Anda di halaman 1dari 8

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK

Di Susun Oleh :

Nama Mahasiswa : Esra Romauli Berutu

Nim : 2193311027

Kelas : Reguler D PBSI 2019

Mata Kuliah : Pembelajaran Mikro

Dosen Pengampu : Frinawaty L. Barus, S.Pd., M.Pd

PRODI S1 PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA

JURUSAN BAHASA DAN SASTRA

FAKULTAS BAHASA DAN SENI - UNiVERSITAS NEGERI MEDAN

Oktober, 2021
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD)

Nama : Hari :

Kelas : Tanggal :

TEKS EDITORIAL

IDENTITAS

Satuan Pendidikan : SMA Negeri 1 Kerajaan

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia

Kelas/Semester : XII/1

Materi Pokok/Topik : Teks Editorial

Alokasi Waktu : 3 x 45 Menit

KOMPETENSI DASAR
3.6 Menganalisis struktur dan kebahasaan teks editorial.

4.6 Merancang teks editorial dengan memperhatikan struktur


dan kebahasaan baik secara lisan maupun tulisan.

2
3.6.1
INDIKATOR
 Mengidentifikasi struktur teks editorial
 Mengidentifikasi unsur kebahasaan teks editorial
 Menganalisis topik teks editorial
 Menganalisis kerangka karangan teks editorial
4.6.1
 Menentukan struktur dan unsur kebahasaan dalam teks
editorial
 Menyusun teks editorial yang sesuai dengan topik,
struktur, dan kebahasaan,
 Merancang, mengevaluasi, menanggapi dan topik,
kerangka, struktur, unsur kebahasaan, dan teks
editorial yang telah disusun, serta
mempresentasikannya.

TUJUAN Peserta didik melalui kegiatan pembelajaran Problem


PEMBELAJARAN Based Learning mampu mengidentifikasi struktur teks
editorial, menganalisis struktur kebahasaan dalam teks
editorial, menyusun teks editorial yang sesuai dengan topik,
struktur, dan kebahasaan, serta mampu merancang teks
editorial dengan memperhatikan struktur dan kebahasaan
baik secara lisan maupun tulis.

1) Kertas double polio


ALAT DAN BAHAN
2) Handphone/laptop
3) Sumber media massa
4) Google classroom

3
Petunjuk

1) Mulailah dengan membaca doa!


2) Baca dan pahamilah setiap soal dan uraian yang terdapat pada LKPD ini dengan baik!
3) Bacalah semua intruksi dengan jelas.
4) Kerjakan latihan berikut ini pada lembar kerja yang tersedia.

Uraian

Rangkuman Materi

A. Kaidah Bahasa Teks Editorial

Kaidah kebahasaan teks editorial berciri bahasa jurnalistik. Ciri-cirinya sebagai berikut:

1. Menggunakan kalimat retoris, merupakan kalimat pertanyaan yang tidak ditunjukkan untuk
mendapatkan jawaban melankan agar pembaca merenungkan masalah yang dipertanyakan
sehingga tergugah untuk berbuat sesuatu terhadap isu yang dibahas.
2. Menggunakan kata-kata populer yang mudah dipahami oleh pembaca.
3. Menggunakan kata ganti petunjuk yang merujuk pada waktu, tempat, peristiwa lainnya
yang menjadi forkus bahasan/ulasan.
4. Kebanyakan menggunakan konjungsi kausalitas, seperti kata sebab, karena, oleh sebab itu.
Hal initerkait dengan penggunaan sejumlah argumen yang dikemukakanredaktur yang
-Langkah
berkenaan dengan masalah yang diulas.

4
Bacalah Teks Berikut Dengan Seksama!

Apakah Ujian Nasional Komputer itu perlu?

SMAN 1 B merupakan SMA bertaraf nasional yang berada di daerah B. SMAN 1 B


terletak di. SMAN 1 B juga memiliki mutu pendidikan yang tinggi dikarenakan murid yang
diterima di SMAN 1 B bukan siswa yang sembarangan,hanya siswa yang memiliki nilai UN
SMP yang tinggi saja yang bisa masuk di SMA ini. Selain siswa yang diterima,murid yang lulus
dari SMA ini juga memiliki nilai yang tinggi untuk bisa masuk ke perguruan tinggi favorit. Nilai
yang diambil agar bisa masuk ke perguruan tinggi favorit adalah nilai raport,bukan nilai ujian
nasional(UN).Ujian nasional merupakan syarat kelulusan siswa yang mau meneruskan
sekolahnya ke perguruan tinggi.Akhir akhir ini ujian nasional dilaksanakan tidak menggunakan
metode kertas,pensil,penghapus lagi,melainkan menggunakan metode komputer.Apakah ujian
nasional dengan metode komputer itu perlu?

Dalam kurun waktu beberapa bulan lagi akan diadakan ujian nasional tingkat SD hingga
SMK dan SMA. Bersamaan dengan ini kemendikbud telah memberlakukan aturan baru yakni
dilaksanakannya ujian nasional online yang diselenggarakan di beberapa sekolah,contohnya
SMAN 1 B.Dilihat dari situasi dan kondisi lapangan sekarang ini, rencana ini harus lebih
dipertimbangkan kembali karena belum tepat sasaran dan memiliki kendala dalam sarana
infrastruktur yang belum benar-benar merata. Ditambah lagi dengan kurangnya pengetahuan
yang dimilliki oleh tenaga-tenaga pendidik di beberapa sekolah.Pada dasarnya hal ini merupakan
sebuah potensi yang sangat baik.

Jika ujian nasional komputer secara online tetap dilangsungkan, maka akan terjadi
permasalahan di beberapa sekolah seperti kurangnya infrastruktur berupa komputer, listrik,
hingga akses internet. Mengingat bahwa akses internet di SMAN 1 b masih lambat.Dapat
dibayangkan bukan,ketika sebuah sekolah seperti SMAN 1 b yang memiliki siswa yang
berjumlah 300 lebih maka jumlah komputer yang harus disediakan minimal adalah 300 unit
komputer. Setiap komputer ini nantinya juga memerlukan tegangan listrik dan akses internet
yang dipakaipun juga akan memiliki skala yang besar.Jika SMAN 1 B tidak memiliki unit
komputer yang cukup, maka solusi untuk masalah ini adalah melakukan ujian nasional secara
bergiliran menggunakan komputer.

5
Tentunya hal ini sangat beresiko karena dapat menimbulkan kecurangan di kalangan siswa
dan sangat tidak mungkin dilakukan karena pada dasarnya ujian nasional dilakukan secara serentak
dan bersamaan. Jika pemerintah ingin mengadakan ujian nasional komputer secara online yang
dilaksanakan secara serentak sudah semestinya pihak pemerintah juga harus mendukung dan
menyediakan sarana infrastruktur yang diperlukan. Tidak hanya itu, pemerintah semestinya juga
harus melakukan beberapa sosialisasi ke sekolah sekolah yang tidak terjangkau teknologi perihal
ujian nasional komputer secara online ini agar tidak menimbulkan kebingungan dan masalah.

Sumber : https://megalife.media/2020/01/23/

6
Lembar Kerja

1. Analisislah kaidah kebahasaan yang terdapat dalam teks editorial tersebut! Untuk
mempermudah proses mengerjakan, silakan mencari informasi pada buku atau sumber internet
tentang kaidah kebahasaan teks editorial!

No Kaidah Bahasa Jawaban


1 Kalimat retoris 1.
2.
3.
4.
5. dst
2 Verba material/relasional 1.
2.
3.
4.
5. dst
3 Konjungsi 1.
2.
3.
4.
5. dst
4 Kata istilah 1.
2.
3.
4.
5. dst

Unggah seluruh hasil analisis kamu pada platform google classroom dalam bentuk foto

SELAMAT MENGERJAKAN!
7
DAFTAR PUSTAKA

Alviolita, N. W. 2019. Teks Editorial Sebagai Bahan Ajar Bahasa Indonesia Siswa SMA Kelas
XII. Naskah Publikasi Universitas Muhammadiyah Surakarta

Haryani, J & Risha Febriyanti. 2020. Peningkatan Kemampuan Menganalisis Struktur Dan
Kaidah Kebahasaan Teks Editorial Menggunakan Strategi Jigsaw. Indonesian Journal Of
Education Research

Suryaman, M dkk. 2018. Buku Bahasa Indonesia Kelas XII Tahun 2018. Pusat Kurikulum dan
Perbukuan, Balitbang, Kemendikbud

Anda mungkin juga menyukai