Anda di halaman 1dari 4

TUGAS

SATUAN ACARA PEMBELAJARAN (SAP)

A. Satuan Acara Pembelajaran (SAP)


SATUAN ACARA PEMBELAJARAN (SAP) Pertemuan 7
Mata Kuliah : Analisis Senyawa Kimia Semester : SKS : 2 SKS Kode : IPA1.61.3107
3
Program Studi : Pendidikan IPA Dosen Pengampu /Penanggung Jawab:
Fakultas : Matematika Dan Ilmu Dr. Aulia Azhar,S.T., M.Si.
Pengetahuan Alam
Kemampuan akhir yang diharapkan : Mahasiswa mampu Memahami reaksi reaksi kimia dan
langkah identifikasi anion anion pilihan
Materi :
1. Menentukan anion pilihan
2. Mengidentifikasi dan membuat persamaan reaksinya

Kegiatan
Pembelajaran
Pertemuan ketujuh
Tahap Kegiatan Dosen Kegiatan Mahasiswa Teknik Media
Kegiatan Penilaian
Pendahuluan 1. Mengucapkan salam 1.Menjawab Rubrik Power Point
pembuka. salam Penliaian
2. Meminta perwakilan 2.Berdoa Sikap
mahasiswa untuk 3. Menyimak penjelasan
memimpin doa dosen
3. Memeriksa kehadiran 4. Menjawab pertanyaan
mahasiswa dosen
4. Memberi motivasi
5. Memberikan beberapa
pertanyan awal tentang
materi pembelajaran
6. Menjelaskan capaian
pembelajaran
Penyajian 1. Menjelaskan teori 1. Memperhatikan Rubrik 1. Power point
singkat tentang materi penjelasan dosen dan penilaian 2. Sampel
pembelajaran kelompok penyaji keaktifan anion
2. Meminta mahasiswa tentang materi dikelas
untuk saling tanya pembelajaran dan
jawab terkait materi 2. Mengajukan kemam-
3. Mengawasi mahasiswa
selama proses pertayaan serta puan
pembelajaran memberikan jawaban akademik
berlangsung terkait materi memaha-
pembelajaran mi materi
3. Mencatat poin
penting dari materi Rubrik
pembelajaran penilaian
sikap

Penutup 1. Memberikan kesempatan 1. Mengemukakan


kepada mahasiswa untuk kesimpulan tentang
menyampaikan materi pembelajaran
kesimpulan materi 2. Menyimak penjelasan
pembelajaran dosen tetang
2. Menjelaskan kesimpulan
kesimpulan pembelajaran
materi secara rinci 3. Mengerjakan tugas
3. Menugaskan mahasiswa yang diberikan dosen.
untuk menulis persamaan 4. Menjawab salam
reaksi anion yang telah
dipelajari
4. Salam

B. Contoh Kasus yang relevan terkait topik atau pertemuan yang ada di RPS (cukup 1 contoh kasus),
penjelasan kasus paling banyak 1 halaman

Nama anggota kelompok :


1. Ainul Muslimah (22231002)
2. Diva Wahyuni (22231009)
3. Gita Wulandari (22231016)
Kasus Relevan:

KADAR KLORIDA PADA AIR SUMUR GALI DI BANJAR TELAGA , DESA KUTAMPI
KALER, KECAMATAN NUSA PENIDA, KABUPATEN KLUNGKUNG DENGAN TITRASI
ARGENTOMETRI

Tingginya kadar klorida dalam air sumur gali di Banjar Telaga, Desa Kutampi Kaler,
Kecamata Nusa Penida, Kabupaten Klungkung. Penelitian dilakukan untuk menentukan kadar
klorida dalam air sumur gali menggunakan metode Titrasi Argentometri metode Mohr.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kadar klorida dalam air sumur gali didaerah tersebut
melebihi batas maksimal yang ditetapkan oleh Permenkes Republik Indonesia Nomor
492/Menkes/Per/IV/2010. Hal ini menujukkan bahwa kualitas air sumur gali didaerah tersebut tidak
baik karena mengandung kadar klorida yang tinggi.
Penyebab tingginya kadar klorida dalam air sumur gali ini adalah dekatnya jarak sumur
dengan pesisir pantai. Kondisi ini menyebabkan terjadinya instrusi air laut, dimana air laut masuk
kedalam sumur dan mencampur dengan air tanah. Akibatnya, kadar klorida dalam air sumur gali
meningkat.
Tingginya kadar klorida dalam air sumur gali memiliki dampak negatif pada kualitas air dan
kesehatan masyarakat yang mengonsumsinya. Air dengan kadar klorida yang tinggi dapat memiliki
rasa yang tidak enak dan dapat menyebabkan gangguan pencernaan jika dikonsumsi dalam jangka
panjang. Selain itu klorida jg dapat bersifat korosif terhadap jaringan tubuh dan dapat menyebabkan
kerusakan pada organ pernapasan, mata, kulit, dan usus.
Untuk mengatasi masalah ini, peneliti memberikan beberapa saran. Salah satunya melakukan
penurunan kadar klorida dalam air sumur gali dengan menggunakan metode penyulingan. Metode ini
dapat membantu menghilangkan klorida dari air sumur gali sehingga kadar klorida dalam air dapat
turun ketingkat yang aman untuk dikonsumsi, serta menghindari konsumsi air sumur gali yang
mengandung kadar klorida yang tinggi. Masyarakat didaerah tersebut disarankan mencari sumber air
lain yang tidak terpengaruh oleh air laut, seperti air hujan atau air sungai.
Sumber studi kasus :

Pratama, W. Pira Adi, dkk.2017.analisis kadar klorida pada air sumur gali di banjar
telaga, desa kutampi kaler, kecamatan nusa penida, kabupaten klungkung dengan titrasi
argentometri. Chemistry Laboratory. Vol 7 No. 1

Anda mungkin juga menyukai