Anda di halaman 1dari 8

MAKALAH

KONSEP DAN DASAR HUKUM PAJAK PENGHASILAN

Di Susun Oleh:
Muhammad Ryu Syaputra C1C021099

Dosen Pengampu:
Dr. Wirmie Eka Putra, S.E., M.Si., CIQnR., CSRS.

PROGRAM STUDI AKUNTANSI


FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
UNIVERSITAS JAMBI
2022/2023
KATA PENGANTAR

Dengan memanjatkan puji syukur ke hadapan Tuhan Yang Maha Esa, karena
atas rahmat dan hidayah-Nyalah tugas makalah ini dapat diselesaikan tepat waktu dan
berjalan dengan lancar. Penulisan makalah yang berjudul “Konsep dan Dasar Hukum
Pajak Penghasilan” dibuat dalam rangka memenuhi tugas mata kuliah Perpajakan II.

Dalam proses penyusunan makalah, penulis mendapat bantuan dari berbagai


pihak, maka pada kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih yang sebesar-
besarnya kepada semua pihak yang telah memberikan masukan demi kelancaran dan
kelengkapan makalah ini. Penulis juga mengucapkan terima kasih kepada Dr. Wirmie
Eka Putra, S.E., M.Si., CIQnR., CSRS. selaku dosen pengampu mata kuliah Perpajakan
II, karena tugas yang diberikan ini dapat menambah wawasan dan pengetahuan penulis
menjadi lebih luas.

Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan makalah ini tidak luput dari
kekurangan-kekurangan yang ada. Maka dari itu, penulis akan sangat menghargai
semua kritikan dan saran dari pembaca. Hal itu bertujuan untuk membangun makalah
ini agar menjadi lebih baik. Akhir kata penulis berharap semoga makalah ini dapat
memberikan manfaat bagi kita semua.

Jambi, 28 Agustus 2022

Penulis

1
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.........................................................................................................................1
DAFTAR ISI........................................................................................................................................2
BAB I PENDAHULUAN...................................................................................................................3
A. Latar Belakang........................................................................................................................3
B. Rumusan Masalah...................................................................................................................3
C. Tujuan Penulisan.....................................................................................................................3
BAB II PEMBAHASAN.....................................................................................................................4
A. Konsep Pajak Penghasilan......................................................................................................4
B. Dasar Hukum Pajak Penghasilan...........................................................................................4
BAB III PENUTUP............................................................................................................................6
A. Kesimpulan..............................................................................................................................6
DAFTAR PUSTAKA..........................................................................................................................7

2
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Pajak penghasilan sudah diatur sejak 1 januari 1984 dalam Undang-Undang
Nomor 7 tahun 1983. Namun seiring dengan perkembangan zaman Undang-Undang
Nomor 7 tahun 1983 tentang pajak penghasilan tersebut sudah mengalami beberapa
perubahan.

Lalu, perubahan-perubahan apa saja yang terjadi pada Undang-Undang Nomor 7


tahun 1983 tentang pajak penghasilan tersebut ?

B. Rumusan Masalah
1. Apa konsep dari pajak penghasilan ?
2. Apa saja dasar hukum pajak penghasilan ?

C. Tujuan Penulisan
1. Untuk Mengetahui konsep dari pajak penghasilan.
2. Untuk Mengetahui dasar hukum pajak penghasilan.

3
BAB II
PEMBAHASAN

A. Konsep Pajak Penghasilan


Kita mungkin sudah sering mendengar kata pajak. Pajak adalah iuran wajib
kepada negara oleh warga negara untuk kepentingan umum yang bersifat memaksa.
Pajak yang dibayarkan tersebut tidak dapat dirasakan secara langsung oleh masyarakat.
Pajak yang dibayarkan tersebut dapat dirasakan oleh masyarakat dalam bentuk
pembagunan-pembangunan infrastruktur negara.

Pada hakikatnya pajak merupakan bagian dari hak dan kewajiban hidup sebagai
warga negara di Indonesia. Ada berbagai jenis pajak seperti misalnya pajak penghasilan
(PPh), pajak pertambahan nilai (PPN), pajak penjualan atas barang mewah (PPnBM),
bea materai (BM), pajak bumi dan bangunan (PBB). Sekarang pada makalah ini saya
akan membahas tentang PPh, atau sering disebut pajak penghasilan.

PPh atau pajak penghasilan adalah pajak yang dikenakan kepada orang pribadi
atau badan atas penghasilan yang diterima atau diperoleh dalam suatu tahun pajak.
Penghasilan yang dimaksud dapat berupa keuntungan usaha, gaji, honorarium, hadiah,
dan yang lainnya.

Adapun beberapa jenis PPh seperti PPh pasal 15, PPh pasal 19, PPh pasal 21, PPh
pasal 22, PPh pasal 23, PPh pasal 24, PPh pasal 25, PPh pasal 26, PPh pasal 29 dan PPh
final pasal 4 ayat 2.

B. Dasar Hukum Pajak Penghasilan


Dasar hukum PPh adalah Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1983 tentang
Pajak Penghasilan. Dalam perkembangannya, udang-undang ini telah mengalami 4
(empat) kali perubahan, yaitu:

 Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1991 tentang Perubahan Atas Undang-


Undang Nomor 7 Tahun 1983 mengenai Pajak Penghasilan;

 Undang-Undang Nomor 10 Tahun 1994 tentang Perubahan Kedua Atas


Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1983 mengenai Pajak Penghasilan;

4
 Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2000 tentang Perubahan Ketiga Atas
Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1983 mengenai Pajak Penghasilan;

 Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2008 tentang Perubahan Keempat Atas


Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1983 mengenai Pajak Penghasilan;

 Peraturan Pemerintah;

 Keputusan Presiden;

 Keputusan Menteri Keuangan ;

 Keputusan Direktur Jendral Pajak;

 Surat edaran Direktur Jendral Pajak;


Selain itu, ketentuan terbaru tentang PPh telah disempurnakan dan diatur
dalam Undang-undang Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja, serta Undang-
Undang Nomor 7 Tahun 2021 tentang Harmonisasi Peraturan Perpajakan (UU
HPP).

5
BAB III
PENUTUP

A. Kesimpulan
Pajak penghasilan (PPh) adalah pajak yang dikenakan kepada orang pribadi atau
badan atas penghasilan yang diterima atau diperoleh dalam suatu tahun pajak. Adapun
beberapa jenis PPh seperti PPh pasal 15, PPh pasal 19, PPh pasal 21, PPh pasal 22, PPh
pasal 23, PPh pasal 24, PPh pasal 25, PPh pasal 26, PPh pasal 29 dan PPh final pasal 4
ayat 2.

Peraturan Perundangan yang mengatur Pajak Penghasilan di Indonesia adalah UU


Nomor 7 tahun 1983 yang telah disempurnakan dengan UU nomor 7 tahun 1991, UU
Nomor 10 Tahun 1994, UU Nomor 17 tahun 2000, UU Nomor 36 Tahun 2008,
Peraturan Pemerintah, Keputusan Presiden, Keputusan Menteri Keuangan, Keputusan
Direktur Jendral Pajak, Surat Edaran Direktur Jendral Pajak, UU Nomor 11 Tahun
2020, dan UU Nomor 7 Tahun 2021.

6
DAFTAR PUSTAKA

https://www.pajakku.com/read/5da034e6b01c4b456747b723/Pengertian-Pajak-Penghasilan

Mardiasmo,Perpajakan – Edisi Terbaru 2018, Andi Offset, 2018, Yogyakarta

Siti Resmi,Perpajakan: Teori & Kasus Edisi 11, 2019, Salemba Empat, Jakrta

Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1983 tentang Pajak Penghasilan.

Anda mungkin juga menyukai