Anda di halaman 1dari 11

MAKALAH AGAMA

ILMU PENGETAHUAN DAN TEKNOLOGI


DOSEN PENGEMPU :Bapak Nur Kholis, M.Pd.

KELOMPOK 5 PERTEMUAN KE 7

Penyusun:

Abel Dimelia putri P032315401001


Lutfiah nikmatul fitri P032315401022
Syifa Naura P032315401038
Elvrida sitanggang P032315401014

Poltekkes Kemenkes Riau


T.A 2023/2024
Kata pengantar

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa. Atas rahmat, penulis dapat menyelesaikan tugas
makalah yang berjudul “Ilmu pengetahuan dan teknologi”, makalah ini mencermati tanggung
jawab ilmuwan dan seniman, serta peran agama dalam konteks perkembangan iptek dan
kesehatan jantung. Melalui telah yang mendalam, diharapkan kita dapat memahami cara
integrasi antara agama, ilmu pengetahuan, dan teknologi memainkan peran penting dalam
meningkatkan pemahaman dan penanganan penyakit jantung. Dengan fokus pada tanggung
jawab etis dan dampak positif, makalah ini mengajak pembaca untuk merenungkan hubungan
yang kompleks antara ketiga aspek tersebut dan bagaimana kolaborasi mereka dapat memberikan
kontribusi signifikan untuk kesejahteraan manusia.
Dengan tepat waktu Makalah disiapkan untuk menyelesaikan tugas mata kuliah keagamaan.
Selain itu, makalah ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman pembaca dan juga penulis
mengenai IPTEK. Penulis mengucapkan terima kasih kepada Bapak Nur Kholis, M.Pd. selaku
bapak dosen mata kuliah “agama” Tugas yang telah di berikan ini dapat menambah pengetahuan
dan wawasan . Kami juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu
berkontribusi pada makalah ini. Penulis menyadari bahwa makalah ini jauh dari sempurna. Oleh
karena itu, saran dan kritik yang membangun mengenai keutuhan makalah ini sangat kami
harapkan.

Pekan baru, 22 januari 2024

penulis
DAFTAR ISI

Kata Pengantar………………………………………………………………………………………….i
Daftar isi………………………………………………………………………………………….……….ii
BAB I PENDAHULUAN……………………………………………………………………….……….iii
1.1 Latar Belakang…………………………………………………………………………………….1
1.2 Rumusan Masalah…………………………………………………………………………………1
1.3 Tujuan………………………………....………………………………………………………….. 1

BAB II PEMBASAN……….………………………………………………………………….…….…..2
2.1 Definisi ilmu pengetahuan dan teknologi……………………………...…………………2

2.2 Definisi ilmuwan dan seniman serta tanggung jawabnya………………………………...2

2.3 Definisi definisi agama………………………………………………………...…………4

2.4 Definisi IPTEK dan perkembangannya…………………………………………..………4

2.5 Definisi Kesehatan jantung jantung………………………………………………………5

BAB III PENUTUP…………………………………………………………...………….………6

3.1 Kesimpulan………………………………………………………………………….…...6

3.2 Saran…………………………………………………………………….…………….....6

Daftar Pustaka……………………………………………………………………..…………….7
BAB 1
PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG


Kita sering mendengar kata Ilmu Pengetahuan dan Teknologi atau yang sering disingkat
IPTEK. Saat ini ilmu pengetahuan dan teknologi adalah makanan sehari-hari manusia. Ponsel,
komputer, internet, dll. Tanpa ilmu pengetahuan dan teknologi, kehidupan sosial masyarakat
menjadi sulit. Dengan mengandalkan kemampuan berpikir kreatif, masyarakat dapat
mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi dari waktu ke waktu.
Pengetahuan sebagai bagian dari kearifan manusia dalam segala upaya sadar untuk
memanusiakan diri dan lingkungannya tidak lepas dari aspek tanggung jawab keilmuwan dan
senima tersebut . Oleh karena itu, ilmu pengetahuan dan ilmuwan sebagai anak manusia wajib
menanggung segala akibat yang ditimbulkan oleh ilmu pengetahuan itu sendiri, baik secara
teoritis maupun praktis. Dengan memahami materi ini, dapat menjelaskan agama, IPTEK, dan
kesehatan jantung .

1.2 RUMUSAN MASALAH


a. Apa definisi ilmu pengetahuan dan teknologi
b. Apa definisi ilmuwan dan seniman serta tanggung jawabnya
c. Apa definisi agama
d. Apa definisi IPTEK dan perkembangannya
e. Apa definisi Kesehatan jantung jantung

1.3 TUJUAN
a. Agar mengetahuin definisi ilmu dan pengetahuan
b. Agar mengetahui definisi ilmuan dan seniman serta tanggung jawabnya
c. Agar mengetahui definisi agama
d. Agar mengetahui definisi IPTEK dan perkembangannya
e. Agar mengetahui definisi jantung
BAB II
PEMBAHASAN

2.1 Definisi ilmu pengetahuan dan teknologi


Pengertian ilmu berasal dari kata Arab 'ilm, bahasa Inggris science,bahasa Belanda
watenchap, dan bahasa Jerman wissenchaf. Pengetahuan merupakan persoalan mendesak dalam
kehidupan manusia di dunia dalam rangka meningkatkan kualitas, kapasitas dan meningkatkan
eksistensi manusia. bernama Alfensyef menjelaskan ilmu pengetahuan: Sains adalah sosial dan
pemikiran, jika mencerminkan kata-kata, kategori dan pujian yang diterima melalui pengalaman
praktis.ilmu pengetahuan adalah pengetahuan manusia tentang alam, masyarakat dan roh
Pengertian umum ilmu pengetahuan adalah pengetahuan tentang mata pelajaran tertentu,
sehingga disusun secara sistematis secara obyektif, rasional, dan empiris.
Sumber pengetahuan adalah suatu alat atau sesuatu yang darinya seseorang memperoleh
informasi tentang suatu objek. Karena manusia mengumpulkan informasi dari indera dan akal,
maka kedua alat tersebut dianggap sebagai sumber pengetahuan.
Kata teknologi berasal dari kata Yunani technologia atau techne yang berarti keahlian dan
logia yang berarti pengetahuan. Dalam arti sempit, teknologi mengacu pada benda-benda yang
digunakan untuk mendukung aktivitas manusia, seperti mesin, perkakas, atau perangkat. Dan
Teknologi merupakan proses pengembangan dan penerapan alat, mesin, material, dan metode
yang membantu manusia dalam menyelesaikan berbagai masalah yang dihadapinya. Teknologi
memainkan peran yang sangat penting dalam meningkatkan efisiensi, memudahkan akses
informasi, dan mendorong perkembangan berbagai sektor seperti kesehatan, pendidikan, dan
industri.

2.2 Definisi ilmuwan dan seniman serta tanggung jawabnya


ilmuwan adalah seseorang yang memiliki kemampuan untuk menjelajahi dunia ilmu
pengetahuan dengan mematuhi aturan-aturan keilmuan yang sudah ditetapkan, terutama dalam
menemukan dan mendapatkan informasi. Nyata bahwa pengetahuan ilmiah bergantung pada
kekuatan logika dan hanya terbatas pada fenomena nyata yang dapat diamati oleh manusia.
Seorang ahli sains tidak hanya menunjukkan keterampilan berpikir logis dan argumentatif, tetapi
juga memiliki pemahaman tentang penerapan ilmu pengetahuan. Beberapa peneliti memilih
untuk tetap objektif dan membiarkan pemanfaatan ilmu pengetahuan disesuaikan dengan
keinginan dan kebutuhan Masyarakat. Sebagai ilmuwan, kita memiliki kewajiban untuk tetap
menjaga profesionalisme dan komitmen terhadap prinsip-prinsip profesi, seperti kejujuran,
objektivitas, kritikalitas, dan rasionalitas. Ilmuwan juga harus bertanggung jawab secara sosial
terhadap masyarakat dengan tetap memperhatikan masalah-masalah yang dihadapi oleh
masyarakat dan menggunakan pengetahuannya untuk memajukan masyarakat tersebut Ada
beberapa langkah-langkahnya untuk bertanggung jawab atas pengetahuan. Dokter Yusuf Al-
Qaradawi menguraikan bahwa ada tujuh aspek tanggung jawab yang harus dimiliki seseorang
ilmuwan muslim yaitu:
1. Bertanggung jawab dalam hal memelihara dan menjaga ilmu, agar ilmu tetap ada (tidak
hilang),
2. Bertanggung jawab dalam hal memperdalam dan meraih hakekatnya, agar ilmu itu menjadi
meningkat,
3. Bertanggung jawab dalam mengamalkannya, agar ilmu itu berbuah.
4. Bertanggung jawab dalam mengajarkannya kepada orang yang mencarinya, agar ilmu itu
menjadi bersih (terbayar zakatnya),
5. Bertanggung jawab dalam menyebarluaskan mempublikasikannya agar manfaat ilmu itu
semakin luas, dan
6. Bertanggung jawab dalam menyiapkan generasi yang akan mewarisi dan memikulkan agar
mata rantai ilmu tidak terputus, lalu, terutama, bahkan pertama sekali
7. Bertanggung jawab dalam mengikhlaskan ilmunya untuk Allah SWT semata, agar ilmu itu
diterima oleh Allah SWT.
Seniman Sebagai profesi, tidak menutup kemungkinan bahwa juga dapat menjadi bidang
pekerjaan yang menarik. Seorang seniman adalah seseorang yang memiliki bakat dalam kreasi
dan ekspresi melalui berbagai media artistik.Menjadi seorang profesional di dalam bidang ini
tidak menutup kemungkinan juga bisa menjadi sebuah karier yang menjanjikan. Kegiatan ini
dilakukan karena minat dan talenta dalam seni. Seni telah ada selama berabad-abad.
Oleh karena itu, seniman memiliki kewajiban untuk menafsirkan kecantikan dalam
karyanya. Seni dan seniman seharusnya menjadi sesuatu dan seseorang yang menonjol dalam
pandangan penulis, Seni dan seniman seharusnya menjadi sesuatu dan seseorang yang mampu
menampilkan "keindahan yang bertanggung jawab". Seorang seniman harus menahan diri dari
perilaku arogan dan tidak boleh menggunakan seni hanya untuk memenuhi keinginan pribadi
mereka. Tiap individu memiliki hak untuk melakukan segala sesuatu sesuai keinginannya.
Setelah penelitian lebih lanjut, kita akan menemukan bahwa berbagai sistem kehidupan
berkelompok sejak zaman kuno hingga sistem modern seperti demokrasi, sosialisme, atau
keagamaan. Setiap individu memiliki pembatasan dalam hal hak-hak orang lain, walaupun
standar yang diterapkan bisa bervariasi.
Ayat ini terdapat dalam Al-Qur'an. Al-Fathir: 27
menyatakan bahwa Allah tidak akan mengubah keadaan suatu kaum hingga mereka mengubah
keadaan diri mereka sendiri. Ini mengingatkan kita bahwa perubahan di dunia ini akan terjadi
ketika kita juga berusaha untuk berubah dan berbuat sesuatu. Kesadaran ini dapat memotivasi
kita untuk bertindak dan tidak hanya menunggu perubahan terjadi begitu saja.
Menunjukkan kecantikan dari suatu objek yang memiliki nilai yang tidak terbantahkan, seperti
beragamnya flora dan fauna yang lengkap dengan berbagai bentuk dan warna. Pada intinya,
semua ciptaan Allah SWT memiliki manfaat yang besar.

2.3 Definisi agama


Agama adalah petunjuk spiritual yang diterima dari sumber ilahi atau diakui oleh manusia
dan tertulis dalam teks suci yang diwariskan dari satu generasi ke generasi berikutnya, bertujuan
memberikan arahan dan tata cara untuk kehidupan. Manusia diinginkan untuk meraih
kebahagiaan di dunia dan di akhirat.Percaya pada kekuatan supernatural yang menghasilkan
reaksi emosional dan keyakinan bahwa kebahagiaan hidup bergantung pada hubungan yang baik
dengan kekuatan gaib tersebut. Agama merupakan hal yang harus di ketahui arti di dalam nya
dan bertumpu kepada suata kodrat yaitu keyakinan jika seseorang mengetahui arti yang
terkandung di dalam agama , maka seseorang yang beragama merasakan ketenangan.
Pengetahuan agama adalah pengetahuan yang penuh dengan konsep-konsep mengenai ajaran dan
praktik keagamaan.Percaya yang didapat melalui pengungkapan ilahi dari Tuhan. Pengetahuan
keagamaan merupakan pemahaman yang mendalam dan berdampak besar terhadap keyakinan
dan praktik spiritual seseorang.
Dalam agama Islam sangat mendorong para pengikutnya untuk mencari dan memajukan ilmu
pengetahuan dan teknologi (Iptek). Dalam hal perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi,
umat Islam bisa belajar dari non-Muslim, dan sekaligus mengembangkan ilmu pengetahuan dan
teknologi dari nilai-nilai ajaran Islam sendiri.

2.4 Definisi dan perkembangan IPTEK


Pengetahuan dan Teknologi IPTEK merujuk pada pengetahuan dan penggunaan teknologi
untuk mengembangkan solusi atas masalah yang ada dan menciptakan inovasi baru. Ilmu
Pengetahuan dan Teknologi memiliki peran penting dalam kemajuan masyarakat dan
memberikan kontribusi besar terhadap perkembangan ekonomi dan kesejahteraan manusia.
Keberadaan IPTEK sangatlah penting dalam memenuhi kebutuhan manusia, serta membantu
dalam memecahkan berbagai tantangan dan masalah yang dihadapi oleh dunia saat ini. Melalui
penerapan IPTEK, manusia dapat mencapai kemajuan yang besar dalam berbagai bidang
kehidupan. Perkembangan zaman menyebabkan kemajuan dalam bidang ilmu pengetahuan.
Semakin maju teknologi dan semakin berkembang pesat. Membantu mewujudkan teknologi-
teknologi Perkembangan teknologi telah mencapai tingkat yang luar biasa Mempengaruhi
kehidupan ini dan tidak dapat diubah.Teliti atau pelajarilah untuk dihindari, sebab IPTEK
memberikan informasi yang berharga.
2.5 Kesehatan jantung
a. Pengertian jantung
Jantung ialah organ tubuh bagian penting dari tubuh yang terdiri dari otot-otot yang bekerja
untuk mengedarkan darah ke seluruh bagian tubuh. Dengan demikian, tubuh akan menerima
oksigen dan nutrisi yang diperlukan untuk proses metabolisme. Kira-kira 72 kali setiap menit,
jantung berdetak sehingga sekitar 103. 680 kali dalam sehari atau 37. 843200 kali dalam
setahun. Jantung juga memompa sebanyak 4-7 liter darah setiap menit atau sekitar 5. 760 -
10080 liter setiap hari dan sekitar 2. 102400 - 3679200 liter setiap tahun. Kesehatan jantung
dan sistem peredaran darah yang baik memungkinkan jantung memompa darah ke seluruh
tubuh dengan baik. Gaya hidup sehat, seperti makan makanan yang seimbang, berolahraga
secara teratur, dan menghindari faktor risiko seperti tekanan darah tinggi dan merokok, adalah
bagian dari menjaga kesehatan jantung. Penyakit jantung, masalah kesehatan yang signifikan di
seluruh dunia, dapat dikurangi dengan pencegahan dan pemantauan dini.
Penyakit kardiovaskular masih menjadi penyebab utama kematian di Indonesia. Demi
mengatasi situasi ini, Kementerian Kesehatan RI melakukan peningkatan kualitas layanan
kesehatan di tingkat dasar.Menurut laporan Global Burden of Disease dan Institute for Health
Metrics and Evaluation (IHME) 2014-2019, penyakit kardiovaskular adalah penyebab utama
kematian di Indonesia. Masih terdapat banyak kasus kematian di Indonesia yang disebabkan
oleh penyakit jantung.
Demi mengatasi masalah tersebut, Kementerian Kesehatan Indonesia meningkatkan pelayanan
kesehatan di tingkat dasar.. Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tidak Menular, dr.
telah menyatakan bahwa langkah-langkah pencegahan penyakit tidak menular sangat penting
dalam upaya melindungi masyarakat dari ancaman kesehatan yang serius. Menurut Eva
Susanti, S. Kp, MKes, beberapa hal yang dapat meningkatkan risiko terkena penyakit
kardiovaskular adalah tekanan darah tinggi, kelebihan berat badan, kebiasaan merokok,
diabetes, dan kurangnya aktivitas fisik.
Berbagai bagian dari sistem kesehatan, termasuk pemerintah, pemberi layanan kesehatan,
fasilitas kesehatan, tenaga kesehatan, dan pasien, harus berkomitmen untuk mengembangkan
dan mendukung kemajuan teknologi yang mendukung pendiagnosaan penyakit. Hal ini
disebabkan oleh fakta bahwa penerapan dan pemanfaatan teknologi baru ini akan membantu
penegakan pendiagnosaan sehingga penanganan pasien dengan penyakit kardiovaskuler dapat
tepat sasaran dan mengefisiensikan.
BAB III
PENUTUP

3.1 Kesimpulan
Dari urain tersebut ilmu pengetahuan merupakan pengetahuan manusia tentang alam,
masyarakat, dan roh, disusun secara sistematis dan rasional. Sumber pengetahuan melibatkan
indera dan akal sebagai alat pengumpulan informasi. Dan Teknologi memegang peran penting
dalam meningkatkan efisiensi, memfasilitasi akses informasi, dan mendorong perkembangan
sektor-sektor vital seperti kesehatan, pendidikan, dan industri.
Dan Tanggung jawab seorang ilmuwan dalam pandangan agama Islam adalah sangat penting.
Seorang ilmuawan harus memahami bahwa mereka memiliki tanggung jawab moral dan etis
begitu juga dengan seniman, agama adalah pentujuk dan arahan untuk umat yang Beragama
IPTEK merujuk pada pengetahuan dan penggunaan teknologi untuk mengembangkan solusi atas
masalah yang ada dan menciptakan inovasi baru. Ilmu Pengetahuan dan Teknologi memiliki
peran penting dalam kemajuan Masyarakat.
Dan menjaga kesehatan jantung sangat penting dalam menjalani kehidupan yang berkualitas.
Langkah-langkah pencegahan, seperti gaya hidup sehat, pola makan seimbang, dan olahraga
teratur, dapat secara signifikan mengurangi risiko penyakit jantung. Teknologi medis modern
juga berperan dalam diagnosis dini dan pengobatan penyakit jantung. Pendekatan holistik yang
mengintegrasikan aspek-aspek spiritual dan nilai-nilai agama dapat memberikan dukungan
tambahan dalam menjaga kesehatan jantung. Dengan memahami dan mengadopsi praktik
kesehatan yang baik, kita dapat meningkatkan kualitas hidup dan mengurangi risiko terjadinya
masalah kesehatan jantung.

3.2 SARAN
Demikianlah makalah yang kami buat; semoga bermanfaat bagi pembaca dan menambah
pengetahuan mereka. Kami mohon maaf apabila ada kesalahan ejaan dalam kalimat dan kata-
kata yang kurang jelas, mudah dipahami, dan mudah dipahami.Karena kami hanya manusia
biasa, kami sangat mengharapkan kritik dan saran dari pembaca untuk membantu kami
menyempurnakan makalah ini. Kami berharap penutup ini dapat diterima dengan baik dan kami
ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya.
DAFTAR PUSTAKA
1. Darimi, Ismail. 2017. Teknologi Informasi Dan Komunikasi Sebagai Media Pembelajaran
Pendidikan Agama Islam Efektif. Banda Aceh. Diambil dari link : https://jurnal.ar-
raniry.ac.id/index.php/cyberspace/article/download/2030/1551

2. Baihaqi, Wazin. 2002. Tanggungjawab Ilmuwan Muslim Dalam Masyarakat. Banten.


Diambil dari link: https://jurnal.uinbanten.ac.id/index.php/alqalam/article/view/1445
3. Rimbardi Wisnu Aji, dan Zaenal Abidin. 2019. Kebermaknaan Hidup Pada Seniman
Lukis Di Kota Semarang. Semarang. Diambil dari link :
https://ejournal3.undip.ac.id/index.php/empati/article/download/24402/22036
4. Disusun Oleh Antika Putri Amanda, Arum Mutiara Hardy, Asra Harjanah, Audry Cahya
Ranika, Dan Fiona Jasnika. 2020. Tanggung Jawab Ilmuan Muslim. Universitas
Muhammadiyah Metro. Diambil dari link :
https://id.scribd.com/document/515271444/13-Tanggung-Jwab-Ilmuan-Muslim-1
5. Arradina Salsadila, Yastrin. 2019. Tanggung Jawab Seorang Seniman. Diambil dari link :
https://id.scribd.com/document/430047020/Tanggung-Jawab-Seorang-Seniman
6. Purwanto, Yedi. 2010. Seni Dalam Pandangan Alquran. Jurnal Sosioteknologi. Diambil
dari link : https://media.neliti.com/media/publications/41702-none-6a995145.pdf
7. Asir, Ahmad. 2014. Agama Dan Fungsinya Dalam Kehidupan Umat Manusia.
Universitas Islam Madura. Madura. Diambil dari link :
https://journal.uim.ac.id/index.php/alulum/article/download/234/180/
8. Mulyani, Fitri dan Nur Haliza. 2021. Analisis Perkembangan Ilmu Pengetahuan dan
Teknologi (Iptek) Dalam Pendidikan. Universitas Pahlwan Tuanku Tambusai. Diambil
dari link : https://media.neliti.com/media/publications/437985-none-80dff74f.pdf
9. Kementrian Kesehatan Republic Indonesia. 2018. Kenali Jantungmu. Indonesia. Diambil
dari link : kemenkes.go.id: https://p2ptm.go.id/infographic-p2ptm/hipertensi-penyakit-
jantung-dan-pembuluh-darah/kenali-jantung-anda#:~:text=Jantung%20adalah%20organ
%20vital%20yang,memompa%20darah%20ke%20seluruh%20tubuh

10. Rokom. 2022. Penyakit Jantung Penyebab Utama Kematian, Kemenkes Perkuat Layanan Primer.
Jakarta. Diambil dari link:
https://sehatnegeriku.kemkes.go.id/baca/rilis-media/20220929/0541166/penyakit-
jantung-penyebab-utama-kematian-kemenkes-perkuat-layanan-primer/
11. Al Quddus Nofiandri Eko Sucipto Dwijo. 2014. Pengembangan Iptek Dalam Tinjauan
Hukum Islam. Uin sunan ampel. Diambil dari link :
https://www.neliti.com/id/publications/117316/pengembangan-iptek-dalam-tinjauan-
hukum-islam

Anda mungkin juga menyukai