan belajar peserta didik.
Pengelompokkan peserta didik dilakukan secara fleksibel. Misalnya, bisa secara
mandiri, berdasarkan tingkat kecerdasan, berdasarkan modalitas belajar, dll.
Siswa secara aktif bereksplorasi dbawah bimbingan dan arahan guru.
Pembelajaran berdiferensiasi ini berpusat kepada siswa.\

2. Apakah guru tersebut sudah tepat dalam mengelompokan? Mengapa?


Sudah tepat karena guru mengelompokkan peserta didik berdasarkan hasil pemetaan
kesiapan belajarnya. Dengan mengetahui kesiapan belajar peserta didik, guru dapat
merencanakan proses pembelajaran yang dapat merespon dan memenuhi kebutuhan
belajar peserta didik secara tepat.
Peserta didik yang kurang mahir dikelompokkan dengan sesamanya, begitu pula
sebaliknya. Sehingga guru dapat secara langsung membimbing peserta didik sesuai
dengan kemampuan yang telah dicapainya.
Pengelompokkan dilakukan untuk menerapkan pembelajaran berdiferensiasi dalam
ruang lingkup diferensiasi konten/materi.

3. Pada video tersebut guru mengelompokan berdasarkan apa?


Guru mengelompokkan peserta didik berdasarkan kemampuan awal dan kesiapan
belajar peserta didik. Peserta didik dikelompokkan secara homogen, kesiapan belajar
yang sama dikelompokkan dengan kesiapan belajar yang sama.

4. Bagaimana guru tersebut dapat memvariasikan materi berdasarkan kebutuhan


peserta didik? Jelaskan!

Peserta didik diberikan materi sesuai dengan kesiapan belajarnya. Hal ini terlihat
dari cara guru menyampaikan kepada peserta didik bahwa setiap kelompok akan
mendapatkan materi yang berbeda. Kelompok dengan kesiapan belajar paling
rendah (konsepnya baru mau berkembang) diberikan kesempatan untuk
mempelajari kompetensi pada tingkat yang lebih rendah atau dengan cakupan
lingkup materi yang lebih sederhana. Kelompok peserta didik dengan kesiapan
belajar rata-rata (sedang berkembang) diberikan kesempatan untuk mempelajari
seluruh lingkup materi dengan penugasan yang sesuai. Sedangkan kelompok
peserta didik yang memiiki tingkat kesulitan yang lebih tinggi atau menantang.
Terakhir, guru meminta peserta didik untuk menyimpulkan materi pembelajaran
yang didapat dan guru memberikan penguatan dari kesimpulan yang dibuat oleh
peserta didik.

Anda mungkin juga menyukai