Anda di halaman 1dari 9

MAKALAH

TEKNIK PENGAMBILAN KEPUTUSAN DI LEMBAGA PENDIDIKAN


Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah: Teknik Pengambilan Keputusan
Dosen Pengampu: Dr. H Supriadi, M.Pd.I

Oleh
Vera Chintya Vernanda (212101030024)

MANAJEMEN PENDIDIKAN ISLAM


FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN
UIN KH.ACHMAD SIDDIQ JEMBER
2023
PRAKATA
Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat serta
karunia-Nya kepada kami sehingga kami berhasil menyelesaikan makalah ini tepat pada
waktunya yang berjudul “Teknik Pengambilan Keputusan”
Adapun tujuan dari penyusunan makalah ini untuk memenuhi tugas mata kuliah Teknik
Pengambilan Keputusan. Sekain itu, makalah ini juga bertujuan untuk menambah wawasan
terkait dengan teknik pengambilan keputusan
Kami juga mengucapkan terima kasih kepada dosen pengampu mata kuliah teknik
pengambilan keputusan yang telah memberikan tugas, sehingga kami dapat menyelesaikan tugas
tersebut
Kami menyadari bahwa masih banyak kekurangan dari makalah ini, baik materi maupun
teknik penyajiannya. Oleh karena itu, kritik dan saran yang membangun sangat kami harapkan
Jember, 16 Oktober 2023

i
DAFTAR ISI
DAFTAR ISI………………………………………………………………………….………….ii
BAB I PENDAHULUAN………………………………………………………….…………….1
A. Latar belakang…………………………………………………………………………….1
B. Rumusan masalah………………………………………………………...………………1
C. Tujuan masalah……………………………………………………………………...……1
BAB II PEMBAHASAN…………………………………………………………………………2
A. Pengertian pengambilan keputusan di Lembaga Pendidikan……………………………2.
B. Faktor-faktor yang mempengaruhi pengambilan keputusan di Lembaga Pendidikan...…2
C. Tujuan pengambilan keputusan di Lembaga Pendidikan…………………………...……3
D. Prinsip-prinsip pengambilan keputusan di Lembaga Pendidikan………………….…….3
E. Tahap-tahap pengambilan keputusan di Lembaga Pendidikan…………….….…………4
BAB III PENUTUP………………………………………………………………………………5
A. Kesimpulan……………………………………………………………………….………5
DAFTAR PUSTAKA……………………………………………………………….…….….…..6

ii
BAB I
PENDAHULUAN
A. LATAR BELAKANG
Lembaga pendidikan adalah lembaga yang terorganisasi, baik lembaga itu
setingkat Taman Kanak-kanak, Sekolah Dasar, Sekolah Menengah pertama, Sekolah
Menengah Atas, dan bahkan Sekolah Tinggi atau Universitas
Pengambilan keputusan adalah pekerjaan rutin dalam manajemen karena keputusan dan
manajemen tidak bias dipisahkan. Organisasi lembaga pendidikan apapun tingkatannya,
tentu di dalamnya terdapat banyak orang yang satu dengan yang lain akan saling
keterkaitan. Masing-masing anggota organisasi ini biasanya terdapat beraneka ragam
tingkah laku, karakter, dan tujuan bekerja di dalam organisasi tersebut. Perbedaan-
perbedaan ini sedikit banyak akan mempengaruhi pekerjaan mereka

Pengambilan keputusan mempunyai arti penting bagi maju atau mundurnya


organisasi. Pengambilan keputusan khususnya disekolah merupakan hal yang sangat
substansial dan harus dilakukan. kondisi ini mengingat bahwa sekolah merupakan
institusi yang harus diperhadapkan dengan berbagai persoalan yang memerlukan
pemecahan masalah
Menyadari pengambilan keputusan bagi organisasi sekolah maka kepala sekolah perlu
melakukan peningkatan kemampuan pengambilan keputusan untuk dapat mengambil
sebuah keputusan dan menerapkan keputusan tersebut demi pengembangan sekolah yang
di pimpinnya
Proses pengambilan keputusan di sekolah dapat dilakukan sejak awal sampai
dengan lahirnya keputusan. Hal ini perlu dilakukan agar keputusan yang dihasilkan
berkualitas dan dapat di ketahui dengan pasti alur pengambilan keputusan yang dilakukan

B. Rumusan Masalah
1. Apa pengertian pengambilan keputusan di lembaga pendidikan?
2. Sebutkan factor-faktor yang mempengaruhi pengambilan keputusan di lembaga
pendidikan?
3. Apa tujuan teknik pengambilan keputusan di lembaga pendidikan?
4. Sebutkan prinsip-prinsip pengambilan keputusan di lembaga sekolah?
5. Sebutkan tahap-tahap pengambilan keputusan di Lembaga pendidikan
C. Tujuan
1. Untuk mengetahui pengertian pengambilan keputusan di lembaga pendidikan
2. Untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi pengambilan keputusan di
lembaga pendidikan
3. Untuk mengetahui tujuan teknik pengambilan keputusan di lembaga pendidikan
4. Untuk mengetahui prinsip-prinsip pengambilan keputusan di lembaga sekolah
5. Untuk mengetahui tahap-tahap pengambilan keputusan di Lembaga pendidikan

1
BAB II
PEMBAHASAN
A. Pengertian pengambilan keputusan dalam lembaga pendidikan
Pengambilan keputusan merupakan proses pemilihan alternativ tindakan untuk mencapai
tujuan atau sasaran tertentu. Setiap keputusan hendaknya diusahakan agar pelaksanaannya tidak
menggunakan kekerasan. Berikut ini bebeerapa pengertian pengambilan keputusan menurut
beberapa ahli:
1. Turban, dkk (2007:53)
Pengambilan keputusan adalah proses memilih tindakan berbagai alternative untuk
mencapai suatu tujuan
2. S.P. Siagian
Pengambilan keputusan merupakan suatu pendekatan seacar sistematis pada alternative
yang dihadapi dan mengambil tindakan
3. James. A.F. Stoner
Pengambilan keputusan merupakan proses yang dipakai untuk memilih suatu tindakan
sebagai cara mengatasi masalah1
Pengambilan keputusan dalam lembaga pendidikan adalah salah satu upaya yang ditempuh untuk
memperoleh tujuan yang diharapkan dengan memilih alternative pemecahan masalah yang tepat.
Dalam pengambilan keputusan perlu mempertimbangkan faktor resiko dan sesuai dengan dasar
yang jelas. Pengertian lain yaitu proses memilih tindakan atau keputusan yang tepat dalam
merencanakan, melaksanakan, dan mengelola kegiatan pendidikan. Keputusan ini dilakukan oleh
pimpinan lembaga pendidikan sebagai manajer, yang bertanggung jawab untuk mewujudkan
langkah-langkah strategis daam melaksanakan perencanaan dan kegiatan yang akan dilakukan
B. Faktor faktor yang mempengaruhi pengambilan keputusan di lembaga pendidikan
Unsur-unsur pengambilan keputusan yang dapat dipergunakan oleh kepala sekolah
terlebih dahulu harus dapat mengkaji dan mempertimbangkan mengenai tujuan
pengambilan keputusan, identifikasi masalah, faktor-faktor intra maupun ekstra sekolah.
Pada prinsipnya, seorang pimpinan lembaga seperti kepala sekolah selalu mencari
perilaku yang rasional dalam bertindak.
Dalam pengambilan keputusan tidak akan terlepas dari faktor-faktor yang mempengaruhi
menurut Ety Rohaety, sebagai berikut:
1. Kedudukan kepala sekolah sebagai pimpinan tertinggi di sekolah dan bertanggung
jawab atas jalannya pendidikan
2. Masalah yang diputuskan apakah masalah di dalam sekolah atau masalah di luar
sekolah seperti kebijakan pemerintah
3. Melihat situasi di dalam dan di luar sekolah sehingga keputusan itu tidak
mengakibatkan hal-hal yang lebih buruk2

1
Rizki Amalia,”Teknik Pengambilan keputusan”(Bandung: RTujuh MediaPrinting:2022), hal.2
2
Hasbi Abduh, “Pengambilan keputusan di lembaga pendidikan”, jurnal Pendidikan, 44

2
4. Kondisi yang memungkinkan keputusan itu dikeluarkan dengan melihat faktor-faktor
yang ada
5. Tujuan dari pengambilan keputusan diperhitungkan dampak internal dan eksternal
sekolah
Pendapat lain mengatakan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi pengambilan
keputusan dalam lembaga sebagai berikut:
1. Keadaan internal organisasi: keadaan ini bersangkut paut dengan apa yang ada di dalam
organisasi tersebut yang meliputi dana, keadaan SDM, kemampuan karyawan,
kelengkapan dari peralatan organisasi
2. Keadaan eksternal organisasi: keadaan ini bersangkut paut dengan apa yang ada di luar
organisasi, seperti ekonomi, sosial-politik, hokum, budaya
3. Tersedianya informasi yang diperlukan: informasi yang diperlukan mempunyai sifat
akurat, up to date, komperhensif, relevan, memiliki kesalahan yang kecil
4. Kepribadian dan kecakapan pengambilan keputusan: kepribadian dan kecakapan meliputi
kebutuhan, intelegensi, keterampilan, dan kapasitas penilaian
C. Tujuan teknik pengambilan keputusan di lembaga pendidikan
Tujuan teknik pengambilan keputusan dalam lembaga pendidikan adalah untuk
membantu pimpinan lembaga pendidikan dalam mewujudkan langkah-langkah strategis
dalam melaksanakan perencanaan dan kegiatan yang akan dilakukan. beberapa tujuan
teknik pengambilan keputusan dalam lembaga pendidikan antara lain:
1. Meningkatkan efektivitas dan efisiensi lembaga pendidikan dalam mencapai
tujuannya
2. Meningkatkan kualitas pendidikan oleh lembaga pendidikan
3. Meningkatkan partisipasi dan keterlibatan semua pihak yang terkait dalam
pengambilan keputusan
4. Meningkatkan kemampuan pimpinan lembaga pendidikan dalam mengambil
keputusan yang tepat dan akurat
5. Meningkatkan transparansi dan akuntabilitas dalam pengambilan keputusan
D. Prinsip-prinsip pengambilan keputusan dalam lembaga pendidikan
Menurut Piet Saher Tian prinsip-prinsip pengambilan keputusan dalam lembaga
pendidikan (Sahertian,1994) yaitu:
1. Adanya perbedaan pemecahan masalah dan pengambilan keputusan
2. Sasaran yang ingin dicapai relevan dengan pengambilan keputusan
3. Pengambilan keputusan dilengkapi data penunjang dan pengawasan yang
berkelanjutan
4. Keputusan yang diambil pimpinan menjadi tanggunh jawab sepenuhnya atas resiko
yang muncul3

3
Nadia Putri, “Pengambilan keputusan dalam organisasi lembaga pendidikan”, Jurnal administrasi pendidikan, 1

3
E. Tahap-tahap pengambilan keputusan dalam Lembaga Pendidikan
Menurut Herbart A. Simon(dalam Asnawir, 2006: 215) ada tiga tahap yang ditempuh
dalam pengambilan keputusan
1. Tahap penyelidikan: tahap ini dilakukan dengan mempelajari lingkungan atas kondisi
yang memerlukan keputusan. Pada tahap ini data mentah yang diperoleh, diolah dan
diuji serta dijadikan petunjuk untuk mengetahui atau mengenal persoalan
2. Tahap perancangan: pada tahap ini dilakukan pendaftaran, pengembangan,
penganalisaan arah tindakan yang mungkin dilakukan
3. Tahap pemilihan: pada tahap ini dilakukan kegiatan pemilihan arah tindakan dari
semua yang ada4

4
Ahmad sabri, “kebijakan dan pengambilan keputusan dalam Lembaga pendidikan Islam”, jurnal Al-Ta’lim, jilid 1,
Nomor 5, hlm 373-379

4
BAB III
PENUTUP
Kesimpulan
1. Pengambilan keputusan dalam lembaga pendidikan adalah salah satu upaya yang
ditempuh untuk memperoleh tujuan yang diharapkan dengan memilih alternative
pemecahan masalah yang tepat.
2. faktor-faktor yang mempengaruhi menurut Ety Rohaety, sebagai berikut:
a. Kedudukan kepala sekolah sebagai pimpinan tertinggi di sekolah dan bertanggung
jawab atas jalannya pendidikan
b. Masalah yang diputuskan apakah masalah di dalam sekolah atau masalah di luar
sekolah seperti kebijakan pemerintah
c. Melihat situasi di dalam dan di luar sekolah sehingga keputusan itu tidak
mengakibatkan hal-hal yang lebih buruk
d. Kondisi yang memungkinkan keputusan itu dikeluarkan dengan melihat faktor-faktor
yang ada
e. Tujuan dari pengambilan keputusan diperhitungkan dampak internal dan eksternal
sekolah
3. Tujuan teknik pengambilan keputusan dalam lembaga pendidikan adalah untuk
membantu pimpinan lembaga pendidikan dalam mewujudkan langkah-langkah strategis
dalam melaksanakan perencanaan dan kegiatan yang akan dilakukan
4. Menurut Piet Saher Tian prinsip-prinsip pengambilan keputusan dalam lembaga
pendidikan (Sahertian,1994) yaitu:
a. Adanya perbedaan pemecahan masalah dan pengambilan keputusan
b. Sasaran yang ingin dicapai relevan dengan pengambilan keputusan
c. Pengambilan keputusan dilengkapi data penunjang dan pengawasan yang
berkelanjutan
d. Keputusan yang diambil pimpinan menjadi tanggunh jawab sepenuhnya atas resiko
yang muncul.
5. Tahap-tahap pengambilan keputusan
Menurut Herbart A. Simon ada tiga tahap yaitu:
a. Tahap penyelidikan
b. Tahap perancangan
c. Tahap pemilihan

DAFTAR PUSTAKA

5
Amalia Rizki. (2022). “Teknik Pengambilan keputusan”.RTujuh Mediaprinting
Abduh Hasbi. “ Pengambilan keputusan di lembaga pendidikan”.Jurnal pendidikan. 44
Putri Nadia. “Pengambilan keputusan dalam organisasi lembaga pendidikan”. Jurnal administrasi
pendidikan. 1
Sabri Ahmad. “ Kebijakan dan pengambilan keputusan dalam Lembaga Pendidikan Islam”.
Jurnal Al-Ta’lim. 373-379

Anda mungkin juga menyukai