Anda di halaman 1dari 2

LK-3.

Panduan Penyusunan Laporan Best Practice

Pada tugas ini Anda diminta untuk menuliskan Laporan Best Practice
tentang pembelajaran yang inovatif di SMK merupakan best practice berupa
lesson learned dari kegiatan PPL PPG Daljab. Laporan ini berbentuk esai
maksimal 500 kata dengan mengikuti langkah-langkah sebagai berikut.

1. Pilihlah salah satu pembelajaran inovatif yang Anda lakukan selama


PPL PPG Daljab yang menurut Anda paling berhasil dalam aspek
peningkatan proses dan hasil belajar siswa/i.
2. Deskripsikan pembelajaran tersebut dalam bentuk esai dengan salah
satu rujukan menggunakan kerangka STAR (situasi-tantangan-aksi-
refleksi) yang sesuai dengan kondisi riil di kelas. Sertakan argumentasi
Anda bahwa pembelajaran yang dipilih merupakan best practice.
3. Format penulisan esai menggunakan font Times New Roman ukuran 12
dengan spasi 1.
4. Struktur penulisan esai terdiri dari:
a. Judul
b. Pendahuluan (berisi analisis situasi)
c. Pembahasan (berisi tentang implikasi dari situasi yang dianalisis di
pendahuluan yang meliputi tantangan, tindakan yang dilakukan
dan refleksi)
d. Kesimpulan ( berisi tentang rencana tindak lanjut
e. Daftar Pustaka

Salah satu referensi Penulisan esai menggunakan prinsip STAR, mencakup


hal-hal di bawah ini

Situasi Pendahuluan, Masalah dalam proses pembelajaran selama ini


yaitu :
Peserta didik kurang dilibatkan untuk belajar bersama kelompok
(kooperatif learning), media yang kurang menarik, kurang
melaksanakan kegiatan LKPD, pembelajaran kurang berpusat
kepada peserta didik, peserta didik lebih banyak mendengar
penjelasan dari guru. Selama ini juga proses pembelajaran masih
berfokus pada penguasaan pengetahuan kognitif masih rendah
yaitu: level C1 (mengingat), level C2 (memahami) dan C3 (Aplikasi).
Dalam implementasi Kurikulum Merdeka dengan metode dan
model pembelajaran berbasis masalah dan penemuan konsep
suatu materi.

Pembahasan, Praktik baik ini perlu dibagikan agar seluruh


pendidik bergerak bersama untuk melakukan model pembelajaran
inovatif yang sesuai implementasi kurikulum Merdeka baik dengan
model pembelajaran Problem-based Learning (PBL). Diharapkan
dengan model pembelajaran inovatif dapat membentuk perilaku
saintifik, perilaku sosial, dan mengembangkan rasa keingintahuan
sehingga peserta didik lebih nyaman dan merdeka sesuai kodrat
dan zamannya.
Tantanga 1. Persiapan kelas harus agak ekstra tenaga dan pengelolaan kelas secara
n khusus
2. Penyesuaian jam mengajar dan jadwal PPL yang akan dilaksanakan
3. Keterbatasan waktu rekan Guru yang membantu merekam video.
4. Masih ada peserta didik dalam kelompok yang kurang aktif dalam
kegiatan diskusi karena kurang kerjasama dan kurang peduli
5. Masih ada peserta didik yang belum percaya diri untuk
mempresentasikan hasil laporannya didepan kelas
Aksi Langkah langkahnya :
1. Menyusun perangkat pembelajaran yang terdiri dari Modul Ajar, LKPD,
Media, Refleksi dan Bahan Ajar pertemuan tentang materi Jalur rempah
yang akan digunakan berbasis model Problem Based Learning (PBL)
2. Menentukan pendekatan saintifik dan model Problem Based Learning
(PBL) dengan metode pengamatan, diskusi, studi literatur dan presentasi
terhadap materi.
3. Masih ada peserta didik yang kurang aktif dalam kegiatan diskusi karena
peserta didik yang dominan lebih pandai dan pintar yang banyak
menyelesaikan diskusi kelompok tersebut ! Saya lebih intens lagi dalam
membimbing peserta didik yang belum memahami tugas yang akan
dilakukan, agar peserta didik yang masih pasif dalam kegiatan diskusi
dapat berperan aktif dikelompoknya.
Refleksi Dampak dari aksi dan Langkah-langkah yang dilakukan yaitu :
1. Semua dapat dilaksanakan sesuai dengan apa yang telah direncanakan.
2. Tercapainya kegiatan sesuai dengan harapan.

Apakah hasilnya efektif atau tidak efektif ? Mengapa?


Hasilnya sangat efektif, karena peserta didik sangat antusias saat proses
pembelajaran berlangsung, mulai dari pendahuluan hingga penutup selesai.

Bagaimana respon orang lain terkait dengan strategi yang dilakukan:


1. Respon kepala sekolah sangat positif dan mendukung penuh atas
kegiatan pembelajaran yang telah dilaksanakan.
2. Rekan sejawat sangat positif dan antusias, sehingga mereka juga ingin
melaksanakan model pembelajaran yang telah saya laksanakan. Karena
berdampak besar terhadap pemahaman siswa tentang materi yang di
ajarkan.

Anda mungkin juga menyukai