Anda di halaman 1dari 11

PENGIKATAN UNTUK MENJUAL DAN MEMBELI

Nomor: 09.-

-Pada hari ini, hari Jum’at, tanggal dua puluh tiga

Desember dua ribu dua puluh dua (23-12-2022),

-Pukul 15.00 WIB (lima belas nol-nol Waktu Indonesia

Barat);

-Berhadapan dengan saya, BIMA YOGIE PURNAMA, Sarjana

Hukum, Magister Kenotariatan, Notaris di Kota Cirebon,

dengan hadirnya saksi -saksi yang saya, notaris, kenal

dan akan disebutkan dalam akhir akte ini :

I 1. Tuan SINGGIH JANA SAPUTRA, lahir di Bekasi,

tanggal dua puluh empat Juli seribu sembilan ratus

delapan puluh sembilan (24-07-1989), Warga Negara-

Indonesia, Karyawan Swasta, bertempat-------------

tinggal di Kota Bekasi, Jalan KH. Agus Salim,-----

Rukun Tetangga 003, Rukun Warga 006, Kelurahan- - - -

Bekasi Jaya, Kecamatan Bekasi Timur, Pemegang-----


Kartu Tanda Penduduk dengan Nomor Induk-----------

Kependudukan 3275012407890020;--------------------

-menurut keterangannya untuk melakukan tindakan- - -

Hukum dalam akta ini Penghadap adalah Direktur----

Utama PT. CALATRAVA JAYA ABADI selaku developer

Perumahan The Kenisha Residance sesuai pernyataan

dari Persetujuan Rencana Tapak atau Site Plan

dengan nomor 653/366/Tapak/Distaru.Dalru ---------

tanggal 14 Juli 2022------------------------------

Untuk selanjutnya dalam akte ini cukup disebut- - - -

Sebagai:--------------------------------------------

------------------ Pihak Pertama -------------------

II.1. Tuan UKA TATANG SOPANDI, lahir di Cirebon,

Tanggal tiga Maret seribu sembilan ratus delapan

puluh tiga (03-03-1983), Warga Negara Indonesia,-

Wiraswasta, bertempat tinggal di Kota------------

Bekasi, Jalan Dewi Sartika, Rukun Tetangga 003,- -

Rukun Warga 008, Kelurahan Margahayu, Kecamatan- -

Bekasi Timur, pemegang Kartu Tandan Penduduk-----

denga Nomor Induk Kependudukan 3275014108810025;-

-Untuk selanjutnya dalam akte ini cukup disebut-----

sebagai:--------------------------------------------

------------------- Pihak Kedua --------------------

-Para penghadap telah saya, notaris, kenal.

-Para Penghadap menerangkan dengan ini, dengan tidak


mengurangi izin dari pihak yang berwenang, hendak

membuat suatu perjanjian pengikatan untuk menjual dan

membeli dengan memberitahukan terlebih dahulu:

-Sebagian dari Sebidang tanah sertipikat Hak Guna- - -

Bangunan Nomor 05646/Bekasi Jaya, yang terletak di- -

dalam Propinsi Jawa Barat, Kota Bekasi, Kecamatan- - -

Bekasi Timur, Kelurahan Bekasi Jaya, dengan luas----

tanah kurang lebih 90 m2 (sembilan puluh meter------

persegi),-------------------------------------------

-bahwa Pihak Pertama bermaksud untuk menjual dan

menyerahkan kepada Pihak Kedua hak atas tanah.

-maksud mana, diterima baik oleh Pihak Kedua, akan

tetapi karena objek jual beli tersebut masih dalam

proses pemecahan bidang sertipikat induk dan

perubahan/penyesuaian siteplan/rencana tapak perumahan

Kenisha Residence maka pada waktu ini belum dapat

dilangsungkan dihadapan Pejabat Pembuat Akta Tanah yang

berwenang.
-Berdasarkan keterangan-keterangan tersebut diatas,

kedua belah pihak telah setuju dan mufakat hendak

mengadakan perjanjian pengikatan untuk menjual dan

membeli dengan memakai syarat-syarat dan ketentuan

sebagai berikut:

---------------------- Pasal 1.

-Pihak Pertama bersedia menjual dan menyerahkan hak

atas tanah tersebut kepada Pihak Kedua,

-Pihak Kedua menerangkan dengan ini menerima kesediaan

pihak pertama tersebut,

---------------------- Pasal 2.

-Penjualan dan pembelian tersebut dinyatakan dengan

mananda-tangani Akta Jual Belinya dan Pihak Pertama

dengan ini menyetujui,


---------------------- Pasal 3.

-Uang penjualan dan pembelian hak atas tanah dan

bangunan tersebut adalah sebesar Rp. 2.000.000,00 per

meter dengan total luas tanah 90 m2 sehingga total ----

penjualan tanah tersebut adalah ---------------------

Rp. 180.000.000,00.------------------------------------

-Transaksi pembayaran dilakukan melalui Nomor Rekening

7635403403 atas nama PT. CALATRAVA JAYA ABADI Bank BCA.

---------------------- Pasal 4.

-Sejak hari ini, hak dan kewenangan untuk berbuat

sesuatu yang nyata dengan hak atas tanah

tersebut dijalankan oleh Pihak Kedua.

-Semua pengeluaran yang perlu atau berguna untuk dan

berkenaan dengan hak atas tanah tersebut

karena sebab atau alasan apapun sampai dengan hari ini,

menjadi tanggungan dan harus dibayar oleh Pihak


Pertama, sedangkan semua pengeluaran karena sebab

apapun atau alasan apapun sesudah hari ini, menjadi

tanggungan dan harus dibayar oleh Pihak Kedua.

---------------------- Pasal 5.

-Penjualan dan pembelian ini akan dilakukan dengan

syarat-syarat dan perjanjian yang lazim digunakan dalam

penjualan dan pembelian hak semacam itu, antara lain,

bahwa Pihak Pertama telah memperoleh dan menguasai hak

atas tanah tersebut dengan sah, dan bahwa

Pihak Kedua tidak akan mendapat tuntutan atau gugatan

dari pihak lain yang menyatakan mempunyai hak terlebih

dahulu atau turut mempunyai hak atas tanah

tersebut, serta hak atas tanah tersebut

tidak diikat untuk menjamin ketertiban pembayaran lunas


suatu hutang, tidak terkena sitaan dan tidak diberati
beban-beban lain semacam itu.

-Pihak Kedua atau pihak lain yang ditentukan oleh Pihak

Kedua, jika bertindak untuk dan atas nama Pihak Pertama

ataupun pihak lain yang mewakili Pihak Pertama dalam

melakukan Jual Beli tersebut, dibebaskan untuk

memberikan pertanggungan jawab kepada Pihak Pertama.

---------------------- Pasal 6.

-Pihak Pertama dengan ini memberi kuasa kepada Pihak

Kedua, dengan hak untuk memindahkan kekuasaan tersebut

untuk:

a. menjual dan menyerahkan hak atas tanah dan bangunan


--------------------------------------------------
tersebut kepada dan untuk kepentingan Pihak Kedua- - -

sendiri atau pihak lain yang ditentukan oleh Pihak- -

Kedua, dihadapan Pejabat Pembuat Akta Tanah yang----

berwenang;------------------------------------------

b. -untuk mewakili Pihak Pertama, apabila Pihak

----------------------------------------------------

Pertama lalai atau berhalangan melaksanakan jual----

beli tersebut diatas;-------------------------------


-Untuk keperluan-keperluan tersebut, menghadap dimana

perlu, memberikan keterangan-keterangan, membuat, suruh

membuat, menanda-tangani semua surat/akte yang

diperlukan dihadapan Pejabat Pembuat Akta Tanah yang

berwenang, dan selanjutnya melakukan segala tindakan

yang dianggap baik dan berguna untuk menyelesaikan hal-

hal tersebut diatas.

---------------------- Pasal 7.

-Dalam hal salah satu pihak meninggal dunia, maka

(para) ahliwarisnya atau penggantinya menurut hukum

dari yang meninggal dunia berhak atau diwajibkan dan

terikat untuk memenuhi ketentuan-ketentuan atau

melanjutkan semua ketentuan-ketentuan tersebut dalam

akte ini.

---------------------- Pasal 08.


-Kekuasaan-kekuasaan tersebut dalam akte ini merupakan

bagian yang terpenting dan tidak dapat dipisahkan dari

akte ini, dan dengan tidak adanya kekuasaan-kekuasaan

mana, perjanjian ini tidak dibuat, karenanya kekuasaan-

kekuasaan mana tidak dapat diakhiri atau berakhir

karena sebab apapun juga.

----------------------- Pasal 09.

Ongkos akte ini ditanggung dan dibayar oleh Pihak

Kedua.

---------------------- Pasal 10.

-Kedua belah pihak memilih tentang hal ini dan segala

akibatnya tempat kediaman yang sah dan tidak berubah di

Kantor Panitera Pengadilan Negeri di Sesuai Domisili.

------------ SEBAGAI YANG TELAH DIURAIKAN.

-Dibuat dan dilangsungkan pada hari dan

tanggal tersebut diatas dengan dihadiri oleh :

1. Tuan JOHAN ANGLING SETIAWAN, lahir di Bekasi, pada


tanggal 12 Januari 1995, Warga Negara Indonesia,----

Pegawai Kantor Notaris/PPAT, bertempat tinggal di---

Kota Bekasi, Jalan Kemakmuran Dalam III, Rukun------

Tetangga 004, Rukun Warga 005, Kelurahan MargaJaya,-

Kecamatan Bekasi Selatan, pemegang Kartu Tanda- - - - -

Penduduk Nomor 3275041201950009;--------------------

2. Tuan MUHAMMAD HAFIZ RAMADHAN, lahir di Bekasi, pada

tanggal 26 Januari 1998, Warga Negara Indonesia,- - - -

Pegawai Kantor Notaris/PPAT, bertempat tinggal di---

Kota Bekasi, Jalan Letnan Marsaid Nomor 9, Rukun- - - -

Tetangga 006, Rukun Warga 006, Kelurahan Marga Jaya,

Kecamatan Bekasi Selatan, pemegang Kartu Tanda------

Penduduk dengan Nomor Induk Kependudukan------------

3275042601980017; ----------------------------------

-kedua-duanya sebagai saksi-saksi.

-Akte ini dengan segera setelah saya, notaris,

Bacakan kepada para penghadap dan saksi-saksi,

ditanda-tangani oleh para penghadap, kemudian oleh

saksi-saksi dan saya, notaris, sedang penghadap

selain menandatangani akta juga telah membubuhkan

cap ibu jari pada lembar kertas yang dijahitkan


dengan minuta.

-Dibuat dengan tidak memakai perubahan, coretan

ataupun tambahan.

-akta aslinya ditanda-tangani secukupnya.

-Dikeluarkan sebagai Salinan.- - - - -

BIMA YOGIE PURNAMA, S.H., M.Kn.

Anda mungkin juga menyukai