Anda di halaman 1dari 8

MAKALAH

MEDIA SOSIAL
Diajukan Sebagai Tugas Mata Kuliah Manajemen Media Sosial
Dosen Pengampu : Muhammad Iqbal, S.Pd, M.Kom

Oleh:
Kelompok I
Muhammad Zaky Habibi (220104010221)
Ahmad Royyan Riyadhi (220104010018)
Hanifa Rachmadina Putri (220104010052)

FAKULTAS DAKWAH & ILMU KOMUNIKASI


PROGRAM STUDI KOMUNIKASI DAN PENYIARAN ISLAM
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI ANTASARI
BANJARMASIN
TAHUN 2023
DAFTAR ISI
COVER DEPAN
DAFTAR ISI
BAB I
Pendahuluan ....................................................................................................1
A. Latar Belakang .......................................................................................... 1
B. Fokus Masalah ............................................................................................1
BAB II
Pembahasan .....................................................................................................2
A. Pengertian Media Sosial .......................................................................... 2
B. Jenis-jenis Media Sosial ............................................................................2
C. Fungsi Media Sosial ..................................................................................4
BAB III
Penutup ............................................................................................................5
A. Kesimpulan ................................................................................................5
DAFTAR PUSTAKA
BAB I
Pendahuluan
A. Latar Belakang
Masyarakat umum sekarang banyak mengalami perkembangan yang
membentuk perubahan dalam segala hal. Budaya sosial yang dipadukan
dengan teknologi informasi saat ini, sangat mendominasi hal demikian.
kebebasan dalam menyampaikan ide, kritik, saran bahkan respon yang negatif
“hujatan” sekali pun dapat dilakukan terhadap masing-masing personal. Hal ini
dapat ditemui setiap saat melalui berbagai macam media terbuka yang
digunakan oleh masyarakat umumnya.
Begitu banyak diskresi masyarakat mengenai opini dan argumen mereka
di era ini. Banyaknya hal yang begitu fenomenal dan spektakuler dapat
dikehatui dengan cepat. Kata “viral” yang menjadikan ciri khusus dalam media
sosial sebagai kode dalam sebuah konten yang cukup menggugah masyarakat
dalam mencerna informasi. Contohnya saja seperti “puh sepuh” cukup
menghebohkan sebagian besar kalangan masyarakat yang didapat dari media
sosial. Maka dari itu, berbicara mengenai “viral” ini bukanlah hal yang dapat
dipisahkan dari media sosial yang membuat perkembangan daripada kehidupan
masyarakat sosial sekarang.
Agar dapat mengetahui lebih internal mengenai media sosial, perlu
kiranya karya ilmiah ini memaparkan cukup informatif bagi yang
membutuhkan materi terkait media sosial.

B. Fokus Masalah
1. Apa pengertian media sosial?
2. Apa saja jenis media sosial?
3. Apa fungsi media sosial?

1
BAB II
Pembahasan
A. Pengertian Media Sosial
Media sosial adalah sebuah media online, dengan para penggunanya bisa
dengan mudah berpartisipasi, berbagi, dan menciptakan isi meliputi blog,
jejaring sosial, wiki, forum dan dunia virtual Blog, jejaring sosial dan wiki
merupakan bentuk media sosial yang paling umum digunakan oleh masyarakat
di seluruh dunia. 1 Ada pendapat lain yang mengatakan media sosial adalah
media online berbasis teknologi web yang menghubungkan antara interaksi
sosial dengan media sosial, sehingga menciptakan dialog interaktif.
Media sosial dapat dijadikan sebagai media utama untuk saat ini, karena
manfaatnya yang begitu banyak membantu sosialisasi masyarakat. Semua
orang dapat membuat blog pribadi untuk mendapatkan koneksi dengan orang
lain agar bisa bertukar informasi maupun berkomunikasi. Sebelum media
sosial muncul, ada media tradisional yakni menggunakan media cetak dan
broadcast, maka media sosial menggunakan internet. Media sosial membantu
siapa saja yang berkeinginan untuk berpartisipasi terhadap suatu hal yang ada
di internet dengan memberikan kontribusi, feedback, komentar atau komentar
secara terbuka dalam waktu yang cepat dan tidak terbatas. Media sosial
sekarang bahkan bisa menjadi media untuk literasi digital yang mumpuni dan
berpengaruh besar terhadap dunia pendidikan, terutama pada saat wabah covid-
19 berlangsung.

B. Jenis-jenis Media Sosial


Jenis-jenis media sosial menurut Kaplan dan Haenlein ada 6;
1. Collaborative Projects
Atau proyek kolaborasi adalah media sosial yang memuat konten informatif
dan website memberikan hak akses secara global terhadap konten tersebut

1 Anang Sugeng Cahyono, “Pengaruh Media Sosial Terhadap Perubahan Sosial Masyarakat Di
Indonesia” (n.d.): 142.

2
untuk menghapus atau merubah pada konten tersebut. Contoh populer dari
media sosial ini adalah wikipedia.
2. Blogs
Atau blog dan microblog adalah media sosial yang memberikan akses pada
khalayak global untuk membantu mereka dalam mengekspresikan segala
hal, baik dalam bentuk tulisan, gambar, video ataupun gabungan dari
semuanya. Melalui media sosial ini, pengguna dapat menyampaikan berita,
opini, pengalaman atau hal informatif lainnya dengan bebas dan dapat
menggiring masyarakat dalam beropini tanpa harus melalui tatap muka atau
secara langsung. Contohnya seperti Twitter.
3. Content Communities
Atau konten adalah media sosial untuk berbagai informasi yang
disampaikan penggunanya dengan seseorang secara langsung maupun tidak.
Pada media sosial ini, pengguna dapat membagikan video atau gambar.
Contohnya seperti Youtube.
4. Social Networking Sites
Atau situs jejaring sosial adalah media sosial yang menjadi jembatan antara
seseorang atau pengguna internet yang membuat profil dengan pengguna
lain. Situs jejaring sosial membantu penggunanya untuk mengunggah data
pribadinya seperti foto, video, koleksi tulisan dan juga pengguna dapat
saling berkomunikasi dengan pengguna lain melalui private chat yang
hanya dapat diakses oleh pemilik akun tersebut. Contohnya seperti
Facebook.
5. Virtual Game Worlds
Atau dunia game adalah media sosial yang dapat menghubungkan pengguna
dengan pengguna lainnya melalui bentuk 3 dimensi. Pengguna muncul
dengan bentuk karakter yang diinginkan sehingga dapat berinteraksi dengan
yang lainnya seperti dunia nyata. Contohnya seperti game MMORPG.
6. Virtual Social Worlds

3
Atau dunia sosial virtual adalah media sosial yang hampir mirip dengan
dunia game, hanya saja lebih ke arah kehidupan. Contohnya seperti Second
Life.

C. Fungsi Media Sosial


Peran media sosial saat ini sangat mendominasi dunia karena berhasil
membangun kekuatan besar dalam mengubah berbagai bidang dalam
kehidupan mayarakat. Media sosial adalah media yang membantu interaksi
sosial manusia lebih luas dengan menggunakan internet dan teknologi web.
Selain itu media sosial mentransformasi siaran institusi media menjadi praktik
komunikasi dialogis antar banyak audience, hingga bisa membantu
penggunanya dalam demokratisasi pengetahuan atau informasi.

4
BAB III
Penutup
A. Kesimpulan
Media sosial adalah media online sangat berperan penting dalam dunia
manusia saat ini. Kemampuan teknologi web yang membantu masyarakat
dalam beraktivitas demokratisasi informasi atau pengetahuan kepada banyak
audience sekaligus tanpa mengenal waktu dan batas.
Jenis dari media sosial sendiri menurut Kaplan dan Haenlein ada 6, yaitu
proyek kolaborasi, blog dan microblog, konten komunitas, situs jejaring sosial,
dunia virtual game dan sosial.
Fungsi media sosial dapat menciptakan pola kehidupan manusia lebih
kritis dalam akses data internet. Sehingga menjadikannya sarana yang begitu
penting saat ini dalam berinteraksi secara digital.

5
DAFTAR PUSTAKA

Anang Sugeng Cahyono. “Pengaruh Media Sosial Terhadap Perubahan Sosial


Masyarakat Di Indonesia” (n.d.): 157.

Andreas M. Kaplan and Michael Haenlein. “Users of the World, Unite! The
Challenges and Opportunities of Social Media.” Business Horizons (2010): 69.

Arum Wahyuni Purbohastuti. “Efektivitas Media Sosial Sebagai Media Promosi.”


Universitas Sultan Ageng Tirtayasa 12 (2017): 231.

Kariaman Sinaga, Junaidi, Siswati Saragi, and Maria Ulfa Batoebara. “Pelatihan
Meminimalisir Efek Hoaks Media Sosial Di Desa Namo Sialang Kec. Batang
Serangan Kab. Langkat - Sumut.” FISIP Universitas Dharmawangsa 2 (2019):
16.

Tongkotow Liedfray, Fonny J. Waani, and Jouke J Lasut. “Peran Media Sosial
Dalam Mempererat Interaksi Antar Keluarga Di Desa Esandom Kecamatan
Tombatu Timur Kabupaten Minahasa Tenggara.” FISPOL-Unsrat 2 (2022): 13.

Anda mungkin juga menyukai