Anda di halaman 1dari 10

MAKALAH

“FAKTOR/KOMPONEN PENDIDIKAN”

Diajukan untuk memenuhi tugas mata kuliah :

Ilmu Pendidikan

Dosen pembimbing :

Dinar Maftkuh Fajar, S.PD., M.P.Fis

UIN
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI

KH ACHMAD SIDDIQ
JEMBER

Oleh kelompok 4 :

1. LAILIYATUL ARISAH (211101100008)


2. ISHLAHIATUR ROHMAH (211101100007)

JURUSAN TADRIS IPA

FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN

UIN KH ACHMAD SIDDIQ JEMBER

2021/2022
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memnerikan rahmayserta
hidayahnya kepada kami sehingga kami berhasil menyelesaikan Makalah ini yang alhamdulillah tepat
pada waktunya yang berjudul “FAKTOR/KOMPONEN PENDIDIKAN” .

Kami menyadari bahwa makalh ini masih jauh lebih sempurna, oleh karena itu kritik dan
saran dari semua pihak yang bersifat membangun selalu kami harapkan demi kesempurnaan makalah
ini. Dalam kesempata ini penulis juga ingin mengucapkan banyak terimakasih kepada pihak
kelompok yang sudah membeirkan kesempatan kepada penulis untuk menyusun makalh ini.

Akhir kata, kami sampaikan terimakasih kepada semua pihak yang telah berperan serta dalam
mneyusun makalah ini dari awal sampai akhir. Semoga Allah senantiasa meridhai segala usaha kita
Amin.
DAFTAR ISI

BAB I.......................................................................................................................................................4
PENDAULUAN......................................................................................................................................4
1.1 Latar Belakang...............................................................................................................................4
1.2 Rumusan Masalah..........................................................................................................................4
1.3 Tujuan Penulisan............................................................................................................................4
BAB II......................................................................................................................................................5
PEMBAHASAN......................................................................................................................................5
2.1 Pengertian Faktor...........................................................................................................................5
2.2 faktor-faktor pendidikan................................................................................................................5
2.3 pengertian komponen pendidikan.................................................................................................5
BAB III....................................................................................................................................................7
PENUTUPAN.........................................................................................................................................7
3.1 Kesimpulan....................................................................................................................................7
3.1 Saran..............................................................................................................................................7
DAFTAR PUSTAKA.............................................................................................................................8
BAB I

PENDAULUAN

1.1 Latar Belakang


Pendidikan adalah pembelajaran pengetahuan, keterampilan, dan kebiasaan sekelompok
orang yang diturunkan dari satu generasi ke generasi berikutnya melalui pengajaran, pelatihan,
atau penelitian. Pendidikan sering terjadi di bawah bimbingan orang lain, tetapi juga
memungkinkan secara otodidak.
Dalam pendidikan pasti ada seorang pendidik dan peserta didik serta ada sebuah aturan yang
diciptakan untuk menciptakan suatu kedisiplinan dan harus dipatuhi.
Ternyata, dalam pendidikan juga ada bagian dari suatu sistem yang memiliki peran dalam
keseluruhan berlangsungnya suatu proses untuk mencapai tujuan sistem yang disebut komponen
pendidikan.

1.2 Rumusan Masalah


Apa manfaat komponen komponen pendidikan?

1.3 Tujuan Penulisan


Memahami pentingnya adanya komponen komponen pendidikan
BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Pengertian Faktor


• Faktor pendidikan yaitu suatu tindakan/perbuatan atau situasi yang tidak disengaja diadakan
oleh orang dewasa/pendidik untuk mencapai tujuan pendidikan, tetapi berakibat anak sampai
pada “hasil yang sama” dengan apa yang diharapkan atau sama dengan tujuan pendidikan.

2.2 Faktor –faktor pendidikan


1. Faktor Tujuan

2. Faktor pendidik

3. Faktor subjek didik

4. Fakto r isi/materi Pendidikan

5. Faktor cara/metode dan alat

6. Faktor situasi lingkungan

Tujuan merupakan faktor pendidikan yang memiliki posisi penting dalam proses pendidikan.
Bermacam-macam tujuan pendidikan yang diinginkan oleh pendidik supaya dapat dicapai oleh
subjek didik. Semua tujuan-tujuan itu harus normatif baik artinya tidak bertentangan dengan
hakikat perkembangan peserta didik dan dapat diterima sebagai nilai hidup yang baik.

1. TUJUAN PENDIDIKAN

Tujuan pendidikan ada yang sifatnya ideal dan ada pula yang sifatnya nyata. Tujuan yang
sifatnya ideal biasanya dirumuskan dalam bentuk tujuan pendidikan yang sifatnya umum,
sedangkan tujuan yang sifatnya nyata dinunuskan dalam bentuk tujuan khusus. • Dalam sitem
pendidikan nasional, tujuan umum pendidikan dijabarkan dari falsafah bangsa, yakni Pancasila
Makna tujuan pendidikan nasionai itu adalah membentuk manusia Indonesia yang bisa mandiri
dalam konteks kehidupan pribadinya, kehidupan bermasyarakat, berbangsa ,bernegara, serta
berkehidupan sebagai makhluk yang beragama Ketuhanan Yang Maha Esa). Manusia Indonesia
yang dicita-citakan dan harus diupayakan melalui pendidikan adalah manusia yang bermoral,
berilmu, berkepribadian, dan beramal bagi kepentingan manusia, masyarakat, bangsa dan negara.

2. FAKTOR PENDIDIK

• Pendidik ialah orang yang mempunyai tangung jawab dalam melaksanakan pendidikan
Orang tua biasanya disebut Pendidik menurut kodrat, sedangkan guru, dan teraga-tenaga lainnya
yang sejenis disebut Pendidik menurut jabatan. • orang tua sebagai Pendidik menurut kodrat
adalah Pendidik pertama dan utama. Hubungan orang tua dengan anaknya dalam hubungan
edukatif mengandung dua unsur dasar, yaitu: 1. Unsur kasih sayang orang tua terhadap anak. 2.
Unsur kesadaran akan tanggung jawab dari Pendidik untuk menuntun perkembangan anak.
3. FAKTOR SUBJEK DIDIK

• Raka Joni menyatakan bahwa hakikat subjek didik didasarkan kepada empat hal;

1. subjek didik bertanggung jawab alas pendidikannya sendiri sesuai dengan wawasan
pendidikan seumur hidup,

2. subjek didik memiliki potensi, baik fisik maupun psikologis yang berbeda-beda, sehingga
masing-masing subjek didik merupakan insan yang unik,

3. subjek didik memerlukan pembinaan individual serta perlakuan yang manusiawi

4. subjek didik pada dasarnya merupakan insan yang aktif menghadapi lingkungan.

4. FAKTOR MATERI PENDIDIKAN

• Kriteria memilih isi/materi

1. Bahan/materi harus sesuai dan menunjang tercapainya tujuan.

2. Bahan/materi harus sesuai dengan karakteristik perkembangan subyek didik.

5. FAKTOR METODE/CARA

1. Metode adalah cara yang berfungsi sebagai alat untuk mencapai tujuan. • apakah suatu
metode dapat digunakan atau kurang tepat, ditentukan oleh beberapa faktor:

1. tujuan yang ingin dicapai.

2. Faktor murid ikut menentukan Efektif tidaknya suatu metode

3. Faktor Guru

6. FAKTOR SITUASI LINGKUNGAN

• Pengertian lingkungan pada hakikatnya merupakan sesuatu yang ads di luar individu,
walaupun ads juga yang mengatakan bahwa ada lingkungan yang terdapat dalam diri individu.
Para ahli membedakan jenis Lingkungan menjadi:

• a. Lingkungan Alam

• b. Lingkungan Social

7. FAKTOR SUBJEK DIDIK • Raka Joni menyatakan bahwa hakikat subjek didik didasarkan
kepada empat hal;

1. subjek didik bertanggung jawab alas pendidikannya sendiri sesuai dengan wawasan
pendidikan seumur hidup,

2. subjek didik memiliki potensi, baik fisik maupun psikologis yang berbeda-beda, sehingga
masing-masing subjek didik merupakan insan yang unik

3. subjek didik memerlukan pembinaan individual serta perlakuan yang manusiawi

4. subjek didik pada dasarnya merupakan insan yang aktif menghadapi lingkungan.
2.3 pengertian komponen pendidikan
Pendidikan adalah dimana seorang sedang melakukan proses pembelajaran dengan ilmu
pengetahuan yang akan diajarkan, kemampuan dari pihak pengajar dan penerima ilmu, dan juga
keterampilan yang dimiliki setiap individu

Pendidikan yang umum terjadi adalah seorang di bimbing dari tidak tahu menjadi tahu, tetapi adapun
yang melakukan nya sendiri (otodidak). Adapun pengertian dari segi Etimologi dan Terminologi

2.4 rangkaian komponen pendidikan

Banyak hal yang perlu diperhatikan agar tujuan utama suatu pendidikan bisa tercapai.
Beberapa hal yang perlu diperhatikan adalah penyusunan konsep, perencanaan, pelaksanaan hingga
evaluasi atau penilaian pendidikan. Pendidikan tidak cukup hanya dengan proses pembelajaran saja,
namun dibutuhkan sebuah sistem yang terstruktur sehingga pendidikan dapat yang ada di setiap
instansi sekolah dapat beraktivitas dan berkelanjutan

Komponen Pendidikan

1. Tujuan Pendidikan
2. Peserta Didik
3. Jadwal Waktu
4. . Materi
5. Pengajar
6. Fasilitas
7. . Biaya

1. Tujuan Pendidikan

Adapun tujuan pendidikan menurut UU No 20 Tahun 2003,Kemdiknas yaitu


mengembangkan potensi dari para pendidik supaya menjadi pribadi yang taat akan Agama,
mempunyai Akhlak yang Mulia, Sehat Jasmani dan Rohani, Berilmu, Santun, Kreatif, Mandiri dan
juga Bertanggung Jawab.

Tujuan ini yang nantinya harus ada pada individu para peserta didik, peserta didik mampu taat akan
agama yang dipeluknya, akhlak yang mulia serta bertanggung jawab. Para peserta didik juga akan
mempunyai sikap dalam berkehidupan di masyarakat

2. Peserta Didik

Peserta didik juga menjadi dasar dalam pendidikan, apa jadinya jika tida ada peserta didik.
Untuk meningkatkan semangat dalam proses belajar, para guru harus mempunyai sistem belajar yang
disukai oleh para peserta didik serta tidak memberi tugas yang terlalu banyak kepada para peserta
didik

3. Jadwal Waktu

Rata-rata pendidikan di Indonesia menghabiskan waktu belajar di sekolah 6-8 jam perhari dan
dimulai dari Senin-Jum’at, para murid sudah cukup lelah belajar selama itu dan belum di tambah
tugas rumah yang harus di selesaikan. Untuk membuat murid semangat kembali di waktu siang,
sebelum belajar hibur dengan games pendidikan sebelum masuk ke inti pembelajaran
4. Materi

Materi pendidikan bertujuan agar para murid menguasai keterampilan dan pengetahuan yang
diajarkan serta dalam rangka memenuhi standar dari kompetensi yang sudah di tetapkan. Tentunya
kompetensi setiap tahapan berbeda-beda antara SD, SMP, SMA

5. Pengajar

Guru atau dosen mempunyai peran penting dalam masalah pendidikan ini, karena beliau lah
yang akan mengajarkan serta menurunkan ilmu nya kepada para muridnya agar menjadi lebih baik.
Sisitem belajar guru atau dosen dikelas tentunya harus bisa berinteraksi kepada para muridnya supaya
para murid tidak pasif dan tekan kan satu untuk para pengajar, bilang pada anak muridnya agar tidak
malu untuk bertanya serta jangan tertawakan para murid yang bertanya

6. Fasilitas

Fasilitas yang disediakan di sekolah atau perguruan tinggi harus sesuai apa yang dibutuhkan
dan diperlukan seperti papan tulis, proyektor, bangku dan meja, pendingin ruangan, penghapus papan
tulis, tempat sampah, stop kontak serta wifi

7. Biaya

Biaya yang di patok dengan angka di sekolah-sekolah sudah merupakan kewajiban para murid
untuk membayar biaya itu, biaya meliputi gedung, fasilitas, buku, seragam dan sarana prasarana.
Fasilitas itu yang nantinya bisa digunakan oleh para murid

Komponen pendidikan ini semuanya harus terpenuhi dalam pelaksanaan pendidikan. Ketika
salah satu tidak terpenuhi maka akan menghambat komponen yang lain. Contoh saja biaya
pendidikan, ketika komponen ini tidak ada makan bisa dipastikan hal-hal lain seperti fasilitas,
teknologi dan tenaga pengajar tidak akan terpenuhi. Karena hampir semua aspek memerlukan
pembiayaan tersendiri. Begitu juga yang lain, apabila ada salah satu komponen yang tidak terpenuhi
maka akan berdampak pada komponen yang lain karena antar komponen memang saling berkaitan.
BAB III

PENUTUPAN

3.1 Kesimpulan
Jadi komponen/faktor pendidikan berarti bagian-bagian dari sistem proses pendidikan, yang
menentukan berhasil dan tidaknya atau ada dan tidaknya proses pendidikan. Bahkan dapat
diaktan bahwa untuk berlangsungnya proses kerja pendidikan diperlukan keberadaan komponen-
komponen tersebut. Untuk itu pendidikan tidak cukup hanya dengan proses pembelajaran saja,
namun dibutuhkan sebuah sistem yang terstruktur sehingga pendidikan dapat yang ada di setiap
instansi sekolah dapat beraktivitas dan berkelanjutan.

3.1 Saran
Penulis juga memiliki saran kepada para pembaca yakni agar memahami komponen
komponen pendidikan dengan baik. Selain itu perbanyak membaca buku atau artikel yang
berkaitan dengan komponen komponen pendidikan agar dapat meningkatkan wawasan dan
kesadaran tentang pentingnya adanya komponen komponen pendidikan.
DAFTAR PUSTAKA

http://blog.unnes.ac.id/seputarpendidikan/2015/10/13/komponen-komponen-pendidikan/

https://zuwaily.blogspot.com/2012/11/komponen-komponen-dalam-sistem.html

Anda mungkin juga menyukai