Anda di halaman 1dari 4

Nasi Goreng Telur Asin

Bahan: 500 gram nasi putih dingin


3 butir telur asin siap pakai (kupas dan cincang kasar)
2 sdm irisan daun seledri
2 sdm cabai kering (potong ukuran 1 cm)
2 sdm minyak goreng untuk menumis
1 sdm cincangan halus bawang putih
1 sdt garam halus
Cara membuat nasi goreng telur asin:
1. Panaskan dua sendok makan minyak goreng di dalam wajan antilengket. Tumis
cincangan halus bawang putih hingga layu dan keluar aroma harum.
2. Masukkan cabai kering, irisan daun seledri, dan nasi. Terakhir masukkan
cincangan kasar telur asin dan garam, angkat.
3. Hidangkan nasi goreng telur asin selagi panas dengan taburan bawang goreng
atau sesuai selera.
Kue Talam Jagung

Bahan : 400 gram jagung


300 ml santan kental
100 gram gula pasir
2 lembar daun pandan
1/2 sdt garam
Vanili secukupnya

Cara Membuat :
1. Campur jagung parut dengan santan, gula, daun pandan, vanili, dan garam.
Saring hingga lembut.
2. Masak sampai matang dan kental, angkat dan tuangkan pada loyang atau
cetakan yang sudah diolesi dengan air dingin. Biarkan hingga dingin dan
menjadi padat.
3. Setelah itu, potong dan hidangkan kue talam jagung untuk camilan di akhir
pekan.
Perbedaan Dan Bawang Dan Daun Kucai

Rasa
Kucai memiliki rasa seperti bawang Bombay. Selain itu, kucai juga memiliki rasa seperti
bawang merah tetapi lebih lembut.
Sementara daun bawang memiliki rasa manis di bagian batang daun bawang. Selain itu, dibagian
hijaunya memiliki rasa lebih segar, lembut dan pedas sedikit menyengat.

Kegunaan
Rasa dari kucai yang cukup tajam membuatnya cocok digunakan sebagai hiasan.
Sementara daun bawang, lebih cocok digunakan untuk sebagai pelengkap sup, tumisan,
gorengan seperti martabak telur.
Ada cara menggunakan daun bawang agar tetap renyah yaitu ditambahkan di akhir proses
memasak.

Cara menyimpan
Cara simpan daun bawang agar tetap renyah yaitu dibungkus plastic longar dan taruh di lemari
es. Daun bawang bias awet hingga satu minggu.
Sementara untuk menyimpan kucai, kamu bias membungkusnya dengan tisu dapur dan simpan
di dalam lemari es yang tidak terlalu dingin ,di bagian pintu.

Apakah keduanya bisa saling menggantikan?


Kamu bisa mengganti daun bawang dengan daun kucai.
Namun perlu diketahui, daun bawang lebih pedas daripada daun kucai. Jadi sesuaikan takaran
yang akan dibutuhkan untuk menggantinya.

Anda mungkin juga menyukai