Anda di halaman 1dari 4

No.

Form :

URAIAN TUGAS JABATAN


No. Revisi : 01

NAMA JABATAN : Kepala Unit Kepegawaian


UNIT / BAGIAN : Kepegawaian / HRD & Sekretariat

1. Pengertian
Kepala Unit Kepegawaian adalah seorang karyawan yang ditunjuk oleh Direktur
Rumah Sakit Kartini Rangkasbitung yang bertugas untuk mengelola pelayanan
Kepegawaian di Rumah Sakit Kartini Rangkasbitung.

2. Syarat jabatan
a. Pendidikan Formal :
Lulusan pendidikan S1 segala jurusan yang relevan dan memiliki pengalaman
minimal 1 (satu) tahun.

b. Sertifikasi:
1. Komunikasi Efektif
2. Bantuan Hidup Dasar
3. Evakuasi Bencana di Rumah Sakit
4. Komputer.
5. APAR
6. PPI Dasar
7. Manajemen Sumber Daya Manusia
8. Pelatihan Sistem Penggajian
9. Pelatihan Customer Satisfaction

3. Uraian tugas
a) Mengikuti rapat-rapat rutin yang telah teragendakan baik harian, mingguan,
bulanan dan tahunan, atau sesuai yang diperintahkan oleh Atasan.
b) Membuat dan mengadakan rapat diluar rapat yang tercantum pada poin a)
yang dianggap perlu, dengan sepengetahuan/seijin Atasan terlebih dahulu.
c) Melaksanakan tugas-tugas yang diberikan Atasan seperti Laporan, atau
sepanjang tugas-tugas tersebut dalam batas wajar yang ada hubungannya
dengan Perusahaan.
d) Berperan aktif dalam menjaga keteraturan dan ketertiban yang berlaku, baik
diterapkan bagi diri sendiri, bawahan dan karyawan lainnya.
e) Memaintaince dan memverifikasi pencatatan potongan-potongan atas
pinjaman, uang muka, berobat dan lainnya untuk memastikan setiap data
tercatat dengan benar.
f) Melakukan proses payroll berdasarkan data yang benar sehingga pembayaran
gaji dapat dilakukan dengan jumlah yang benar dan tepat waktu.
g) Memaintain fasilitas perusahaan sesuai dengan kebijakan dalam rangka
program retensi dan peningkatan produktivitas karyawan.
h) Menyelenggarakan administrasi pensiun/ Jamsostek/Jaminan Kesehatan dan
pengakhiran pekerja sesuai dengan ketentuan, agar setiap proses pembayaran
dilaksanakan dengan benar dan tepat waktu.
i) Menerima daftar rekapitulasi absensi karyawan, berikut potongan-potongan
gaji untuk memastikan perhitungan gaji bulanan dilakukan secara benar dan
akurat.
j) Pengelolaan Jaminan Kesehatan Karyawan sesuai ketentuan yang berlaku.
k) Mengelola dokumen atau data terkait dengan proses administrasi dan
kepegawaian.
l) Mengajukan anggaran tahunan.
m) Mengusulkan dan memberikan saran kepada atasan berkaitan dengan program
unit HRD.
n) Membantu mengurus Surat Ijin Praktek para dokter ke IDI dan Dinas
Kesehatan.
o) Mengontrol Aplikasi Edabu BPJS Kesehatan dan Simponi BPJS TK.
p) Mengontrol Aplikasi SISDMK .
q) Mengupdate dan melaporkan data ketenagakerjaan pada Dinas
Ketenagakerjaan dan Aplikasi WLKP.
r) Membuat Surat SP dan memanggil karyawan yang akan di SP atas persetujuan
SPV HRD & Sekretariat.

4. Tanggung Jawab
a) Menjaga dan membangun hubungan kerja harmonis dan komunikasi efektif
dengan manajemen, atasan, bawahan dan karyawan lainnya.
b) Melakukan perawatan terhadap barang-barang atau peralatan kerja milik
Perusahaan yang dibawah pengawasan/tanggungjawabnya.
c) Membuat Rencana kerja dan Anggaran Belanja tahunan bagian HRD &
Personalia.
d) Mengidentifikasi dan melaksanakan pendokumentasian semua data dan catatan
yang berhubungan dengan administrasi personalia, penggajian.
e) Mengidentifikasi dan menjamin kelengkapan administrasi personalia serta
mempunyai legalitas dalam bekerja atau prakteknya di rumah sakit.
f) Membuat laporan secara periodik.
g) Memastikan bahwa file kepegawaian tersusun rapi dan lengkap serta di
perbaharui sesuai ketentuan yang berlaku.
h) Bertanggung jawab atas ketersediaan seragam kerja sesuai dengan ketentuan
aturan yang berlaku.

5. Wewenang
a) Melakukan pembinaan dan pengembangan bawahan.
b) Meminta/mengklarifikasi kepada Kepala Unit/Kepala Ruangan untuk
kelengkapan administrasi (surat ijin, jadwal, absen, perintah lembur,surat
dinas,dll) sebagai dasar pembayaran hak-hak Karyawan, termasuk melakukan
koreksi apabila tidak sesuai.
c) Meminta kepada Karyawan untuk melengkapi dokumen administrasi terutama
apabila ada perubahan status.
d) Mengajukan anggaran tahunan.
e) Mengusulkan dan memberi saran kepada atasan berkaitan dengan program
Bagian Kepegawaian.

6. Target
1. Tercapainya kedisiplinan dan ketertiban karyawan sesuai dengan peraturan
perusahaan.
2. Pemenuhan hak dan kewajiban karyawan sesuai ketentuan.
3. Membuat laporan dan melaporkan secara tepat waktu.
Mengetahui
Pemegang Atasan
Supervisor HRD dan
Jabatan Langsung Manajer/Direktur
Sekretariat

Anda mungkin juga menyukai