Anda di halaman 1dari 5

UJIAN MID SEMESTER MANAJEMEN TAMBANG

Nama : Gregorius Bryan G. S


NIM : 14137051
Mata Kuliah : Manajemen Pertambangan

1. Jelaskan unsur – unsur manajemen


Unsur-unsur manajemen
a. Manusia ( man ).
Merupakan sarana penting atau sarana utama setiap manajer untuk mencapai tujuan yang
telah ditentukan oleh individu-individu tersendiri atau manusianya. Berbagai kegiatan-
kegiatan yang dapat diperbuat dalam mencapai tujuan seperti yang dapat ditinjau dari
sudut pandang seperti sudut pandang proses, perencanaan, pengorganisasian, staffing,
pengarahan, dan pengendalian atau dapat pula kita tinjau dari sudut bidang, seperti
penjualan, produksi, keuangan dan personalia. Bidang-bidang tersebut memerlukan
sumber daya manusia.
b. Material ( material ). \
Dalam proses pelaksanaan kegiatan, manusia menggunakan matrial atau bahan-bahan.
Oleh karena itu, material dianggap pula sebagai alat atau sarana manajemen untuk
mencapai tujuan.
c. Mesin ( machine ).
Dalam kemajuan teknologi, manusia bukan lagi sebagi pembantu mesin seperti pada
masa lalu sebelum Revolusi Industri terjadi. Bahkan, sebaliknya mesin telah berubah
kedudukannya menjadi pembantu manusia.
d. Metode ( method ).
Untuk melakukan kegiatan secara guna dan berhasil guna, manusia dihadapkan kepada
berbagai alternatif metode atau cara menjalankan pekerjaan tersebut sehingga cara yang
dilakukannya dapat menjadi sarana atau alat manajemen untuk mencapai tujuan.
e. Uang ( money ).
Uang sebagai sarana manajemen harus digunakan sedimikian rupa agar tujuan yang
diinginkan tercapai. Kegiatan atau ketidaklancaran proses manajemen sedikit banyak
dipengruhi oleh pengelolaankeuangan.
f. Pasar ( markets ).
Bagi badan yang bergerak dibidang industri maka sarana manajemens penting lainnya
seperti pasar-pasar atau market. Untuk mengetahu bahwa pasar bagi hasil produksi.jelas
tujuan perusahaan industri tidak mustahil semua itu dapat dirai. sebagain dari masalah
utama dalam perusahaan industri adalah minimal mempertahankan pasar yang sudah ada.
Jika mungkin, mencari pasar baru untuk hasil produksinya. Oleh karena itu. markets
merupakan salah satu sarana manajemen penting lainnya. baik bagi perusahaan industri
maupun bagi semua badan yang bertujuan untuk mencari laba.

2. Jelaskan tingkatan manajemen dan berikan contoh


Tingkatan manajemen pada suatu organisasi atau perusahaan minimal paling sedikitnya ada 3
tingkatan.
a. Manajemen puncak
Disebut manajen puncak karena merupakan tingkatan manajemen paling tinggi dalam
sebuah organisasi atau perusahaan. Manajemen puncak merupakan orang-orang yang
bertanggung jawab terhadap keseluruhan aktivitas organisasi/perusahaan.Orang-orang
yang menduduki manajemen puncak adalah: direktur, presiden direktur, dewan direksi,
dan sebagainya
b. Manajemen menengah
Disebut manajemen menengah karena bertugas mengembangkan rencana-rencana sesuai
dengan tujuan perusahaan. Dapat juga disebut sebagai jembatan antara manajemen
puncak dengan manajemen lini tengah.Mereka yang duduk di bagian ini adalah: kepala
departemen, kepala pengawas, dan sebagainya.
c. Manajemen lini pertama
Merupakan manajemen tingkatan paling bawah dan bertugas untuk memimpindan
mengawasi tenaga-tenaga operasional di lapangan. Mereka yang duduk dalam posisi ini
adalah kepala divisi, mandor dan sebagainya.

3. Jelaskan proses manajemen


Proses manajemen merupakan daur beberapa gugusan kegiatan dasar yang berkesinambungan,
yang dilaksanakan di dalam manajemen secara umum, yaitu proses perencanaan, proses
pengorganisasian, proses pelaksanaan dan proses pengendalian, dalam rangka mencapai sesuatu
tujuan secara ekonomis.
Semua gagasan itu didasarkan pada pra-anggapan yang menghendaki pembagian proses kerja
para manajer menjadi bagian-bagian yang dapat dilaksanakan. Proses-proses itu berulangkali
dinyatakan sebagai langkah-langkah dasar manajemen, batu-batu fondasi manajemen.
1. Proses perencanaan (planning) meliputi gagasan bahwa manajemen mengantisipasi
berbagai kondisi seperti peluang dan kendala di masa depan, dan berusaha menetapkan
lebih dulu apa yang harus mereka lakukan dan apa yang akan mereka capai.
2. Proses pengorganisasian (organizing) berarti menempatkan orang dan prasarana serta
sarana dan sumberdaya dalam suatu tata-hubungan yang kondusif untuk bekerja sama
menuju sasaran bersama.
3. Proses pelaksanaan (directing) meliputi pemberian arahan, perintah kerja, dorongan dan
motivasi kerja, serta pemecahan masalah. Sementara itu
4. Proses pengendalian (controlling)dilakukan dengan pengamatan, mencermati laporan,
dan melakukan inspeksi supaya pekerjaan di semua bagian sesuai dengan persyaratan
kualitas dan ketentuan rencana hasil, dan sesuai dengan anggaran biaya.

4. Apa yang dimaksud dengan organisasi sebagai system terbuka dan organisasi sebagai system
tertutup berikan contoh
a. Organisasi sebagai sistem terbuka
Dalam pengertian umum , system ini lebih menekankan saling hubungan dan saling
ketergantungan antara unsur – unsur organisasi yang bersifat social dan teknologi.
Organisasi dipertimbangkan sebagai serangkaian variable yang saling berhubungan
sehingga jika salah satu variable berubah menyebabkan berubahnya variable lainnya.

Karakteristik dari system terbuka menurut Burns dan Stalker merupakan kebalikan dari
karakteristik dari system tertutup yang sebagai berikut :
a. Tugas yang tidak rutin berlangsung dalam kondisi yang tidak stabil
b. Pengetahuan spesialis menyebar pada tugas – tugas pada umumnya
c. Hasil lebih diutamakan
d. Konflik didalam organisasi diselesaikan dengan interaksi antara teman sejawat
e. Pencairan pertanggung jawaban ditekankan
f. Rasa pertanggungjawaban dan loyalitas seorang adalah pada organisasi secara
keseluruhan
g. Organisasi dipandang sebagai struktur network yang merembes
h. Pengetahuan atau informasi dapat berada dimana saja dalam organisasi
i. Interaksi diantara orang – orang didalam organisasi cendrung bergerak horizontal
j. Gaya interaksi yang diarahkan untuk mencapai tujuan lebih bersifat saran
dibandingkan pemberian instruksi\
k. Hasil tugas dan pelaksanaan kerja yang baik diutamakan\
l. Prestise ditentukan dari pihak luar
b. Organisasi sebgai sistem tertutup
Organisasi sebagai sistem tertutup biasanya orientasinya adalah internal.
Karakteristik lain yang dapat dipergunakan untuk mengenal system tertutup ini seperti
yang dikatakan oleh Tom Burns dan G.M Stalker adalah :
a. Tugas rutin terjadi dalam keadaan yang stabil
b. Adanya pembagian tugas
c. Sarana
d. Konflik di dalam organisasi diselesaikan dari atasan
e. Pertanggungjawaban
f. Rasa tanggung jawab dan loyalitas seseorang diberikan kepada subunit birokrasi
yang telah dibebankan kepadanya
g. Organisasi dipahami sebagai suatu struktur hierarki
h. Pengetahuan hanya inklusif berada pada pucuk hierarki ( pimpinan )
i. Interaksi diantara orang – orang dalam organisasi cendrung vertical
j. Gaya interaksidiarahkan untuk mencapai kepatuhan , komando dan hubungan
yang jelas antara atasan dan bawahan
k. Loyalitas dan kepatuhan pada seorang atasan dan organisasi pada umumnya
sangat ditekankan
l. Pristise dalah pelekat didalamnya , yakni bahwa kedudukan seseorang itu didalam
organisasi sangat ditentukan oleh kantor dan derajat seseorang
5. Jelaskan organisasi pada industry pertambangan. Dan berikan contoh
Dalam industri pertambangan, jelas bahwa hubungan organisasi dengan manajemennya suatu hal
yang tidak dapat dipisahkan. Dimana ada hubungan antara pimpinan dengan bawahan, antara
manager dengan staf dan karyawan. Organisasi dalam industri pertambangan merupakan
organisasi yang dapat dikatakan komplit.
Ini adalah contoh bagannya.

Berikut adalah beberapa divisi (bidangdengan Job Desk masing-masing)


1. Divisi Perencanaan

Divisi Perencanaan membantu tugas-tugas manajer dan bertanggung jawab terhadap


perencanaan tambang , laporan produksi harian/ mingguan/ bulanan, penentuan sasaran produksi
dan kualitas produk. Divisi ini bertanggung jawab pada perencanaan tambang baik jangka
pendek maupun jangka panjang.
2. Divisi Operasi Tambang
Divisi ini di bagi 2 bagian yaitu bagian ekplorasi yang bertugas melakukan ekplorasi yang
dibantu oleh para staf dan bagian penambangan yang bertanggung jawab pada pembongkaran ,
pengangkutan, dan pemuatan serta kualitas dari bahan galian itu sendiri.
3. Divisi Pengolahan
Tugas dari divisi pengolahan antara lain sebagai pengendali mutu yang mempunyai fungsi
menganalisa bahan galian yang akan diolah.
4. Divisi K3 dan Lingkungan
Divisi ini bertanggung jawab terhadap:
a. Keselamatan dan Kesehatan kerja (K-3)
b. Lingkungan, mencegah dampak negative yang timbul karena operasi tambang, mengontrol,
rekloamasi dan penghijauan daerah tambang.
c. Perawatan kendaran ringan dan alat-alat berat.
d. Sarana penerangan daerah tambang.
e. Bangunan kantor dan pabrik pengolahan
5. Divisi Administrasi dan keuangan
Divisi administrasi dan keuangan membantu manajer dan bertanggung jawab terhadap kegiatan-
kegiatan yangmendukung operasi tambang, anatara lain:
a. Keuangan dan Pembayaran gaji (payroll)
b. Administrasi dan surat-menyurat
c. Personalia dan umum.
d. Security / satpam
e. Hubungan kepada pemerintah dan masarakat setempat
f. Pendidikan dan pelatihan tenaga kerja

Anda mungkin juga menyukai