Anda di halaman 1dari 2

Salsabilla Firdausia Chomsa

2211421149
Bahasa Indonesia : Artikel tentang fungsi bahasa Indonesia

Fungsi Bahasa Indonesia Sebagai Bahasa Negara Di Lingkungan Pendidikan

Bahasa Indonesia ialah salah satu bahasa yang mempunyai sejarah relatif panjang dalam
pembentukannya, baik lisan maupun dalam bahasa tulisnya. Bahasa Indonesia adalah bahasa
melayu yang telah berada di Nusantara sejak zaman kerajaan-kerajaan di Nusantara. Bahasa
Indonesia mengalami perkembangan yang cukup pesat baik dalam bentuk lisan maupun tulis
sejak zaman penjajahan sampai zaman globalisasi pada saat ini. Bahasa Indonesia merupakan
bahasa pengantar dalam dunia pendidikan. Hal tersebut diatur dalam Undang-Undang Nomor 24
Tahun 2009 Pasal 29. Pada abad ini yang dikenal dengan era distrupsi atau pencerabutan akar.
salah satu hal yang sangat memprihatinkan yaitu bahasa, khususnya penggunaan serta pemilihan
bahasa Indonesia. banyak pihak menggunakan bahasa Indonesia tidak sesuai dengan kaidah
kebahasaan serta dasar hukumnya. Begitu juga menggunakan pemilihan bahasa. Pemilihan
bahasa tidak lagi memperhatikan situasi, kondisi, serta daerah bahasa Indonesia digunakan.

Fenomena penggunaan/pemilihan bahasa Indonesia yang tidak sinkron dengan dasar aturan dan
kaidah kebahasaan tersebut semakin banyak ditemui dalam lingkungan masyarakat. salah
satunya pada ranah pendidikan. Pembelajaran selain bahasa asing/daerah pada kelas selain kelas
khusus bahasa asing ditemukan bahwa penggunaan Hal ini bisa terjadi karena kurangnya rasa
bangga terhadap bahasa ibu atau ketidaktahuan rakyat terhadap hukum-aturan sehubungan
dengan pengunaan bahasa Indonesia atau dengan istilah lain warga sudah mulai kehilangan ciri-
ciri dan budaya yang dimiliknya. Fungsi bahasa Indonesia sebagai bahasa negara menyatakan
bahwa bahasa Indonesia mempunyai fungsi sebagai bahasa Negara yang mengandung makna
bahwa bahasa tersebut digunakan dalam penyelenggaraan kenegaraan.

Dalam kedudukannya sebagai bahasa negara, fungsi bahasa Indonesia sebagai bahasa pengantar
resmi di dunia pendidikan yaitu bahasa Indonesia digunakan sebagai bahasa pengantar dalam
dunia pendidikan di Indonesia, mulai dari pendidikan anak usia dini, taman kanak-kanak hingga
perguruan tinggi, walaupun masih ada ditemukan beberapa lembaga pendidikan menggunakan
bahasa daerah sebagai pendamping bahasa Indonesia dalam penyampaian pembelajaran. Bahasa
Indonesia merupakan bahasa resmi yang harus digunakan dalam dunia pendidikan, seperti pada
saat interaksi belajar menjagar di dalam atau pun di luar kelas. Bahasa Indonesia sebagai bahasa
pengantar pendidikan mempunyai dasar aturan yang jelas. Mulai dari UU hingga peraturan
pemerintah. Dasar aturan tersebut bukan hanya dijadikan sebagai dokumen negara saja, tetapi
wajib direalisasikan menjadi wujud rasa setia, cinta, dan bangga terhadap bahasa Indonesia.

Selain itu, hal tersebut adalah wujud dari pelindungan bahasa Indonesia sesuai dengan Peraturan
Menteri No. 57. Tahun 2014 Bab VI Pelindungan Bahasa, Pasal 27 yang menyatakan bahwa
pelindungan bahasa bertujuan mempertahankan kedudukan serta fungsi bahasa Indonesia
menjadi bahasa nasional serta bahasa resmi Negara. Dasar hukum penggunaan bahasa Indonesia
sebagai bahasa pengantar dalam pendidikan adalah Undang-undang No. 24. Tahun 2009 Tentang
Bendera, Bahasa, dan Lambang Negara, serta Lagu Kebangsaan, dan juga Peraturan Pemerintah
No.57. Tahun 2014 tentang Pengembangan, Pembinaan, dan Pelindungan Bahasa dan Sastra,
serta Peningkatan Fungsi Bahasa Indonesia.

Berdasarkan penjelasan di atas dapat diketahui bahwa kedudukan dan fungsi bahasa Indonesia
yang sangat penting di Negara Kesatuan Republik Indonesia ini, sehingga memerlukan
perjuangan yang tidak mudah untuk kita sebagai kaum muda dan pelajar mempertahankan dan
mengembangkannya. Untuk itu kita sebagai pelajar, mahasiswa, ataupun guru wajib menjaga dan
melestarikan, salah satunya dengan gerakan literasi di sekolah maupun di universitas.

Sumber Refrensi :

http://repositori.kemdikbud.go.id/9983/1/dokumen_makalah_1540356725.pdf

http://repository.unib.ac.id/11134/1/29.%20Agung%20Nugroho.pdf

Anda mungkin juga menyukai